Partai Demokrat Janji Umumkan Cagub Jakarta Pekan Ini  

Reporter

Selasa, 13 September 2016 13:10 WIB

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memberi ucapan selamat usai menyematkan Tanda Kehormatan RI Bintang Mahaputera Adipradana kepada mantan Mensesneg Yusril Ihza Mahendra di Istana Negara, Jakarta, 13 Oktober 2014. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Sjarifuddin Hasan mengatakan partainya segera mengumumkan tokoh yang akan diusung dalam pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017. Pengumuman dilakukan setelah Ketua Umum Susilo Bambang Yudhoyono kembali dari Korea Selatan.

"Kami akan kebut rapat dan mudah-mudahan pekan ini dapat diputuskan," katanya di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Selasa, 13 September 2016.

Menurut Sjarif, bursa calon Gubernur DKI Jakarta masih dinamis. Berdasarkan hasil survei terbaru, elektabilitas Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai inkumben sudah turun. "Terlebih, 82 persen rakyat DKI akan memilih calon alternatif," ucapnya.

Baca: Pilkada Jakarta, Demokrat Tak Akan Buka Pintu untuk Ahok

Partai Demokrat, Sjarif melanjutkan, juga masih memantau dan menjalin komunikasi dengan partai lain. Partai Demokrat telah berkomunikasi dengan PPP, PAN, PKB, termasuk partai-partai yang telah berkoalisi mengusung Sandiaga Uno-Mardani Ali Sera, yaitu PKS dan Gerindra. "Lagi-lagi ditunggulah," ujarnya.

Baca: Pelantikan Pengurus PDIP Diwarnai Seruan 'Lawan Ahok'

Soal Demokrat disebut-sebut akan mendukung mantan Menteri Sekretaris Negara Yusril Ihza Mahendra, Sjarif berkelit dengan mengatakan bahwa partainya masih memantau dan mengevaluasi tiap-tiap nama bakal calon gubernur. "Komunikasi (dengan Yusril) ada," katanya.

Baca: Dinilai Tak Melindungi Warga Miskin, Pencalonan Ahok Ditolak

Menjelang ditutupnya masa pendaftaran calon Gubernur DKI Jakarta lewat jalur partai, hingga saat ini baru PKS, Gerindra, NasDem, Hanura, dan Golkar yang telah menyatakan sikapnya. NasDem, Hanura, dan Golkar memutuskan mendukung Ahok yang saat ini menjabat Gubernur DKI Jakarta.

AHMAD FAIZ


Berita terkait

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

27 November 2023

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menjawab tuduhan soal penggunaan politik identitas saat Pilkada DKi 2017 pada acara Indonesia Milleninial and Gen-Z Summit 2023.

Baca Selengkapnya

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

30 September 2023

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

Anies menuturkan mahalnya biaya kampanye bukan berarti ketika menjadi pejabat harus balik modal

Baca Selengkapnya

Kalah dari AHY, Ini Jejak Pendidikan dan Karier Moeldoko Alumnus FISIP UI

10 Agustus 2023

Kalah dari AHY, Ini Jejak Pendidikan dan Karier Moeldoko Alumnus FISIP UI

rekam jejak karier dan pendidikan Moeldoko yang selalu kalah melawan kubu AHY soal pengajuan gugatan kepengurusan Partai Demokrat

Baca Selengkapnya

Anwar Hafid Raih Gelar Doktor, Tawarkan Integrasi Nilai Religius dan Kearifan Lokal

13 April 2023

Anwar Hafid Raih Gelar Doktor, Tawarkan Integrasi Nilai Religius dan Kearifan Lokal

Agama tidak hanya hadir sebagai ritualitas pada individu, akan tetapi memiliki dampak yang jauh lebih luas

Baca Selengkapnya

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

14 Februari 2023

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menyebut ada dua pendekatan untuk menciptakan persepsi ini.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

11 Februari 2023

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

Anies Baswedan menegaskan tidak ada utang yang hari ini harus dilunasi.

Baca Selengkapnya

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

11 Februari 2023

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

Ada juga poin yang menyatakan jika Anies-Sandi menang, maka Anies Baswedan bebas dari utang tersebut.

Baca Selengkapnya

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

6 Februari 2023

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

Sandiaga belum mau menanggapi soal utang Anies Baswedan ke dirinya saat Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

6 Februari 2023

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

Fadli Zon mengakui membikin draft perjanjian antara Anies Baswedan dan Sandiaga Uno saat Pilkada DKI 2017. Soal utang, Fadli tak mau bicara.

Baca Selengkapnya

Pesan Anies Baswedan untuk Kedua Putra Haji Lulung

31 Januari 2022

Pesan Anies Baswedan untuk Kedua Putra Haji Lulung

Anies Baswedan bercerita tentang dukungan yang diberikan Haji Lulung kepadanya dalam Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya