Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pemkab Bekasi Genjot Perbaikan Jalan di Wilayah Perbatasan Cibarusah

image-gnews
Proyek pelebaran Jalan Cikarang-Cibarusah diresmikan oleh Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan Kamis, 26 Mei 2022.  Foto ANTARA/Pradita Kurniawan Syah.
Proyek pelebaran Jalan Cikarang-Cibarusah diresmikan oleh Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan Kamis, 26 Mei 2022. Foto ANTARA/Pradita Kurniawan Syah.
Iklan

TEMPO.CO, Cikarang - Pemerintah Kabupaten Bekasi melakukan perbaikan jalan di wilayah perbatasan untuk menunjang aktivitas perekonomian warga di masa pemulihan imbas pandemi Covid-19.

Kepala Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Bina Konstruksi Kabupaten Bekasi Iwan Ridwan mengatakan perbaikan akses jalan dilakukan sesuai instruksi Pj Bupati Bekasi tentang percepatan pembangunan. 

"Kami terus memperbaiki akses jalan demi peningkatan kesejahteraan masyarakat, termasuk di perbatasan," kata Iwan Ridwan di Cikarang, Sabtu, 20 Agustus 2022.

Salah satu jalan yang diperbaiki berada di Kecamatan Cibarusah, sebelah selatan Kabupaten Bekasi. Jalan itu menjadi akses penghubung warga menuju Kabupaten Bogor dan Kabupaten Karawang.

Perbaikan jalan di Cibarusah diharapkan dapat membangkitkan sektor perekonomian masyarakat setempat, baik pariwisata, ekonomi kreatif, hingga industri. Iwan mengatakan kawasan selatan Kabupaten Bekasi itu memiliki banyak spot wisata yang potensial. 

"Pelaku UMKM di kawasan itu juga sangat aktif, juga menjadi lintasan utama para pekerja menuju kawasan industri," ucapnya.

Biaya perbaikan infrastruktur jalan ini bersumber dari anggaran pemerintah provinsi untuk pelebaran Jalan Cikarang-Cibarusah maupun dari pemerintah daerah. "Kami mengajak masyarakat agar jalan yang sudah diperbaiki nanti agar dijaga dan dipelihara supaya tidak cepat rusak dan dapat digunakan dalam waktu lama,"  kata Iwan.  

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Camat Cibarusah Muhamad Kurnaepi mengatakan ada beberapa titik perbaikan jalan di wilayahnya, yaitu jalan batas Desa Sirnajati menuju Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor.

"Pengaspalan jalan utama Desa Cibarusah Kota menuju perbatasan Kecamatan Jonggol serta Kecamatan Pangkalan, Kabupaten Karawang sudah selesai," ujarnya.

Pemerintah juga melakukan betonisasi Jalan Cigutul, Desa Wibawamulya. Jalan itu rusak padahal bisa menjadi alternatif jalan menuju Kabupaten Karawang dan pusat industri.

"Akses jalan yang paling strategis karena menjadi alternatif menuju ke kawasan industri dan kompleks perkantoran Pemkab Bekasi," katanya.

Perbaikan jalan lingkungan juga dilakukan di Desa Ridogalih, serta jalan lingkungan lain di Kecamatan Cibarusah. "Pembangunan jalan lingkungan ini sangat penting, terutama di Kampung Putat Desa Ridogalih, karena jalan ini menunjang aktivitas ekonomi masyarakat," kata dia.

Baca juga: Kabupaten Tangerang Targetkan Perbaikan Jalan di 31 Lokasi, Habiskan Anggaran Rp 400 Miliar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sempat Anjlok, Evakuasi Commuter Line Kampung Bandan-Cikarang Selesai

6 hari lalu

Sejumlah petugas berupaya mengevakuasi rangkaian kereta rel listrik (KRL) Commuterline KA 5144C yang anjlok dan tertimpa tiang listrik di perlintasan Stasiun Kampung Bandan, Jakarta, Sabtu 26 November 2022. Akibat proses evakuasi rangkaian KRL tersebut, perjalanan kereta api di jalur Kampung Bandan-Manggarai mengalami gangguan. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Sempat Anjlok, Evakuasi Commuter Line Kampung Bandan-Cikarang Selesai

Proses evakuasi rangkaian Commuter Line No.5508 relasi Kampung Bandan-Cikarang via Pasar Senen telah selesai pada pukul 10.00 WIB.


Koneksikan Akses ke PIK 2 dengan Jalan Pesisir Utara, Kabupaten Tangerang Gelontorkan Dana Rp 40 Miliar

23 hari lalu

Salah satu akses baru yang disiapkan untuk warga Teluknaga Kabupaten Tangerang ke kawasan PIK 2. TEMPO/JONIANSYAH hARDJONO
Koneksikan Akses ke PIK 2 dengan Jalan Pesisir Utara, Kabupaten Tangerang Gelontorkan Dana Rp 40 Miliar

Pada 2023, anggaran Rp 30 miliar telah digelontorkan untuk peningkatan kapasitas jalan penghubung wilayah Utara Kabupaten Tangerang dengan PIK 2.


