Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Efek One Way, Cikampek-Halim Bisa Ditempuh 40 Menit

image-gnews
Sistem one way atau satu arah arus balik di Tol Jatibening dari Cikampek menuju Gate Tol Halim, Jakarta, tampak lancar pada Sabtu pagi, 7 Mei 2022. TEMPO/Wawan Priyanto
Sistem one way atau satu arah arus balik di Tol Jatibening dari Cikampek menuju Gate Tol Halim, Jakarta, tampak lancar pada Sabtu pagi, 7 Mei 2022. TEMPO/Wawan Priyanto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kebijakan lalu lintas satu arah atau one way dari KM 47 Tol Jakarta-Cikampek ke KM 3+500 Tol Halim untuk mencegah kemacetan saat arus balik lebaran telah dilakukan sejak pukul 07.00 WIB Sabtu pagi 7 Mei 2022 ini. Polisi mengklaim bahwa kondisi lalu lintas di sepanjang lokasi one way itu masih lancar.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Sambodo Purnomo Yogo mengatakan kondisi arus lalu lintas one way dari Km 47 Tol Japek ke KM 3+500 Tol Halim pagi ini masih normal. Tidak ada kepadatan lalu lintas yang terjadi di sepanjang lokasi.

"Untuk kepala dari one way saat ini sudah masuk ke KM 3+500. Dari KM 47 ke 3+500 dibutuhkan waktu 40 menit," kata Sambodo dalam keterangannya kepada wartawan, Sabtu, 7 Mei 2022.

Sambodo menyebut bahwa kepadatan memang terjadi ketika kendaraan memasuki KM 3+500. Namun, panjang antrean masih sekitar 50 meter dan bisa segera diurai. "Kondisi cukup lancar terkendali. Antrean 50 meter ke belakang," tutur Sambodo.

Kebijakan one way dari KM 47 Tol Japek ke Km 3+500 Tol Halim pagi ini telah dimulai pukul 07.00 WIB. Kebijakan itu merupakan lanjutan dari sistem serupa di KM 414 Tol Kalikangkung hingga KM 47 Tol Japek yang telah berlangsung dari Jumat 6 Mei 2022 kemarin sekitar pukul 14.00 WIB hingga tengah malam tadi.

Sistem One Way Berdampak di Tiga Titik

PT Jasa Marga (Persero) Tbk memberlakukan pengalihan lalu lintas di tiga lokasi. Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan Tollroad Plaza Tol Cililitan Irra Susiyanti menyebut pengalihan tersebut merupakan dampak dari sistem satu arah atau one way ruas Tol Jakarta-Cikampek KM 03+500 .

"Atas diskresi kepolisian dilakukan rekayasa yaitu pengalihan lalu lintas di Simpang Susun (SS) Cawang, Gerbang Tol (GT) Kalimalang 2, dan SS Cikunir arah Cikampek," kata dia dalam keterangan tertulisnya, Sabtu, 7 Mei 2022.

Berikut pengalihan lalu lintasnya:

1. SS Cawang

Jasa Marga menutup tiga titik jalan menuju Tol Jakarta-Cikampek sejak hari ini pukul 00.15 WIB.

Pertama, KM 00+400 B Ruas Tol Cawang-Tomang-Pluit (dari Semanggi arah Cawang/Cikampek).

Kedua, KM 00+200 B Ruas Tol Cawang-Tanjung Priok-Pluit yang dikelola oleh PT Citra Marga Nusaphala Persada (CMNP). Penutupan jalan berlaku dari Tanjung Priok arah Cawang atau Cikampek.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ketiga, on ramp UKI dari arteri Cawang atau UKI arah Cikampek via Tol.

Irra menerangkan, pengendara yang melaju di jalan tol arah Semanggi atau Cawang menuju Cikampek bakal dialihkan ke ke arah Cawang-Tanjung Priok-Pluit (CMNP) dan Jagorawi.

"Sedangkan, pengguna jalan tol dari arah Jatinegara atau Rawamangun dialihkan ke arah Cawang-Tomang-Pluit dan ke arah Jagorawi," jelas dia.

2. Ruas JORR E menuju ke Cikampek

Pada ruas ini akan ditutup tiga titik. Pertama, penutupan Gerbang Tol Kalimalang 2. Lalu lintas kendaraan yang akan masuk GT Kalimalang 2 Ruas Tol JORR arah Cikampek ditutul pukul 07.15 WIB. Pengguna jalan yang akan menuju Cikampek dialihkan melalui jalan arteri Kalimalang.

