Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kisah Larangan Buka Tempat Hiburan Malam Saat Pandemi Covid-19

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Pengunjung melintas di depan restoran yang kembali buka di Kota Tua, Jakarta, Sabtu, 20 Juni 2020. Kawasan wisata Kota Tua yang dijadwalkan dibuka untuk umum pada 20 Juni ditunda, tapi sejumlah museum di kawasan wisata Kota Tua telah dibuka kembali untuk umum dengan menerapkan protokol kesehatan bagi pengunjung. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Pengunjung melintas di depan restoran yang kembali buka di Kota Tua, Jakarta, Sabtu, 20 Juni 2020. Kawasan wisata Kota Tua yang dijadwalkan dibuka untuk umum pada 20 Juni ditunda, tapi sejumlah museum di kawasan wisata Kota Tua telah dibuka kembali untuk umum dengan menerapkan protokol kesehatan bagi pengunjung. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kedai kopi New Coffe Kaliber pagi itu tampak lengang dan di pintu masuk menuju ruang karaoke masih terpajang larangan beroperasi di masa pandemi Covid-19 dari Pemerintah DKI Jakarta.

"Kalau karyawan sudah empat bulan dirumahkan," kata barista New Kaliber Coffe, Rijal Jamal, Kamis, 23 Juli 2020.

Rijal, 23 tahun, mengaku mendekati dua bulan menjadi karyawan Kaliber Coffe. Desas-desus yang sempat melintas di kupingnya, sebagian pekerja di tempat karaoke sudah kembali ke kampung halaman semenjak "dirumahkan" empat bulan. "Ada yang pulang kampung," kata pria yang empat tahun bergelut di dunia kopi itu.

Kaliber Coffe berada satu atap dengan tempat karaoke yang pintu depannya ditempel larangan beraktivitas. Tempat minum kopi itu dibuka jam 11.00 dan tutup pukul 23.00. Menurut Fika, karyawan kedai ini, warung kopi tempat kerjanya baru dibuka empat hari sebelum pembatasan sosial berskala besar atau PSBB.

"Pas buka empat hari PSBB, langsung ditutup lagi," ujar Fika. Pada pertengahan Juni, kedai di Jalan Kalibesar Barat Nomor 22, kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, itu kembali beroperasi.

Sementara ruang karaoke masih tertutup dengan waktu yang tidak ditentukan. "Selama PSBB, ya saya di rumah saja, jaga anak," ucapnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Fika menduga, penutupan sementara yang berlangsung di masa PSBB disebabkan kedai kopi ini berada di gedung tempat hiburan malam. "Saya juga (karyawan) baru, makanya enggak tahu." Ramainya pengunjung hanya berlangsung di hari libur.

Ketika Tempo bertandang di sini, tak ada pengunjung yang datang. Pintu masuk tempat karaoke tertutup rapat dengan surat larangan terpasang di pintu. Dari dalam kedai ini, terdapat dua pintu. Satu pintu menuju ruangan lain menuju ruang karaoke. Sejak masuk hingga kembali tak ada pengunjung lain.

Rijal mengatakan bahwa pemilik tempat hiburan malam itu adalah Abdullah, yang juga pemilik Diskotek Top One. Sementara pemilik kedai kopi adalah rekan Abdullah. Ketika tempat hiburan ini tutup, sebagian sekuriti berjaga di Top One "Ada sekuriti dari sini ditugaskan berjaga di Top One," ujarnya.

Sebelumnya, tempat hiburan malam berupa diskotek, karaoke, dan griya pijat Top One di Jalan Daan Mogot 1 Jakarta Barat, tertangkap beroperasi di tengah masa PSBB transisi fase 1. Di sini, Jumat, 3 Juli lalu Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta merazia 130 di Top One.

Pemerintah DKI hingga kini belum mengizinkan pembukaan tempat hiburan malam. Hal ini memicu demonstrasi di kantor Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Jalan Medan Merdeka Selatan, tiga hari lalu. "Sudah sakaratul maut. Dari mulai ditutup tidak ada pendapatan," kata Ketua Umum Asphija Hana Suryani, 21 Juli lalu.

IHSAN RELIUBUN | DA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

5 hari lalu

Guru Besar Pulmonologi di FKUI Tjandra Yoga Aditama, yang juga Eks Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara. dok pribadi
Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa


5 Kegiatan Menyenangkan Untuk Menghabiskan Waktu Lebaran di Rumah

11 hari lalu

Anak-anak bermain bola basket di atap rumah petak di Tondo, Manila, Filipina, 17 Mei 2023. Antusiasme terhadap olahraga ini semakin meningkat menjelang Piala Dunia Bola Basket FIBA 2023, yang dibuka di Manila pada hari Jumat. REUTERS/Eloisa Lopez
5 Kegiatan Menyenangkan Untuk Menghabiskan Waktu Lebaran di Rumah

Libur Lebaran tidak selalu harus berkunjung ke tempat wisata, daripada berdesak-desakan, beragam kegiatan menyenangkan bisa dilakukan di rumah.