Ini Modus Dokter Gadungan yang Ditangkap di Bekasi

30 hari lalu

Ilustrasi surat keterangan sakit / sehat dari dokter. Nieuwsblad.be
Ini Modus Dokter Gadungan yang Ditangkap di Bekasi

Modus yang dilakukan tersangka dokter gadungan yaitu mengaku sebagai dokter umum dengan nama yang menurutnya keren, Ingwy Tito Banyu.


Komisi V DPR: Pemerintah Ambil Alih Perbaikan Jalan di Parung Panjang

32 hari lalu

Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Muhammad Iqbal, saat memimpin pertemuan dengan SKPD Pemprov Jawa Barat, PJ Bupati Kab Bogor, Kementerian PUPR dan para stakeholders, serta masyarakat setempat di Kecamatan Parung Panjang, Kabupaten Bogor, Jumat (15/3/2024). Foto: Farhan/nr
Komisi V DPR: Pemerintah Ambil Alih Perbaikan Jalan di Parung Panjang

Pemprov Jabar hanya sanggup mendanai perbaikan jalan sepanjang 6 kilometer. padahal jalan yang rusak sejauh 11 kilometer.


Polisi Kantongi Ciri-Ciri Maling Motor yang Seret Perempuan di Bekasi

50 hari lalu

Tangkapan layar kamera pengawas pelaku curanmor menyeret perempuan di Jalan Raya Bosih, Kelurahan Wanasari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi pada Selasa, 28 Februari 2024. Foto: ANTARA/HO-ISTIMEWA
Polisi Kantongi Ciri-Ciri Maling Motor yang Seret Perempuan di Bekasi

Polsek Cikarang Barat menyebut pelaku pencurian motor di Bekasi hingga membuat korban terseret berjumlah dua orang


Relawan Mahfud MD, Komunitas Peluru Tak Terkendali Kunjungi Atlet Kalangan Disabilitas di Bekasi

29 Januari 2024

Peluru Tak Terkendali diwakili Young Lex (pertama dari kiri) dan Fico Fachriza (pertama dari kanan) mewawancarai Sugeng (tengah), pelatih atlet bulu tangkis difabel di GOR Smesh Sukaraya. (Foto: Dok. PTT)
Relawan Mahfud MD, Komunitas Peluru Tak Terkendali Kunjungi Atlet Kalangan Disabilitas di Bekasi

Dalam pertemuan tersebut para relawan cawapres Mahfud MD tersebut menemui Ketua Pengurus GOR Bulu Tangkis Smesh, Sugeng.


Buang Air di Kali Jeruk Bekasi, Pria Terjatuh dan Tewas Tenggelam

28 Januari 2024

Ilustrasi tenggelam. Pixabay
Buang Air di Kali Jeruk Bekasi, Pria Terjatuh dan Tewas Tenggelam

Pria bernama Ahmad Supriadi, 27 tahun, ditemukan tewas tenggelam di Kali Jeruk, Kampung Telaga Harapan, Cikarang Barat,


Berkonsep Kolaborasi UMKM, Kemendag Resmikan Factory Outlet Cikarang Baru Trade Center

27 Januari 2024

Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Jerry Sambuaga dalam acara Inabuyer EV Expo 2023 di Smesco Exhibition Hall, Jakarta Selatan pada Selasa, 28 November 2023. TEMPO/Amelia Rahima Sari.
Berkonsep Kolaborasi UMKM, Kemendag Resmikan Factory Outlet Cikarang Baru Trade Center

Ekosistem UMKM harus diperkuat dengan pilar lain, seperti lokapasar, ritel modern, dan lembaga pembiayaan.


Pabrik Ban di Cikarang Dikabarkan Tutup dan PHK Ribuan Karyawan, Ini Profilnya

18 Januari 2024

Ilustrasi buruh pabrik yang di PHK. REUTERS/Henry Romero
Pabrik Ban di Cikarang Dikabarkan Tutup dan PHK Ribuan Karyawan, Ini Profilnya

Beredar video di media sosial tentang kabar sebuah pabrik di Cikarang bernama PT Hung-A Indonesia akan tutup dan PHK ribuan karyawan. Ini profilenya.


Dibuat di Cikarang, Ini Perbandingan Mobil Listrik MG ZS EV dan MG 4 EV

14 Januari 2024

Mobil listrik MG4 EV. (Foto: TEMPO/Erwan Hartawan)
Dibuat di Cikarang, Ini Perbandingan Mobil Listrik MG ZS EV dan MG 4 EV

Mobil listrik MG 4 EV dibanderol sebesar Rp 433.000.000 sementara MG ZS EV dibanderol Rp 453.000.000