Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Apa Kata Pengendara Soal Tambahan 10 Kamera Baru Tilang E-TLE

Reporter

image-gnews
Suasana kantor TMC Polda Metro Jaya yang memantau kamera CCTV sistem tilang elektronik atau E-TLE di Direktorat Lalu Lintas, Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan pada Senin, 1 Oktober 2018. Tempo/Zara
Suasana kantor TMC Polda Metro Jaya yang memantau kamera CCTV sistem tilang elektronik atau E-TLE di Direktorat Lalu Lintas, Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan pada Senin, 1 Oktober 2018. Tempo/Zara
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pengendara mobil di sekitar kawasan Senayan, Jakarta Selatan, mendukung penambahan sepuluh kamera baru sistem Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) atau Tilang E-TLE alias tilang elektronik yang mulai berlaku hari ini, Senin, 1 Juli 2019.

Sandi, 41 tahun, sopir pribadi PT Bumi Indo, mengatakan penambahan kamera tersebut bisa membantu pengendara agar lebih tertib. "Saya tidak masalah karena tujuannya baik," kata Sandi di parkiran mobil Ratu Plaza, hari ini.

BacaTak Bayar Tilang E-TLE, Begini Dampaknya bagi Pelangga

Adapun sepuluh kamera tilang ETLE tambahan itu tersebar di Jembatan penyeberangan orang (JPO) MRT Bundaran Senayan, JPO MRT Polda Semanggi, JPO depan Kementerian Pariwisata, Jembatan penyeberangan MRT dekat Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia, dan Flyover Jalan Layang Non Tol Sudirman ke Thamrin.

Kamera lainnya tersebar di Flyover Jalan Layang Non Tol Thamrin ke Sudirman, Simpang bundaran Patung Kuda, Simpang traffic light Sarinah Bawaslu, Simpang traffic light Sarinah Starbucks dan JPO Plaza Gajah Mada.

Dengan fitur baru di kamera pengintai alias closed circuit television (CCTV) polisi dapat merekam kegiatan yang dilakukan pengemudi di dalam mobil. Kamera tersebut dapat mendeteksi pelanggaran seperti pengemudi tak menggunakan sabuk pengaman, menggunakan telepon genggam saat mengemudi, nomor pelat ganjil genap, serta batas kecepatan mengemudi.

Menurut Sandi, dengan diberlakukan sistem tilang E-TLE diharapkan seimbang dengan sosialisasinya. "Sebab kalau tidak disosialisasikan maka kasian juga yang belum tahu dan bisa ditilang. Salah satunya terkait penggunaan handphone."

Pria asal Surabaya, Jawa Timur, tersebut menuturkan bahwa baru dua pekan berada di Jakarta dan masih belum mengetahui banyak ruas jalan di Ibu Kota. Selama melintasi jalan di Jakarta, Sandi selalu memanfaatkan aplikasi penunjuk jalan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Bagaimana dengan pengemudi yang seperti saya. Tidak tahu jalan dan megang handphone untuk liat aplikasi bisa ditilang," tuturnya.

Baca jugaPolisi Pasang 10 CCTV Baru untuk Penerapan Tilang E-TLE

Adapun pengemudi dari PT Marizarasa Samurni, Andri, mengatakan belum tahu dengan berlakunya tilang ETLE di sejumlah wilayah di Jakarta. Andri setuju dengan rencana pemerintah memasang kamera pengintai untuk merekam pelanggaran pengemudi agar tertib. "Saya tidak suka mengemudi tidak tertib dan fokus. Bisa membahayakan diri sendiri dan orang lain," ujarnya.

Andri berharap kamera pengawas tilang E-TLE tersebut juga dipasang di berbagai wilayah untuk memaksa pengendara tertib.

