Ahmad Dhani Promosikan Ahok sebagai Calon Presiden  

Reporter

Editor

Agung Sedayu

Rabu, 20 April 2016 07:07 WIB

Musikus sekaligus calon Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Dhani, melakukan konferensi pers di rumahnya di kawasan Pondok Indah, Jakarta, 21 Maret 2016. TEMPO/Friski R

TEMPO.CO, Jakarta - Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Dhani Prasetyo, akhir-akhir ini sibuk mempromosikan rivalnya, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, menjadi calon presiden pada 2019. Bahkan pemilik rumah produksi Republik Cinta Management itu mengadakan survei dadakan melalui akun Twitter-nya, @AHMADDHANIPRAST, seperti dikutip pada Rabu, 20 April 2016.

Dhani berkicau mempromosikan Ahok sebagai calon presiden sejak Selasa kemarin. Bahkan dia mengunggah karikatur foto Ahok dengan sejumlah meme jargon politik. "Terbukti lebih berani! Capres pilihanku -2019-," bunyi keterangan dalam foto tersebut.

Musikus yang terkenal lewat grup band Dewa 19 itu juga membandingkan Ahok dengan Presiden Joko Widodo. "2019 kalian mau pilih @basuki_btp apa @jokowi untuk jadi Presiden RI?" tulis Dhani.

Kicauan Dhani ini mendapatkan banyak tanggapan dari banyak orang dengan total retweet 49 kali. Dhani juga membuka polling survei untuk memilih Ahok atau Jokowi sebagai presiden pada 2019. Survei itu setidaknya telah diikuti sedikitnya 800 netizen.

Nama Dhani mencuat dalam bursa bakal calon Gubernur DKI Jakarta sejak awal tahun 2016. Dia mengaku mendapatkan dukungan dari Partai Kebangkitan Bangsa untuk maju melawan Ahok. Suami Mulan Jameela itu berjanji dapat menyelesaikan persoalan kemacetan jika terpilih sebagai Gubernur DKI.

Bahkan Dhani sempat menuturkan dapat mengatasi sopir angkutan umum yang kerap ugal-ugalan dalam waktu hanya sepekan. Menurut dia, satu di antara penyebab kemacetan di Jakarta adalah ketidakdisiplinan sopir angkutan umum mematuhi rambu lalu lintas. Mereka dianggap kerap berhenti di sembarang tempat, sehingga menyebabkan kemacetan.

AVIT HIDAYAT




Berita terkait

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

2 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

3 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

6 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

8 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

37 hari lalu

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

Banjir melanda sebagian wilayah di DKI Jakarta kerap terjadi berulang kali. Berikut gaya gubernur DKI menyikapi banjir di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

37 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

51 hari lalu

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

Ma'ruf Amin berusia 81 tahun pada 11 Maret ini. Berikut perjalanan politiknya hingga menjadi wapres, sempat pula berseteru dengan Ahok.

Baca Selengkapnya

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

55 hari lalu

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

Ramai di media sosial soal Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang disebut diberhentikan sepihak oleh Pemprov DKI Jakarta. Apa beda KJMU dan KJP Plus?

Baca Selengkapnya

Jika Ahok Berminat Maju di Pilkada DKI Jakarta, Status Mantan Narapidana Bisa Mengganjalnya? Ini Kata UU Pilkada

56 hari lalu

Jika Ahok Berminat Maju di Pilkada DKI Jakarta, Status Mantan Narapidana Bisa Mengganjalnya? Ini Kata UU Pilkada

Pengamat politik Adi Prayitno sebut nama Ahok dan Anies Baswedan masih kuat di Jakarta. Bagaimana dengan Ridwan Kamil?

Baca Selengkapnya

69 Tahun Deddy Mizwar, Perjalanan Karir Jenderal Nagabonar dari Aktor hingga Politisi

56 hari lalu

69 Tahun Deddy Mizwar, Perjalanan Karir Jenderal Nagabonar dari Aktor hingga Politisi

Menjadi politisi sambil tetap aktif dalam dunia film. Begini perjalanan Deddy Mizwar menapaki dua bidang yang berbeda tersebut.

Baca Selengkapnya