Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Harga Daging Melonjak, Pedagang di Bekasi Bandingkan Momen Hari Raya

image-gnews
Daging sapi. Pixabay.com/Towieden
Daging sapi. Pixabay.com/Towieden
Iklan

TEMPO.CO, Bekasi - Pedagang daging di Kota Bekasi mengeluhkan kenaikan harga daging sapi dari pemasok atau distributor daging. Abdullah, wakil Asosiasi Pedagang Daging Indonesia Cabang Kota Bekasi mengatakan kenaikan harga daging yang terlalu tinggi itu membuat penjual memilih mogok. 

Pada saat normal, pedagang sudah bisa memperoleh keuntungan dengan menjual daging seharga Rp110 ribu per kilogram. Namun kini, dengan menjual daging Rp125 ribu pun pedagang tidak mendapat untung.

"Kita tidak berani belanja daging ke pemasok karena menurut kami harga daging sekarang tidak masuk di pasaran, momen hari raya saja kita jual Rp 120 ribu tapi masih ada keuntungan, tapi sekarang kita jual Rp 125 ribu pun masih tidak dapat keuntungan. Kita juga tidak mungkin menjual ke konsumen di atas harga Rp 125 ribu," kata Abdullah di Pasar Baru Kelurahan Duren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kamis, 21 Januari 2021.

Kenaikan harga daging sapi itu juga berdampak kepada pengusaha kuliner. Ketua Asosiasi Pedagang Bakso se-Kota Bekasi Yanto mengatakan dampak harga jual daging yang terlalu tinggi di pasar membuat mereka kesulitan mencari bahan baku.

"Ya kalau pedagang daging pada mogok, kita mau cari daging kemana. Kalaupun ada, dengan harga segitu sudah pasti omzet kita turun drastis, malah bisa jadi merugi," kata dia.

Menanggapi keluhan para pedagang dan pengusaha kuliner tersebut, Pemerintah Kota Bekasi meminta pemerintah kembali menormalkan harga daging di pasaran agar masyarakat tetap dapat mengonsumsi daging dengan harga terjangkau.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami berharap pemerintah segera menormalkan kembali pasokan serta harga daging di pasar karena yang terjadi saat ini sangat berdampak bagi seluruh warga, termasuk warga Kota Bekasi," kata Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Tjahjono saat meninjau Pasar Baru.

Kenaikan harga daging di pasaran saat ini menyebabkan aktivitas perekonomian masyarakat terganggu terutama para penjual daging yang mogok berjualan. Selain penjual daging, para pengusaha kuliner berbahan dasar daging juga turut merasakan dampak sulitnya mencari pasokan daging di pasar.

"Di situ ada pedagang bakso, warung sop iga, sate, sampai rumah makan juga ikut kena imbasnya. Karena daging merupakan salah satu komoditas kebutuhan rumah tangga yang kerap dikonsumsi masyarakat," kata Tri. 

Baca juga: Begini Tukang Bakso di Tangerang Selatan Libur Jualan Imbas Daging Sapi Langka

Pemerintah Kota Bekasi akan mencoba mendorong pemerintah pusat mengatasi masalah ini. "Saya juga belum mengetahui penyebab terjadinya kelangkaan serta lonjakan harga daging di pasaran. Akan kita coba cari tahu dulu," katanya.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Nilai Tukar Rupiah Melemah, Pengusaha Minta Pemerintah Perluas Pemberian Insentif

2 hari lalu

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Shinta Kamdani ketika ditemui di Kemenko Marves pada Selasa, 22 Agustus 2033. TEMPO/Riri Rahayu
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Pengusaha Minta Pemerintah Perluas Pemberian Insentif

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia atau Apindo Shinta Kamdani menilai melemahnya nilai tukar rupiah berdampak pada penurunan confidence ekspansi usaha di sektor manufaktur nasional.


Kemendag Dorong Produk Pertanian Indonesia Masuk Pasar Australia, Manggis Paling Diminati

4 hari lalu

Seorang pembeli memilih buah Manggis yang dijajakan masyarakat di jalan nasional menuju Banda Aceh, di kawasan Meureudu, Kec. Simpang Tiga, Kab. Pidie, Aceh. Selasa (10/7). ANTARA/Rahmad
Kemendag Dorong Produk Pertanian Indonesia Masuk Pasar Australia, Manggis Paling Diminati

Kementerian Perdagangan (Kemendag) melalui Atase Perdagangan RI di Canberra berupaya mendorong para pelaku usaha produk pertanian Indonesia memasuki pasar Australia.


