"

Pembangunan 115 Kilometer Kabel Bawah Tanah Tak Pakai APBD DKI, Jakpro: Patungan dengan Operator

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melihat Petugas Bina Marga DKI Jakarta memotong kabel utilitas di Kawasan Pasar Mampang Prapatan, Jakarta, Senin, 5 September 2022.Adapun kabel yang dipotong dan diturunkan di Mampang Prapatan ini terdiri dari 58 kabel fiber udara yang berasal dari 39 operator jaringan telekomunikasi. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melihat Petugas Bina Marga DKI Jakarta memotong kabel utilitas di Kawasan Pasar Mampang Prapatan, Jakarta, Senin, 5 September 2022.Adapun kabel yang dipotong dan diturunkan di Mampang Prapatan ini terdiri dari 58 kabel fiber udara yang berasal dari 39 operator jaringan telekomunikasi. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta -Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho memastikan dana pembangunan jaringan kabel bawah tanah tak menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI. Menurut dia, PT Jakarta Propertindo (Jakpro) mencari sendiri sumber pendanaan program sistem jaringan utilitas terpadu (SJUT) atau ducting system ini.

"Untuk anggaran tidak melalui APBD. Ini murni dari Jakpro dengan menggandeng mitranya," kata dia di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin, 5 September 2022. 

Sore ini Gubernur DKI Jakarta menyaksikan pemotongan kabel optik oleh operator di area Parkir Pasar Mampang Prapatan. Dia telah menunjuk PT Jakarta Propertindo (Jakpro) untuk membangun SJUT sepanjang 115 kilometer di kawasan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. 

Tahun ini Jakpro akan membangun 25 kilometer kabel di Jakarta Selatan. Sisanya digarap Jakpro dan operator telekomunikasi hingga akhir 2023 untuk mencapai total 115 kilometer.

Selain Jakpro, Anies juga menugaskan Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pembangunan Sarana Jaya membangun jaringan kabel bawah tanah sepanjang 106,4 kilometer di Jakarta Pusat dan Jakarta Barat.

Direktur Utama PT Jakpro Widi Amanasto menerangkan, pihaknya akan patungan dengan seluruh operator untuk membiayai pembangunan SJUT. Penganggarannya, tutur dia, akan menggunakan skema creative financing. Jakpro dan para operator nantinya terikat kerja sama business to business (B2B). 

"Kami harapkan seluruh financing selain dari kami sendiri tentunya juga ada dari para operator sebagai kolaborasi," ucap dia.

Widi tak mendetailkan total dana yang dibutuhkan untuk memasang 115 kilometer kabel bawah tanah. Sebab, dia berujar, pihaknya masih mengurusi persiapan tender. 

Baca juga: Tim Patroli Polda Metro Tangkap Komplotan Pencuri Kabel Bawah Tanah








Heru Budi Soroti Masih Ada Kabel Semrawut di Jakarta, Apjatel Beri Penjelasan

1 hari lalu

Penjabat Gubernur DKI Jakarta meninjau lokasi galian kabel PLN di Jalan Warung Jati Barat, Jakarta Selatan, Sabtu, 18 Maret 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Heru Budi Soroti Masih Ada Kabel Semrawut di Jakarta, Apjatel Beri Penjelasan

Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono menyoroti masih ada kabel semrawut di Ibu Kota. Begini penjelasan Apjatel selaku operator kabel optik.


Formula E Jakarta 2023 Digelar Ancol dan Wacana Street Circuit untuk Gelaran 2024

2 hari lalu

Presiden Joko Widodo bersama Gubernur Jakarta Anjes Baswedan dan Ketua IMI Bambang Soesatyo membuka balapan Formula E Jakarta atau Jakarta E-Prix 2022 di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta, Sabtu 4 Juni 2022. TEMPO/Subekti.
Formula E Jakarta 2023 Digelar Ancol dan Wacana Street Circuit untuk Gelaran 2024

Formula E 2023 akan digelar pada 3-4 Juni mendatang di sirkuit Ancol. Belum juga berlangsung, muncul usulan gelaran 2024 dilakukan di Jalan Sudirman


Heru Budi Beri Waktu 2 Bulan ke Apjatel Bereskan Kabel Optik yang Masih Semrawut

2 hari lalu

Penjabat Gubernur DKI Jakarta meninjau pengerjaan kabel optik di sepanjang Jalan H. R. Rasuna Said, Jakarta Selatan, Sabtu, 18 Maret 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Heru Budi Beri Waktu 2 Bulan ke Apjatel Bereskan Kabel Optik yang Masih Semrawut

PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi meninjau sejumlah titik tempat pemasangan kabel optik yang belum dirapikan provider dan tampak semrawut


Heru Budi Hartono Tinjau 4 Titik Pengerjaan Kabel Optik di Jakarta, Masih Ada yang Semrawut

2 hari lalu

Penjabat Gubernur DKI Jakarta meninjau pengerjaan kabel optik di sepanjang Jalan H. R. Rasuna Said, Jakarta Selatan, Sabtu, 18 Maret 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Heru Budi Hartono Tinjau 4 Titik Pengerjaan Kabel Optik di Jakarta, Masih Ada yang Semrawut

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono meninjau empat titik pengerjaan kabel optik.


