Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pasangan Tertua Nikah Massal Beroleh Umrah, Ini Pesan Adi Hidayat

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Ustadz Adi Hidayat menjadi saksi pernikahan salah satu pasangan pengantin pada acara nikah massal di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa, 31 Desember 2019. Total 631 pasangan yang mengikuti nikah massal ini terdiri dari pernikahan baru 141 pasang dan itsbat nikah 490 pasang. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Ustadz Adi Hidayat menjadi saksi pernikahan salah satu pasangan pengantin pada acara nikah massal di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa, 31 Desember 2019. Total 631 pasangan yang mengikuti nikah massal ini terdiri dari pernikahan baru 141 pasang dan itsbat nikah 490 pasang. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Penceramah kondang Adi Hidayat memberikan hadiah umrah kepada pasangan tertua yang mengikuti nikah massal yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi DKI pada Selasa malam, 31 Desember 2019.

Hadiah umrah ustad Adi Hidayat tersebut diberikan kepada pasangan yang menjalani itsbat nikah, yakni Adjid Effendi, 77 tahun, dan istri, Rimih, 55 tahun yang berikrar di malam Tahun Baru tersebut.

"Saya berikan hadiah umrah untuk pasangan paling tua berusia 77 tahun," kata Adi usai memberikan tausiah pernikahan dalam acara nikah massal di halaman Balai Kota DKI.

Tahun ini, Pemerintah Provinsi DKI menikahkan 633 pasangan. Dari jumlah tersebut 143 pasangan baru melakukan pernikahan, sedangkan sisanya 430 pasangan melakukan itsbat nikah.

Sepasang pengantin usai menerima sertifikat bukti pernikahan pada acara nikah massal di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa, 31 Desember 2019. TEMPO/Hilman Fathurrahman W

Adi menjanjikan pasangan Adjib dan Rimih mendapatkan paket umrah dengan fasilitas bintang lima. Menurut dia, fasilitas bintang lima tidak hanya dikhususkan bagi orang yang mampu secara finansial di dunia saja.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Fasilitas mewah itu, kata dia, juga bisa didapatkan kepada siapapun yang Allah kehendaki. "Mudah bagi Allah menggerakkan tangan-tangan di dunia supaya bisa dinikmati semua orang."

Selain itu, Adi juga menjanjikan bakal memberikan Al Qur'an kepada seluruh pasangan yang menikah pada rangkaian menyambut tahun baru. Adi menyatakan bakal menyumbang 1.000 mushaf Al Qur'an.

Mushaf tersebut bakal dibagikan satu per satu kepada 633 pasangan yang menjalani pernikahan hari ini. Sedangkan, sisanya bakal disumbangkan untuk Masjid Fatahillah yang ada di sekitar kompleks Pemprov DKI Jakarta.

"Saya pesan kalau sedang gusar buka mushaf ini. Kalo ada masalah, buka Quran dan baca ayatnya. Saya jamin walaupun solusi belum datang, ketenangan akan tiba," demikian Adi Hidayat.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Arab Saudi Ubah Aturan Masa Berlaku Visa Umrah

2 hari lalu

Ilustrasi haji atau umrah. REUTERS
Arab Saudi Ubah Aturan Masa Berlaku Visa Umrah

Meski sama-sama berlaku tiga bulan, ada perbedaan aturan visa umrah yang lama dengan yang baru.


Bersyukur Bisa Mencium Hajar Aswad, Anang Hermansyah: Kado Terindah Ramadan

10 hari lalu

Anang Hermansyah bersama keluarganya melaksanakan ibadah umrah. Foto: Instagram.
Bersyukur Bisa Mencium Hajar Aswad, Anang Hermansyah: Kado Terindah Ramadan

Anang Hermansyah beribadah umrah bersama keluarga besarnya, termasuk menantu dan dua cucunya.


Imbauan Kemenag Soal Umrah Backpacker di Bulan Syawal

11 hari lalu

Para jemaah umroh tengah bersiap untuk berangkat di Terminal 3 Bandara Sukarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis 28 Maret 2024. Antusias masyarakat yang meningkat ini disambut baik oleh para Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU), dari yang sebelumnya berjumlah 700 PPIU menjadi 2.300 PPIU. Secara target market, Saudi Arabia menargetkan 30 juta kedatangan ke Arab Saudi dengan tujuan umrah dari seluruh dunia. Saat ini sudah sekitar 18 juta, sehingga marketnya akan ditambah naik 30% lagi. TEMPO/Tony Hartawan
Imbauan Kemenag Soal Umrah Backpacker di Bulan Syawal

Apa kata Kemenag soal umrah berbiaya murah?


