Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pencuri Spesialis Rumah Kosong Bersenjata Api Dibekuk di Bekasi

image-gnews
Ilustrasi pencurian atau pembobolan rumah. shutterstock.com
Ilustrasi pencurian atau pembobolan rumah. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Bekasi - Kepolisian Resor Metro Bekasi Kota meringkus empat pencuri spesialis rumah kosong yang mempersenjatai diri dengan pistol FN. Keempatnya adalah Sutrisno, Nur Hidayat, Alan Agus, dan Iwan Nasution.

Baca: Polisi Kesulitan Tangkap Pencuri Besi Underpass Mampang-Kuningan

"Tersangka baru saja menyatroni dua rumah mewah di Jatiasih dan Pondok Gede," kata Wakil Polres Metro Bekasi Kota, Ajun Komisaris Besar Widjonarko di Bekasi, Sabtu, 1 September 2018.

Pencurian menurut dia, terjadi pada Selasa, 28 Agustus lalu, tersangka menggasak sejumlah perhiasan, perlengkapan elektronik, sepeda motor, dan barang berharga lainnya. Kerugian korban mencapai puluhan juta rupiah.

"Modusnya mencongkel pintu rumah mewah menggunakan linggis," kata dia.

Widjonarko mengatakan, polisi menyelidiki kasus pencurian tersebut dengan meminta keterangan saksi di lokasi kejadian dan mempelajari rekaman CCTV. Hasilnya, tersangka Sutrisno lebih dulu ditangkap di daerah Rawalumbu.

"Kami menemukan senjata api di rumahnya," kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dari keterangan Sutrisno, polisi kemudian mengungkap identitas tersangka lain sehingga dilakukan penangkapan di lokasi berbeda.

Menurut dia, selain menangkap empat tersangka, polisi masih memburu tiga orang lain yang merupakan bagian dari jaringan pencuri ini. "Identitas sudah diketahui, anggota masih di lapangan terus bekerja," ujar dia.

Hasil pemeriksaan, rupanya tersangka Sutrisno dan Nur Hidayat merupakan residivis kasus perampokan yang baru saja keluar dari Lembaga Pemasyarakatan Bulak Kapal, Bekasi.

Meski pernah dipenjara, kata dia, tersangka masih mengulangi perbuatannya. "Kelompok ini tidak segan melukai korban," ujar dia.

Akibat perbuatannya, tersangka kini dijebloskan ke sel tahanan Polres Metro Bekasi Kota. Mereka dijerat dengan pasal 363 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana tentang pencurian, ancamannya hukuman penjara selama tujuh tahun.

Barang bukti yang disita dari kelompok pencuri ini berupa sepucuk senjata api jenis FN, magazen, 97 butir peluru, kunci leter T, obeng, linggis, pisau, dan dua unit sepeda motor. "Kami masih mendalami keterangan perihal senjata apinya," ujar Widjonarko.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bamsoet: Perikhsa Siap Gelar 'Deffensive Shooting' pada Juli

1 jam lalu

Bamsoet: Perikhsa Siap Gelar 'Deffensive Shooting' pada Juli

Sebelum lomba digelar, peserta akan dibekali pengetahuan tentang teknik menembak, teknik bergerak, hingga teknik mengisi ulang peluru (reload magazine).


Polisi Ungkap Identitas Mayat dalam Koper di Bekasi, Karyawati asal Bandung

2 jam lalu

Penampakan koper yang berisikan mayat wanita ditemukan di Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, pada Kamis, 25 April 2024. Foto: ANTARA/HO
Polisi Ungkap Identitas Mayat dalam Koper di Bekasi, Karyawati asal Bandung

Polda Metro Jaya mengungkap identitas mayat dalam koper yang ditemukan di semak belukar di Jalan Kalimalang, Desa Sukadanu, Cikarang Barat, Bekasi


Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

3 jam lalu

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Pol Wira Satya Triputra (kiri) saat konferensi pers kasus penemuan mayat wanita di dermaga Pulau Pari di Jakarta, Kamis, 25 April 2024. Foto: ANTARA/Ilham Kausar
Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

Polisi mengungkap kasus penemuan mayat wanita di dermaga Pulau Pari, Kepualuan Seribu, Jakarta


Koper Hitam Berisi Mayat Ditemukan di Semak Belukar Cikarang Bekasi

3 jam lalu

Penampakan koper yang berisikan mayat wanita ditemukan di Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, pada Kamis, 25 April 2024. Foto: ANTARA/HO
Koper Hitam Berisi Mayat Ditemukan di Semak Belukar Cikarang Bekasi

Koper berwarna hitam berisi mayat ditemukan warga di semak-semak pinggir Jalan Inspeksi Kalimalang, Desa Sukadanau, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi


Begini Sosok TikToker Asal Bekasi Galih Loss yang Ditangkap Kasus Penistaan Agama

23 jam lalu

Galih Loss. Foto: Instagram.
Begini Sosok TikToker Asal Bekasi Galih Loss yang Ditangkap Kasus Penistaan Agama

Di mata tetangga, Galih Loss disebut jarang bercengkerama dengan warga sekitar.


Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

1 hari lalu

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi pada saat Konferensi Pers di Ditresnarkoba Polda Metro Jaya, Senin, 25 Maret 2024. Ditresnarkoba Polda Metro Jaya bekerjasama dengan Bea dan Cukai telah berhasil melakukan pengungkapan dan penangkapan terhadap pelaku kasus peredaran gelap narkotika jenis kokain cair, serbuk MDMA dan narkotika jenis sabu jaringan internasional. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

Selain olah TKP pembunuhan perempuan yang mayatnya ditemukan di Pulau Pari, polisi menyiita barang bungkus rokok hingga tisu magic.


Usai jadi Tersangka Dugaan Penodaan Agama, Galih Loss Ditahan di Rutan Polda Metro Jaya

2 hari lalu

Galih Noval Aji Prakoso ditangkap polisi pada 22 April 2024 karena unggahan video di TikTok @galihloss3 soal penyebaran kebencian berbasis SARA. Sumber: Polda Metro Jaya
Usai jadi Tersangka Dugaan Penodaan Agama, Galih Loss Ditahan di Rutan Polda Metro Jaya

Ditreskrimsus Polda Metro Jaya resmi menetapkan Galih Noval Aji Prakoso alias Galih Loss sebagai tersangka dugaan penyebaran kebencian di TikTok.


Dua Remaja Dipergoki Curi Baut Bantalan Rel Kereta Api

2 hari lalu

Ilustrasi pencuri. Dok.TEMPO/Fully Syafi;
Dua Remaja Dipergoki Curi Baut Bantalan Rel Kereta Api

Mereka berencana menjual baut bantalan rel kereta api itu kepada penadah barang bekas.


Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

2 hari lalu

Ilustrasi begal / penyerangan dengan senjata tajam pisau / klitih / perampokan. Shutterstock
Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.


Beraksi Saat Musim Mudik Lebaran, Pencuri Ditangkap Berdasarkan Sinyal Telepon

2 hari lalu

Ilustrasi pencurian atau pembobolan rumah. zastita.info
Beraksi Saat Musim Mudik Lebaran, Pencuri Ditangkap Berdasarkan Sinyal Telepon

Tersangka mengincar rumah kosong yang ditinggal mudik Lebaran oleh pemiknya. Terakhir, tersangka mencuri di Perumahan Pagira Bangun, Teluknaga.