Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pelaku Perampokan Toko Emas di ITC BSD Terlacak dari Sidik Jari

Reporter

image-gnews
Petugas berjaga di tempat kejadian perkara (TKP) perampokan toko emas Sinar Mas di ITC BSD Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Jumat, 16 September 2022. Perampokan yang dilakukan pelaku dengan menggunakan senjata api tersebut berhasil menggondol perhiasan emas dari toko Sinar Mas. ANTARA/Muhammad Iqbal
Petugas berjaga di tempat kejadian perkara (TKP) perampokan toko emas Sinar Mas di ITC BSD Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Jumat, 16 September 2022. Perampokan yang dilakukan pelaku dengan menggunakan senjata api tersebut berhasil menggondol perhiasan emas dari toko Sinar Mas. ANTARA/Muhammad Iqbal
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Polres Metro Tangerang Selatan telah menangkap empat pelaku perampokan toko emas Sinar Mas di ITC BSD. Identifikasi pelaku berawal dari sidik jari yang ditemukan bercecer pada barang bukti.

“Kita mengambil sidik jari yang ada di scotlight di motor yang sudah dicopot di suatu tempat. Kemudian korek api yang ada di kantong jaket, terus sidik jari yang ada di selongsong peluru yang kita amankan di lokasi kejadian di Toko Sinar Mas di ITC,” ujar Kapolres Tangerang Selatan Ajun Komisaris Besar Polisi Sarly Sollu saat konferensi pers di kantornya, Jumat, 30 September 2022.

Sarly menuturkan sidik jari yang teridentifikasi itu disusun hingga ditemukan rumus yang utuh. Pemilik sidik jari yang diketahui adalah pelaku berinisial SU alias bogel yang memiliki satu unit sepeda motor Honda Mega Pro untuk merampok.

“Sehingga keluarlah satu identitas nama berinisial S pemilik motor Mega Pro yang kita amankan ini. Dari situ kita amankan, mengambil keterangan, dan dapat kita telusuri hingga saat ini bisa berhasil mengamankan empat tesangka di tiga lokasi,” tuturnya.

Pelaku perampokan ditangkap di tiga tempat berbeda 

Mereka ditangkap di tiga tempat yang berbeda, yaitu di Bogor, Jawa Barat, Grobogan, Jawa Tengah, dan Kecamatan Benda, Kabupaten Tangerang. Mereka langsung dibawa ke Polda Metro Jaya untuk diperiksa lebih lanjut pada Kamis, 29 September 2022.

Pelaku yang telah ditangkap selain SU adalah MK, dia merupakan eks anggota TNI yang dipecat. Perannya sebagai penyedian senjata api. Kemudian TH yang mengawasi lokasi kejadian dan pelaku berinisial H yang bertugas menyembunyikan senjata api.

Barang bukti yang disita polisi adalah flashdisk berisi rekaman CCTV di tempat kejadian perkara, perlengkapan pakaian milik TH, satu unit handphone merek Blackberry, plat nomor palsu B 3164 BNZ, scotlight bekas warna hitam dari bodi motor. Lalu dua buah helm hitam, uang tunai Rp8 juta, satu unit senjata api jenis G2 Combat kaliber 9mm, satu unit senjata api jenis FN merek Col tipe MK IV kaliber 9mm, dan lima butir peluru kaliber 9mm.

“Barang bukti Rp 8 juta yang kita amankan ini merupakan hasil penjualan barang bukti atau hasil perampokannya. Hasil keterangannya jual sendiri. Ini masih kita dalami dia jual berapa,” tutur Ajun Komisaris Besar Polisi Sarly Sollu.

Selain itu satu buah jaket warna merah yang digunakan oleh SU, uang tunai Rp 500 ribu, satu unit motor Honda Mega Pro warna putih B 3763 NXA, satu buah korek api yang berada di dalam jaket, dan pecahan kaca etalase toko.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kemudian satu set perlengkapan yang dipakai pelaku inisial S, yaitu satu buah kaos hitam bercorak merah di depan, satu buah celana pendek berwarna abu-abu, dan satu pasang sandal berwarna silver, kemudian satu buah ATM berserta buku tabungan Bank Mandiri dengan nilai uang senilai Rp250 ribu.

