Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Polisi Periksa Dahnil Anzar: Ada 12 Pertanyaan Selama Dua Jam

image-gnews
Dahnil Anzar Simanjuntak mengepalkan tinjunya saat memenuhi panggilan kepolisian terkait kasus dugaan korupsi dana Apel dan Kemah Pemuda Islam 2017 di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis, 7 Februari 2019. Kegiatan dengan anggaran Rp 2 miliar ini diselenggarakan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga RI menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2017. TEMPO/M Taufan Rengganis
Dahnil Anzar Simanjuntak mengepalkan tinjunya saat memenuhi panggilan kepolisian terkait kasus dugaan korupsi dana Apel dan Kemah Pemuda Islam 2017 di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis, 7 Februari 2019. Kegiatan dengan anggaran Rp 2 miliar ini diselenggarakan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga RI menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2017. TEMPO/M Taufan Rengganis
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Mantan Ketua Umum Pemuda Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak dicecar 12 pertanyaan oleh penyidik Polda Metro Jaya.

Polisi memeriksa Dahnil sebagai saksi terkait dugaan penyelewengan dana kegiatan Apel dan Kemah Pemuda Islam Indonesia.

Baca : Penuhi Panggilan Polda, Dahnil Anzar: Buat Lucu-lucuan

"Saya diperiksa sekitar 2 jam," ujar Dahnil saat dikonfirmasi pada Kamis, 7 Februari 2019. Dahnil enggan merinci apa saja poin pertanyaan yang dilontarkan penyidik terhadapnya.

Adapun kasus yang tengah diselidiki polisi berhubungan dengan kegiatan Pemuda Muhammadiyah pada Desember 2017 lalu di Pelataran Candi Prambanan, Yogyakarta. Kegiatan itu digelar atas inisiatif Kementerian Pemuda dan Olahraga. Sedangkan Pemuda Muhammadiyah menjadi penerima tugasnya.

Untuk menghelat kemah itu, Kemenpora memberikan anggaran Rp 2 miliar. Dana tersebut dicairkan melalui Pejabat Pembuat Komitmen. Menurut polisi, masyarakat melaporkan dugaan rasuah dari kediatan ini.

Dahnil Anzar Simanjuntak penuhi panggilan kepolisian terkait kasus dugaan korupsi dana Apel dan Kemah Pemuda Islam 2017 di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Jakarta, 7 Februari 2019. Ia sempat menyebut bahwa pemanggilannya adalah guyon. TEMPO/M Taufan Rengganis

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dahnil dan ketua panitia kegiatan, Ahmad Fanani, pun diperiksa penyidik atas aduan itu. Pemeriksaan terhadap keduanya dilakukan pertama kali pada 23 November 2018.

Pemeriksaan terhadap Dahnil sempar mandek lantaran libur tahun baru. Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional Prabowo - Sandiaga itu lantas dipanggil untuk kedua kalinya hari ini.

Simak pula :
Kubu Prabowo Anggap Ucapa Jokowi Soal Propaganda Rusia Berbahaya

Dahnil menanggapi santai pemeriksaannya. Ia menyindir polisi tengah memperoleh tugas tambahan. "Kasihan, tugas beliau-beliau semakin banyak," ucapnya. Seusai diperiksa, Dahnil juga mengimbuhkan daya tahan dan kesabarannya tengah diuji.

Kuasa hukum Dahnil Anzar, Haris Azhar, mengatakan pemeriksaan terhadap kasus yang melibatkan kliennya terkesan dipaksakan. Ia mengatakan kasus ini mencuat di tengah hujan kriminalisasi sejumlah tokoh.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Respons Gerindra dan PDIP Soal Wacana Pertemuan Prabowo dan Megawati

10 hari lalu

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (kanan) menerima Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di kediamannya di Jalan Teuku Umar, Jakarta, Rabu, 24 Juli 2019. Dalam pertemuan ini Megawati dan Prabowo akan membahas sejumlah hal. TEMPO/Muhammad Hidayat
Respons Gerindra dan PDIP Soal Wacana Pertemuan Prabowo dan Megawati

Politikus PDIP Aria Bima mengatakan Megawati memiliki karakter yang tidak bisa ditekan atau didesak oleh keadaan.


Jika Prabowo-Gibran Menang: Akankah Bahlil, Habiburokhman, Grace Natalie, Gus Miftah hingga Raffi Ahmad Jadi Menteri?

18 Februari 2024

Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka bersama Menteri Investasi Bahlil Lahadalia (kanan) dalam acara Suara Muda Indonesia Untuk Prabowo-Gibran di Jakarta Convention Center, Jakarta, Sabtu, 27 Januari 2024. Dalam acara tersebut Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menyampaikan pidato untuk anak muda Indonesia. TEMPO/M Taufan Rengganis
Jika Prabowo-Gibran Menang: Akankah Bahlil, Habiburokhman, Grace Natalie, Gus Miftah hingga Raffi Ahmad Jadi Menteri?

Jika Prabowo-Gibran menang, pendukung utama seperti Habiburokhman, Grace Natalie, Bahlil, Zulhas, hingga Gus Miftah dan Raffi Ahmad bisa jadi menteri?


Fedi Nuril Trending, Sudah Tentukan Pilihan Presiden, yang Penting Bukan...

