Kasus Pencurian Berkas di Mahkamah Konstitusi, Polisi Periksa 5 Saksi dan CCTV

Reporter

Kamis, 23 Maret 2017 13:34 WIB

Kombes Pol Raden Prabowo Argo saat Doorstop di Mapolda Metro Jaya, Rabu (22/3/17). TEMPO/Albert Adios

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwpno mengatakan pihaknya telah memeriksa beberapa saksi terkait dengan laporan pencurian dokumen di Mahkamah Konstitusi. Saksi-saksi yang diperiksa, ucap Argo, merupakan orang-orang yang berhubungan dengan keberadaan dokumen itu.

"Sekitar lima saksi yang sudah kami periksa," ujar Argo saat dikonfirmasi di Markas Polda Metro Jaya, Kamis, 23 Maret 2017.

Selain memeriksa saksi-saksi, polisi tengah menganalisis rekaman closed-circuit television (CCTV) yang ada di lokasi kejadian. "Nanti akan terlihat siapa saja yang keluar-masuk di situ. Sekarang sedang dianalisis," tutur Argo.

Baca: Kronologi Pencurian Berkas Pilkada hingga Pemecatan 4 Pegawai MK

Ditanyai mengenai status empat orang yang dipecat Mahkamah terkait dengan kasus ini, Argo mengaku hal itu bukan urusan kepolisian. Ia menegaskan, saat ini, yang terpenting adalah polisi tengah bekerja untuk mencari pelaku pencurian itu.

Hingga saat ini, Argo menuturkan belum ada yang ditetapkan sebagai tersangka. Sebab, penyidik masih menganalisis serta mendalami keterangan saksi dan rekaman CCTV.

"Tersangka belum ada. Kita tunggu bagaimana pengembangan penyidik, karena saat ini sedang dalam tahap menganalisis CCTV-nya," kata Argo.

Baca: Empat Pegawai MK Terlibat Pencurian Berkas Pilkada Dogiyai

Sebelumnya, Mahkamah melaporkan dua pegawai keamanan yang diduga melakukan pencurian dokumen sengketa pemilihan kepala daerah di Kabupaten Dogiyai dan Kabupaten Aceh Singkil, Kamis, 9 Maret 2017. Dua pegawai keamanan tersebut terlihat dalam rekaman CCTV sesaat sebelum dokumen itu hilang.

Selain itu, Mahkamah telah merekomendasikan dua pegawai tersebut diberhentikan. Tak hanya itu, Mahkamah juga telah menonaktifkan seorang kepala subbagian dan membentuk tim pemeriksa internal.

Dalam laporan tersebut, para pelaku dijerat dengan Pasal 363 KUHP tentang pencurian.

INGE KLARA SAFITRI




Berita terkait

Kelakar Saldi Isra saat Pemohon Absen di Sidang Sengketa Pileg: Nanti Kita Nyanyi Lagu Gugur Bunga

1 jam lalu

Kelakar Saldi Isra saat Pemohon Absen di Sidang Sengketa Pileg: Nanti Kita Nyanyi Lagu Gugur Bunga

Hakim MK Saldi Isra berkelakar saat ada pemohon gugatan yang absen dalam sidang sengketa pileg hari ini.

Baca Selengkapnya

Hakim MK Naik Pitam Komisioner KPU Absen di Sidang Pileg: Sejak Pilpres Enggak Serius

2 jam lalu

Hakim MK Naik Pitam Komisioner KPU Absen di Sidang Pileg: Sejak Pilpres Enggak Serius

Hakim MK Arief Hidayat menegur komisioner KPU yang tak hadir dalam sidang PHPU Pileg Panel III. Arief menilai KPU tak menganggap serius sidang itu.

Baca Selengkapnya

Sidang Sengketa Pileg, PPP Sebut Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Tiga Dapil Sumut

3 jam lalu

Sidang Sengketa Pileg, PPP Sebut Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Tiga Dapil Sumut

PPP mengklaim adanya ribuan perpindahan suara ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Lanjutan Pemeriksaan Pendahuluan Sengketa Pileg, Ada 81 Perkara

7 jam lalu

MK Gelar Sidang Lanjutan Pemeriksaan Pendahuluan Sengketa Pileg, Ada 81 Perkara

Juru Bicara MK Fajar Laksono mengatakan terdapat total 297 perkara dalam sengketa pileg 2024. Disidangkan secara bertahap.

Baca Selengkapnya

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

11 jam lalu

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

21 jam lalu

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

Siswi SMP di Depok itu terjatuh dan terseret beberapa meter hingga luka di lengan dan lutut saat berusaha mempertahankan HP yang dirampas begal.

Baca Selengkapnya

Saat Hakim MK Pertanyakan Caleg PKB yang Cabut Gugatan ke PDIP

1 hari lalu

Saat Hakim MK Pertanyakan Caleg PKB yang Cabut Gugatan ke PDIP

Kuasa hukum mengaku mendapat informasi pencabutan itu dari kliennya saat sidang MK tengah berlangsung.

Baca Selengkapnya

PKB Ajukan Gugatan Sengketa Pileg karena Kehilangan Satu Suara di Halmahera Utara, Ini Alasannya

1 hari lalu

PKB Ajukan Gugatan Sengketa Pileg karena Kehilangan Satu Suara di Halmahera Utara, Ini Alasannya

Dalam sidang sengketa Pileg, PKB meminta KPU mengembalikan suara partainya yang telah dihilangkan.

Baca Selengkapnya

PPP Minta Dukungan PKB di Sidang Sengketa Pileg, Muhaimin Siapkan Ini

2 hari lalu

PPP Minta Dukungan PKB di Sidang Sengketa Pileg, Muhaimin Siapkan Ini

PPP menyatakan gugatan sengketa Pileg 2024 dilayangkan karena menilai ada kesalahan pencatatan suara di KPU.

Baca Selengkapnya

PPP Akui Rencana Pertemuan dengan Prabowo dalam Waktu Dekat

2 hari lalu

PPP Akui Rencana Pertemuan dengan Prabowo dalam Waktu Dekat

PPP mengkonfirmasi pihaknya akan menemui Prabowo Subianto usai pilpres 2024 selesai. Namun PPP menegaskan arah politiknya akan dibahas dalam Rapimnas.

Baca Selengkapnya