Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Permintaan Vaksin Booster Meningkat, Sementara Stok Vaksin Covid-19 Kosong

Reporter

Warga saat mengikuti vaksinasi massal booster Covid 19 di Monas, Jakarta, Rabu, 6 Juli 2022. Pemerintah akan mewajibkan vaksin Covid-19 booster sebagai syarat perjalanan di dalam negeri, baik untuk pengguna kereta api, pesawat terbang dan transportasi umum lainnya. TEMPO/Subekti
Warga saat mengikuti vaksinasi massal booster Covid 19 di Monas, Jakarta, Rabu, 6 Juli 2022. Pemerintah akan mewajibkan vaksin Covid-19 booster sebagai syarat perjalanan di dalam negeri, baik untuk pengguna kereta api, pesawat terbang dan transportasi umum lainnya. TEMPO/Subekti
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Data Komite Penanganan Corona Virus Disease 2019 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) menunjukkan adanya peningkatan permintaan vaksin booster namun ketersediaan vaksin Covid-19 kian menipis bahkan banyak yang kosong.

Kondisi ini terasa di DKI Jakarta. "Masyarakat yang mengakses vaksin booster terus meningkat setiap harinya," Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Pusat Rismasari seperti dilansir dari Antara, Kamis, 27 Oktober 2022.

Rismasari mengatakan jajaran Suku Dinas Kesehatan Jakarta Pusat terus memantau secara rutin stok vaksin COVID-19 karena ketersediaan menipis dan disaat yang sama ada peningkatan permintaan vaksin harian.

"Kita lakukan sosialisasi terhadap lokasi pelayanan vaksin pertama, kedua, hingga ketiga atau booster secara merata dan melakukan pemantauan secara rutin ketersediaan vaksin," katanya. 

Stok vaksin Covid-19 merek Astrazeneca langka

Ia menjelaskan stok vaksin COVID-19 di Jakarta Pusat tersedia jenis Pfizer, Sinovac dan Sinopharm tetapi untuk jenis Astrazeneca itu sudah langka. "Saat ini tersedia vaksin Pfizer, Sinovac dan Sinopharm tetapi dengan jumlah terbatas," ucapnya.

Rismasari belum bisa memberikan angka pasti jumlah stok vaksin COVID-19 yang tersedia saat ini, tetapi yang jelas, kata dia stok terbatas di Jakarta Pusat. "Saya tidak hafal karena kemarin sempat habis sepertinya, terus datang lagi jadi tidak tentu jumlah nya ada berapa," ujarnya.

Rismasari juga menuturkan keterbatasan stok vaksin COVID-19 itu disebabkan karena antusias warga Jakarta Pusat yang tinggi untuk memenuhi vaksin mulai dari dosis pertama hingga ketiga atau booster.

"Selama ini pokoknya setiap puskesmas atau RSUD yang habis meminta ke Sudinkes Jakpus, selama stok di Sudinkes juga masih ada, karena yang meminta ke Sudinkes itu bukan hanya dari pemerintahan dari swasta pun juga ada," ucap Rismasari.

DKI Jakarta dapat prioritas tambahan vaksin Pfizer

Menyusul kian menipisnya jumlah vaksin tersebut, lebih dari 5 juta dosis vaksin Covid-19 merek Pfizer dikabarkan tiba di Indonesia pada pekan ini. Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia, Sung Y. Kim berharap, pengiriman vaksin ini dapat membantu Indonesia melakukan vaksinasi lebih masif lagi. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono telah membahas menipisnya stok vaksin Covid-19 dengan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. Ia mengaku mendapat jaminan dari pemerintah pusat bahwa Jakarta akan diprioritaskan untuk mendapat tambahan vaksin. 

"Pak Menkes sudah memberikan prioritas kepada DKI," kata dia di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis, 27 Oktober 2022. 

Dinas Kesehatan DKI mencatat stok vaksin Covid-19 kian menipis. Berdasarkan data lusa lalu hanya tersisa ratusan dosis vaksin di lima fasilitas kesehatan (faskes) di Jakarta. 

Dinas Kesehatan DKI diminta segera mengambil vaksin Covid-19 yang baru tiba

Kepada Heru, Budi Gunadi menyampaikan stok vaksin baru sudah tiba di Indonesia. Heru lantas meminta jajaran Dinas Kesehatan DKI untuk mengambil vaksin Covid-19 tersebut. 

"Saya minta untuk segera menjemput bola," ujar Kepala Sekretariat Presiden itu. 

Menurut Heru Budi Hartono, vaksin Covid-19 akan segera didistribusikan. Heru tak mengingat persis berapa jumlah vaksin yang DKI peroleh. Yang pasti, tutur dia, Ibu Kota menjadi prioritas. 

Sebelumnya, Pelaksana tugas (Plt). Direktur Pengelolaan Imunisasi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Prima Yosephine mengatakan bahwa vaksin Covid-19 saat ini diutamakan untuk para pelaku perjalanan, mengingat stok vaksin yang tersedia semakin menipis. “Kita harapkan bulan November semua akan kembali lagi,” katanya Rabu, 19 Oktober 2022 lalu.

Baca juga: Stok Vaksin Covid-19 Jakarta Menipis, Hanya Tersisa di 5 Faskes Ini

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Cuaca Jakarta Hari Ini Diprediksi Cerah Berawan hingga Berawan Tebal

4 jam lalu

Ilustrasi Cuaca Cerah Berawan. Tempo/Fardi Bestari
Cuaca Jakarta Hari Ini Diprediksi Cerah Berawan hingga Berawan Tebal

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG memperkirakan cuaca Jakarta akan dilanda berawan pada siang hari, Jumat, 9 Juni 2023.


