Kawasan Hijau di Jakarta Baru Sembilan Persen

Reporter

Editor

Selasa, 15 Juli 2003 15:31 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso mengungkapkan, sampai kini baru ada sembilan persen lahan yang dijadikan kawasan hijau di seluruh Jakarta. Seharusnya, kata Sutiyoso, jumlah kawasan hijau di Jakarta mencapai 13 persen dari luas total ibukota negara itu. Hal itu diungkapkan Sutiyoso saat meresmikan Pasar Taman Puring, Jakarta Selatan, Rabu (15/1). Menurut Sutiyoso, siang hari Jakarta dipadati oleh sekitar 11 juta orang. Padahal, penduduk yang tinggal menetap di Jakarta hanya ada 9 juta. Sisa penduduk itu, kata Sutiyoso, datang dari Bogor dan Tangerang serta wilayah yang berbatasan dengan Jakarta. Mereka datang ke Jakarta untuk bekerja. "Mereka ini yang menebar polusi di Jakarta, bikin jalan macet. Celakanya, pajak mereka masuk ke kas Jawa Barat," katanya. Kurangnya kawasan hijau di Jakarta, kata Sutiyoso, membuat Jakarta menjadi kota yang tingkat polusinya tinggi. "Nggak usah meniru-niru London atau Budapest lah. Asal ada tumbuhan yang menyerap polusi saja," katanya. Itu pula yang membuatnya bersikukuh membuat pagar yang di sekeliling Monumen Nasional. "Supaya tanamannya tumbuh dan menyerap polusi," katanya. "Di London, dan di mana-mana biasa, kok, taman-taman kota dikasih pagar." Pasar Taman Puring sendiri, kata Sutiyoso, termasuk salah satu kawasan hijau di Jakarta Selatan. Tapi, dia memberi izin pasar itu dibangun kembali setelah terbakar pada Juni 2002. "Saya beri izin mereka berdagang. Yang penting mereka bisa makan," katanya. Namun, lanjut bekas Pangdam Jaya ini, itu pun hanya dua tahun. (Bagja Hidayat-Tempo News Room)

Berita terkait

Hikayat Deep Blue, Super Komputer IBM Pernah Lawan Grandmaster Garry Kasparov: Sebuah Tonggak AI

14 menit lalu

Hikayat Deep Blue, Super Komputer IBM Pernah Lawan Grandmaster Garry Kasparov: Sebuah Tonggak AI

Grandmaster Garry Kasparov menjajal bertanding main catur dengan super komputer IBM, Deep Blue, pada 3 Mei 1997.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

32 menit lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Wakil Ketua DPRA Sebut Prabowo Bakal Kembalikan Dana Otsus Aceh 2 Persen

33 menit lalu

Wakil Ketua DPRA Sebut Prabowo Bakal Kembalikan Dana Otsus Aceh 2 Persen

Wakil Ketua DPRA Safarudin mengatakan meski suara Prabowo di Pilpres 2024 kalah di Aceh, namun dia berkomitmen kembalikan dana otsus 2 persen.

Baca Selengkapnya

Nasdem, PKS, dan Perindo Jajaki Koalisi pada Pilkada 2024 di Sulsel

33 menit lalu

Nasdem, PKS, dan Perindo Jajaki Koalisi pada Pilkada 2024 di Sulsel

Nasdem Sulsel menyatakan komunikasi politik tetap terbuka dengan partai lain guna menghadapi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Mampir ke Jakarta Tzuyu TWICE Bagi Makna Kecantikan hingga Pose di Jalur Evakuasi

38 menit lalu

Mampir ke Jakarta Tzuyu TWICE Bagi Makna Kecantikan hingga Pose di Jalur Evakuasi

Tzuyu membagikan beberapa momen saat di Jakarta

Baca Selengkapnya

Suhu Panas, BMKG: Suhu Udara Bulan Maret 2024 Hampir 1 Derajat di Atas Rata-rata

52 menit lalu

Suhu Panas, BMKG: Suhu Udara Bulan Maret 2024 Hampir 1 Derajat di Atas Rata-rata

Suhu panas yang dirasakan belakangan ini menegaskan tren kenaikan suhu udara yang telah terjadi di Indonesia. Begini data dari BMKG

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

52 menit lalu

Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

Taiwan akan menjadi lawan Indonesia pada babak semifinal Piala Thomas 2024. Chou Tien Chen mengalahkan Viktor Axelsen.

Baca Selengkapnya

Kelompok yang Rentan terhadap Cuaca Panas Berikut Dampaknya

1 jam lalu

Kelompok yang Rentan terhadap Cuaca Panas Berikut Dampaknya

Cuaca panas dapat berdampak lebih serius pada kesehatan orang-orang yang rentan, seperti lansia, ibu hamil, dan anak-anak karena dehidrasi.

Baca Selengkapnya

Penyebab Sulit Redakan Kesedihan karena Kehilangan Orang Tersayang

1 jam lalu

Penyebab Sulit Redakan Kesedihan karena Kehilangan Orang Tersayang

Kehilangan orang yang disayangi memang berat. Tak jarang, kesedihan bisa berlangsung lama, bahkan sampai bertahun-tahun.

Baca Selengkapnya

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

1 jam lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya