Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Depok Minta Transjakarta Kaji Rute Cinere dan Jatijajar ke MRT

image-gnews
Petugas memeriksa gerbong MRT yang tengah melakukan uji coba di Depo Lebak Bulus, Jakarta, Jumat, 8 Februari 2019. MRT Jakarta tahap I koridor Lebak Bulus-Bundaran HI ditargetkan mampu membawa 412 ribu penumpang per hari pada 2020.  TEMPO/Tony Hartawan
Petugas memeriksa gerbong MRT yang tengah melakukan uji coba di Depo Lebak Bulus, Jakarta, Jumat, 8 Februari 2019. MRT Jakarta tahap I koridor Lebak Bulus-Bundaran HI ditargetkan mampu membawa 412 ribu penumpang per hari pada 2020. TEMPO/Tony Hartawan
Iklan

TEMPO.CO, Depok - Kepala Dinas Perhubungan Kota Depok Dadang Wihana mengaku belum diajak berkomunikasi oleh PT Transjakarta yang berencana membuka rute ke Cinere dan Jatijajar, Kota Depok.

Baca juga: Transjakarta Buka 6 Rute Baru di Tangsel dan Depok ke Stasiun MRT

Walaupun permintaan penumpang yang tinggi pada rute tersebut, ujar Dadang, harusnya PT Transjakarta berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Depok. “Demand-nya pasti ada, tapi harus dikaji lebih dalam lagi,” ujar Dadang saat dihubungi, Selasa, 19 Februari 2019.

Menurut Dadan, rute Cinere dan Jatijajar juga telah dilayani angkutan kota, sehingga harus ada pembicaraan terlebih dahulu untuk mengagas rute yang dilalui. “Itu yang harus dikaji bersama, sampai saat ini belum ada diskusi teknis terkait ini,” ucap dia.

Sebelumnya, PT Transjakartamenyiapkan enam rute baru yang menjadi titik integrasi bus Transjakarta dengan stasiun kereta Moda Raya Terpadu (MRT). Direktur Utama PT Transjakarta Agung Wicaksono mengatakan, operasional bus di rute baru akan dimulai bersamaan dengan uji coba publik kereta MRT pada 12 Maret 2019.

"Pesan yang mau kita sampaikan adalah uji coba naik MRT, naik Transjakarta," kata Agung di Balai Kota, Senin, 18 Februari 2019.

Menurut Agung, titik penjemputan penumpang berada di kota penyangga Jakarta. Lima lokasi bakal disediakan bus Transjakarta untuk menuju stasiun kereta MR, antara lain BSD, Bintaro, Pondok Cabe di Kota Tangerang Selatan; serta Jatijajar dan Cinere di Kota Depok.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bus dari Pondok Cabe, Cinere dan Jatijajar, akan mengantar penumpang ke Stasiun MRT Lebak Bulus. Sedangkan rute dari Jatijajar, BSD, dan Bintaro, langsung membawa penumpang ke Stasiun MRT Fatmawati.

"Kenapa banyak berada di kawasan luar DKI? Karena realitanya memang komuter itu lebih banyak tinggal di kawasan luar DKI," ujar Agung.

Agung menambahkan, warga dapat mengakses bus Transjakarta dari Giant BSD, Bintaro Trade Center (BTC), dan Cinere Bellevue Mall. PT Transjakarta masih mencari lokasi penempatan bus di Jatijajar dan Pondok Cabe. Saat ini pihaknya masih mengurus izin operasi dari Dinas Perhubungan setempat. 

Rencananya, PT Transjakarta bakal menempatkan bus Royaltrans di BSD dan Bintaro. PT Transjakarta mematok tarif Rp 20 ribu hingga Rp 25 ribu sekali naik. Dari Giant BSD, bus melaju ke Rawabuntu, lalu masuk ke Tol Lingkar Luar Jakarta alias Jakarta Outer Ring Road (JORR) untuk menuju Stasiun MRT Fatmawati. Untuk rute Bintaro, bus langsung masuk ke Tol JORR dari BTC.

Baca juga: KCI Siapkan Kartu Multi Trip Bisa ke MRT, Transjakarta, LRT

Sementara rute dari Jatijajar, Pondok Cabe, dan Cinere menuju Stasiun MRT akan dilayani dengan bus transjakarta reguler dengan tarif Rp 3.500. "Karena ini memang rute yang selama ini dilayani oleh rute-rute kendaraan yang juga regular," ujar Direktur Operasional PT Transjakarta Daud Joseph.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

17 jam lalu

Proyek MRT Jakarta fase 2A CP202 di Jalan Hayam Wuruk, Taman Sari, Jakarta, Jumat, 23 Februari 2024. Direktur Utama PT MRT Jakarta Tuhiyat menjelaskan, pembangunan CP 202 (Harmoni-Mangga Besar) lebih rendah progresnya dibandingkan proyek CP201 (Bundaran HI-Harmoni) dan CP203 (Mangga Besar-Kota). TEMPO/Subekti.
MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

Proyek MRT senilai Rp 4,2 triliun itu sudah mencapai 33 persen hingga Maret 2024. Sebagian besar pendanaan proyek berasal dari pinjaman Jepang.