Heru Budi Temani Menteri Transportasi Korsel Jajal LRT Jakarta dari Velodrome ke Pegangsaan Dua

3 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono (kedua kiri) berbincang dengan Menteri Agraria, Infrastruktur dan Transportasi Korea Selatan Won Hee-ryong (ketiga kiri) dan Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Iwan Takwin (kanan) saat menaiki Light Rail Transit (LRT) dari Stasiun Velodrome hingga Stasiun Pegangsaan Dua di Jakarta, Jumat 17 Maret 2023. Kunjungan Menteri Won Hee-ryong tersebut untuk mengikuti lelang konstruksi proyek lanjutan LRT fase 1B dengan rute Velodrome-Manggarai dengan panjang lintasan 6,3 kilometer yang akan dimulai pada pertengahan tahun ini. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Heru Budi Temani Menteri Transportasi Korsel Jajal LRT Jakarta dari Velodrome ke Pegangsaan Dua

Heru Budi mengatakan pengerjaan LRT Jakarta ini termasuk dalam bagian proyek strategis nasional yang harus dilanjutkan Pemprov DKI Jakarta


Warga Kampung Bayam Layangkan Banding Administratif, Minta Presiden Jokowi Turun Tangan

4 hari lalu

Warga Kampung Bayem masih bertahan di depan Balai Kota DKI Jakarta untuk menuntut Pj Gubernur Heru Budi Hartono membantu mereka segera menghuni Kampung Susun Bayam yang berada di dekat JIS, Jumat, 2 Desember 2022. Tempo/Mutia Yuantisya
Warga Kampung Bayam Layangkan Banding Administratif, Minta Presiden Jokowi Turun Tangan

Warga Kampung Bayam meminta Presiden Jokowi memerintahkan Pemprov DKI memenuhi 4 tuntutan mereka.


Heru Budi Sebut Formula E Kegiatan Umum: B2B Jakpro dengan FEO

6 hari lalu

Penjabat (Pj) Heru Budi Hartono dalam kegiatan Setia Waspada Run pada peringatan Hari Bhakti Paspampres ke-77 di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Ahad, 12 Februari 2023. Dok. Pemprov DKI Jakarta.
Heru Budi Sebut Formula E Kegiatan Umum: B2B Jakpro dengan FEO

Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono menyebut Formula E sebagai kegiatan umum, acara kerja sama dengan skema B2B antara Jakpro dengan FEO.


Gunakan Link Backbone SKKL, Telkom Sebut Layanan Telekomunikasi di Papua Kembali Normal

10 hari lalu

Menara pemancar Telkom di Pulau Kapotar, Nabire, Papua. Foto: Hari Suroto
Gunakan Link Backbone SKKL, Telkom Sebut Layanan Telekomunikasi di Papua Kembali Normal

PT Telkom Indonesia wilayah Papua memastikan layanan telekomunikasi di Kota Jayapura dan sekitarnya telah normal kembali.


Perlu Investasi Triliunan, DPRD DKI Kaji Keterlibatan BUMD dalam Pembangunan SJUT

10 hari lalu

Petugas Dinas Bina Marga DKI Jakarta menata instalasi kabel yang semrawut di kawasan Wolter Monginsidi, Jakarta Selatan, Rabu, 27 Oktober 2021. Pelaksanaan Sarana Jaringan Utilitas Terpadu / Ducting di DKI Jakarta bertujuan memindahkan kabel udara kedalam tanah sekitar 1,5 meter, sehingga tingkat keamanan meningkat dan juga dapat memperpanjang umur kabel. TEMPO/M Taufan Rengganis
Perlu Investasi Triliunan, DPRD DKI Kaji Keterlibatan BUMD dalam Pembangunan SJUT

Pembangunan SJUT memerlukan anggaran yang besar sehingga diharapkan BUMD bisa ikut terlibat dalam proyek penataan kota Jakarta ini.


Heru Budi Rombak Pimpinan PT JakLingko Indonesia, Penggantinya dari MRT Jakarta

12 hari lalu

Direktur Utama PT JakLingko Indonesia Muhamad Kamaluddin usai rapat soal tarif integrasi di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Selasa, 14 Juni 2022. TEMPO/Lani Diana
Heru Budi Rombak Pimpinan PT JakLingko Indonesia, Penggantinya dari MRT Jakarta

Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono merombak direksi dan komisaris PT JakLingko Indonesia. Siapa penggantinya?