Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Anies-Sandi Naikkan 5 Kali Lipat Hibah untuk Laskar Merah Putih

Reporter

image-gnews
Pengurus Laskar Merah Putih Provinsi DKI Jakarta berpose di depan kantor berlantai 2 di Jalan Pisangan Baru II, Mataraman, Jakarta Timur, Jumat, 24 November 2017. FOTO: TEMPO/Dewi Nurita
Pengurus Laskar Merah Putih Provinsi DKI Jakarta berpose di depan kantor berlantai 2 di Jalan Pisangan Baru II, Mataraman, Jakarta Timur, Jumat, 24 November 2017. FOTO: TEMPO/Dewi Nurita
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pengurus Laskar Merah Putih DKI Jakarta girang karena masuk dalam daftar lembaga dan organisasi kemasyarakatan yang akan mendapatkan dana hibah dari Gubernur Anies Baswedan dan wakil Gubernur Sandiaga Uno (Anies-Sandi).

Totalnya hibah untuk sejumlah kelompok dan lembaga sebesar Rp 1,7 triliun dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah 2018. "Kami tidak melihat nilainya, tapi ini kebanggaan tersendiri bahwa organisasi ini mendapat pengakuan dari pemerintah," kata Wakil Sekretaris Markas Daerah Laskar Merah Putih DKI Jakarta, Jeffry, kepada Tempo di kantornya, Jalan Pisangan Baru II Nomor 259, Matraman, Jakarta Timur, pada Jumat malam, 24 November 2017.

Nilai hibah ormas yang didirikan 28 Desember 2000 itu layak dilihat karena meningkat lima kali lipat dibandingkan 2017. Hibah untuk mereka tahun depan direncanakan Rp 500 juta sedangkan pada 2017 sebesar Rp 100 juta.

"Dana hibah akan digunakan untuk kegiatan-kegiatan bela negara dan juga pemantapan anggota," ucap Jeffry.

Jumat malam lalu, pengurus menggelar rapat membahas kegiatan awal 2018 yang akan didanai dengan dana hibah Anies-Sandi, yakni seminar bela negara selama dua hari di Puncak, Bogor. Rapat itu juga diikuti oleh perwakilan dari lima pengurus cabang di Provinsi DKI Jakarta.

Selain dana hibah, menurut Jeffry kebutuhan dan kegiatan organisasi dibiayai dengan dana swadaya dari anggota. Markas mereka juga sumbangan dari Ketua Umum Laskar merah Putih DKI Jakarta Agus Salim.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ruko dua lantai berukuran 6X8 meter dan bercat merah putih itu disulap menjadi markas daerah. Lantai satu, digunakan untuk parkir kendaraan dan toilet sedangkan separuh ruangan warung bakso. Di lantai dua, ada ruang rapat dan diskusi.

Tempo melihat tak banyak atribut ormas itu di dalam kantor. Hanya ada beberapa foto kegiatan yang dipajang di dinding, dua meja, satu lemari, satu kursi, dan satu kipas angin di lantai dua. Ruangan itu sejuk karena di ada jendela berlapis kaca.

Jeffry mengklaim jumlah anggota Laskah Merah Putih di Jakarta sekitar 5 ribu orang di lima cabang dan ratusan ranting. Masing-masing cabang sedikitnya memiliki 200-300 anggota. Di Jakarta Timur, misalnya, memiliki 300 anggota yang berasal dari beragam profesi. Setiap cabang memiliki markas masing-masing, seperti pengurus Jakarta Timur menyewa di Rumah Susun Pondok Kopi, Klender, Jakarta Timur.

Jeffry menuturkan, pengurus Jakarta memang mengajukan proposal dana hibah sebesar Rp 500 juta Badan Kesatuan, Bangsa, dan Politik (Kesbangpol) DKI Jakarta. Dia juga menyinggung Laskar Merah Putih ikut kegiatan kampanye Anies-Sandi pada Pilkada 2017 tapi dia tak mendetailkan ceritanaya. "Kami akan transparan dana digunakan untuk apa saja," katanya.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Studi Demokrasi Rakyat Lapor ke KPK soal Korupsi Dana Hibah Pertanian yang Diduga Libatkan Anggota DPR

34 hari lalu

Logo KPK. Dok Tempo
Studi Demokrasi Rakyat Lapor ke KPK soal Korupsi Dana Hibah Pertanian yang Diduga Libatkan Anggota DPR

Pelaporan ke KPK terkait dugaan korupsi pemotongan dana bantuan hibah pertanian yang berasal dari Dana Aspirasi DPR yang mencapai Rp 2 miliar.


