"

Bertemu Nenek yang Dilaporkan Anaknya ke Polisi, Dedi Mulyadi: Saya Akan Bantu

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Ketua DPD 2 Partai Golkar Jawa Barat Dedi Mulyadi ditemui saat Open House di rumah dinas Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, di Jakarta, Rabu 5 Juni 2019. Tempo/Budiarti Utami Putri
Ketua DPD 2 Partai Golkar Jawa Barat Dedi Mulyadi ditemui saat Open House di rumah dinas Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, di Jakarta, Rabu 5 Juni 2019. Tempo/Budiarti Utami Putri

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota DPR Dedi Mulyadi mengatakan akan melindungiseorang  warga Kabupaten Bekasi bernama Rodiah, 72 tahun, yang dilaporkan oleh lima anaknya ke polisi dengan tuduhan penggelapan tanah warisan.

"Saya akan berusaha membantu dalam segala hal yang dialami nenek Rodiah," kata Dedi Mulyadi seperti dikutip Antara, Selasa, 7 Desember 2021.

Dedi Mulyadi sebelumnya mengunjungi Rodiah di rumahnya di Desa Sindangmulya, Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi kemarin. Dia meminta Rodiah untuk tak usah bingung dan takut.

Di rumahnya, nenek Rodiah yang sudah tidak bisa jalan sejak lima tahun lalu itu tinggal bersama anak keduanya M Saogi dan si bungsu Dian.

“Anak emak ada delapan. Yang pro ada tiga dan yang lima lainnya mah ngezalimin,” kata Rodiah.

Peristiwa ini berawal setelah kematian suami Rodiah pada 9 Januari 2019. Baru 3 hari suaminya wafat, Rodiah mengatakan, anak pertamanya itu mengambil secara paksa akta jual beli atau AJB tanah dari tangannya.

Bahkan di hari ketujuh ayahnya meninggal sang ibu dipaksa untuk tanda tangan berkas.

Beberapa waktu kemudian Sonya dan keempat anak yang lain datang untuk merebut seluruh surat-surat berharga. Saat itu bahkan terjadi keributan mulai dari magrrib hingga subuh yang ditengahi oleh Ketua RW setempat.

“Di situ mulai keluar bahasa kasar tidak pantas ke mamah. Setelah 40 hari (ayah meninggal) mamah dilaporkan ke polisi sampai BPN. Dilaporkan dituduh menggelapkan semua surat tanah. Padahal kan itu masih hak mamah. Yang melaporkan itu anak pertama, ketiga, keempat, keenam, dan sama ketujuh,” ujar Dian.

Dedi Mulyadi mengaku tak habis pikir mengapa anak tega melaporkan orang tua hanya karena harta.

Terbaru, kata Dian, polisi sempat melakukan mediasi. Pihak Sonya tidak mau datang ke rumah Rodiah.

Saat ini Dian dan ibunya mengaku masih merasa ketakutan dan trauma, sebab rumah yang ditinggalinya sering diteror dan dilempari batu. Bahkan Sonya pernah datang menyumpahi sang ibu untuk segera mati.

Terbaru, kata Dian, polisi sempat melakukan mediasi. Pihak Sonya tidak mau datang ke rumah Rodiah.
Saat ini Dian dan ibunya mengaku masih merasa ketakutan dan trauma, sebab rumah yang ditinggalinya sering diteror dan dilempari batu. Bahkan Sonya pernah datang menyumpahi sang ibu untuk segera mati.








Suzuki Beri Servis Gratis Mobil dan Motor Korban Banjir

1 hari lalu

Reparasi mobil korban banjir di bengkel Suzuki. PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) berkontribusi membantu pemerintah dan masyarakat korban banjir dengan
Suzuki Beri Servis Gratis Mobil dan Motor Korban Banjir

Program servis gratis mobil Suzuki kebanjiran disediakan pada 14 hingga 26 Maret 2023. Sedangkan servis motor pada 22-25 Maret.


Kurir Ekspedisi Dibegal di Bekasi, Dibacok Setelah Tolak Serahkan Tas dan HP

3 hari lalu

Ilustrasi begal motor. TEMPO/Gunawan Wicaksono
Kurir Ekspedisi Dibegal di Bekasi, Dibacok Setelah Tolak Serahkan Tas dan HP

kurir ekspedisi jadi korban begal di Babelan, Kabupaten Bekasi. Dibacok setelah menolak menyerahkan tas dan HP.


