Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jenguk Korban Kecelakaan di Bekasi, Ridwan Kamil Minta Truk Besar Dibatasi

image-gnews
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (ketiga kiri) bersama Plt Walikota Bekasi Tri Andhianto (kedua kiri) berbincang dengan keluarga Almarhum Santoso Fauzi korban kecelakaan truk di depan SDN Kota Baru 02 dan 03 Kranji  Bekasi, Kamis, 1 September 2022. Pada kunjungan tersebut Ridwan kamil meninjau korban luka kecelakaan truk di Rumah Sakit dan memberikan bantuan kepada keluarga korban. ANTARA/ Fakhri Hermansyah
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (ketiga kiri) bersama Plt Walikota Bekasi Tri Andhianto (kedua kiri) berbincang dengan keluarga Almarhum Santoso Fauzi korban kecelakaan truk di depan SDN Kota Baru 02 dan 03 Kranji Bekasi, Kamis, 1 September 2022. Pada kunjungan tersebut Ridwan kamil meninjau korban luka kecelakaan truk di Rumah Sakit dan memberikan bantuan kepada keluarga korban. ANTARA/ Fakhri Hermansyah
Iklan

TEMPO.CO, Bekasi - Gubenur Jawa Barat Ridwan Kamil bersurat ke BPTJ agar mengevaluasi kebijakan lalu lintas kendaraan di Kota Bekasi setelah kecelakaan maut di Jalan Sultan Agung. Dalam peristiwa itu, 10 orang meninggal dunia, dan 23 luka-luka.

"Ini menjadi evaluasi betul, berkaca dengan kejadian sebelumnya yang tidak jauh jaraknya," kata Ridwan di sela kunjungannya untuk menjenguk korban selamat di RS Ananda Bekasi Barat, Kamis, 1 September 2022.

Kecelakaan truk sebelumnya terjadi di Jalan Transyogi Cibubur, Jatisampurna. Dalam kecelakaan itu, 8 orang tewas.

Ridwan menyatakan telah bersurat kepada Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Kementerian Perhubungan melalui Pemerintah Kota Bekasi pada 16 Agustus lalu.

"Sudah mengirimkan surat supaya membatasi truk-truk besar di daerah padat, mudah-mudahan segera direspons," kata dia.

Ridwan Kamil Minta Pembatasan Jam Operasional Truk di Bekasi

Dalam surat yang dilayangkan Pemkot Bekasi tersebut, pemerintah mengajukan pembatasan jam operasional truk terutama pada jam sibuk. Permintaan pembatasan jam operasional itu adalah: Senin-Jumat jam 05.30-08.30 (pagi) dan jam 16.30-19.30 (sore). Sabtu-Minggu jam 10.00-21.00.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (kanan) bersama Plt Walikota Bekasi Tri Adhianto (kedua kanan) meninjau TKP kecelakaan truk kontainer di depan SDN Kota Baru 02 dan 03 Kranji, Bekasi, Kamis, 1 September 2022. Pada kunjungan tersebut Ridwan kamil meninjau korban luka kecelakaan truk di Rumah Sakit dan memberikan bantuan kepada keluarga korban. ANTARA/ Fakhri Hermansyah

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Evaluasi lain yang dilakukan adalah mengatur lalu lintas pergerakan anak sekolah menuju ke SDN Kota Baru II dan III, Bekasi Barat. Para murid akan diatur agar tidak langsung ke jalan besar, melainkan  lewat jalan samping dengan di-drop orang tua atau orang yang mengantar.

Selain mengevaluasi, pemerintah daerah sudah berkoordinasi dengan kepolisian untuk memastikan proses hukum terhadap sopir truk tralier, AS, 30 tahun. Saat ini, AS sedang menjalani pemeriksaan di Polres Metro Bekasi Kota.

"Korbannya sangat banyak ada 23 korban luka-luka, 10 korban meninggal, itu sangat sangat bikin sedih," ucap Ridwan.

Sebagai orang tua yang juga kehilangan putranya, Ridwan Kamil cukup paham kondisi keluarga yang ditinggalkan anaknya yang menjadi korban kecelakaan ini. Apalagi korban merupakan anak yang diharapkan keluarga.

ADI WARSONO

Baca juga: 10 Korban Tewas dalam Kecelakaan di Bekasi, Ridwan Kamil Evaluasi Keselamatan Transportasi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kecelakaan Tragis Mobil Tabrak 3 Pedagang dan Pengendara Motor di BSD, Satu Orang Tewas

1 hari lalu

Kendaraan hilang kendali menabrak 3 pedagang dan 1 orang pengendara di BSD. Satu orang tewas di lokasi, Rabu 27 Maret 2024. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Kecelakaan Tragis Mobil Tabrak 3 Pedagang dan Pengendara Motor di BSD, Satu Orang Tewas

Selain menabrak pengendara motor, kendaraan tersebut juga menabrak 3 orang pedagang kaki lima dalam kecelakaan di BSD itu.


