Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Anies dan Kritik Menteri: Banjir Cawang Hingga Dinas Luar Negeri

image-gnews
Luhut Binsar Pandjaitan dan Anies Baswedan. dok.TEMPO
Luhut Binsar Pandjaitan dan Anies Baswedan. dok.TEMPO
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan baru saja kembali dari kunjungan ke luar negeri. Berangkat pada 9 Juli lalu ke Kolombia, perjalanan Anies berlanjut ke New York kemudian Washington, DC, Amerika Serikat, lalu sampai di Jakarta pada Jumat pagi lalu, 19 Juli 2019.

Perjalanan dinas Gubernur Anies disentil oleh Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo ketika menjawab pertanyaan wartawan. Awak media menanyakan apakah Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 009/5546/SJ yang mengatur perjalanan dinas gubernur berkaitan dengan kunjungan Anies selama sepuluh hari ke luar negeri.

"Enggak. Sebagai contoh Pak Anies, dia enggak ada wakil (gubernur), tapi satu tahun berapa kali (ke luar negeri). Hampir sebulan dua (sampai) tiga kali. Ada lho gubernur hampir tiap minggu izin ke luar negeri, ada," ujar Tjahjo pada Senin lalu, 22 Juli 2019, di Jakarta Convention Center, Senayan. 

Tjahjo lalu menjelaskan bahwa aturan dibuat karena ada beberapa kepala daerah yang asal pergi ke luar negeri tanpa mengajukan permohonan izin. "Kan, enggak enak kami ditanya Bapak Presiden."

Gubernur Anies mengakui sudah beberapa melakukan dinas ke luar negeri pada tahun ini, yakni ke Jepang dan Kolombia bablas ke Amerika. Dia mengatakan kepergiannya ke luar negeri karena undangan. Dia pun menyampaikan sejumlah capaian.

"Saya Alhamdulillah setiap kali pergi justru untuk mengundang orang datang ke Indonesia, termasuk membawa Formula E untuk bermain di sini. Nah, itu harus dikerjakan dengan datang ke luar negeri," ujarnya.

Hari ini, Selasa, 23 Juli 2019, Tjahjo mengklarifikasi bahwa dia tak mengkritik Anies. Menurut dia, izin kunjungan Anies ke luar negeri beres alias tak ada masalah. Apalagi pada bulan ini Anies baru sekali ke luar negeri.

Bukan sekali ini Anies "bersinggungan" dengan menteri. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pernah berbalas kata dengan dia. Berikut peristiwanya:

Naturalisasi Sungai
Basuki Hadimuljono mempertanyakan konsep naturalisasi sungai yang didorong Anies Baswedan dalam upaya meredam banjir di Ibukota. Dia bertanya-tanya efektivitasnya.

"Beliau punya ide naturalisasi sungai. Lah, opo iki? Saya ajak ngoceh aja, diskusi. Apa programnya, mari kita bareng-bareng. Nah, ini belum ketemu," ucapnya. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Anies Baswedan mengatakan sudah sering bertemu Basuki dan membahas naturalisasi sungau. Ia bahkan meminta pers berhenti mengadu dia dengan Basuki. "Media jangan adu-adu dong."

Banjir Cawang
Anies mengatakan proyek kereta LRT Jabodebek dan Tol Becakayu penyebab banjir Cawang, Jakarta Timur. Anies pun memperingatkan kontraktor proyek-proyek nasional itu untuk mematuhi AMDAL.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi tak terima. Dia balik menegur Anies dan meminta tuduhan itu diteliti lebih jauh. Budi meyakinkan bahwa pelaksanaan proyek-proyek itu terencana baik. "Kalau mengeluarkan statement kan perlu ada buktinya," ucap Budi Karya pada Senin, 8 April 2019.

Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan sampai "turun tangan." Dia meminta masing-masing pihak tidak saling menyalahkan penyebab terjadinya banjir di sekitar lokasi proyek LRT Jabodebek. "Kalau ada masalah, ketemu, enggak usah (bicara) ke publik," kata Luhut.

Terminal Bus Pulo Gebang
Budi Karya kembali mengomentari pejabat DKI, tapi bukan Gubernur Anies melainkan Dinas Perhubungan. Budi mempermasalahkan sepinya penumpang di Terminal Terpadu Pulo Gebang. Dia menilai itu karena maraknya terminal bayangan.

