TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah DKI Jakarta menggelar acara apresiasi untuk kader dasawisma dan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara kemarin. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan acara tersebut adalah momen pertemuan terakhir dirinya dengan para seluruh kader PKK di Ibu Kota.
"Perjumpaan kita secara lengkap mungkin ini yang kali terakhir. Sesudah ini kita mungkin berjumpa secara jarak jauh," kata dia dalam sambutannya di panggung JIS, Sabtu, 16 Juli 2022.
Acara apresiasi itu bernama Jakarta Menyapa. Anies bersama istrinya, Fery Farhati, memberikan penghargaan kepada kader PKK. Lalu acara juga dimeriahkan dengan penyerahan penghargaan rekor MURI atas pendataan keluarga terbanyak oleh PKK DKI.
Anies bakal meninggalkan jabatannya sebagai DKI 1 pada Oktober 2022. Jakarta Menyapa adalah acara besar perdana untuk kader dasawisma dan PKK. Ribuan kader dari lima kota dan satu kabupaten Jakarta hadir.
Anies mengajak ibu-ibu PKK saling mendoakan. Doa Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu untuk para kader agar selalu diberi kesehatan, kekuatan, dan kemudahan menjalankan tugas di wilayah masing-masing.
"Dan doakan juga kami untuk bisa menunaikan dan menuntaskan amanah dengan sebaik-baiknya di kota ini," ujar Anies.
Baca juga: Momen Romantis Anies Beri Bunga untuk Sang Istri di Panggung JIS: Aku Makin Cinta