IMAM HAMDI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


595 Kendaraan Ditilang karena Langgar Ganjil-Genap, Termasuk Lima Mobil Pelat RF

17 September 2021

Polisi mengatur lalu lintas kendaraan di pos penerapan ganjil genap di Patung Kuda, Monas, Jakarta, Kamis, 2 September 2021. TEMPO/Subekti.
595 Kendaraan Ditilang karena Langgar Ganjil-Genap, Termasuk Lima Mobil Pelat RF

Sistem tilang ganjil-genap itu merata ke seluruh kendaraan berpelat pribadi, termasuk kendaraan pejabat berpelat nomor RF atau RAS.


Tips Cara Mengecek Apakah Kita Kena Tilang Elektronik E-TLE

26 Maret 2021

Personel Polantas Polda Banten mengamati layar monitor hasil penginderaan kamera CCTV pengawas lalu lintas di Kota Serang, di Mapolda Banten, di Serang, Selasa 23 Maret 2021. Direktorat Lalu Lintas Polda Banten mulai mengoperasikan jaringan CCTV Pengawas Lalu Lintas Tahap I di sejumlah titik keramaian di beberapa kota dalam wilayah hukum Polda setempat dalam rangka persiapan penerapan tilang elektronik mulai 1 April 2021. ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman
Tips Cara Mengecek Apakah Kita Kena Tilang Elektronik E-TLE

Laman resmi E-TLE https://etle-pmj.info/id memberikan petunjuk atau tips bagaimana cara memeriksa apakah kita terkena tilang elektronik.


244 kamera Tilang Elektronik Mulai Beroperasi Di Beberapa Polda

23 Maret 2021

Polisi menunjukan rekaman kamera pengawas tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) melalui layar monitor di Traffic Management Centre (TMC) Satlantas Polresta, Solo, Jawa Tengah, Jumat 19 Maret 2021. Polresta Solo akan memberlakukan tilang elektronik mulai 23 Maret 2021 dengan memasang kamera pengawas di sejumlah ruas jalan protokol dan kamera portabel yang terpasang di helm polantas. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
244 kamera Tilang Elektronik Mulai Beroperasi Di Beberapa Polda

Hari ini, 23 Maret 2021, resmi dioperasikan sistem tilang elektronik di beberapa titik wilayah Polda, Paling banyak di Polda Metro Jaya 98 titik.


Tilang Elektronik, Polisi: Kamera E-TLE Bikin Pelaku Tak Aman di Jalanan

22 Maret 2021

Anggota polisi lalu lintas menunjukkan kamera tilang elektronik portable di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu, 20 Maret 2021. Polda Metro Jaya meluncurkan 30 unit kamera tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcment (ETLE) berbasis portable yang terdiri dari bodycam, helmet cam, dashcam dan drone surveillance untuk membantu penindakan pelanggaran lalu lintas di berbagai lokasi secara acak dalam rangka menjelang penerapan tilang elektronik nasional pada 23 Maret 2021. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Tilang Elektronik, Polisi: Kamera E-TLE Bikin Pelaku Tak Aman di Jalanan

Polda Metro Jaya menyiapkan 30 unit kamera tilang elektronik portabel yang akan diluncurkan serentak pada 23 Maret 2021.


Kamera Tilang Elektronik Bakal Dipasang di 4 Titik Jalan di Kabupaten Bekasi

5 Maret 2021

Kamera pengawas atau 'closed circuit television' (CCTV) terpasang di Jalan MH Thamrin, Jakarta, Kamis 23 Januari 2020. Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya akan menerapkan tilang elektronik atau 'electronic traffic law enforcement' (ETLE) untuk pengendara sepeda motor di sepanjang Jalan Sudirman - MH Thamrin dan jalur koridor 6 Trans-Jakarta Ragunan-Dukuh Atas mulai awal Februari 2020. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Kamera Tilang Elektronik Bakal Dipasang di 4 Titik Jalan di Kabupaten Bekasi

Pada tahap pertama, tilang elektronik di Kabupaten Bekasi akan diberlakukan di simpang SGC Jalan RE Martadhinata, Kecamatan Cikarang Utara.