“Satu selongsong peluru yang diamankan di TKP yang diamankan di ITC, kemudian satu buah jaket hoodie warna hitam yang digunakan oleh pelaku inisial TH,” kata Sarly Sollu.

Kapolres Metro Tangerang Selatan itu mengatakan lamanya pengungkapan karena harus detail. Subdit Umum Jatanras Polda Metro Jaya bersama Satreskrim Polres Metro Tangerang Selatan yang bekerja sama ini harus mengidentifikasi secara detail dari barang bukti yang didapat.

Sudah melakukan perampokan di dua toko emas

Sarly mengungkapkan, para pelaku telah beraksi di dua tempat sebelum merampok toko emas Sinar Mas di ITC BSD pada tanggal 16 September 2022. Mereka diketahui juga beraksi di toko emas Jaya Baru, Pasar Kemis, pada 10 April 2022, dan toko emas Paris, Cikupa, pada 1 Mei 2022.

“Empat tersangka itu sudah diamankan kemudian dikenakan tindak pidana pencurian dengan kekerasan dan/atau Undang-Undang Darurat sebagaimana tercantum dalam Pasal 365 ayat (2). Kedua, KUHP dan/atau Pasal 1 ayat (1) Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951 dengan ancaman kurungan penjara paling lama 20 tahun,” ujar Sarly.

Hingga saat ini, dia mengatakan kerugian yang dialami toko emas Sinar Mas sekitar Rp 375 juta dari taksiran perhiasan emas 650 gram. Sedangkan toko yang lain masih dihitung.

Kepolisian menyebut komplotan ini sebagai spesialis perampokan. Selain itu kelompok ini masih diusut apakah berafiliasi dengan jaringan terorisme. “Ini yang kita minta dari Densus 88 untuk mendalami jaringan mana mereka ini kalau memang ada sangkut pautnya dengan jaringan teroris,” kata Sarly.

Baca juga: 4 Pelaku Perampokan Toko Emas Gondol 600 Gram Emas, Polisi Selidiki Kaitan dengan Terorisme

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Video Viral Wanita Muda Jatuh dari Lantai 17 Apartemen di Serpong, Polisi: Sebab Percintaan Terlalu Dalam

3 hari lalu

Lokasi ZY, wanita 21 tahun, bunuh diri dengan cara melompat dari lantai 17 Apartemen Treepark, Serpong, Kota Tangerang Selatan. Selasa, 28 November 2023. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal
Video Viral Wanita Muda Jatuh dari Lantai 17 Apartemen di Serpong, Polisi: Sebab Percintaan Terlalu Dalam

Polisi menyatakan telah memeriksa sembilan saksi peristiwa dugaan bunuh diri wanita muda di apartemen di Serpong yang terekam kamera ponsel.


Inilah Besaran UMK 2024 di Kota Tangerang, Tangsel dan Kabupaten Tangerang

3 hari lalu

Pekerja mengaduk adonan dodol di Ny Lauw, Neglasari, Kota Tangerang, Banten, Jumat, 13 Januari 2023. Menjelang Hari Raya Imlek, permintaan dodol dan kue keranjang di tempat tersebut meningkat hingga dua kali lipat dan dijual dari harga Rp15 ribu hingga Rp25 ribu per kilogram. ANTARA FOTO/Fauzan
Inilah Besaran UMK 2024 di Kota Tangerang, Tangsel dan Kabupaten Tangerang

Disnaker Tangsel berharap keputusan besaran UMK 2024 ini dapat diterima kalangan pengusaha dan buruh.


Korban Pemerkosaan Ayah Kandung di Tangsel Jalani Persalinan, Begini Kondisinya

3 hari lalu

Nama bayi biasanya menggambarkan harapan orangtua. Foto: Canva
Korban Pemerkosaan Ayah Kandung di Tangsel Jalani Persalinan, Begini Kondisinya

Ayah kandung pelaku pemerkosaan itu telah ditetapkan tersangka dan diancam hukuman penjara sampai 15 tahun.


Pencurian Kambing Sisakan Jeroan di Kandang, Begini Cerita dan Kesaksian Para Korbannya

3 hari lalu

Ilustrasi maling kambing. Antaranews
Pencurian Kambing Sisakan Jeroan di Kandang, Begini Cerita dan Kesaksian Para Korbannya

Pencurian kambing sisakan jeroan dalam kandang telah terjadi sejak lama. Ada yang jadi korban dua kali. Ada yang temukan bayi dari kandungan kambing.


Asik Download Film di Ponsel Dinihari, Remaja di Tangsel Jadi Korban Begal

4 hari lalu

Ilustrasi begal / penyerangan dengan senjata tajam pisau / klitih / perampokan. Shutterstock
Asik Download Film di Ponsel Dinihari, Remaja di Tangsel Jadi Korban Begal

Begal bersenjata tajam sasar seorang remaja yang lagi asik seorang diri numpang WiFi gratis di sebuah warung pada dinihari.


Kasus Pemerkosaan Anak Kandung hingga Hamil Tua di Tangsel, Modusnya Ancam Ibu

4 hari lalu

Seorang pria di Tangerang Selatan digelandang dari rumahnya ke Polres Kota Tangsel karena tuduhan pemerkosaan terhadap anak kandungnya, Rabu 29 November 2023. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Kasus Pemerkosaan Anak Kandung hingga Hamil Tua di Tangsel, Modusnya Ancam Ibu

Pemkot Tangsel memberikan pendampingan kepada FN, seorang siswa SMA yang menjadi korban pemerkosaan oleh ayahnya sendiri hingga kini dia hamil tua.


Wanita Bunuh Diri Melompat dari Lantai 17 Apartemen Treepark Serpong Terekam Ponsel Warga

6 hari lalu

Lokasi ZY, wanita 21 tahun, bunuh diri dengan cara melompat dari lantai 17 Apartemen Treepark, Serpong, Kota Tangerang Selatan. Selasa, 28 November 2023. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal
Wanita Bunuh Diri Melompat dari Lantai 17 Apartemen Treepark Serpong Terekam Ponsel Warga

ZY, wanita berusia 21 tahun, tewas bunuh diri usai melompat dari lantai 17 apartemen Treepark Serpong, Tangerang Selatan.


Atap Sekolah Roboh, Sebagian Rombel SDN Pondok Cabe Udik 2 Numpang Dulu ke Sekolah Terdekat

7 hari lalu

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tangsel Deden Deni dan Kepala Sekolah SDN Pondok Cabe Udik 2 meninjau atap sekolah roboh itu, Senin 27 November 2023. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Atap Sekolah Roboh, Sebagian Rombel SDN Pondok Cabe Udik 2 Numpang Dulu ke Sekolah Terdekat

Setelah peristiwa atap sekolah roboh Sabtu lalu, Disdikbud Tangsel akan memprioritaskan renovasi total SDN Pondok Cabe Udik 2.


Atap Sekolah Roboh, Ratusan Siswa SDN Pondok Cabe Udik Dua Gagal Ujian

7 hari lalu

SDN Pondok Cabe Udik Dua di Jalan Gotong Royong, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan gagal menggelar ujian setelah atap sekolah ambrol diterpa angin,  Senin 27 November 2023. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Atap Sekolah Roboh, Ratusan Siswa SDN Pondok Cabe Udik Dua Gagal Ujian

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangerang Selatan Deden Deni akan meninjau langsung kerusakan atap sekolah roboh akibat angin kencang itu.


Mau Wisata Kuliner Pedesaan, Minibus Angkut Satu Keluarga Terperosok ke Kali di Serpong

8 hari lalu

Sebuah kendaraan jenis minibus terperosok ke aliran kali  di perumahan di Serpong, Tangerang Selatan, setelah sebelumnya tidak kuat menanjak, Minggu 26 November 2023. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Mau Wisata Kuliner Pedesaan, Minibus Angkut Satu Keluarga Terperosok ke Kali di Serpong

Mobil tidak kuat menanjak kemudian mudur dan terperosok ke kali saat menuju wisata kuliner bernuansa kebun bambu di Serpong, Tangsel.