Kedua, penutupan Ramp KM 45+200 A SS Cikunir (dari Jati Asih arah Cikampek) mulai pukul 00.53 WIB. Pengguna jalan dialihkan ke arah Rorotan atau Tanjung Priok.

Ketiga, penutupan Ramp KM 46+200 B SS Cikunir (dari Rorotan arah Cikampek) mulai pukul 00.53 WIB. Pengguna jalan dialihkan menerus ke arah Jatiasih atau Taman Mini.

Menurut Irra, GT Cikunir 1 yang semula melayani transaksi jalan tol dari arah Cawang akan digunakan untuk pembayaran tol Ruas JORR arah Rorotan maupun Jatiasih.

"Untuk mendukung one way (Tol Jakarta-Cikampek) ini diberlakukan rekayasa pada GT Cikunir 1," ucap dia.

Baca juga: Arus Balik, Jasa Marga Berlakukan Sistem One Way dari Kalikangkung hingga Halim

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Aiman Witjaksono Jawab 60 Pertanyaan soal Polisi tidak Netral dalam Pemilu 2024

31 menit lalu

Juru Bicara TPN Ganjar-Mahfud, Aiman Witjaksono dan kuasa hukumnya penuhi panggilan polisi soal pernyataan netralitas Polisi di Direskrimsus, Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa, 5 Desember 2023. Sebelum pemeriksaan Aiman sempat meminta izin kepada ibu hingga keluarganya untuk mengklarifikasi kasus tersebut, sementara Polda Metro Jaya telah menerima enam laporan terhadap Aiman yang menyinggung ketidak netralan aparat pada pemilu 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Aiman Witjaksono Jawab 60 Pertanyaan soal Polisi tidak Netral dalam Pemilu 2024

Aiman Witjaksono menjawab 60 pertanyaan ketika diperiksa oleh penyelidik Polda Metro Jaya


Firli Bahuri dan Polisi Kompak Bungkam soal Penggeledahan Apartemen

5 jam lalu

Polisi meninggalkan Apartemen Essence Darmawangsa yang berlokasi di Jl. Darmawangsa X, Cipete Utara, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12150, Selasa, 5 Desember 2023. Apartemen ini diduga menjadi tempat tinggal iKetua Nonaktif KPK Firli Bahuri. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Firli Bahuri dan Polisi Kompak Bungkam soal Penggeledahan Apartemen

Kepolisian dikabarkan menggeledah apartemen istri Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK nonaktif Firli Bahuri.


Dilaporkan soal Polisi tidak Netral, Aiman Witjaksono: Saya Mencintai Polri

6 jam lalu

Juru Bicara TPN Ganjar-Mahfud, Aiman Witjaksono dan kuasa hukumnya penuhi panggilan polisi soal pernyataan netralitas Polisi di Direskrimsus, Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa, 5 Desember 2023. Sebelum pemeriksaan Aiman sempat meminta izin kepada ibu hingga keluarganya untuk mengklarifikasi kasus tersebut, sementara Polda Metro Jaya telah menerima enam laporan terhadap Aiman yang menyinggung ketidak netralan aparat pada pemilu 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Dilaporkan soal Polisi tidak Netral, Aiman Witjaksono: Saya Mencintai Polri

Aiman Witjaksono mengklaim dirinya mencintai institusi Polri meski pernah menyebut ada aparat kepolisian yang tidak netral di Pemilu 2024.


Dikonfirmasi soal Penggeledahan Apartemen, Firli Bahuri Hanya Tersenyum

9 jam lalu

Mantan Ketua KPK Firli Bahuri usai diperiksa sebagai tersangka kasus dugaan pemerasan eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo di Bareskrim, Mabes Polri, Jakarta, Jumat, 1 Desember 2023. Firli diperiksa oleh penyidik gabungan Bareskrim dan Polda Metro Jaya selama 9 jam, selebihnya Firli akan mengikuti aturan hukum yang masih berjalan. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Dikonfirmasi soal Penggeledahan Apartemen, Firli Bahuri Hanya Tersenyum

Kepolisian dikabarkan menggeledah apartemen istri Ketua nonaktif KPK Firli Bahuri. Namun saat dikonfirmasi, Firli Bahuri sama sekali tak menjawab


6 Organisasi Serentak Perkarakan Pernyataan Polisi Tidak Netral, Aiman Witjaksono Merasa Janggal

9 jam lalu

Juru Bicara TPN Ganjar-Mahfud, Aiman Witjaksono dan kuasa hukumnya penuhi panggilan polisi soal pernyataan netralitas Polisi di Direskrimsus, Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa, 5 Desember 2023. Sebelum pemeriksaan Aiman sempat meminta izin kepada ibu hingga keluarganya untuk mengklarifikasi kasus tersebut, sementara Polda Metro Jaya telah menerima enam laporan terhadap Aiman yang menyinggung ketidak netralan aparat pada pemilu 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
6 Organisasi Serentak Perkarakan Pernyataan Polisi Tidak Netral, Aiman Witjaksono Merasa Janggal

Juru bicara TPN Ganjar Pranowo-Mahfud Md, Aiman Witjaksono, merasa janggal atas laporan terhadap dirinya. Enam organisasi serentak lapor polisi.


