Banjir Order, Toko Ini Tolak Pesanan 50 Karangan Bunga untuk Ahok  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Kamis, 27 April 2017 19:24 WIB

Karangan bunga untuk Ahok-Djarot yang hampir selesai dirangkai di Pasar Bunga Rawa Belong, 27 April 2017. Selain ucapan kalimat jenaka, nama pengirim bunga kadang-kadang disamarkan. Tempo/Rezki Alvionitasari.

TEMPO.CO, Jakarta - Banjir karangan bunga untuk Ahok membuat para pengrajin karangan bunga di Pasar Rawa Belong kebanjiran order. Bahkan, hingga hari ini, Kamis, 27 April 2017, kios-kios di pasar itu masih sibuk membuat pesanan karangan bunga untuk Ahok.

Seperti yang terlihat di Toko Nanay Flo. Pemilik toko dan pekerjanya tampak sibuk merangkai bunga bertulisan, “DEAR PAK AHOK & PAK DJAROT….AH SUDAHLAH, PERIIIIIH HATI INI.. DARI KAMI YG BAPER THE SOEDARJO’S COUSIN’S.”

Nanay mengatakan dia sudah mengerjakan lebih dari 20 papan rangkaian bunga dan diantar ke Balai Kota DKI Jakarta. Meski mendapat rezeki dari banjirnya ucapan untuk Ahok-Djarot, rupanya Nanay Flo sempat menolak beberapa konsumen. Nanay mengaku menolak sekitar sepuluh pesanan.

Penyebabnya, ucapan yang berbeda-beda atau permintaan diantar ke Balai Kota yang terlalu cepat. “Bikin hurufnya enggak sanggup, hurufnya kebanyakan dan ucapannya beda-beda,” kata Nanay saat dikunjungi Tempo, Kamis, 27 April.

Baca: Ahok Terima 2 Penghargaan dari Bappenas

Dia mengatakan, jika beberapa pesanan ucapannya sama, biasanya dia memakai mesin untuk memotong huruf-huruf. Namun, untuk pesanan karangan bunga buat Ahok-Djarot ini, Nanay tidak memakai mesin, melainkan memotongnya sendiri.

Nanay bercerita, pada Rabu, 26 April, ada pelanggan yang datang memesan 50 karangan bunga untuk Ahok-Djarot. Dia datang sekitar pukul 02.00 dan minta bunganya diantarkan ke Balai Kota pagi harinya. Nanay pun menolak pesanan tersebut. “Kami pedagang, usaha kami jalankan, tapi kami tetap perhatikan kesehatan,” ujar perempuan 40 tahun itu. “Karyawan kami terbatas.”

Nanay menjelaskan, tokonya punya lima karyawan, termasuk dia. Tiga orang di antaranya bekerja serabutan karena pesanan yang melonjak. Nanay sendiri sebenarnya adalah spesialis merangkai bunga, tapi kali ini dia terpaksa merangkap memotong huruf-huruf. Satu karangan bunga papan bisa selesai dalam waktu dua jam. Semua bunganya seharga Rp 500 ribu per papan.

Tak jauh dari kios Nanay Flo, Davin dan para karyawannya juga sibuk membuat bunga papan untuk Ahok-Djarot. Sejak Selasa, 25 April, kios Bos Bunga.com milik Davin sudah mengantar 28 karangan bunga. “(Keuntungan) lumayan sih menjelang sepi pada bulan puasa karena nikah enggak ada,” tuturnya tersenyum.

Baca: Siap Lepas Jabatan Gubernur DKI, Ahok: Hati-hati KJP

Hari ini, karyawan Davin mengerjakan enam bunga papan untuk Ahok-Djarot. Dia juga mendapat pesanan lagi hari ini untuk diantar besok dan lusa.