Polisi Ringkus Pelaku Pembacokan Pedagang Nasi Goreng di Cilincing hingga Tewas ketika Sembunyi di Kepulauan Seribu

6 hari lalu

Ilustrasi pembacokan. istimewa
Polisi Ringkus Pelaku Pembacokan Pedagang Nasi Goreng di Cilincing hingga Tewas ketika Sembunyi di Kepulauan Seribu

Polsek Cilincing, Jakarta Utara, meringkus MM alias Buncing, pelaku pembacokan pedagang nasi goreng AF, 25 tahun, hingga tewas di Kepulauan Seribu.


Menko Perekonomian Airlangga Sebut Bakal Lakukan Antisipasi Imbas Serangan Iran ke Israel

9 hari lalu

Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, saat ditemui di area acara Peresmian Pembukaan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, pada Kamis, 15 Februari 2024 di JIExpo Convention Center & Theater, Jakarta Utara. TEMPO/Adinda Jasmine
Menko Perekonomian Airlangga Sebut Bakal Lakukan Antisipasi Imbas Serangan Iran ke Israel

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto menyebut bakal melakukan antisipasi imbas serangan Iran ke Israel agar perekonomian tidak terdampak lebih jauh.


Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

10 hari lalu

Pedagang di Pasar Palmerah mengeluh mahalnya harga cabai rawit merah dan cabai merah kriting yang menyentuh harga Rp 100 ribu-Rp 110 ribu. Tempo/Mutia Yuantisya
Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

Harga komoditas pangan seperti daging, telur, cabai, dan garam turun pada Senin, 15 April 2024.


Golkar Ajukan Nofel Saleh Hilabi Maju Pilkada Kota Bekasi

14 hari lalu

Baladhika Karya Nofel Saleh Hilabi (kanan), 23 Februari 2016. Tempo/Ghoida Rahmah
Golkar Ajukan Nofel Saleh Hilabi Maju Pilkada Kota Bekasi

Golkar mengajukan tiga nama di Pilkada Kota Bekasi.


Daging Sapi Mencapai Rp 150 Ribu, Menteri Perdagangan: Padahal sudah Bebas Impor

15 hari lalu

Harga Daging Sapi H-1 Lebaran 2024 Capai Rp 150 Ribu per Kilogram
Daging Sapi Mencapai Rp 150 Ribu, Menteri Perdagangan: Padahal sudah Bebas Impor

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menanggapi harga daging sapi yang mencapai Rp 150.000 per kilogram pada H-1 Lebaran Idul Fitri 2024.


8 Ragam Hidangan Lebaran dari Daging Sapi Bercita Rasa Manis

15 hari lalu

Tengkleng Kambing. facebook.com
8 Ragam Hidangan Lebaran dari Daging Sapi Bercita Rasa Manis

Salah satu olahan yang biasanya dibuat menjadi menu hidangan lebaran adalah daging sapi. Selain dapat dioalah menjadi rendang dan gulai.


Ini Harga Daging Sapi H-1 dari Lebaran 2021 sampai Sekarang, Mana Lebih Mahal?

16 hari lalu

Penjualan daging sapi di Pasar Senen, Jakarta, Selasa 12 Maret 2024. Angka tersebut naik dibanding kemarin Rp 135.740, sedangkan untuk sapi utuh Rp 50.920 harga ini turun dibanding kemarin Rp 52.220 per kilogramnya. TEMPO/Tony Hartawan
Ini Harga Daging Sapi H-1 dari Lebaran 2021 sampai Sekarang, Mana Lebih Mahal?

Harga daging sapi saat Lebaran dari tahun ke tahun selalu naik, paling mahal terjadi pada Hari Raya 2022.


Ketua TP PKK Tinjau Kebakaran di Pasar Tarutung

16 hari lalu

Ketua TP PKK Tapanuli Utara (Taput), Satika Simamora memeluk seorang pedagang yang kiosnya turut terbakar di Pasar Tradisional Tarutung, Minggu (7/4/2024). foto: darwin nainggolan
Ketua TP PKK Tinjau Kebakaran di Pasar Tarutung

Ketua TP PKK Tapanuli Utara, Satika Simamora, meninjau langsung Pasar Tradisional Tarutung yang terbakar pada Minggu, 7 April 2024.