Kabupaten Bekasi Perluas Cakupan UHC, Tiap Puskemas Ada Gerai Daftar BPJS Kesehafan

4 hari lalu

Petugas medis (kanan) menyimulasikan pemberian vaksin COVID-19 di Puskesmas Cikarang, Kabupaten Bekasi, Kamis, 19 November 2020. Saat ini vaksin COVID-19 masih dalam tahap uji klinis. ANTARA/Fakhri Hermansyah
Kabupaten Bekasi Perluas Cakupan UHC, Tiap Puskemas Ada Gerai Daftar BPJS Kesehafan

Kabupaten Bekasi terus berkomitmen memperluas Cakupan Kesehatan Semesta atau Universal Health Coverage (UHC) bagi seluruh warga.


KLB Campak Jabar Ditemukan Paling Banyak di Bogor dan Bekasi, Bergejala Panas dan Ruam

4 hari lalu

Imunisasi Campak
KLB Campak Jabar Ditemukan Paling Banyak di Bogor dan Bekasi, Bergejala Panas dan Ruam

Kasus kejadian luar biasa atau KLB campak di Jawa Barat paling banyak ditemukan di daerah sekitar Jakarta.


Selebgram Ajudan Pribadi Jadi Tersangka Penipuan Mobil, 2 Kali Mangkir Pemeriksaan Polisi

5 hari lalu

Muhammad Akbar atau Ajudan Pribadi. Foto: TikTok Ajudan Pribadi.
Selebgram Ajudan Pribadi Jadi Tersangka Penipuan Mobil, 2 Kali Mangkir Pemeriksaan Polisi

Polisi telah menetapkan selebgram Ajudan Pribadi sebagai tersangka kasus penipuan dan penggelapan mobil. Dia dua kali mangkir dari pemeriksaan polisi.


Perampasan Motor Modus Debt Collector di Bekasi, Korban Ditipu dengan Kertas Merah

5 hari lalu

Ilustrasi pengendara sepeda motor mengenakan helm. Shutterstock
Perampasan Motor Modus Debt Collector di Bekasi, Korban Ditipu dengan Kertas Merah

Menurut korban, pelaku perampasan motor mengendarai motor tanpa plat nomor, serta berpakaian rapi seperti debt collector.


Pria di Bekasi Mencabuli Wanita Berkebutuhan Khusus di Toilet Masjid

5 hari lalu

Ilustrasi pencabulan anak. shutterstock.com
Pria di Bekasi Mencabuli Wanita Berkebutuhan Khusus di Toilet Masjid

Pria berinisial MS, 27 tahun, diduga mencabuli seorang wanita berkebutuhan khusus di toilet masjid di Bekasi.


Polda Metro Jaya Buka 9 Gerai Samsat Keliling di Depok, Tangerang & Bekasi Hari Ini

9 hari lalu

Warga saat melakukan perpanjangan STNK di gerai Samsat Keliling Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis, 24 Februari 2022. Presiden Joko Widodo menerbitkan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dalam isinya terdapat aturan baru mengenai pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM) dan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) di Indonesia adalah peserta aktif BPJS Kesehatan. TEMPO/M Taufan Rengganis
Polda Metro Jaya Buka 9 Gerai Samsat Keliling di Depok, Tangerang & Bekasi Hari Ini

Polda Metro Jaya membuka sembilan gerai Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap atau Samsat Keliling untuk membantu wajib pajak dalam membayar pajak.


Pria Misterius Ini Menebar Uang Mainan Saat Plt Wali Kota Bekasi Berpidato di Gedung DPRD

9 hari lalu

Seorang pria tak dikenal menebar uang mainan saat Plt Wali Kota Bekasi berpidato di Gedung DPRD, Jumat, 10 Maret 2023. Tempo/Adi Warsono
Pria Misterius Ini Menebar Uang Mainan Saat Plt Wali Kota Bekasi Berpidato di Gedung DPRD

Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto juga menyayangkan tindakan pria itu terjadi saat momen HUT Kota Bekasi ke-26.


Mau Bangun Perguruan Tinggi, Pemkab Bekasi Gandeng ITB

10 hari lalu

Ilustrasi kampus ITB (Institut Teknologi Bandung). FOTO/ISTIMEWA
Mau Bangun Perguruan Tinggi, Pemkab Bekasi Gandeng ITB

Pemerintah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat menggandeng tim akademisi dari ITB dalam rencana pembangunan perguruan tinggi di wilayah tersebut.