Virus Penggusuran Lokalisasi Menular ke Tangerang Selatan

Reporter

Kamis, 12 Mei 2016 20:38 WIB

Ilustrasi Lokalisasi. TEMPO/Fully Syafi

TEMPO.CO, Tangerang Selatan - Keberanian untuk membongkar lokalisasi prostitusi bak virus yang menyebar luas. Setelah Kalijodo, Jakarta Utara, dan Kampung Dadap, Kabupaten Tangerang, belakangan upaya penggusuran juga tumbuh di Buaran, Tangerang Selatan.

Lokasi terakhir di Tangerang Selatan itu dikenal sebagai warung remang-remang Alang-Alang. Warga setempat menyebutnya tempat karaoke , berisi para perempuan yang menemani tetamu.

Terletak di sebidang tanah kosong di pinggir jalan utama yang menghubungkan Pamulang dan Serpong, lokalisasi ini disebut sudah ada sejak 30 tahun lalu. Ingar-bingar musik dan kerlap-kerlip lampu mudah sekali terlihat sampai jalan raya.

Kini, lokasi itu mendapat bidikan. Aparat yang disiapkan untuk diturunkan mencapai 250 personel, terdiri atas gabungan Satpol PP, Polisi, dan TNI. "Sebelum mendatangi titik lokasi, gabungan personel menggelar operasi di Kodiklat TNI," kata Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Tangerang Selatan Azhar Syam'un, Kamis, 12 Mei 2016.

Pembongkaran mengincar bangunan semipermanen, bukan milik warga. Untuk bangunan yang jadi rumah tinggal, akan dikembalikan ke fungsi semula.

"Kurang lebih 35 tempat disalahgunakan. Enam di antaranya bangunan semipermanen," katanya sambil menambahkan, sosialisasi dan surat peringatan pertama sampai ketiga telah disampaikan sebelumnya.

Icih, warga setempat yang berusia 56 tahun, mengaku senang dengan rencana penggusuran ini. Alasannya, kegiatan di Alang-Alang mengganggu, bahkan menenggelamkan adzan Magrib atau Isya.

"Suaranya enggak dikecilin, mengganggu saat salat, jadi tidak khusyuk. Nanti kalau saya bilangin malah galakan mereka," ujar penjual makanan itu.

MUHAMMAD KURNIANTO

Berita terkait

Ombudsman Tindaklanjuti Laporan Jatam Terhadap OIKN soal Surat Teguran ke Warga Sepaku

19 hari lalu

Ombudsman Tindaklanjuti Laporan Jatam Terhadap OIKN soal Surat Teguran ke Warga Sepaku

Penjelasan Ombudsman Kalimatan Timur soal pelaporan Jatam perihal surat OIKN kepada masyarakat Sepaku.

Baca Selengkapnya

JATAM Laporkan Otorita IKN Ke Ombudsman soal Surat Teguran ke Warga Sepaku

21 hari lalu

JATAM Laporkan Otorita IKN Ke Ombudsman soal Surat Teguran ke Warga Sepaku

Jaringan Advokasi Tambang atau JATAM Kalimantan Timur melaporkan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) ke Ombudsman

Baca Selengkapnya

Polemik Penggusuran Rumah Warga Demi IKN, Ini Penjelasan Otorita Usai Bertemu dengan Komnas HAM

28 hari lalu

Polemik Penggusuran Rumah Warga Demi IKN, Ini Penjelasan Otorita Usai Bertemu dengan Komnas HAM

Otorita IKN telah bertemu dengan Komnas HAM membahas soal polemik penggusuran rumah warga Sepaku

Baca Selengkapnya

Polemik Penggusuran Demi IKN, Otorita Bertemu Komnas HAM

30 hari lalu

Polemik Penggusuran Demi IKN, Otorita Bertemu Komnas HAM

OIKN mengadakan pertemuan dengan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (HAM) terkait penataan kawasan di wilayah Sepaku dekat IKN

Baca Selengkapnya

Ramai Kabar Penggusuran, Otorita IKN Datangi Warga Desa Bukit Raya Sepaku

39 hari lalu

Ramai Kabar Penggusuran, Otorita IKN Datangi Warga Desa Bukit Raya Sepaku

Otorita IKN mendatangi warga Desa Bukit Raya, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Otorita IKN menyebut kedatangannya sebagai ajang silaturahmi antara pemerintah dan warga di bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi akan Resmikan Bandara Mutiara Sis Al-Jufri Pasca Kena Gempa 2018, Polemik Pembangunan IKN Terakhir Dugaan Penggusuran Masyarakat Adat

41 hari lalu

Terkini: Jokowi akan Resmikan Bandara Mutiara Sis Al-Jufri Pasca Kena Gempa 2018, Polemik Pembangunan IKN Terakhir Dugaan Penggusuran Masyarakat Adat

Dalam waktu dekat Presiden Jokowi bakal meresmikan Bandara Mutiara Sis Al-Jufri, Palu, setelah direkonstrasi usai terdampak Gempa Palu pada 2018.

Baca Selengkapnya

Disebut Kirim Surat Peringatan Agar Warga di IKN Berhenti Garap Lahan, Ini Penjelasan Badan Bank Tanah

43 hari lalu

Disebut Kirim Surat Peringatan Agar Warga di IKN Berhenti Garap Lahan, Ini Penjelasan Badan Bank Tanah

Syafran membantah Badan Bank Tanah berupaya menggusur warga Penajam Paser Utara demi kepentingan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Penjelasan NGO dan OIKN Atas Sengkarut 'Penggusuran' Warga, Bos Lion Group Angkat Bicara

43 hari lalu

Terkini Bisnis: Penjelasan NGO dan OIKN Atas Sengkarut 'Penggusuran' Warga, Bos Lion Group Angkat Bicara

Berita terkini ekonomi bisnis hingga Kamis sore ini antara lain 'penggusuran' warga RT 05 Pemaluan, Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Baca Selengkapnya

Nasib Warga di IKN, Kena Praktik ala Kolonial hingga Terancam Digusur

43 hari lalu

Nasib Warga di IKN, Kena Praktik ala Kolonial hingga Terancam Digusur

KPA menyoroti surat Badan Bank Tanah kepada warga yang bermukim di Ibu Kota Nusantara atau IKN

Baca Selengkapnya

Sengkarut 'Penggusuran' Warga di IKN, Ini Kata NGO dan OIKN

43 hari lalu

Sengkarut 'Penggusuran' Warga di IKN, Ini Kata NGO dan OIKN

Surat yang minta Warga Pemaluan di kawasan IKN membongkar rumah mereka menjadi sorotan. OIKN berjanji bedah rumah warga yang tak sesuai master plan.

Baca Selengkapnya