Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cerita Mahasiswa Unindra yang Sempat Kritis Pasca Demonstrasi

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Mahasiswa Universitas Indraprasta PGRI, Reynaldo Alief Devin, saat dikunjungi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Rumah Sakit Polri, Jakarta Timur, Rabu 25 September 2019. Reynaldo sempat disebutkan kritis pasca demonstrasi di depan gedung DPR RI, Selasa 24 September 2019. Foto/Instagram/reynaldoad_
Mahasiswa Universitas Indraprasta PGRI, Reynaldo Alief Devin, saat dikunjungi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Rumah Sakit Polri, Jakarta Timur, Rabu 25 September 2019. Reynaldo sempat disebutkan kritis pasca demonstrasi di depan gedung DPR RI, Selasa 24 September 2019. Foto/Instagram/reynaldoad_
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Reynaldo Alief Devin, 19 tahun, merupakan salah satu dari sekitar 1.900 mahasiswa Universitas Indraprasta PGRI atau Unindra yang berdemo bersama mahasiswa dari kampus lain di depan Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, pada Selasa, 24 September 2019. Reynaldo sempat kritis usai terlibat dalam kericuhan lantaran menghirup terlalu banyak gas air mata.

Dihubungi Tempo lewat pesan pendek, Reynaldo menceritakan hal tersebut. Menurut dia, awalnya mahasiswa Unindra tak terlibat kericuhan.

"Semua (mahasiswa) tunggu komando dari Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM)," kata Reynaldo kepada Tempo, Jumat, 27 September 2019.

Reynaldo berujar, emosi mereka meluap saat melihat seorang mahasiswa beralmamater Universitas Indonesia yang kepalanya penuh dengan darah. Di saat itu lah Reynaldo dan beberapa mahasiswa Unindra lainnya mulai terlibat dalam kericuhan.

Adapun kericuhan dipicu oleh polisi yang menyemprotkan meriam air alias water canon ke arah mahasiswa yang mecoba memanjat gerbang utama Kompleks Parlemen. Menurut pantauan Tempo saat itu, mahasiswa yang sudah kadung emosi lantaran tuntutannya tak diindahkan pun akhirnya melempari polisi dengan botol, batu, dan kayu.

Reynaldo menjelaskan, saat itu polisi telah menembakkan puluhan gas air mata ke arah kerumunan mahasiswa. Sebagian besar lari menjauh dari gerbang Kompleks Parlemen ke arah jalan layang Slipi dan Stadion Utama Gelora Bung Karno. Namun, tak begitu dengan Reynaldo.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ia memilih untuk bertahan sampai akhirnya seorang polisi menembakkan gas air mata ke arah tanah tepat di dekat Reynaldo. "Di situ saya terlalu banyak menghisap gas air mata dan kekurangan cairan akhirnya tumbang. Kalau tidak salah itu sekitar pukul 16.00," ucap dia.

Mahasiswa lain yang melihat Reynaldo tak sadarkan diri langsung menolong dan membawa pemuda itu ke titik medis bersiaga di sekitar Stadion Utama Gelora Bung Karno. Sekitar pukul 18.00, kata Reynaldo, dirinya yang tengah berada di dalam ambulans pun sadar.

"Kondisi lemas dan dada terasa tertekan, susah nafas. Perut nyeri dan semua tubuh saya mati rasa," tutur Reynaldo.

Sekitar pukul 21.00, ia pun memutuskan untuk pulang ke rumah. Keesokan harinya, kondisinya tak membaik. Ia merasa tenggorokannya sakit akibat dari gas air mata dan langsung dirawat di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, hingga saat ini.

Reynaldo mengatakan kalau kondisinya telah membaik. Tim dokter memperbolehkan ia pulang besok. Dua hari lalu, Reynaldo menjadi salah satu mahasiswa peserta demonstrasi yang dijenguk oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Momen tersebut ia unggah dalam Stories akun Instagramnya.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cerita Enik Waldkonig Ihwal Ferienjob Sampai Diusut Polisi: Tak Ada Surat Panggilan Tiba-Tiba jadi Tersangka

1 jam lalu

Ferienjob. Istimewa
Cerita Enik Waldkonig Ihwal Ferienjob Sampai Diusut Polisi: Tak Ada Surat Panggilan Tiba-Tiba jadi Tersangka

Enik Waldkonig menjelaskan tidak pernah mendapat surat panggilan dari Bareskrim Polri soal ferienjob. Tiba-tiba tersangka.


Enik Waldkonig, Pemilik SHB Ceritakan Awal Mula 4 Mahasiswa Ferienjob Lapor ke KBRI: Bilang Kalau Bukan Program Magang

3 jam lalu

Mahasiswa Universitas Halu Uleo foto bersama di Bandara Soekarno-Harta saat akan berangkat ferienjob ke Jerman. Istimewa
Enik Waldkonig, Pemilik SHB Ceritakan Awal Mula 4 Mahasiswa Ferienjob Lapor ke KBRI: Bilang Kalau Bukan Program Magang

Enik Waldkonig menceritakan empat mahasiswa ferienjob akhirnya melaporkan kejadian yang mereka alami ke KBRI Jerman.


Unika Santo Thomas Sumatera Utara Nyatakan Sihol Situngkir Tersangka TPPO Tak Lagi Jabat Rektor Sejak 2022

3 jam lalu

Ilustrasi TPPO. Shutterstock
Unika Santo Thomas Sumatera Utara Nyatakan Sihol Situngkir Tersangka TPPO Tak Lagi Jabat Rektor Sejak 2022

"Bapak Sihol Situngkir sudah tidak menjabat lagi sebagai rektor di Unika Santo Thomas," kata Maidin,


Enik Waldkonig Tersangka TPPO Berkedok Ferienjob Bantah Telantarkan Mahasiswa di Bandara Frankfurt

5 jam lalu

Ferienjob. Istimewa
Enik Waldkonig Tersangka TPPO Berkedok Ferienjob Bantah Telantarkan Mahasiswa di Bandara Frankfurt

Bareskrim Polri menetapkan Enik Waldkonig sebagai tersangka dugaan perdagangan orang berkedok magang mahasiswa ferienjob


Cerita Bos PT SHB Tersangka TPPO Berkedok Magang Ferienjob saat Pertama Kali Libatkan Mahasiswa Indonesia

6 jam lalu

Enik Waldkonig, WNI tinggal di Jerman tersangka dugaan  TPPO, FOTO: istimewa
Cerita Bos PT SHB Tersangka TPPO Berkedok Magang Ferienjob saat Pertama Kali Libatkan Mahasiswa Indonesia

Bos PT SHB, Enik Waldkonig, menyebut ia pertama kali melibatkan mahasiswa Indonesia di program ferienjob pada 2022


ITS Perkenalkan 2 Prodi Baru di Rumpun Sains dan Analitika Data, Ini yang Ditawarkan

6 jam lalu

Arsip foto gerbang pintu masuk kampus Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. ANTARA/HO-Humas ITS.
ITS Perkenalkan 2 Prodi Baru di Rumpun Sains dan Analitika Data, Ini yang Ditawarkan

Menurut ITS, keduanya dapat menjadi salah satu pintu pembuka bagi calon mahasiswa angkatan 2024 untuk menjadi inovator sains yang siap bersaing.


Beasiswa Amartha STEAM Fellowship, Benefit Rp 22 Juta untuk Mahasiswa UI, ITB, IPB, UGM, dan UB

10 jam lalu

Ilustrasi beasiswa. Freepik
Beasiswa Amartha STEAM Fellowship, Benefit Rp 22 Juta untuk Mahasiswa UI, ITB, IPB, UGM, dan UB

Pendaftaran beasiswa Amartha STEAM Fellowship telah dibuka pada 27 Maret hingga 15 Juni 2024.


Ribuan Mahasiswa Lolos Beasiswa IISMA 2024, Begini Pesan Ketua Program

11 jam lalu

Safira Aulia Pramudita bersama para awardee IISMA Universiti Malaya. Dok. Istimewa
Ribuan Mahasiswa Lolos Beasiswa IISMA 2024, Begini Pesan Ketua Program

Dari total penerima IISMA 2024 itu, 2.030 kursi diisi oleh mahasiswa jalur reguler dan 247 kursi diisi oleh mahasiswa jalur afirmasi.


Ribuan Mahasiswa jadi Korban TPPO Berkedok Magang Ferienjob Jerman, Pakar: Kampus Tak Hati-Hati

13 jam lalu

Mahasiswa Universitas Halu Uleo foto bersama di Bandara Soekarno-Harta saat akan berangkat ferienjob ke Jerman. Istimewa
Ribuan Mahasiswa jadi Korban TPPO Berkedok Magang Ferienjob Jerman, Pakar: Kampus Tak Hati-Hati

Pakar pendidikan menilai ribuan mahasiswa bisa menjadi korban TPPO berkedok magang ferienjob karena kesalahan kampus


Ferienjob Program Resmi di Jerman, Bareskrim Ungkap Kejanggalannya Saat Ditawarkan ke Universitas di Indonesia

1 hari lalu

Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigadir Jenderal Djuhandhani Rahardjo Puro, berbicara terkait perkembangan penyidikan kasus Panji Gumilang di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Kamis, 6 Juli 2023. Tempo/Eka Yudha Saputra
Ferienjob Program Resmi di Jerman, Bareskrim Ungkap Kejanggalannya Saat Ditawarkan ke Universitas di Indonesia

Bareskrim mengungkap sejumlah kejanggalan dalam penawaran program ferienjob ke sejumlah universitas di Indonesia. Diduga TPPO.