Dirut Baru Bio Farma Didorong Tingkatkan Valuasi Hingga Lampaui USD 10 Miliar dalam 3 Tahun

20 jam lalu

Dirut Baru Bio Farma Didorong Tingkatkan Valuasi Hingga Lampaui USD 10 Miliar dalam 3 Tahun

Wakil Menteri BUMN meminta jajaran direksi baru mewujudkan visi PT Bio Farma menjadi grup farmasi yang memiliki valuasi lebih dari US$ 10 miliar.


Ruko Bermasalah di Pluit Jakarta Utara Duduki Lahan Milik Jakpro Tanpa Izin

1 hari lalu

Petugas membongkar lantai ruko di Jalan Niaga, Pluit, Jakarta Utara, Rabu, 24 Mei 2023. Pemkot Jakut sebelumnya telah mengeluarkan rekomendasi teknis (rekomtek) yang menyatakan ruko-ruko tersebut bersalah karena mengokupasi fasilitas umum. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Ruko Bermasalah di Pluit Jakarta Utara Duduki Lahan Milik Jakpro Tanpa Izin

Jakpro menyatakan ruko yang bermasalah di Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, karena berdiri di atas saluran air menggunakan lahan milik BUMD itu.


Membanggakan, Ketua RT di Tugu Utara Jakarta Raih Kalpataru, Kampung Kumuh Jadi Asri

2 hari lalu

Kalpataru. TEMPO/Fully Syafi
Membanggakan, Ketua RT di Tugu Utara Jakarta Raih Kalpataru, Kampung Kumuh Jadi Asri

Ketua RT 07 Kelurahan Tugu Utara mendapatkan penghargaan Kalpataru Kategori Perintis Lingkungan tahun 2023 di Kantor Kementerian Lingkungan Hidup.


Thomas Lembong Bongkar Proyek Bermasalah & Konflik Internal Ancol, Heru Budi: Tanya Ancol

2 hari lalu

Thomas Trikasih Lembong. FOTO/Instagram
Thomas Lembong Bongkar Proyek Bermasalah & Konflik Internal Ancol, Heru Budi: Tanya Ancol

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan permasalah yang tengah terjadi di tubuh perusahaan Ancol menjadi urusannya.


Aset DKI Diduga Diduduki Swasta dan Perorangan, Politikus Gerindra: Banyak yang Bermain

3 hari lalu

Kondisi ruko di Blok Z4 Utara RT11/RW03 Kelurahan Pluit Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara yang langgar Batas GSB dan serobot Area Prasarana Umum, saluran air dan bahu jalan lebih dari 4 meter. Sumber Foto: Istimewa
Aset DKI Diduga Diduduki Swasta dan Perorangan, Politikus Gerindra: Banyak yang Bermain

DPRD DKI Jakarta mengakui pernah mengusulkan kepada pimpinan legislatif untuk membentuk panitia khusus atau pansus pengawasan aset DKI.


Ketua RT Penolak Ruko Serobot Bahu Jalan Akan Minta Perlindungan Polri, TNI, dan LPSK

3 hari lalu

Spanduk protes pemilik ruko yang serobot bahu jalan terhadap Ketua RT di Jalan Niaga Pluit, Jakarta Utara, Rabu, 24 Mei 2023. Sebelumnya, Ketua RT setempat sempat cekcok dengan pemilik ruko akibat okupasi saluran air dan bahu jalan. TEMPO/Mutia Yuantisya
Ketua RT Penolak Ruko Serobot Bahu Jalan Akan Minta Perlindungan Polri, TNI, dan LPSK

Rencana permohonan itu diajukan lantaran adanya konflik dirinya dengan pemilik ruko serobot bahu jalan dan lahan umum lain.


DKI Jakarta Tilang Kendaraan Bermotor yang Tak Uji Emisi, Mobil Rp 500 Ribu

3 hari lalu

Petugas memeriksa emisi gas buang kendaraan bermotor di Parkir Utara Taman Marga Satwa Ragunan, Jakarta, Senin, 6 Juni 2023. Sebanyak 2019 kendaraan bermotor mengikuti Uji Emisi Akbar (UEA) yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Lingkungan Hidup. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
DKI Jakarta Tilang Kendaraan Bermotor yang Tak Uji Emisi, Mobil Rp 500 Ribu

DKI Jakarta menerapkan sanksi tilang terhadap kendaraan bermotor yang tidak melakukan uji emisi mengacu kepada Undang-undang Lalu Lintas.


Ribuan Kendaraan Ikuti Uji Emisi Akbar 2023 di Ragunan

3 hari lalu

Petugas memeriksa emisi gas buang kendaraan bermotor di Parkir Utara Taman Marga Satwa Ragunan, Jakarta, Senin, 6 Juni 2023. Sebanyak 2019 kendaraan bermotor mengikuti Uji Emisi Akbar (UEA) yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Lingkungan Hidup. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Ribuan Kendaraan Ikuti Uji Emisi Akbar 2023 di Ragunan

Pada Uji Emisi Akbar kali ini Ragunan mendapatkan kuota paling banyak yakni 2.000 kendaraan.


Awas, Kendaraan Tak Uji Emisi akan Dikenakan Sanksi Tilang

3 hari lalu

Pengendara antre untuk melakukan pemeriksaan emisi gas buang kendaraan bermotor di Parkir Utara Taman Marga Satwa Ragunan, Jakarta, Senin, 6 Juni 2023. Sebanyak 2019 kendaraan bermotor mengikuti Uji Emisi Akbar (UEA) yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Lingkungan Hidup. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Awas, Kendaraan Tak Uji Emisi akan Dikenakan Sanksi Tilang

DKI Jakarta akan menerapkan sanksi tilang bagi kendaraan bermotor yang tidak melakukan uji emisi.