Ini Lokasi Empat Posko Mudik Gratis di Depok  

Reporter

Editor

Erwin prima

Sabtu, 28 Mei 2016 15:58 WIB

Menteri Perhubungan Ignasius Jonan meninjau posko dalam kesiapan sambut mudik lebaran di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta, 10 Juli 2015. TEMPO/Frannoto

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Perhubungan membuka empat posko mudik gratis di Kota Depok. Tahun ini, Kementerian membuka kuota mudik Lebaran 2016 sebanyak 12 ribu kendaraan untuk 24 ribu pemudik.

Pengawas mudik Lebaran Kementerian Perhubungan, Jemi Setiabudi, mengatakan pendaftaran mudik gratis di Depok telah dibuka sejak 16 Mei hingga 12 Juni 2016 di Terminal Depok, Kecamatan Beji, Kecamatan Sukmajaya, dan Kawasan Industri Cimanggis. "Yang di Terminal Depok buka dari awal sampai akhir pendaftaran," kata Jemi, Rabu, 25 Mei 2016.

Pendaftaran mudik di Kecamatan Beji dan Sukmajaya dibuka pada 23-28 Mei 2016. Sedangkan di Kawasan Industri Cimanggis pada 30 Mei-4 Juni 2016.

Selain itu, ada pembukaan stan di car free day (CFD) Universitas Indonesia pada 2 Mei, 29 Mei, dan 5 Juni 2016. "Di CFD UI hanya untuk membagikan brosur dan informasi," ucapnya.

Ia mengatakan, pada pukul 12.00 hari ini, telah ada 186 pemudik sepeda motor yang mendaftarkan mudik gratis dari Depok. Tahun ini merupakan tahun ketiga mudik gratis yang diadakan Kementerian untuk Depok, Tangerang, Tangerang Selatan, dan Bekasi.

Tujuan mudik gratis tahun ini ada sembilan kota, yakni Tegal, Purwokerto, Kebumen, Wonosobo, Magelang, Yogyakarta, Solo, Wonogiri, dan Semarang. Untuk arus balik hanya tiga kota yang dilayani, yakni Solo, Semarang, dan Yogyakarta. "Dari wilayah lain bisa balik dari tiga kota itu. Tujuan paling banyak mudik adalah Solo dan Yogyakarta."

Keberangkatan penumpang mudik bakal dilakukan pada Sabtu, 3 Juli. Sedangkan keberangkatan sepeda motor sehari sebelum keberangkatan penumpang. "Busnya menggunakan armada Blue Bird dan Star," ujar Jemi.

Bagi pemudik yang ingin mendaftar, yang penting mempunyai sepeda motor dengan STNK, SIM, dan KTP yang masih aktif. Soalnya, tujuan mudik gratis ini untuk mencegah pemudik menggunakan sepeda motor ke kampung halamannya.

Ia mengatakan, tahun lalu, kuota mudik gratis hanya 6.000 kendaraan. Penambahan kuota mudik gratis ini sampai 100 persen. Di Depok, per hari ada 20-24 pemudik yang mendaftarkan sepeda motornya untuk mudik gratis. "Selama ini kuota selalu habis sebelum penutupan batas pendaftaran. Makanya tahun ini kuotanya ditambah," ucap Jemi.

Total bus tahun ini ada 429 unit untuk mengangkut pemudik dan 168 truk untuk mengangkut sepeda motor pemudik yang mendaftar. “Motor sudah dikirim ke Perum Bulog 29-30 Mei 2016,” kata Jemi.

Seorang pemudik yang mendaftar mudik gratis di terminal, Agus Sugiantoro, mengaku sudah mengikuti mudik gratis ini sejak tiga tahun lalu. Ia mendaftarkan dua sepeda motor untuk diangkut ke kampung halamannya di Yogyakarta. "Saya sekeluarga sama istri dan dua anak saya."

Ia mengaku mudik gratis sangat membantunya sampai ke kampung halaman. Soalnya, selama ini dia selalu menggunakan sepeda motor untuk pulang kampung. "Saya sendiri biasanya naik motor. Kalau naik motor pegal-pegal, ngantuk, dan capek pas sampai kampung halaman," ujarnya.

Bila mengeluarkan biaya sendiri untuk pulang kampung ke Yogyakarta, ia bersama keluarganya bisa menghabiskan Rp 3 juta untuk mudik dan balik kembali ke Kebon Jeruk, Jakarta Barat, tempatnya tinggal. "Cukup membantu mudik gratis ini," tuturnya.

IMAM HAMDI


Berita terkait

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

3 hari lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

5 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

8 hari lalu

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

Imam Budi Hartono akan melanjutkan RPJMD Kota Depok 2021-2026 jika terpilih pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

10 hari lalu

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

Hindari risiko fatal dengan travel gelap. Ketahui dampak buruknya, termasuk kecelakaan, asuransi, dan tarif tak jelas.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Prediksi Ekonom Soal Politisasi Bansos, Sejumlah Penerbangan Lion Grup Dibatalkan

11 hari lalu

Terkini Bisnis: Prediksi Ekonom Soal Politisasi Bansos, Sejumlah Penerbangan Lion Grup Dibatalkan

Apakah MK akan membenarkan adanya politisasi bantuan sosial (bansos) dalam putusan sidang sengketa Pilpres 2024?

Baca Selengkapnya

InJourney Airports Catat 7,4 Juta Penumpang selama Masa Angkutan Lebaran 2024

11 hari lalu

InJourney Airports Catat 7,4 Juta Penumpang selama Masa Angkutan Lebaran 2024

InJourney Airports mencatat sebanyak 7,4 juta pergerakan penumpang selama masa angkutan Lebaran periode 3 April hingga 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

126 Ribu Penumpang Lintasi Bandara Ahmad Yani Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, Meningkat 13 Persen

12 hari lalu

126 Ribu Penumpang Lintasi Bandara Ahmad Yani Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, Meningkat 13 Persen

Puncak arus mudik Lebaran di Bandara Ahmad Yani terjadi pada 6 April 2024 yaitu sebanyak 10.193 penumpang.

Baca Selengkapnya

KAI Daop 1 Jakarta: 75 Ribu Kursi Kereta Masih Tersedia untuk Keberangkatan Pasca Libur Lebaran

13 hari lalu

KAI Daop 1 Jakarta: 75 Ribu Kursi Kereta Masih Tersedia untuk Keberangkatan Pasca Libur Lebaran

Total perjalanan selama masa angkutan lebaran periode 31 Maret hingga 21 April 2024 sebanyak 1.693 kereta api.

Baca Selengkapnya

Arus Mudik Lebaran 2024, Bandara Soekarno-Hatta Tersibuk di Asia Tenggara Mengalahkan Changi

13 hari lalu

Arus Mudik Lebaran 2024, Bandara Soekarno-Hatta Tersibuk di Asia Tenggara Mengalahkan Changi

Padatnya penumpang selama periode angkutan Lebaran 2024 menjadikan Bandara Soekarno-Hatta tersibuk di Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya

Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

14 hari lalu

Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

PLN UP3 Surakarta telah menyiagakan sejumlah stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) dalam tol dan luar tol di wilayah kerjanya untuk momentum Lebaran 2024. Persiapan itu mendapat animo positif para pemilik kendaraan listrik dengan penggunaan SPKLU yang tercatat hingga 216 pengguna selama periode Siaga Lebaran mulai 1 hingga 16 April 2024.

Baca Selengkapnya