Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pedagang Pasar Minggu Keluhkan Sulit Mendapat Minyak Goreng Kemasan

image-gnews
Warga antre untuk membeli sembako murah termasuk minyak goreng di Kantor Kelurahan Cililitan, Jakarta, Rabu, 2 Februari 2022. Warga tampak antusias dan antrean panjang pun terjadi saat pasar murah ini digelar. TEMPO/Tony Hartawan
Warga antre untuk membeli sembako murah termasuk minyak goreng di Kantor Kelurahan Cililitan, Jakarta, Rabu, 2 Februari 2022. Warga tampak antusias dan antrean panjang pun terjadi saat pasar murah ini digelar. TEMPO/Tony Hartawan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pedagang minyak goreng kemasan mengatakan masih kesulitan memperoleh pasokan di tengah upaya pemerintah untuk menekan harga minyak goreng.

Seorang pedagang sembako di PD Pasar Jaya Pasar Minggu, Jakarta Selatan, mengaku masih kesulitan mendapat stok minyak goreng kemasan. Pedagang bernama Boen itu mengatakan hanya mendapat pasokan minyak goreng curah saat operasi pasar yang dijual Rp10.000 per liter.

“Yang susah itu kemasannya. Saya kadang cuma satu atau dua dus saja dan itu pun sudah dari tangan ke tangan,” kata pemilik toko kelontong di Pasar Minggu itu kepada Tempo, 8 Maret 2022.

Boen mendapat minyak goreng kemasan dengan harga Rp30.000 per dua liter dan terpaksa menjualnya dengan harga Rp31.000 atau Rp32.000 karena tidak tega dengan pembeli langganannya.

“Saya cuma mendapat minyak goreng kemasan ukuran dua liter satu atau dua lusin. Kalau yang kemasan satu liter tidak ada sama sekali,” ujarnya.

Untuk memperoleh pasokan itu, Boen mengaku harus antre berjam-jam di agen minyak goreng di Batu Ampar, Kramat Jati. Itu pun hanya dapat tiga lusin minyak goreng kemasan.

“Kita memang mengambil dengan harga murah tetapi antreannya membuat trauma,” cerita Boen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Boen mengaku pembeli semakin meningkat meski harga mahal karena mereka khawatir kehabisan minyak goreng sehingga membeli banyak untuk persediaan.

“Yang kasihan tentu pedagang gorengan yang terpaksa pulang kampung karena minyak goreng naik. Saya juga tidak ambil untung banyak tetapi bagaimana untuk bayar pegawainya kalo jual terlalu murah,” ujarnya.

Ia berharap asosiasi pengusaha minyak goreng dan pemerintah duduk bersama untuk mencari solusi bagaimana menyediakan stok agar kebutuhan tercukupi, apalagi mendekati bulan ramadan. “Sebetulnya kalau saya tidak berharap banyak harga minyak goreng bisa turun murah, asalkan stok tersedia. Kemarin harga mahal tetapi stok tersedia, sekarang stok tidak ada dan harga juga belum tentu murah,” katanya.

Pada Januari Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi menetapkan harga minyak goreng menjadi satu harga, yaitu Rp 14 ribu per liter, yang berlaku mulai Rabu, 19 Januari 2022 pukul 00.01 WIB.

Namun minyak goreng kemasan satu harga ini belum terdistribusi secara merata, terutama di pasar tradisional. Adapun distribusi baru menjangkau ritel dan pasar swalayan. Pada puncaknya Januari lalu, harga minyak goreng kemasan tembus 21 ribu per liter.

Baca juga: Polres Bandara Soekarno-Hatta Berikan Minyak Goreng ke Pengendara yang Tertib

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Polisi Ringkus Pelaku Pembacokan Pedagang Nasi Goreng di Cilincing hingga Tewas ketika Sembunyi di Kepulauan Seribu

1 hari lalu

Ilustrasi pembacokan. istimewa
Polisi Ringkus Pelaku Pembacokan Pedagang Nasi Goreng di Cilincing hingga Tewas ketika Sembunyi di Kepulauan Seribu

Polsek Cilincing, Jakarta Utara, meringkus MM alias Buncing, pelaku pembacokan pedagang nasi goreng AF, 25 tahun, hingga tewas di Kepulauan Seribu.


Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

5 hari lalu

Pedagang di Pasar Palmerah mengeluh mahalnya harga cabai rawit merah dan cabai merah kriting yang menyentuh harga Rp 100 ribu-Rp 110 ribu. Tempo/Mutia Yuantisya
Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

Harga komoditas pangan seperti daging, telur, cabai, dan garam turun pada Senin, 15 April 2024.


