Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pimpinan Khilafatul Muslimin Pernah Terlibat Terorisme, Amir Sebut Khalifah Umar

Reporter

Editor

Sunu Dyantoro

image-gnews
Sebelumnya viral kelompok Khilafatul Muslimin yang konvoi menggunakan sepeda motor di Kawasan Cawang.
Sebelumnya viral kelompok Khilafatul Muslimin yang konvoi menggunakan sepeda motor di Kawasan Cawang.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Amir Wilayah Jamaah Khilafatul Muslimin Bekasi Raya, Abu Salma, menjawab keterangan Densus 88 Anti Teror Polri yang menyatakan pimpinannya, Abdul Qodir Baraja, pernah ditangkap karena kegiatan terorisme. Abu Salma mengatakan, pimpinannya yang ia sebut khalifah, keterlibatan Abdul Qodir Baraja dalam kegiatan terorisme sebagai hal yang wajar.

Ia menggambarkan hal itu dengan perjalanan hidup Khalifah Umar bin Khattab yang pernah tersandung masa lalu yang kelam dengan membunuh anak sendiri. Kisah pembunuhan anak sendiri oleh Khalifah Umar ini menjadi pengetahuan umum di kalangan umat Islam. 

Narasi yang mencuat di berbagai tulisan menyebutkan, Umar membunuh anak perempuan pada masa zaman Jahiliyah atau sebelum datangnya Islam. Pembunuhan ini dilakukan dengan cara mengubur anaknya hidup-hidup. Namun, sebagian orang menyatakan kisah ini masih menjadi perdebatan.

"Adapun sejarah masa lalu ketika dibicarakan khalifah berasal dari mana. pernah dipenjara, dan sebagainya itu adalah hal yang wajar. Dulu Umar bin Khattab pembunuh, membunuh anaknya, dan sebagainya. Tapi, atas dasar hidayah Allah-lah yang menjadikannya ada perubahan," kata dia melalui keterangan video, Jumat, 3 Juni 2022.

Abu Salma menyatakan, apa yang dilakukan Abdul Qadir Baraja pada masa lalu sudah tidak dibawa-bawa saat ia kini lebih memahami konsep khilafah yang tak harus mengkafirkan orang. Menurut dia, sistem khilafah kini seharusnya lebih dipahami sebagai upaya untuk membina umat Islam dari sisi ibadahnya.

"Ini satu perubahan yang dulu pergerakannya mungkin underground, keras, menentang dan sebagainya, sampai ada istilah takfiri, mengkafir-kafirkan orang, kan sekarang sudah berubah. Bahwasannya ajaran ini tidak benar. Islam ini adalah agama yang rahmatan lil alamin," ucap Abu Salma.

Khilafatul Muslimin terlibat Jamaah Islamiyah dan JAD

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dia menambahkan Khilafatul Muslimin atau pimpinannya juga permah terlibat dalam Jamaah Islamiyah (JI) ataupun Jamaah Ansharut Daulah (JAD), maka hal itu adalah hal yang lumrah. Sebab, Abu Salma berpendapat, Khilafatul Muslimin dibentuk supaya para anggota dua kelompok itu tak lagi mengulangi tindakan masa lalunya.

Di samping itu, Abu Salma melanjutkan, Khilafatul Muslimin tidak memasang bendera merah putih di tempat-tempat yang berada di bawah naungannya, bukan berarti bermaksud membenci negara. Ini, katanya, sebatas upaya menjaga kemurnian ibadah.

"Khilafah ini murni ingin beribadah sehingga tidak tercampuri politik. Adapun aparat ingin pasang bendera,  foto-foto, atau yang lainnya di kantor-kantor ya silakan. Kami tidak melarang, tapi kami hanya ingin murni dalam ibadah, tidak dicampuri dengan politik sehingga khilafah ini murni lillahi taala," ucapnya.

Dari sisi adanya struktur organisasi yang berpedoman pada AD/ART, Abu Salma mengatakan, sebatas bentuk mengamalkan ajaran yang tertuang dalam Al-Quran dan Hadis. Dia berpendapat, hal lini terjadi karena tidak mudah membina masyarakat tanpa adanya struktur organisasi.

"Walaupun berat rasanya, kami amalkan. Sebagaimana hari ini, khilafah di-bully, dianggap tidak layak. Tapi, karena ini ketetapan Allah maka kami perjuangkan walaupun pahit, walaupun belum mampu, atau belum bisa diterima masyarakat pada umumnya," ujar Abu Salma. 

Baca juga: Polisi Bentuk Tim Selidiki Khilafatul Muslimin, Tak Segera Panggil Petingginya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Serangan Teror di Rusia, Kremlin: Tidak Ada Negara yang Kebal dari Terorisme

2 hari lalu

Seorang tersangka penyerangan penembakan di tempat konser Balai Kota Crocus dikawal di dalam pengadilan distrik Basmanny di Moskow, Rusia 24 Maret 2024. REUTERS/Shamil Zhumatov
Serangan Teror di Rusia, Kremlin: Tidak Ada Negara yang Kebal dari Terorisme

Juru bicara Kremlin menepis adanya kegagalan dinas keamanan Rusia dalam mencegah penembakan di Moskow.