Rencana Listyo Sigit Menuai Sorotan: Dari Pam Swakarsa hingga Peran Polsek

22 Januari 2021

Calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo menerima ucapan selamat dari sejumlah Anggota DPR saat Rapat Paripurna ke-12 di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis, 21 Januari 2021. Ia merupakan lulusan Akademi Kepolisian angkatan 1991 yang saat ini tengah menjabat sebagai Kepala Badan Reserse Kriminal Polri. TEMPO/M Taufan Rengganis
Rencana Listyo Sigit Menuai Sorotan: Dari Pam Swakarsa hingga Peran Polsek

Listyo Sigit menjalani fit and profer test pada Rabu lalu. Sejumlah gagasan dan janji dipaparkan di hadapan Komisi Hukum DPR.


Tilang Ganjil Genap Mulai Senin Depan, Polisi Akan Berlakukan 2 Hal Ini

6 Agustus 2020

Sejumlah anggota polisi lalu lintas melakukan sosialisasi pemberlakuan kembali aturan ganjil genap di Bundaran HI, Jakarta, Ahad, 2 Agustus 2020. Pemprov DKI Jakarta menerapkan kembali aturan ganjil genap bagi kendaraan roda empat saat masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi di 25 ruas jalan Ibu Kota. TEMPO/Muhammad Hidayat
Tilang Ganjil Genap Mulai Senin Depan, Polisi Akan Berlakukan 2 Hal Ini

Polda Metro Jaya akan menerapkan 2 jenis tilang saat penerapan ganjil genap.


Tilang Elektronik Diberlakukan, Ojol Minta Sosialisasi Ditambah

4 Februari 2020

Kamera pengawas atau 'closed circuit television' (CCTV) terpasang di Jalan MH Thamrin, Jakarta, Kamis 23 Januari 2020. Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya akan menerapkan tilang elektronik atau 'electronic traffic law enforcement' (ETLE) untuk pengendara sepeda motor di sepanjang Jalan Sudirman - MH Thamrin dan jalur koridor 6 Trans-Jakarta Ragunan-Dukuh Atas mulai awal Februari 2020. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Tilang Elektronik Diberlakukan, Ojol Minta Sosialisasi Ditambah

Tilang elektronik ini diakui dapat meningkatkan kesadaran lalu lintas bagi mitra ojek online atau ojol.


Berlaku 1 Februari,Tilang E-TLE Mulai Rekam Pelanggaran Motor

27 Januari 2020

Sistem tilang elektronik Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) merekam pelanggaran lalu lintas yang dilakuka oleh pengendara sepeda motor. ANTARA/Fianda Rassat
Berlaku 1 Februari,Tilang E-TLE Mulai Rekam Pelanggaran Motor

Polda Metro Jaya mulai memberlakukan tilang E-TLE atau Electronic Traffic Law Enforcement untuk sepeda motor per 1 Februari 2020.


Jenis Tilang Elektronik Sepeda Motor: Marka, Helm dan Mengetik di Ponsel

27 Januari 2020

Sejumlah kendaraan melintasi jalan yang menggunakan kamera sistem tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement terpasang di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Medan Merdeka Barat, Patung Kuda Monas, Jakarta, Kamis 23 Januari 2020. Kamera E-TLE pertama kali dioperasikan oleh Ditlantas Polda Metro Jaya pada 1 November 2018 dengan menyasar kendaraan mobil. Hingga November 2019, E-TLE telah menangkap pelanggaran sebanyak 54.074 kali. TEMPO/Ahmad Tri Hawaari
Jenis Tilang Elektronik Sepeda Motor: Marka, Helm dan Mengetik di Ponsel

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mulai melakukan penindakan sistem tilang elektronik atau E-TLE untuk kendaraan sepeda motor per 1 Februari 2019.