"Saya akan surati DKI, kalau dia enggak perbaiki kami ambil alih," ucap Budi Karya.

Pelaksana tugas Kepala Dinas Perhubungan Sigit Wijatmoko menbalas dengan membeberkan data bahwa penumpang di terminal tersebut mencapai 520.516 orang pada Januari-April 2019. Sepanjang 2018 tercatat 861.138 penumpang.

Menurut dia, angka itu menunjukkan animo masyarakat terus meningkat sekaligus wujud kepercayaan atas kinerja dan layanan Terminal Pulo Gebang. "Fakta di lapangan selama ini tidak ada terminal bayangan di sekitar kawasan TTPG,” ujar anak buah Anies ini. 

Taufiq Siddiq

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


KPU Minta MK Tolak Permohonan Anies dan Ganjar dalam Kesimpulan Sengketa Pilpres

4 jam lalu

Ketua KPU Hasyim Asy'ari bersamaKomisioner KPU Mochammad Afifuddin saat menghadiri sidang perselisihan hasil Pilpres 2024 dengan pemohon calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 03 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Selasa 2 April 2024. Adapun agenda sidang hari ketiga perkara PHPU Pilpres 2024 itu masih berupa pemeriksaan perkara dengan jadwal acara pembuktian pemohon. Mendengarkan keterangan ahli dan saksi Pemohon dan Pengesahan alat bukti tambahan Pemohon. TIM Hukum TPN Ganjar-Mahfud menghadirkan 9 ahli dan 10 saksi. TEMPO/Subekti.
KPU Minta MK Tolak Permohonan Anies dan Ganjar dalam Kesimpulan Sengketa Pilpres

Kesimpulan KPU berisikan klaim bahwa dalil-dalil pemohon tidak terbukti dalam persidangan.


Tim Hukum AMIN Serahkan 35 Bukti Tambahan ke MK

5 jam lalu

Gedung Mahkamah Konstitusi. TEMPO/MAGANG/MUHAMMAD FAHRUR ROZI.
Tim Hukum AMIN Serahkan 35 Bukti Tambahan ke MK

Tim Hukum AMIN menyerahkan bukti tambahan bersama dengan kesimpulan sidang sengketa hasil Pilpres ke MK pada hari ini.


Serahkan Kesimpulan ke MK, Tim Hukum AMIN Optimistis Gugatan Dikabulkan

6 jam lalu

Ketua Umum Tim Hukum Nasional AMIN, Ari Yusuf Amir memberikan keterangan pers di Markas Pemenangan AMIN, Jl Diponegoro X, Jakarta, Kamis, 28 Desember 2023. Dalam konferensi pers tersebut Tim Hukum Nasional (THN) membeberkan sejumlah dugaan pelanggaran kampanye pemilu dan meminta aparat penegak hukum harus bersikap adil dan netral dalam proses penyelenggaraan pemilu 2024. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Serahkan Kesimpulan ke MK, Tim Hukum AMIN Optimistis Gugatan Dikabulkan

Tim Hukum AMIN telah menyerahkan kesimpulan sidang sengketa hasil Pilpres ke MK, dan optimistis dengan putusan hakim.


Soal Rekonsiliasi Politik Anies - Prabowo - Ganjar, TKN: Rencana Pertemuan Ada, tapi Silaturahmi

9 jam lalu

Ketiga Capres dan Cawapres, Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (kiri), Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka (tengah) dan Ganjar Pranowo - Mahfud MD (kanan) saling berpegangan tangan usai Debat Kelima Pilpres 2024 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Minggu, 4 Februari 2024. Debat kelima atau terakhir ini mengangkat tema kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi. TEMPO/M Taufan Rengganis
Soal Rekonsiliasi Politik Anies - Prabowo - Ganjar, TKN: Rencana Pertemuan Ada, tapi Silaturahmi

TKN mengklaim rencana pertemuan antara Prabowo dengan lawan politiknya dalam pilpres, yakni Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, akan tetap ada.


3 Poin Pernyataan KPU Menjelang Putusan Sengketa Pilpres di MK

11 jam lalu

Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Idham Kholik saat jeda istirahat rekapitulasi suara nasional dan luar negeri di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, 1 Maret 2024 [Tempo/Eka Yudha Saputra]
3 Poin Pernyataan KPU Menjelang Putusan Sengketa Pilpres di MK

KPU buka suara soal tambahan alat bukti dan kesimpulan dari kubu Anies dan Ganjar di sidang sengketa pilpres di MK.