Rusia Pertanyakan Klaim ISIS sebagai Dalang Serangan: Ini Upaya AS Lindungi Ukraina!

3 hari lalu

Saidakrami Murodali Rachabalizoda, tersangka penembakan di tempat konser Balai Kota Crocus, duduk di balik dinding kaca kandang terdakwa di pengadilan distrik Basmanny di Moskow, Rusia 24 Maret 2024. REUTERS/Shamil Zhumatov
Rusia Pertanyakan Klaim ISIS sebagai Dalang Serangan: Ini Upaya AS Lindungi Ukraina!

Rusia menantang pernyataan Amerika Serikat bahwa ISIS menjadi dalang penembakan di sebuah gedung konser di luar Moskow yang menewaskan 137 orang


Beredar Video Interogasi Brutal Empat Pria Tersangka Serangan Moskow

3 hari lalu

Seorang tersangka penyerangan penembakan di tempat konser Balai Kota Crocus dikawal di dalam pengadilan distrik Basmanny di Moskow, Rusia 24 Maret 2024. REUTERS/Shamil Zhumatov
Beredar Video Interogasi Brutal Empat Pria Tersangka Serangan Moskow

Video interogasi brutal empat tersangka serangan Moskow yang belum terverifikasi beredar luas, salah satu tersangka ada yang menggunakan kursi roda.


Sestama BNPT Ajak Seluruh Pihak Dukung Pembaharuan Perpres RAN PE

9 hari lalu

Sestama BNPT Ajak Seluruh Pihak Dukung Pembaharuan Perpres RAN PE

Sekretaris Utama (Sestama) Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia (BNPT RI), Bangbang Surono, mengharapkan dukungan dari semua pihak agar pembaharuan Perpres RAN PE bisa berjalan dengan lancar.


BNPT Gandeng Kemendes PDTT Sukseskan Desa Siapsiaga

24 hari lalu

BNPT Gandeng Kemendes PDTT Sukseskan Desa Siapsiaga

Program Desa Siapsiaga merupakan pelibatan semua unsur masyarakat di desa dalam mencegah terorisme.


Tabrak Satu Keluarga Muslim Hingga Tewas, Pria Kanada Dihukum Seumur Hidup

34 hari lalu

Keluarga Afzaal di Kanada terbunuh ketika Nathaniel Veltman menabrak mereka karena membunuh ayah, ibu, dan kedua putri mereka.  Korban ketiga, bocah lelaki berusia 10 tahun, mengalami luka-luka. Foto: X
Tabrak Satu Keluarga Muslim Hingga Tewas, Pria Kanada Dihukum Seumur Hidup

Seorang pria Kanada pada Kamis dihukum seumur hidup setelah menabrak hingga tewas empat anggota keluarga Muslim pada 2021


Cegah Teroris, Tito Minta BNPT Buat Program untuk yang Terpapar Paham Takfiri dan Jihadi

36 hari lalu

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian saat ditemui usai acara pemberian penghargaan insentif fiskal kepada pemerintah daerah di kantor Kementerian Keuangan, Jakarta pada Selasa, 3 Oktober 2023. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Cegah Teroris, Tito Minta BNPT Buat Program untuk yang Terpapar Paham Takfiri dan Jihadi

Plt Menkopolhukam Tito Karnavian meminta BNPT membuat sejumlah program untuk mencegah terorisme di Indonesia


Stafsus Mendagri Hoiruddin Hasibuan Dikukuhkan Jadi Guru Besar Unissula

50 hari lalu

Stafsus Mendagri Hoiruddin Hasibuan Dikukuhkan Jadi Guru Besar Unissula

Guru besar memiliki tanggung jawab untuk meningkatkan kualitas pengabdian kepada bangsa dan negara Indonesia


Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Boyolali Jawa Tengah, Ini Profil Densus 88 Antiteror

59 hari lalu

Ilustrasi Densus 88. ANTARA
Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Boyolali Jawa Tengah, Ini Profil Densus 88 Antiteror

Simak sejarah dan profil Densus 88 yang khusus menangani kasus terorisme di Indonesia.


Terduga Teroris yang Ditangkap Lagi di Boyolali Kelompok Jamaah Islamiyah

59 hari lalu

Sejumlah personel Tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri bersama Mapolres Sukoharjo saat penggeledahan di rumah N, salah satu terduga teroris yang diamankan dari Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, Kamis, 25 Januari 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Terduga Teroris yang Ditangkap Lagi di Boyolali Kelompok Jamaah Islamiyah

Terduga teroris yang ditangkap di Boyolali masuk kelompok Jamaah Islamiyah. Total ada 11 orang yang diringkus.