Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria Diperiksa Polda Metro Jaya 13 Jam

image-gnews
Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria diperiksa penyidik selama 13 jam di Polda Metro Jaya pada Kamis pagi, 17 Januari 2019. TEMPO/Francisca Christy Rosana
Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria diperiksa penyidik selama 13 jam di Polda Metro Jaya pada Kamis pagi, 17 Januari 2019. TEMPO/Francisca Christy Rosana
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria diperiksa penyidik Satgas Antimafia Sepak Bola selama 13 jam. Ia diperiksa sejak Rabu sore pukul 17.10 WIB di Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya dan baru keluar pagi ini, pukul 06.30 WIB.

Baca: Sekjen PSSI Ratu Tisha Diperiksa Satgas Anti Mafia Sepak Bola

Selama diperiksa penyidik, Ratu Tisha dicecar sejumlah pertanyaan. Materi yang ditanyakan penyidik meliputi dasar penunjukannya sebagai Sekjen PSSI.

"Saya juga menjelaskan tata cara PSSI mencegah terjadinya penyalahgunaan kewenangan," kata Ratu Tisha saat ditemui wartawan di Polda Metro Jaya, Kamis pagi.

Penyidik juga bertanya tentang pelaksanaan Kongres PSSI 2018. Ratu Tisha mengatakan, semua pertanyaan penyidik bisa dijelaskannya. 

"Semua terjawab ya," ujarnya.

Ratu Tisha Destria dipanggil sebagai saksi terkait laporan adanya pengaturan skor pertandingan. Laporan dibuat manajer klub sepak bola Persibara Banjarnegara, Lasmi Indaryani.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lasmi menyatakan pernah dimintai uang senilai Rp 400 juta untuk biaya akomodasi pertandingan U-16 wanita. Selain itu, ada penawaran agar timnya lolos liga di tingkat provinsi dengan imbalan Rp 175 juta. 

Penawaran lainnya ialah meloloskan peringkat timnya dari Liga 3 naik ke Liga 2. Uang yang diminta sudah ditransfer, tapi tidak terjadi seperti yang dijanjikan alias terjadi penipuan.

Selain kasus dugaan penipuan itu, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Dedi Prasetyo mengatakan Satgas Antimafia Sepak Bola juga menangani kasus pengaturan skor di lingkup PSSI dan telah menetapkan 11 tersangka. Mereka adalah 10 tersangka laga Persibara melawan PS Pasuruan dan 1 tersangka pertandingan PSMP Mojokerto melawan Aceh United.

Baca: Kasus Pengaturan Skor, Satgas Antimafia Bola Tetapkan Lima Tersangka Baru

Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria sebelumnya telah diperiksa di Bareskrim Polri. Penyidik memeriksanya selama 6 jam pada 28 Desember 2018. Materi pemeriksaan pertamanya ihwal pengaturan skor ini berkaitan dengan mekanisme, komitmen, dan regulasi PSSI sebagai regulator. Dari 40 pertanyaan penyidik, ia hanya bisa menjawab 23 pertanyaan.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


KPU Sebut Unjuk Rasa Jelang Penetapan Hasil Pemilu Hal Lumrah

12 jam lalu

Masyarakat dari berbagai elemen melakukan aksi unjuk rasa menolak kecurangan Pemilu di depan Gedung KPU RI, Jakarta Pusat pada Senin, 18 Maret 2024. Tempo/Yohanes Maharso
KPU Sebut Unjuk Rasa Jelang Penetapan Hasil Pemilu Hal Lumrah

KPU mengklaim sangat transparan di setiap proses tahapan pemilu.


Erspo Rilis Jersey Baru untuk Timnas Indonesia, Terinspirasi Keberhasilan Kalahkan Jepang Tahun 1981

12 jam lalu

Pemain timnas Indonesia Mark Klok saat merepresentasikan jersey terbaru pada Senin, 18 Maret 2024. (ANTARA/X/Timnas Indonesia).
Erspo Rilis Jersey Baru untuk Timnas Indonesia, Terinspirasi Keberhasilan Kalahkan Jepang Tahun 1981

Jenama Erspo resmi merilis seragam baru untuk Timnas Indonesia. Sempat menuai kritik dari penggemar Skuad Garuda.


Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam, Ramadhan Sananta Punya Misi Buktikan Diri

16 jam lalu

Penyerang timnas Indonesia, Ramadhan Sananta. PSSI.org
Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam, Ramadhan Sananta Punya Misi Buktikan Diri

Penyerang Timnas Indonesia Ramadhan Sananta bertekad membuktikan kemampuan terbaiknya pada dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 vs Vietnam.


Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kamis Malam, Erick Thohir Berharap Dukungan Maksimal Suporter

18 jam lalu

Suporter timnas Indonesia. PSSI
Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kamis Malam, Erick Thohir Berharap Dukungan Maksimal Suporter

Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam dua kali pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret ini, di kandang dan tandang.


Ini Alasan KPK Tahan 15 Pegawai Tersangka Pungli di Rutan Polda Metro Jaya

3 hari lalu

KPK menetapkan 15 tersangka dan menahannya dalam kasus pungutan liar atau pungli di rumah tahanan KPK, Jumat, 15 Maret 2024. TEMPO/Bagus Pribadi
Ini Alasan KPK Tahan 15 Pegawai Tersangka Pungli di Rutan Polda Metro Jaya

KPK menahan 15 tersangka di Rutan Polda Metro Jaya karena persoalan psikologis, sebab Kepala Rutan KPK Achmad Fauzi terkesan masih punya pengaruh.


DPR Naturalisasi Pesepakbola Asal Belanda

3 hari lalu

DPR Naturalisasi Pesepakbola Asal Belanda

DPR RI melalui Komisi X dan Komisi III menyetujui naturalisasi pesepakbola asal Belanda yakni Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, dan Maarten Pae.


Polda Metro Jaya Ungkap Pabrik Ekstaksi di Apartemen Cengkareng, Tersangka Baru 2 Bulan Bebas dari Penjara

3 hari lalu

Direktorat Reserse Narkoba mengungkap kasus tindak pidana narkotika jenis ganja, LSD, dan ekstasi dalam sebulan ke belakang di di Lapangan Gedung Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat, 15 Maret 2024.
Polda Metro Jaya Ungkap Pabrik Ekstaksi di Apartemen Cengkareng, Tersangka Baru 2 Bulan Bebas dari Penjara

Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya menangkappelaku industri rumahan (home industry) narkotika jenis ekstasi berinisial AI.


Polda Metro Jaya Tangkap Pengedar Narkoba LSD, Modus Disamarkan Gambar Kartun

3 hari lalu

Direktorat Reserse Narkoba mengungkap kasus tindak pidana narkotika jenis ganja, LSD, dan ekstasi dalam sebulan ke belakang di di Lapangan Gedung Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat, 15 Maret 2024.
Polda Metro Jaya Tangkap Pengedar Narkoba LSD, Modus Disamarkan Gambar Kartun

Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Metro Jaya menangkap tersangka pengedar narkoba jenis CC4 atau LSD atas nama NK.


Polda Metro Jaya Amankan 66 Kilogram Ganja, Modus Pengiriman Paket Makanan dan Minuman

3 hari lalu

Direktorat Reserse Narkoba mengungkap kasus tindak pidana narkotika jenis ganja, LSD, dan ekstasi dalam sebulan ke belakang di di Lapangan Gedung Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat, 15 Maret 2024.
Polda Metro Jaya Amankan 66 Kilogram Ganja, Modus Pengiriman Paket Makanan dan Minuman

Polda Metro jaya menangkap tiga orang tersangka tindak pidana narkotika selaku pengedar atas nama IP, DY, dan HP.


PSSI Lobi Klub Justin Hubner hingga Nathan Tjoe-A-On Agar Bisa Perkuat Timnas U-23 di Piala Asia U-23

4 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat ditemui di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat, 26 Januari 2024. TEMPO/Randy
PSSI Lobi Klub Justin Hubner hingga Nathan Tjoe-A-On Agar Bisa Perkuat Timnas U-23 di Piala Asia U-23

Ketua Umum PSSI Erick Thohir akan menggelar rapat dengan PT LIB pada pekan depan untuk persiapan timnas U-23 Indonesia.