Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bupati Bogor Ade Yasin Dinyatakan Negatif Covid-19 setelah Jalani Tes Swab Kedua

image-gnews
Bupati Bogor sekaligus Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Bogor, Ade Yasin. (ANTARA/M Fikri Setiawan)
Bupati Bogor sekaligus Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Bogor, Ade Yasin. (ANTARA/M Fikri Setiawan)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Setelah menjalani isolasi mandiri selama sepuluh hari, Bupati Bogor Ade Yasin dinyatakan negatif Covid-19. Ketua Tim Medis Bupati, Wahyu Eko Widiarso, mengatakan Ade Yasin menjalani dua kali uji usap atau tes swab. Pertama saat awal Bupati merasakan demam dan dinyatakan positif pada 18 November 2020 dan kedua dilakukan tes pada Jumat 27 November 2020.

“Awal kan bu Ade merasakan demam tanpa panas, hasilnya positif. Terus kemarin swab lagi, hasilnya sudah negatif,” kata Wahyu kepada Tempo, Sabtu 28 November 2020.

Baca Juga: Ade Yasin Positif Covid-19, Pendopo Bupati Bogor di Cibinong Disterilisasi

Wahyu mengatakan sejak melakukan isolasi mandiri di salah satu ruangan di Pendopo Bupati, Ade Yasin terus dipantau dan diawasi oleh tim medis secara periodik. Yakni empat tenaga kesehatan meliputi dokter spesialis, petugas laboratorium, dokter jaga dan perawat dari Rumah Sakit Umum Daerah Cibinong. “Awalnya ada petugas yang standby di pendopo, namun juga ikut tertular. Saat itu perawatan medis dilakukan secara periodik, atas permintaan bu Ade juga agar tidak ada lagi yang tertular,” kata Wahyu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain menyiagakan tenaga kesehatan khusus untuk memantau kesehatan Ade Yasin, ia menyebut selama proses penyembuhan sang kepala daerah juga turut diberikan obat-obatan, ramuan khusus dan obat anti virus. Sehingga dengan pengawasan dan keteraturan minum obat, menjadikan Ade Yasin cepat pulih dari Covid-19 yang menderanya. “Meski saat ini sudah negatif, beliau harus tetap menjalankan isolasi sampai hari Senin besok, terhitung tiga hari sejak hari ini,” kata Wahyu.

Ia mengatakan lewat dirinya Bupati Bogor Ade Yasin menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bogor yang sudah mendukung dan mendoakan kesembuhannya. Ade pun tetap berpesan agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tingkat Kepuasan terhadap Kinerja Pemerintah Kabupaten Bogor Dinilai Anjlok

12 Januari 2024

Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor melakukan penyemprotan disinfektan di kantor Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu 2 Februari 2022. Penyemprotan tersebut dilakukan menyusul Wakil Bupati Bogor Iwan Setiawan serta sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan kerja Pemerintah Kabupaten Bogor  terkonfirmasi positif COVID-19. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Tingkat Kepuasan terhadap Kinerja Pemerintah Kabupaten Bogor Dinilai Anjlok

Survei yang disebut memberikan skor tingkat kepuasan untuk kinerja Pemerintah Kabupaten Bogor itu dipertanyakan subyektivitasnya.


Baru Dilantik, Penjabat Bupati Bogor Ini Ditunggu Permasalahan dari Jalur Puncak sampai Parungpanjang

30 Desember 2023

Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, saat melantik Penjabat Bupati Bogor, Asmawa Tosepu, di Gedung Sate, Bandung, Sabtu 30 Desember 2023. DOK. DINAS KOMINFO KABUPATEN BOGOR
Baru Dilantik, Penjabat Bupati Bogor Ini Ditunggu Permasalahan dari Jalur Puncak sampai Parungpanjang

Kabupaten Bogor selalu ramai setiap akhir tahun, penjabat Bupati Bogor baru dilantik diminta langsung bekerja di kawasan Puncak, antisipasi kemacetan.