Penyerapan APBD DKI 2023 Capai Rp66,7 Triliun, Mayoritas untuk Gaji hingga Hibah

10 Januari 2024

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menghadiri pentas seni Sekolah Luar Biasa Negeri 7, Jakarta Timur pada Rabu, 13 Desember 2023. TEMPO/Aisyah Amira Wakang.
Penyerapan APBD DKI 2023 Capai Rp66,7 Triliun, Mayoritas untuk Gaji hingga Hibah

Realisasi belanja daerah pada APBD DKI 2023 mencapai 92,54 persen atau meningkat 8 persen dari tahun lalu


Kota Bandung Dapat Hibah Presiden untuk Sambungan Air Bersih Gratis

31 Desember 2023

Ilustrasi air bersih. sndimg.com
Kota Bandung Dapat Hibah Presiden untuk Sambungan Air Bersih Gratis

Para penerima hibah nantinya akan mendapat sambungan pemasangan saluran air bersih gratis ke rumahnya.


Banyuwangi Salurkan Hibah Pendidikan Rp18,3 Miliar

31 Desember 2023

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani menyangrai kopi dalam acara Festival Pesta Rakyat Kopi Gombengsari di Banyuwangi, Jawa Timur. Minggu, 13 Agustus 2023 ( ANTARA/HO-Humas Pemkab Banyuwangi)
Banyuwangi Salurkan Hibah Pendidikan Rp18,3 Miliar

Banyuwangi menyalurkan bantuan dana hibah untuk pendidikan mencapai Rp18,3 miliar sepanjang tahun 2023.


Kakorlantas Polri Dapat Hibah Mobil Dinas BMW iX, Harganya Rp 2,5 Miliar

24 Desember 2023

Mobil dinas BMW iX. (Dok NTMC Polri)
Kakorlantas Polri Dapat Hibah Mobil Dinas BMW iX, Harganya Rp 2,5 Miliar

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Aan Suhanan dihadiahi mobil listrik BMW iX dari PT Mitra Teknologi Solusindo Soedono


BPK Beri Opini Wajar Tanpa Pengecualian ke Semua Kementerian/Lembaga, Kecuali Kominfo

5 Desember 2023

Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Isma Yatun (kanan) bersama anggota I BPK Nyoman Adhi Suryadnyana (kiri) berjalan keluar usai menyerahkan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester (IHPS) I Tahun 2022 kepada Presiden Joko Widodo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa 11 November 2022. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
BPK Beri Opini Wajar Tanpa Pengecualian ke Semua Kementerian/Lembaga, Kecuali Kominfo

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menjadi satu-satunya kementerian yang mendapat opini Wajar Dengan Pengecualian atau WDP dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK)


Warga Muara Jawa Hibahkan Tanahnya untuk Pembangunan Sekolah di IKN

24 November 2023

Suasana pembangunan Sumbu Kebangsaan di Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Jumat 22 September 2023. Presiden Joko Widodo menyebut progres pembangunan IKN sudah mencapai sekitar 40 persen. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/
Warga Muara Jawa Hibahkan Tanahnya untuk Pembangunan Sekolah di IKN

Sudirman menghibahkan lahannya seluas 5 hektare kepada Otorita IKN di SMAN 1 Muara Jawa.


Wali Kota Solo Gibran Dapat Hibah 15 Juta Dolar AS: Pembangunan Segera Dieksekusi

17 November 2023

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (kiri) menghadiri acara Ground Breaking ASN Housing Taspen di Desa Plesungan, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Jumat, 17 November 2023. FOTO: SEPTHIA RYANTHIE
Wali Kota Solo Gibran Dapat Hibah 15 Juta Dolar AS: Pembangunan Segera Dieksekusi

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengungkapkan segera merealisasikan rencana sejumlah program pembangunan di Kota Solo.


Komitmen Kerja Sama di Bidang Riset dan Inovasi, Indonesia Terima Hibah Rp 499 Miliar dari Australia

14 November 2023

gedung bappenas setkab.go.id
Komitmen Kerja Sama di Bidang Riset dan Inovasi, Indonesia Terima Hibah Rp 499 Miliar dari Australia

Pemerintah Indonesia melalui Kementerian PPN/Bappenas bersama dengan Pemerintah Australia meluncurkan Platform Kemitraan Pengetahuan Australia-Indonesia atau KONEKSI.


Program Hibah Riset RI-Australia Tahap 2 Diluncurkan, Terbuka untuk Semua Kalangan

13 November 2023

Kepala BRIN Laksana Tri Handoko pada peluncuran Pusat Kolaborasi Riset di Padang, Kamis, 3 November 2022. (Antara/Ikhwan Wahyudi)
Program Hibah Riset RI-Australia Tahap 2 Diluncurkan, Terbuka untuk Semua Kalangan

Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) memastikan semua skema riset RI-Australia tahap kedua bersifat terbuka bagi semua kalangan.