Jakarta - Kebakaran menghanguskan sekitar 14 rumah kayu di bantaran Kali Ciliwung yang berada di Jalan Mangarai II RT 11 RW 01 Kelurahan Manggarai, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan.
Material rumah yang mudah terbakar menyebabkan api dengan cepat menjalar.
"Kebakaran terjadi Senin siang pukul 13.45 WIB," ujar Humas Dinas Pemadam Kebakaran DKI Jakarta Mulat Wijayanto saat dikonfirmasi, Selasa, 20 Juli 2021.
Mulat menjelaskan, api pertama kali dikabarkan muncul dari sebuah warung makan di bantaran kali Ciliwung.
Warga sempat berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya, namun gagal karena material kayu memudahkan api cepat menyebar.
"Dugaan kuat kebakaran karena korsleting listrik, karena instalasi listrik yang tidak sesuai standard mengingat lokasi kebakaran adalah daerah aliran sungai," ujar Mulat.
Lebih lanjut, Mulat mengatakan pihaknya mengerahkan 15 mobil pemadam untuk menjinakkan si jago merah. Api akhirnya baru bisa padam pada sore hari.
Mulat mengatakan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun satu ekor kambing hewan kurban yang sedianya disembelih hari ini terpanggang dalam peristiwa kebakaran itu.
Baca juga : Kebakaran Ruko di Duren Sawit Pagi Ini, 75 Personel Damkar Dikerahkan
M JULNIS FIRMANSYAH