Aiman Witjaksono Datangi Polda Metro Jaya, Diperiksa Soal Pernyataan Polisi Tak Netral dalam Pemilu 2024

10 jam lalu

Aiman Witjaksono (tengah) menghadiri pemeriksaan di Polda Metro Jaya soal pernyataan polisi tidak netral dalam Pemilu 2024, Selasa, 5 Desember 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Aiman Witjaksono Datangi Polda Metro Jaya, Diperiksa Soal Pernyataan Polisi Tak Netral dalam Pemilu 2024

Aiman Witjaksono memenuhi pemeriskaan di Polda Metro Jaya hari ini. Dia membawa berkas yang diperlukan polisi.


Brigjen Aan Suhanan Plt Kakorlantas Gantikan Firman Santyabudi, Ini Rekam Jejaknya

10 jam lalu

Brigjen Aan Suhanan. Istimewa
Brigjen Aan Suhanan Plt Kakorlantas Gantikan Firman Santyabudi, Ini Rekam Jejaknya

Irjen Pol Firman Shantyabudi resmi purna tugas sebagai Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri. Posisinya untuk sementara akan diisi oleh Brigjen Aan Suhanan.


Firli Bahuri Tersangka Pemerasan SYL, Abraham Samad: Pansel KPK dan Anggota DPR Juga Harus Tanggung Jawab

1 hari lalu

Mantan Ketua KPK, Abraham Samad, tergabung dalam Koalisi Masyarakat Sipil Anti Korupsi dan IM57+ Institute, melakukan aksi mencukur rambut hingga gundul mantan pegawai KPK, Sujanarko, di depan gedung KPK, Jakarta, Kamis, 23 November 2023. Dalam aksi damai ini mereka mendesak Ketua KPK, Firli Bahuri harus mengundurkan diri yang telah ditetapkan sebagai tersangka oleh Polda Metro Jaya, dalam tindak pidana pemerasan terhadap Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo. TEMPO/Imam Sukamto
Firli Bahuri Tersangka Pemerasan SYL, Abraham Samad: Pansel KPK dan Anggota DPR Juga Harus Tanggung Jawab

Abraham Samad ungkapkan pansel KPK dan anggota DPR yang memilih dan mengesahkan Firli Bahuri harus bertanggung jawab. Minta maaf ke publik sekarang.


Firli Bahuri Diperiksa Lagi Sebagai Tersangka Pemerasan SYL pada Rabu Ini

1 hari lalu

Mantan Ketua KPK Firli Bahuri usai diperiksa sebagai tersangka kasus dugaan pemerasan eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo di Bareskrim, Mabes Polri, Jakarta, Jumat, 1 Desember 2023. Firli diperiksa oleh penyidik gabungan Bareskrim dan Polda Metro Jaya selama 9 jam, selebihnya Firli akan mengikuti aturan hukum yang masih berjalan. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Firli Bahuri Diperiksa Lagi Sebagai Tersangka Pemerasan SYL pada Rabu Ini

Penyidik masih mempertimbangkan tindakan penahanan terhadap Firli Bahuri dalam kasus dugaan pemerasan ini.


Top 3 Metro: Saksi Kasus Aiman Witjaksono, Cerita Peserta Reuni 212, Warga Sanggah Data Terbaru KJP Plus

1 hari lalu

Ekspresi juru bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Aiman Adi Witjaksono saat konpers kasus pemanggilan Polda Metro Jaya atas kasus tudingan Polri tidak netral, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 30 November 2023.  TEMPO/ Febri Angga Palguna
Top 3 Metro: Saksi Kasus Aiman Witjaksono, Cerita Peserta Reuni 212, Warga Sanggah Data Terbaru KJP Plus

Berita Top 3 Metro kemarin membahas tentang kasus Aiman Witjaksono, cerita peserta Reuni 212, dan warga sanggah data terbaru KJP Plus.