Hujan Badai Merusak Atap Lantai 4 RS Bunda Margonda Depok, Sejumlah Pasien Harus Dievakuasi

21 jam lalu

Kapolres Metro Depok Kombes Arya Perdana saat meninjau RS Bunda Margonda yang atap dan plafonnya rusak diterjang angin kencang, Rabu, 17 April 2024. Foto Humas Polres Metro Depok
Hujan Badai Merusak Atap Lantai 4 RS Bunda Margonda Depok, Sejumlah Pasien Harus Dievakuasi

Hujan badai pada Rabu petang merusak atap dan plafon lantai 4 RS Bunda Margonda Depok. Tidak ada korban luka ataupun jiwa dalam peristiwa ini.


Hadapi Pilkada 2024, Imam Budi Hartono Kantongi Rekomendasi dari DPP PKS

1 hari lalu

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono saat menerima penghargaan predikat Nindya dalam Malam Penganugerahan kota Layak Anak (KLA) di Semarang, Sabtu malam, 22 Juli 2023. Dok Istimewa
Hadapi Pilkada 2024, Imam Budi Hartono Kantongi Rekomendasi dari DPP PKS

PKS memberi rekomendasi kepada Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono untuk maju di PIlkada 2024.


ASN Depok Diimbau Tidak WFH Usai Libur Lebaran, Kecuali Darurat

1 hari lalu

Wali Kota Depok Mohammad Idris menjelaskan tentang program pemberian makanan tambahan usai rapat paripurna persetujuan DPRD terhadap raperda APBD Kota Depok Tahun 2024 di Gedung DPRD Kota Depok, Rabu 22 November 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
ASN Depok Diimbau Tidak WFH Usai Libur Lebaran, Kecuali Darurat

Wali Kota Mohammad Idris mengatakan, untuk ASN Depok tidak ada WFH kecuali ada hal darurat.


Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

4 hari lalu

Ilustrasi begal payudara. Pexel/by Aleksandr Neplokhov
Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

Hendak berangkat kerja, seorang perempuan mengaku motor Yamaha Nmax warna merah dengan nomor polisi B 4706 SKR raib dibawa komplotan begal.


Wali Kota Depok Ganti Nama Pasar Tumpah Takbiran Kampung Lio, Ini Alasannya

8 hari lalu

Wali Kota Depok Mohammad Idris  membuka Pasar Rakyat Takbiran di Kampung Lio, Jalan H Naming D Bothin, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoran  Mas, Depok, Selasa, 9 April 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Wali Kota Depok Ganti Nama Pasar Tumpah Takbiran Kampung Lio, Ini Alasannya

Pasar Rakyat Takbiran di Kampung Lio Depok itu diharapkan menjadi pilot project untuk menggelar event serupa di wilayah lain.


614 Napi Rutan Depok Terima Remisi Idul Fitri 1445 Hijriah, 4 Langsung Bebas

8 hari lalu

Kepala Rutan Kelas 1 Depok Lamarta Surbakti menyerahkan dokumen remisi Idul Fitri 1445 Hijriah kepada warga binaan, Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
614 Napi Rutan Depok Terima Remisi Idul Fitri 1445 Hijriah, 4 Langsung Bebas

Kepala Rutan Depok berharap warga binaan yang mendapat remisi Idul Fitri dan langsung bebas ini agar tidak mengulangi perbuatannya.


Ini Alasan Polres Metro Depok Larang Warga Takbir Keliling dan Konvoi

9 hari lalu

Kapolres Metro Depok Kombes Arya Perdana bersama jajaran Polres Metro Depok menggelar Jumat Berkah dengan berbagi paket ke para pemulung di lapak barang belas, Kelurahan Abadijaya, Kecamatan Sukmajaya, Depok, Jumat, 23 Februari 2024. Foto : Humas Polres Metro Depok
Ini Alasan Polres Metro Depok Larang Warga Takbir Keliling dan Konvoi

Polres Metro Depok juga mengimbau agar tidak menyalakan petasan karena membahayakan diri sendiri dan orang lain.


Polres Metro Depok Terima Puluhan Motor Titipan Pemilik yang Mudik

9 hari lalu

Kendaraan roda empat memenuhi lapangan parkir Mapolres Metro Depok di Jalan Margonda, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoran Mas, Depok, Kamis, 4 April 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Polres Metro Depok Terima Puluhan Motor Titipan Pemilik yang Mudik

Ada 42 unit kendaraan roda dua yang memanfaatkan layanan penitipan motor gratis di Polres Metro Depok bagi warga yang mudik.


Polres Metro Depok Gencarkan Patroli Cegah Pencurian Rumah Kosong yang Ditinggal Pemilik Mudik

9 hari lalu

Kapolres Metro Depok Kombes Arya Perdana bersama jajaran Polres Metro Depok menggelar Jumat Berkah dengan berbagi paket ke para pemulung di lapak barang belas, Kelurahan Abadijaya, Kecamatan Sukmajaya, Depok, Jumat, 23 Februari 2024. Foto : Humas Polres Metro Depok
Polres Metro Depok Gencarkan Patroli Cegah Pencurian Rumah Kosong yang Ditinggal Pemilik Mudik

Polres Metro Depok melakukan pengamanan dan mengantisipasi tindak kejahatan pencurian rumah kosong yang ditinggal mudik Idulfitri.