Tak Bisa Perbaiki Jalan Rusak di Parung Panjang, Bupati Bogor: Nanti Jadi Temuan

15 Desember 2023

Bupati Bogor Iwan Setiawan di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. ANTARA/M Fikri Setiawan
Tak Bisa Perbaiki Jalan Rusak di Parung Panjang, Bupati Bogor: Nanti Jadi Temuan

Bupati Bogor blak-blakan menyampaikan, pihaknya tak bisa memperbaiki jalan rusak di Parung Panjang. Apa alasannya?


Rekam Jejak Doni Monardo Inisiasi Pembentukan Satgas Covid-19

4 Desember 2023

Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 dan Ketua BNPB Doni Monardo. ANTARA/Nova Wahyudi
Rekam Jejak Doni Monardo Inisiasi Pembentukan Satgas Covid-19

Eks Ketua Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo meninggal pada Ahad, 3 Desember 2023. Ini rekam jejaknya.


Viral, Benarkah Bupati Bogor Tolak Jabat Tangan Dandim dan Danrem?

30 November 2023

Bupati Bogor Iwan Setiawan di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (ANTARA/M Fikri Setiawan)
Viral, Benarkah Bupati Bogor Tolak Jabat Tangan Dandim dan Danrem?

Video viral Bupati Bogor enggan salami dua perwira TNI saat demo warga Parungpanjang terhadap operasional truk tambang pada Minggu 20 November 2023.


Masa Jabatan Bupati Bogor Berakhir Bulan Depan, Iwan Setiawan Sebut Bogor Seperti Amerika

22 November 2023

Bupati Bogor Iwan Setiawan di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (ANTARA/M Fikri Setiawan)
Masa Jabatan Bupati Bogor Berakhir Bulan Depan, Iwan Setiawan Sebut Bogor Seperti Amerika

Bupati Bogor itu mengatakan Kabupaten Bogor masih masuk lima besar di antara 27 kota/kabupaten di Jawa Barat.


Bupati Bogor Samakan Jam Operasional Truk Tambang dengan Kabupaten Tangerang, untuk Atasi Penumpukan

21 November 2023

Penambang menaikkan pasir ke dalam bak truk di aliran Kali Woro lereng Gunung Merapi, Kemalang, Klaten, Jawa Tengah, Rabu (23/5/2018). (ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho)
Bupati Bogor Samakan Jam Operasional Truk Tambang dengan Kabupaten Tangerang, untuk Atasi Penumpukan

Bupati Bogor mengatakan selama ini perbedaan terlalu jomplang, sehingga terjadi penumpukan truk tambang yang sering dikeluhkan warga.


Kemendagri Resmi Berhentikan Ade Yasin Sebagai Bupati Bogor

21 Agustus 2023

Ade Yasin. ANTARA
Kemendagri Resmi Berhentikan Ade Yasin Sebagai Bupati Bogor

Setelah memberhentikan Ade Yasin Kemendagri menunjuk Iwan Setiawan sebagai pelaksana tugas Bupati Bogor.


Kasus Bayi Tertukar, Pemkab Bogor Turun Tangan Lobi Pasien B untuk Tes DNA

13 Agustus 2023

Pelaksana tugas Bupati Bogor Iwan Setiawan bertakziah ke rumah duka Arya Saputra, siswa SMK Bina Warga Bogor yang tewas dibacok, di Desa Cijujung, Sukaraja, Kabupaten Bogor, Senin 13 Maret 2023. (ANTARA/M Fikri Setiawan)
Kasus Bayi Tertukar, Pemkab Bogor Turun Tangan Lobi Pasien B untuk Tes DNA

Salah satu orang tua di kasus bayi tertukar ini belum mau melakukan tes DNA


Plt Bupati Bogor dapat Penghargaan Satyalancana Wira Karya dari Presiden Jokowi

11 Juni 2023

Pelaksana tugas Bupati Bogor Iwan Setiawan bertakziah ke rumah duka Arya Saputra, siswa SMK Bina Warga Bogor yang tewas dibacok, di Desa Cijujung, Sukaraja, Kabupaten Bogor, Senin 13 Maret 2023. (ANTARA/M Fikri Setiawan)
Plt Bupati Bogor dapat Penghargaan Satyalancana Wira Karya dari Presiden Jokowi

Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan meraih penghargaan Satyalencana Wira Karya 2023 dari Presiden Jokowi atas dedikasinya di bidang pertanian