Bunga papan buatannya yang berukuran 2 x 1,2 meter dihargai Rp 500 ribu. Sedangkan papan 2 x 1,5 meter berharga Rp 800 ribu. Adapun bunga papan paling besar yang dibuatnya berukuran 10 x 3 meter dengan ucapan untuk Ahok-Djarot juga. Bunga papan berisi 8.000 batang mawar itu dipesan oleh Partai Solidaritas Indonesia. Davin tak menyebutkan harganya. Dia hanya menyebut sekitar belasan juta.

REZKI ALVIONITASARI


Video Terkait:




Berita terkait

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

5 hari lalu

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

Anies Baswedan membeberkan rencananya setelah gugatan kubunya ditolak Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bagikan Bansos di Depan Istana Merdeka, Begini Penjelasan Heru Budi

24 hari lalu

Jokowi Bagikan Bansos di Depan Istana Merdeka, Begini Penjelasan Heru Budi

Heru Budi mengatakan bansos tersebut bersumber dari dana operasional Presiden.

Baca Selengkapnya

Heru Budi Sebut Jakarta Kewalahan Jika Hujan 4 Jam Berintensitas 180 mm per Hari, Begini Penjelasannya

38 hari lalu

Heru Budi Sebut Jakarta Kewalahan Jika Hujan 4 Jam Berintensitas 180 mm per Hari, Begini Penjelasannya

Heru Budi mengatakan Proyek Sodetan Ciliwung dapat mengatasi banjir di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pemutusan KJMU jadi Polemik, Begini Respons Heru Budi, Anies Baswedan, dan DPRD DKI

52 hari lalu

Pemutusan KJMU jadi Polemik, Begini Respons Heru Budi, Anies Baswedan, dan DPRD DKI

Anies Baswedan sebut pemutusan KJMU di tengah jalan berikan penderitaan, sementara Heru Budi sebut bahwa pemutusan itu didasarkan perubahan mekanisme

Baca Selengkapnya

Pilgub DKI Jakarta, Apakah Deretan Nama Ini Berpeluang?

54 hari lalu

Pilgub DKI Jakarta, Apakah Deretan Nama Ini Berpeluang?

Belakangan beberapa nama mulai dibicarakan akan maju dalam Pilgub DKI Jakarta, walaupun masih jauh waktu pelaksanaannya. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

56 hari lalu

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

Ramai di media sosial soal Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang disebut diberhentikan sepihak oleh Pemprov DKI Jakarta. Apa beda KJMU dan KJP Plus?

Baca Selengkapnya

Wali Kota Solo dari Masa ke Masa Ada Bapak dan Anak, Jokowi dan Gibran

1 Maret 2024

Wali Kota Solo dari Masa ke Masa Ada Bapak dan Anak, Jokowi dan Gibran

Berikut daftar nama yang pernah menjabat sebagai Wali Kota Solo, ada nama bapak dan anak, Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

4 Nama yang Santer Dikabarkan Maju Pilgub DKI 2024, Ada Sahroni hingga Ridwan Kamil

1 Maret 2024

4 Nama yang Santer Dikabarkan Maju Pilgub DKI 2024, Ada Sahroni hingga Ridwan Kamil

Berikut sejumlah nama yang santer dikabarkan akan maju sebagai calon Gubernur DKI Jakarta, mulai dari Ridwan Kamil hingga Sahroni.

Baca Selengkapnya

Ahok Bukan Lagi Komisaris Utama Pertamina, Ini Perjalanan Karier Politiknya

4 Februari 2024

Ahok Bukan Lagi Komisaris Utama Pertamina, Ini Perjalanan Karier Politiknya

Ahok mundur sebagai Komisaris Utama Pertamina untuk dukung Paslon Ganjar-Mahfud. Ini karier politik Basuki Tjahaja Purnama.

Baca Selengkapnya

Alasan Rhoma Irama Dukung Anies Baswedan-Cak Imin, Begini Bunyi Deklarasinya

31 Januari 2024

Alasan Rhoma Irama Dukung Anies Baswedan-Cak Imin, Begini Bunyi Deklarasinya

Raja Dangdut Rhoma Irama mendeklarasikan dukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dalam Pemilu 2024. Begini bunyi deklarasi selengkapnya.

Baca Selengkapnya