5 Februari 2024

Fedi Nuril/Foto: Instagram/Fedi Nuril
Fedi Nuril Trending, Sudah Tentukan Pilihan Presiden, yang Penting Bukan...

Secara terbuka, lewat Twitter, Fedi Nuril menyatakan sikapnya, siapa yang akan tidak akan dicoblosnya dalam Pemilu Presiden 2024.


Jubir Prabowo Sebut Ada Masalah Literasi Pertahanan Usai Cak Imin Kritik Belanja Alutsista

5 Januari 2024

Staf Khusus Menteri Pertahanan Bidang Komunikasi Publik, Sosial Ekonomi, dan Hubungan Antar Lembaga, Dahnil Anzar Simanjuntak, saat ditemui di Kantor Kementerian Pertahanan, di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa, 12 November 2019. Tempo/Egi Adyatama
Jubir Prabowo Sebut Ada Masalah Literasi Pertahanan Usai Cak Imin Kritik Belanja Alutsista

Juru Bicara Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, menanggapi pernyataan Cak Imin tentang anggaran Kementerian Pertahanan.


Kemenhan Tunda Beli 12 Jet Tempur Mirage 2000-5 Bekas Qatar, Jubir Prabowo: Karena Kapasitas Fiskal Terbatas

4 Januari 2024

Jet tempur Mirage 2000-5 Angkatan Udara Taiwan bersiap untuk mendarat di Pangkalan Udara Hsinchu di Hsinchu, Taiwan 10 April 2023. Militer China melakukan latihan blokade udara dan laut di sekitar Taiwan pada hari Senin. REUTERS/I-Hwa Cheng
Kemenhan Tunda Beli 12 Jet Tempur Mirage 2000-5 Bekas Qatar, Jubir Prabowo: Karena Kapasitas Fiskal Terbatas

Kementerian Pertahanan atau Kemenhan menunda rencana membeli 12 jet tempur Mirage 2000-5 yang sebelumnya digunakan oleh Qatar. Kenapa?


Prabowo Diam-diam Sindir Anies dan Bilang Ndasmu Etik, Timnas AMIN: Etika Tidak Dijunjung Tinggi

16 Desember 2023

Tiga pasangan capres cawapres mengikuti Deklarasi Pemilu Damai di depan Kantor KPU RI, Jakarta, Senin 27 November 2023. KPU RI telah menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024. TEMPO/Subekti.
Prabowo Diam-diam Sindir Anies dan Bilang Ndasmu Etik, Timnas AMIN: Etika Tidak Dijunjung Tinggi

Menurut Timnas AMIN, pernyataan itu menunjukkan Prabowo tidak benar-benar menganggap etika sebagai suatu hal yang serius


Fortuner Pelat Dinas Kemenhan Kejar-kejaran dengan BMW di Jaksel Disopiri Anak Pejabat Kementerian

13 April 2023

Ilustrasi mobil kecelakaan tunggal. thebalance.com
Fortuner Pelat Dinas Kemenhan Kejar-kejaran dengan BMW di Jaksel Disopiri Anak Pejabat Kementerian

Kemenhan menarik pelat dinas yang terpasang di Fortuner. Orang tua pelaku sudah berdamai dan menanggung kerugian para korban.


Ramai di Media Sosial, Pengakuan Heni Novitasari, Mantan Istri Jubir Menteri Pertahanan

23 Februari 2023

Heni Novitasari, mantan Istri Dahnil Anzar. Foto: Facebook Heni Novitasari.
Ramai di Media Sosial, Pengakuan Heni Novitasari, Mantan Istri Jubir Menteri Pertahanan

Heni Novitasari, mantan istri jubir Menteri Pertahanan mengaku selama menikah 17 tahun mengalami kekerasan verbal dan psikis.


Jubir Prabowo Sebut Kemenhan akan Usut Kebocoran Draf Perpres Alutsista

1 Juni 2021

Staf Khusus Menteri Pertahanan Bidang Komunikasi Publik dan Hubungan Antar Lembaga, Dahnil Anzar Simanjuntak, saat ditemui di sela rapim tahunan Kementerian Pertahanan, di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis, 23 Januari 2020. Tempo/Egi Adyatama
Jubir Prabowo Sebut Kemenhan akan Usut Kebocoran Draf Perpres Alutsista

Jakarta - Juru Bicara Menteri Pertahanan RI, Dahnil Anzar Simanjuntak menuding pihak yang membocorkan draf Rancangan Perpres soal modernisasi alutsista sengaja ingin menebar kebencian dan gosip politik.


Dahnil Anzar Anggap Biasa Derasnya Kritik Kunjungan Prabowo ke Amerika

15 Oktober 2020

Staf Khusus Menteri Pertahanan Bidang Komunikasi Publik dan Hubungan Antar Lembaga, Dahnil Anzar Simanjuntak, saat ditemui di sela rapim tahunan Kementerian Pertahanan, di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis, 23 Januari 2020. Tempo/Egi Adyatama
Dahnil Anzar Anggap Biasa Derasnya Kritik Kunjungan Prabowo ke Amerika

Juru Bicara Prabowo, Dahnil Anzar Simanjuntak berujar selama ini Prabowo aktif melakukan diplomasi pertahanan ke berbagai negara termasuk Amerika.