Ratusan Kilogram Beras dan Minyak Goreng Ditemukan di Jalur Tikus Indonesia-Malaysia

9 hari lalu

Sejumlah personel Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI-Malaysia dari Yonif Raider 641/Beruang Hitam berpatroli di Perbatasan Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Kamis, 9 Januari 2020. Pada patroli yang dilakukan di sayap kiri dan kanan kawasan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Entikong tersebut Satgas Pamtas menemukan banyak pagar pembatas antara wilayah Indonesia dan Malaysia dalam kondisi rusak serta lima jalan tikus baru yang diduga menjadi jalur penyelundupan barang dari negeri jiran secara ilegal. ANTARA
Ratusan Kilogram Beras dan Minyak Goreng Ditemukan di Jalur Tikus Indonesia-Malaysia

Badan Karantina di Pos Lintas Batas Negara Entikong menemukan ratusan kilogram beras dan minyak goreng di jalur tikus perbatasan RI-Malaysia.


Daging Sapi Mencapai Rp 150 Ribu, Menteri Perdagangan: Padahal sudah Bebas Impor

9 hari lalu

Harga Daging Sapi H-1 Lebaran 2024 Capai Rp 150 Ribu per Kilogram
Daging Sapi Mencapai Rp 150 Ribu, Menteri Perdagangan: Padahal sudah Bebas Impor

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menanggapi harga daging sapi yang mencapai Rp 150.000 per kilogram pada H-1 Lebaran Idul Fitri 2024.


Little Bangkok Pasar Tanah Abang Ramai Pengunjung

14 hari lalu

Gebrakan baru dari pusat grosir metro Tanah Abang  hadirkan
Little Bangkok Pasar Tanah Abang Ramai Pengunjung

Suasana Pasar Tanah Abang mulai padat pengunjung menjelang Lebaran Idul Fitri 2024.


Pertamina Kembangkan Penggunaan Minyak Goreng Bekas untuk Campuran Bahan Bakar Pesawat

14 hari lalu

Pertamina Kembangkan Penggunaan Minyak Goreng Bekas untuk Campuran Bahan Bakar Pesawat

Penggunaan campuran minyak goreng bekas ditargetkan 1 persen pada 2027


Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Pedagang Baju di Kelapa Dua Tangerang yang Tewas Ditusuk Pedang

17 hari lalu

Mobil Toyota Yaris milik tersangka pembunuhan pedagang baju di Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Senin, 1 April 2024. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Pedagang Baju di Kelapa Dua Tangerang yang Tewas Ditusuk Pedang

Tersangka pembunuhan pedagang baju itu kini mendekam di rumah tahanan Polsek Kelapa Dua, Tangerang Selatan.


Kasus Anggota TNI Dikeroyok, Kapolres Metro Jakarta Pusat: Ada Tersangka Baru

21 hari lalu

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro sambil berhadapan dengan massa di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa, 21 Februari 2023. ANTARA/Siti Nurhaliza
Kasus Anggota TNI Dikeroyok, Kapolres Metro Jakarta Pusat: Ada Tersangka Baru

Insiden bermula saat seorang pedagang di Pasar Cikini, Menteng, diperas tiga pria. Pedagang ini mengadukan pemalakan itu kepada putranya, anggota TNI.


Luhut soal Utang Minyak Goreng Rp 474 Miliar: Kasihan Pedagang Itu, Mereka Modalnya Terbatas

26 hari lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memberi sambutan saat acara penandatanganan dokumen transaksi pengambilalihan saham Divestasi PT Vale Indonesia Tbk. di Jakarta, Senin, 26 Februari 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Luhut soal Utang Minyak Goreng Rp 474 Miliar: Kasihan Pedagang Itu, Mereka Modalnya Terbatas

Menteri Luhut Pandjaitan menegaskan pemerintah berkomitmen memenuhi pembayaran utang selisih harga atau rafaksi minyak goreng kepada para pedagang.


Relaksasi HET Diklaim Redam Kenaikan Harga Beras di Jawa Barat

30 hari lalu

Petugas memotret penerima beras saat penyaluran bantuan pangan beras di Kantor Pos Bandung, Jawa Barat, Kamis, 29 Februari 2024. Pemerintah melalui Badan Pangan Nasional dan Perum Bulog menyalurkan bantuan pangan beras untuk 22.004.007 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan besaran bantuan pangan sebanyak 10 kg beras per KPM. TEMPO/Prima mulia
Relaksasi HET Diklaim Redam Kenaikan Harga Beras di Jawa Barat

Bahan makanan yang diwaspadai bergerak naik menjelang Hari Raya Lebaran di antaranya beras, daging ayam, telur, serta minyak goreng.