Kata Peneliti Soal Peluang Anies Baswedan di Pilkada Jakarta

2 hari lalu

Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menyampaikan pandangan saat mengikuti Sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) atau sengketa Pemilu 2024 atas permohonan pembatalan Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) nomor 360/2024 tentang penetapan hasil pemilu di Gedung Mahkamah Kontitusi, Jakarta, Rabu 27 Maret 2024. TEMPO/Subekti.
Kata Peneliti Soal Peluang Anies Baswedan di Pilkada Jakarta

Pengamat politik menilai, Anies Baswedan harus berhati-hati jika maju ke kontestasi Pilgub DKI Jakarta 2024.


Terkini Bisnis: PNS akan Pindah ke IKN Mulai Juni 2024, Contraflow setelah Kecelakaan Beruntun di GT Halim

2 hari lalu

Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) atau Pegawai Negeri Sipil saat pulang kerja, Jakarta, Selasa, 27 Februari 2024. Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reforms Birokrasi (PANRB) Abdullah Anwar Anas memastikan kepindahan ASN termasuk PNS, TNI, Polri ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara sebanyqak 6000 orang dan akan dimulai pada Juli 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Terkini Bisnis: PNS akan Pindah ke IKN Mulai Juni 2024, Contraflow setelah Kecelakaan Beruntun di GT Halim

Jokowi mengungkapkan sekitar 12 tower hunian bagi PNS/ASN di IKN dijadwalkan akan selesai pada Juli mendatang.


7 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Halim, Jasa Marga Berlakukan Contraflow

2 hari lalu

Kecelakaan beruntun di depan gerbang Tol Halim, Rabu, 27 Maret 2024. Instagram/TMCPoldaMetroJaya
7 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Halim, Jasa Marga Berlakukan Contraflow

Jasamarga Metropolitan Tollroad mengungkapkan kendaraan Truk Engkel atau light truck yang diduga berkendara ugal-ugalan menjadi penyebab kecelakaan.


Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Halim, 4 Orang Dievakuasi ke Rumah Sakit

2 hari lalu

Kecelakaan beruntun enam kendaraan di depan gerbang Tol Halim Utama, Jakarta Timur, Rabu pagi 27 Maret 2024. ANTARA/HO-akun X TMC Polda Metro Jaya
Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Halim, 4 Orang Dievakuasi ke Rumah Sakit

Akibat kecelakaan beruntun di gerbang tol Halim Utama tersebut, arus lalu lintas di jalan tol mengalami tersendat.


Angka Kecelakaan Lalu Lintas Melonjak, Polri Imbau Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

2 hari lalu

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Trunoyudo Wisnu Andiko memberikan keterangan pers di lingkungan Markas Besar Polri pada Rabu, 6 Maret 2024. Tempo/ Adil Al Hasan
Angka Kecelakaan Lalu Lintas Melonjak, Polri Imbau Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

Polri mencatat jumlah korban meninggal akibat kecelakaan mencapai 54 orang, sedangkan korban luka berat sebanyak 70 orang.


Mudik Lebaran, Kapolri Kerahkan 155.165 Personel dan Bangun 5784 Pos Operasi Ketupat 2024

3 hari lalu

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo resmi gelar Operasi Ketupat 2023. (Foto: Humas Polri)
Mudik Lebaran, Kapolri Kerahkan 155.165 Personel dan Bangun 5784 Pos Operasi Ketupat 2024

Kapolri menyebut arus mudik Lebaran 2024 diprediksi meningkat sebesar 56 persen dibanding tahun lalu.


Pengemudi Pajero Seruduk Mobil Towing di Jembatan Tokyo PIK 2 Jadi Tersangka, Terancam 6 Tahun Penjara

4 hari lalu

Mitsubishi Pajero Sport alami insiden menabrak towing di PIK 2, Sabtu dini hari, 23 Maret 2024. (Foto: Humas Polresto Tangerang)
Pengemudi Pajero Seruduk Mobil Towing di Jembatan Tokyo PIK 2 Jadi Tersangka, Terancam 6 Tahun Penjara

Polisi menetapkan JN, pengemudi Mitsubishi Pajero sebagai tersangka dalam kasus kecelakaan di Jalan MH Thamrin, Jembatan Tokyo PIK 2, Kosambi, Kabupaten Tangerang.


Tokoh Potensial Maju di Pilgub Jabar 2024, Apakah Ridwan Kamil Vs Uu Ruzhanul Ulum, Dedi Mulyadi dan Desy Ratnasari Si Kuda Hitam?

5 hari lalu

Ridwan Kamil dan Desy Ratnasari. TEMPO
Tokoh Potensial Maju di Pilgub Jabar 2024, Apakah Ridwan Kamil Vs Uu Ruzhanul Ulum, Dedi Mulyadi dan Desy Ratnasari Si Kuda Hitam?

Apakah Ridwan Kamil akan maju lagi di kontestasi Pilgub Jabar 2024? Bagaimana eks Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum? Kans Dedi Mulyadi dan Desy Ratnasari?


Kecelakaan Lalu Lintas 20-21 Maret Menurun, Polri Sebut Ada 48 Korban Meninggal Dunia

5 hari lalu

Ilustrasi kecelakaan mobil. Istimewa
Kecelakaan Lalu Lintas 20-21 Maret Menurun, Polri Sebut Ada 48 Korban Meninggal Dunia

Kecelakaan lalu lintas pada 20-21 Maret menurun.