KAI Sebut Pengguna Commuter Line Mudik Lebaran Ini Tertinggi Pasca Pandemi Covid-19

15 hari lalu

Sebagai pengguna commuter line, Anda perlu mengetahui rute KRL Jabodetabek 2024 terbaru. Berikut ini rute terbaru dan harga tiketnya. Foto: Canva
KAI Sebut Pengguna Commuter Line Mudik Lebaran Ini Tertinggi Pasca Pandemi Covid-19

Pergerakan pengguna Commuter Line Jabodetabek juga masih terpantau di stasiun-stasiun yang terletak di kawasan pusat perbelanjaan atau sentra bisnis.


Satpol PP Tangsel Sita Ribuan Botol Minuman Keras di Supermarket di Alam Sutera

23 hari lalu

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang Selatan menyita ribuan botol minuman keras di sebuah supermarket saat Ramadan, Sabtu 30 Maret 2024. (Dok Humas)
Satpol PP Tangsel Sita Ribuan Botol Minuman Keras di Supermarket di Alam Sutera

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang Selatan menyita ribuan botol minuman keras dari sejumlah minimarket dan tempat hiburan malam.


CEO Boeing Dave Calhoun Bersiap Mundur, Melawan Badai Sepanjang Kepemimpinannya

27 hari lalu

CEO Boeing Dave Calhoun. Foto : Boeing
CEO Boeing Dave Calhoun Bersiap Mundur, Melawan Badai Sepanjang Kepemimpinannya

CEO Boeing Dave Calhoun memutuskan mengundurkan diri pada akhir tahun ini. Apa alasannya?


Bupati Karawang Segel Tempat Hiburan Malam yang Diam-diam Buka di Bulan Ramadan

38 hari lalu

Bupati Karawang, Aep Syaepuloh menegur pengelola tempat hiburan malam di Karawang yang menjual miras dan diam-diam beroperasi di bulan Ramadan. TEMPO/ HISYAM LUTHFIANA
Bupati Karawang Segel Tempat Hiburan Malam yang Diam-diam Buka di Bulan Ramadan

Sejumlah tempat hiburan malam di Karawang diam-diam menjual miras dan beroperasi di Bulan Ramadan. Bupati Karawang menyegelnya.


Dugaan Korupsi Anggaran Covid-19, Kejaksaan Tahan Kadis Kesehatan Sumatera Utara

41 hari lalu

Kadis Kesehatan Sumatera Utara Alwi Mujahit dan rekanannya, Robby Messa Nura menjadi tersangka korupsi penyelewengan dan mark-up pengadaan APD Covid-19 di Dinas Kesehatan Sumut Tahun Anggaran 2020. Foto: Istimewa
Dugaan Korupsi Anggaran Covid-19, Kejaksaan Tahan Kadis Kesehatan Sumatera Utara

Kedua tersangka bisa dijerat dengan hukuman mati karena dugaan korupsi pengadaan barang saat situasi bencana pandemi Covid-19.


Anggota DPRD Minta Pemprov DKI Perketat Pengawasan Tempat Hiburan Malam Selama Ramadan

41 hari lalu

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta dalam rutinitas persiapan KTT ASEAN ke-43 yang digelar pada 5-7 September 2023, di Jakarta, Jumat (1 September 2023). ANTARA/Siti Nurhaliza
Anggota DPRD Minta Pemprov DKI Perketat Pengawasan Tempat Hiburan Malam Selama Ramadan

Taufik mengungkapkan harapannya agar Satpol PP dan kepolisian konsisten mengawasi tempat hiburan malam demi menjaga ketertiban selama Ramadan.


Mengenang Perjuangan Tenaga Medis Saat Pagebluk Pandemi Covid-19

41 hari lalu

Tenaga medis dengan alat dan pakaian pelindung bersiap memindahkan pasien positif COVID-19 dari ruang ICU menuju ruang operasi di Rumah Sakit Persahabatan, Jakarta, Rabu, 13 Mei 2020. REUTERS/Willy Kurniawan
Mengenang Perjuangan Tenaga Medis Saat Pagebluk Pandemi Covid-19

Setidaknya ada 731 tenaga medis meninggal saat bertugas pandemi Covid-19, sekitar 4 tahun lalu.


4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

41 hari lalu

Petugas pemakaman beristirahat usai memakamkan sejumlah jenazah dengan protokol COVID-19 di TPU Rorotan, Cilincing, Jakarta, Minggu, 4 Juli 2021. Jumlah kematian akibat COVID-19 per hari Minggu 4 Juli 2021 mencapai 555 kasus, yang menjadi rekor tertinggi sejak kasus pertama COVID-19 di Indonesia diumumkan Presiden Joko Widodo pada awal Maret 2020.  ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

Di Jakarta, setidaknya ada dua TPU yang jadi tempat permakaman korban saat pandemi Covid-19, yakni TPU Tegal Alur dan Pondok Ranggon.