Kata Kemenag Soal Umrah dan Haji Khusus Berbiaya Murah

26 hari lalu

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas (kiri) berbincang dengan Menteri Haji dan Umrah Saudi Taufiq F Al Rabiah saat melakukan pertemuan bilateral di Mekah, Arab Saudi, Jumat, 30 Juni 2023. Pada pertemuan tersebut Yaqut menyampaikan sejumlah catatan perbaikan dalam upaya perbaikan penyelenggaraan ibadah haji tahun selanjutnya. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Kata Kemenag Soal Umrah dan Haji Khusus Berbiaya Murah

Ini respons Kemenag soal maraknya umrah dan haji biaya murah.


Banyak Tawaran Ibadah Haji Khusus dan Umrah Berbiaya Murah, Apakah Aman?

26 hari lalu

Ilustrasi Ibadah Haji. Getty Images
Banyak Tawaran Ibadah Haji Khusus dan Umrah Berbiaya Murah, Apakah Aman?

Banyak biro perjalanan yang menawarkan ibadah haji khusus maupun umrah berbiaya murah. Bagaimana cara menyikapinya?


Danamon Syariah Gelar Travel Fair hingga 24 Maret 2024, Layani Daftar Ibadah Haji dan Umrah

28 hari lalu

Bayangan sejumlah nasabah di Bank Danamon Syariah, Jakarta, Rabu (12/11). Bank Danamon Syariah fokus penyaluran pembiayaan 80 % untuk sektor UKMK dan 20 % untuk konsumer. TEMPO/Adri Irianto
Danamon Syariah Gelar Travel Fair hingga 24 Maret 2024, Layani Daftar Ibadah Haji dan Umrah

Bank Danamon Syariah menggelar Travel Fair 2024 untuk membantu nasabah yang ingin menunaikan ibadah haji dan umrah. Acara berlangsung di Gandaria City Mall, Jakarta, mulai 21 sampai 24 Maret 2024.


Pegadaian Ajak Masyarakat Umrah Akbar Bersama

32 hari lalu

Pegadaian Ajak Masyarakat Umrah Akbar Bersama

Pegadaian menyelenggarakan Umrah Akbar Pegadaian dengan jadwal keberangkatan 22, 23 dan 24 April 2024.


Lion Air Pembawa Jemaah Umrah Surabaya Alihkan Pendaratan ke Kualanamu, Ini Penjelasan Manajemen

39 hari lalu

Pesawat Lion Air nomor penerbangan JT-106 mendarat di Bandar Udara Internasional Kualanamu Deli Serdang, Sumatera Utara, Senin (11/3/2024).  (ANTARA/ HO-Istimewa)
Lion Air Pembawa Jemaah Umrah Surabaya Alihkan Pendaratan ke Kualanamu, Ini Penjelasan Manajemen

Lion Air yang membawa jamaah umrah dari Surabaya ke Jeddah, Arab Saudi, mengalihkan pendaratan ke Bandara Kualanamu, karena Notam dari Sri Lanka.


Menjelang Hari Raya Nyepi, Pengerupukan Disertai Arakan Ogoh-ogoh

45 hari lalu

Sejumlah anak-anak umat Hindu-Madura menyiapkan ogoh-ogoh untuk upacara pengerupukan menjelang hari raya Nyepi di Pura Kertabumi, desa Bongsowetan, Gresik, (03/22). TEMPO/Fully Syafi
Menjelang Hari Raya Nyepi, Pengerupukan Disertai Arakan Ogoh-ogoh

Satu hari sebelum Hari Raya Nyepi, masyarakat Hindu akan melakukan upacara Mecaru yang disebut Pengerupukan. Mengapa ada arakan ogoh-ogoh?


Mengapa Pemerintah Melarang Umrah Backpacker?

55 hari lalu

ilustrasi umrah. Instagram/Haramain_info
Mengapa Pemerintah Melarang Umrah Backpacker?

Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) memutuskan untuk melarang umrah backpacker. Apa alasannya?