Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sandiaga Uno: LRT Jakarta Siap Sebelum Asian Games

Reporter

image-gnews
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno ketika meninjau gerbong LRT di Stasiun Boulevard Selatan, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis, 14 Juni 2018. TEMPO/Zara Amelia
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno ketika meninjau gerbong LRT di Stasiun Boulevard Selatan, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis, 14 Juni 2018. TEMPO/Zara Amelia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno meninjau proyek pembangunan kereta Light Rail Transit (LRT) di Stasiun Boulevard Raya Selatan yang berlokasi di Mall Kelapa Gading, Jakarta pada Kamis, 14 Juni 2018. Peninjauan itu dalam rangka mengecek kesiapan pengoperasian LRT menjelang sertifikasi Kementerian Perhubungan yang dilakukan seminggu setelah lebaran.

"Alhamdulillah saya baru saja dilaporkan kita on track, on schedule, mudah-mudahan on budget dan sesuai spesifikasi," katanya. "Kita akan beroperasi Agustus sebelum Asian Games dan menuju 1 juta penumpang. Sedangkan MRT,  Insya Allah Maret 2019," kata Sandiaga.

BACA JUGA: Wakil Presiden Jusuf Kalla Tak Yakin LRT Siap untuk Asian Games

Dia berjanji pemerintah DKI Jakarta akan terus memastikan persiapan berlangsung lancar. "Kita akan kawal terus agar menjadi operasional sesuai schedule karena ini tahap yang super penting," kata Sandiaga.

Sandiaga tiba di Stasiun Boulevard Raya Selatan sekitar pukul 14.30 WIB. Mengenakan alat pengaman diri (APD), Sandiaga langsung menerima instruksi pengamanan dari tim Jakarta Propertindo (Jakpro). Usai menerima arahan pengamanan, Sandiaga menaiki kereta LRT. 

BACA JUGA: Harga Tiket LRT Jakarta Hanya Rp 10 Ribu Per Orang

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sandiaga kemudian ikut menguji gerbong yang berangkat dari Stasiun Boulevard Selatan ke Stasiun Boulevard Utara tersebut. Kereta LRT diuji coba sejauh 1,1 kilometer dengan kecepatan 80 km per jam.

Berdasarkan pantauan Tempo, kereta telah dilengkapi dengan dua pintu masing-masing di sisi gerbong. Kereta juga dilengkapi oleh alat pemadam kebakaran, kursi disabilitas, dan kamera CCTV. Di bagian kanan pintu terdapat intercomm untuk meminta asistensi awak kabin dalam keadaan darurat.

BACA JUGA: Mau Bekerja di LRT Jakarta? Ini Lowongannya

Sandiaga juga mengecek listrik dan ruang kontrol yang berada di depan gerbong. Usai meninjau, Sandiaga merasa puas atas progres fase satu LRT yang terbilang lancar. Sandiaga juga mengharapkan fase dua LRT dapat dimulai secepatnya. "Fase dua insya Allah dimulai tahun depan," kata Sandiaga.

Uji coba internal rangkaian LRT telah digelar sejak 11 hingga 13 Juni 2018 lalu. Sementara, uji coba resmi LRT Jakarta masih menunggu evaluasi dari Kementerian Perhubungan. Sebelumnya, uji coba internal telah dilakukan di rangkaian LRT Jakarta di Kelapa Gading usai pemasangan daya listrik. Nantinya, setelah ada evaluasi dari Kemenhub, baru akan dipastikan apakah LRT Jakarta layak beroperasi atau tidak.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

2 jam lalu

Prosesi pemotongan rambut anak gimbal di Dieng Culture Festival 2018 yang bertempat di pelataram kompleks Candi Arjuna, Banjarnegara, Jawa Tengah, Minggu, 5 Agustus 2018. Tempo/Francisca Christy Rosana
Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

Dieng Culture Festival 2024, yang bertajuk "The Journey," akan kembali menyapa penggemar budaya dan seni pada Agustus mendatang.


Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

21 jam lalu

Anastasya Poetri tampil di BNI Java Jazz Festival 2023, Minggu, 4 Juni 2023. Dok. Anastasya Poetri
Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Sandiaga Uno yakin BNI Java Jazz akan meningkatkan kunjungan wisatawan.