Tim Hukum Anies - Muhaimin Serahkan Kesimpulan Sidang Sengketa Pilpres ke MK Siang Hari Ini

12 jam lalu

Ketua Umum Tim Hukum Nasional AMIN, Ari Yusuf Amir memberikan keterangan pers di Markas Pemenangan AMIN, Jl Diponegoro X, Jakarta, Kamis, 28 Desember 2023. Dalam konferensi pers tersebut Tim Hukum Nasional (THN) membeberkan sejumlah dugaan pelanggaran kampanye pemilu dan meminta aparat penegak hukum harus bersikap adil dan netral dalam proses penyelenggaraan pemilu 2024. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Tim Hukum Anies - Muhaimin Serahkan Kesimpulan Sidang Sengketa Pilpres ke MK Siang Hari Ini

Tim hukum Anies - Muhaimin akan menyerahkan kesimpulan sidang sengketa PHPU Pilpres 2024 ke MK pada siang hari ini.


Hari Ini, MK Akan Terima Kesimpulan Sidang Sengketa PHPU Pilpres 2024

14 jam lalu

Ketua Majelis Hakim Mahkamah Konstitusi Suhartoyo saat memimpin sidang perselisihan hasil Pilpres 2024 dengan pemohon calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Amin) di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Senin 1 April 2024. Adapun agenda sidang hari ketiga perkara PHPU Pilpres 2024 itu masih berupa pemeriksaan perkara dengan jadwal acara pembuktian pemohon. Mendengarkan keterangan ahli dan saksi Pemohon dan Pengesahan alat bukti tambahan Pemohon. TIM Hukum Nasional (Amin) menghadirkan 7 ahli dan 11 saksi. TEMPO/Subekti.
Hari Ini, MK Akan Terima Kesimpulan Sidang Sengketa PHPU Pilpres 2024

Hari ini MK akan menerima kesimpulan sidang sengketa PHPU Pilpres 2024 dari seluruh pihak yang terkait dari kubu Anies dan Ganjar hingga Prabowo.


Tim Anies Klaim Keterangan Menteri di Sidang Sengketa Pilpres Perkuat Dalil Pemohon

1 hari lalu

(ki-ka) Menko PMK Muhadjir Effendy, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Menteri Sosial Tri Rismaharini hadir dalam sidang perselisihan hasil Pilpres 2024 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Jumat 5 April 2024. Agenda hari ini ialah mendengarkan kesaksian empat menteri kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin. TEMPO/Subekti.
Tim Anies Klaim Keterangan Menteri di Sidang Sengketa Pilpres Perkuat Dalil Pemohon

Tim hukum Anies mengungkap beberapa keterangan menteri di sindang sengketa pilpres memperkuat dalil gugatan mereka.


Isi Bantahan Tim Hukum Anies Soal Keterangan Sri Mulyani, Airlangga, dan Muhadjir di MK

1 hari lalu

(ki-ka) Menko PMK Muhadjir Effendy, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Menteri Sosial Tri Rismaharini hadir dalam sidang perselisihan hasil Pilpres 2024 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Jumat 5 April 2024. Agenda hari ini ialah mendengarkan kesaksian empat menteri kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin. TEMPO/Subekti.
Isi Bantahan Tim Hukum Anies Soal Keterangan Sri Mulyani, Airlangga, dan Muhadjir di MK

Apa saja yang dibantah tim hukum Anies terkait pernyataan menteri Jokowi di MK?


Besok, MK Terima Penyampaian Kesimpulan terkait Sidang Sengketa Pilpres 2024

1 hari lalu

Sidang sengketa hasil Pilpres di Mahkamah Konstitusi (MK) dengan agenda pemeriksaan saksi dan ahli pihak terkait atau Kubu Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Gedung MK, Jakarta pada Kamis, 4 April 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Besok, MK Terima Penyampaian Kesimpulan terkait Sidang Sengketa Pilpres 2024

Sebelum memutuskan, MK membuka tahapan kesimpulan untuk kubu Anies, Prabowo, dan Ganjar pada Selasa besok terkait sidang sengketa Pilpres 2024.