Wisatawan Cina Jatuh di Ijen, Sandiaga Uno Minta Pelancong Utamakan Aspek Keselamatan

2 hari lalu

Pengunjung melihat kawah dari kaldera Gunung Ijen di Banyuwangi, Jawa Timur, Minggu, 4 Juni 2023. TWA Ijen yang telah ditetapkan sebagai anggota UNESCO Global Geopark (UGG) itu ramai dikunjungi wisatawan domestik dan mancanegara saat liburan. ANTARA FOTO/Budi Candra Setya
Wisatawan Cina Jatuh di Ijen, Sandiaga Uno Minta Pelancong Utamakan Aspek Keselamatan

Sandiaga Uno menegaskan aspek keamanan dalam berwisata harus diutamakan, agar kecelakaan di kawasan wisata tidak kembali terulang


Kilas Balik Sengketa Pilpres atau PHPU 2019, Putusan MK Tolak Seluruh Permohonan Prabowo - Sandiaga Uno

2 hari lalu

Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman (tengah) menskors sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Presiden dan Wakil Presiden 2019 di gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Kamis, 27 Juni 2019. Sidang tersebut beragendakan pembacaan putusan oleh majelis hakim MK. ANTARA/Hafidz Mubarak
Kilas Balik Sengketa Pilpres atau PHPU 2019, Putusan MK Tolak Seluruh Permohonan Prabowo - Sandiaga Uno

Sengketa Pilpres 2024 tengah dibacakan MK. Pada PHPU 2019, putusan MK menolak seluruh permohonan Prabowo - Sandiaga Uno.


Libur Lebaran, Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Mencapai 151 Ribu Orang

11 hari lalu

Warga menggunakan transportasi umum LRT Jabodebek, Jakarta, Selasa 30 Januari 2024. Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan menetapkan LRT Jabodebek sebagai bagian dari objek vital nasional (obvitnas) Perkeretaapian. Sebagai sistem transportasi perkeretaapian dengan kemudi otomatis pertama di Indonesia, maka diperlukan pengamanan terhadap stasiun, bangunan kantor dan depo, jalur, serta fasilitas operasi lainnya agar LRT Jabodebek dapat beroperasi dengan baik. TEMPO/Subekti
Libur Lebaran, Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Mencapai 151 Ribu Orang

LRT Jabodebek mencatat jumlah pengguna selama libur panjang Lebaran periode 6 hingga 12 April 2024 mencapai 151.871 orang.


Gerindra Tafsir Silaturahim Lebaran Sandiaga Uno ke Prabowo Subianto

12 hari lalu

Wakil Komandan Hukum dan Advokasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Habiburokhman (kedua kiri) bersama jajaran TKN memberikan keterangan pers soal Film Dirty Vote di Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jakarta, Minggu, 11 Februari 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Gerindra Tafsir Silaturahim Lebaran Sandiaga Uno ke Prabowo Subianto

Politikus PPP Sandiaga Uno bersilaturahmi ke Prabowo Subianto pada Lebaran kemarin. Gerindra menafsirkan ini soal silaturahim Sandiaga.


Terpopuler Bisnis: Kekayaan Prajogo Pangestu Bertambah hingga Cerita Sri Mulyani dan Sandiaga Uno Berlebaran

13 hari lalu

Prajogo Pangestu menempati posisi ketiga dalam daftar 50 Orang Terkaya di Indonesia dengan harta sebanyak USD 6 miliar atau Rp 86 triliun dari usahanya di bidang petrokimia. Ia merupakan putra pedagang karet dan memulai bisnis kayu pada akhir 1970-an. Forbes
Terpopuler Bisnis: Kekayaan Prajogo Pangestu Bertambah hingga Cerita Sri Mulyani dan Sandiaga Uno Berlebaran

Prajogo Pangestu masuk dalam 5 orang di dunia yang kekayaannya paling banyak bertambah sepanjang 2023 versi Forbes.


Prabowo Menerima Sejumlah Lawan Politiknya di Pilpres 2024

14 hari lalu

Politikus senior Golkar sekaligus Ketua MPR Bambang Soesatyo di rumah Prabowo di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Prabowo Menerima Sejumlah Lawan Politiknya di Pilpres 2024

Presiden terpilih Prabowo Subianto menerima kunjungan sejumlah politikus yang menjadi lawan politiknya dalam pilpres 2024. Siapa saja?


Sandiaga Uno Kunjungi Rumah Prabowo Subianto

14 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, di kantornya, Senin, 8 April 2024. Sumber: Istimewa
Sandiaga Uno Kunjungi Rumah Prabowo Subianto

Sandiaga Uno menyambangi rumah calon presiden terpilih, Prabowo Subianto, di Kertanegara, Jakarta Selatan, pada Rabu malam, 10 April 2024.


Cek Jadwal LRT Jakarta dan Jabodebek Saat Libur Lebaran

14 hari lalu

Kereta LRT Jabodebek mendekati Stasiun Setiabudi, Jakarta, Indonesia pada Jumat (5 Januari 2024). ANTARA FOTO/Rizka Khaerunnisa/sgd/aww.
Cek Jadwal LRT Jakarta dan Jabodebek Saat Libur Lebaran

LRT Jabodebek mengalami penyesuaian jadwal khusus untuk libur lebaran, sedangkan LRT Jakarta tetap beroperasi seperti biasa.