Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sky Bridge Stasiun MRT Lebak Bulus Akan Selesai Akhir November Ini

Reporter

image-gnews
Pekerja menyelesaikan pembangunan jembatan penyeberangan orang (skywalk) yang menghubungkan Stasiun Kebayoran dengan Halte Transjakarta di Kebayoran, Jakarta, Rabu, 19 Oktober 2022. Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Bina Marga DKI Jakarta membangun jembatan penyeberangan orang (skywalk) Kebayoran Lama dengan panjang 450 meter yang didesain menggunakan cahaya artistik serta dilengkapi fasilitas lift. Nantinya skywalk Kebayoran Lama mengintegrasikan Stasiun Kereta Rel Listrik (KRL) Kebayoran dengan Halte Transjakarta koridor 8 dan koridor 13. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Pekerja menyelesaikan pembangunan jembatan penyeberangan orang (skywalk) yang menghubungkan Stasiun Kebayoran dengan Halte Transjakarta di Kebayoran, Jakarta, Rabu, 19 Oktober 2022. Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Bina Marga DKI Jakarta membangun jembatan penyeberangan orang (skywalk) Kebayoran Lama dengan panjang 450 meter yang didesain menggunakan cahaya artistik serta dilengkapi fasilitas lift. Nantinya skywalk Kebayoran Lama mengintegrasikan Stasiun Kereta Rel Listrik (KRL) Kebayoran dengan Halte Transjakarta koridor 8 dan koridor 13. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT MRT Jakarta menginformasikan, pembangunan Jembatan Layang (Sky Bridge) Simpang Temu Lebak Bulus ditargetkan akan selesai Akhir November ini. Pembangunan tersebut saat ini telah mencapai 96 persen.

“Per 15 November 2022, pembangunan salah satu infrastruktur kawasan berorientasi transit tersebut telah mencapai 96 persen,” kata Corporate Secretary Division Head PT MRT Jakarta, Rendi Alhial dalam keterangan tertulis, Selesa, 22 November 2022.

Ia menjelaskan, pekerjaan yang sedang dilakukan diantaranya, reinstatement akses masuk ke Stasiun Lebak Bulus Grab, pembuatan trotoar, pemasangan ventilasi udara anti tampias di jembatan, dan pekerjaan elektrikal.

“Jembatan sepanjang sekitar 307,5 meter yang akan menghubungkan bangunan Poin Square dan Stasiun Lebak Bulus Grab ini rencananya akan selesai pada akhir November 2022,” jelasnya.

Selain jembatan layang, PT MRT Jakarta juga membangun area transit (plaza transit) dan satu hub dalam satu kawasan tersebut melalui anak perusahaannya yaitu PT Integrasi Transit Jakarta. Ia juga menyampaikan, hub yang berada di dalam transit plaza memberikan akses nyaman dan aman bagi penumpang MRT Jakarta.

“Jembatan layang tersebut diharapkan akan memberikan kemudahan bagi pejalan kaki yang lalu lalang antara Stasiun Lebak Bulus Grab dengan pusat kegiatan yang ada di sekitarnya,” kata dia.

Selain itu, menurut dia, kehadiran jembatan akan mengurangi potensi konflik lalu lintas antara kendaraan bermotor dan pejalan kaki. Bangunan hub yang dibangun juga terdiri dari tiga lantai yang difungsikan sebagai titik temu. “Nantinya akan dilengkapi dengan beragam gerai dan area parkir sepeda,” katanya.

Melalui Peraturan Gubernur Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta Nomor 57 Tahun 2020 tentang Panduan Rancang Kota Kawasan Pembangunan Berorientasi Transit Lebak Bulus, area seluas sekitar 76 hektare di Kecamatan Cilandak dan Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, telah ditetapkan sebagai kawasan pembangunan berorientasi transit.

“Hal ini berarti bahwa lahan-lahan yang berada dalam radius 700 meter dari Stasiun Lebak Bulus Grab menjadi prioritas pengembangan dalam jangka pendek (0—3 tahun) dan menengah (4—7 tahun),” terang dia.

Hal ini ditujukan agar mobilitas masyarakat Jakarta menjadi lebih aman dan nyaman sehingga diharapkan dapat mendorong penggunaan dan meningkatkan daya tarik transportasi publik sebagai moda transportasi sehari-hari masyarakat.

Sky bridge Lebak Bulus implementasi konektivitas mobilitas warga 

Oktober lalu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat meninjau sky bridge Lebak Bulus menyatakan jembatan ini bermanfaat bagi warga, baik saat melakukan mobilitas sekaligus membangun kebersamaan saat menggunakan transportasi umum di Ibu Kota.

"Ini adalah sebuah contoh bagaimana konektivitas dituntaskan untuk memudahkan bagi warga Jakarta dalam berkegiatan dan mobilitas," kata Anies di Stasiun MRT Lebak Bulus, Jakarta, Selasa, 11 Oktober 2022.

Anies menuturkan jembatan sepanjang 300 meter dan lebar 3,5 meter ini merupakan penghubung antara Stasiun MRT Lebak Bulus dengan Points Square. Menurutnya, penataan jembatan ini dirancang untuk menjadi ruang yang mempersatukan perasaan kebersamaan yang bisa dirasakan masyarakat umum.

Terlebih, pembangunan jembatan penyeberangan ini dibantu untuk semakin menambah pengguna transportasi umum.

Selain itu, Anies juga menyebut juga adanya keterjangkauan saat menaiki transportasi umum yakni biaya hingga lokasi seperti titik keberangkatan dan tujuan. "Nah, dibangunnya Skywalk ini melengkapkan keterjangkauan, karena ketika sampai ke stasiun tujuan maka dengan mudah dia menjangkau lokasi yang hendak dikunjungi," katanya. 

Direktur Utama PT MRT Jakarta (Perseroda) Mohamad Aprindy kala itu menambahkan jembatan penyeberangan ini memiliki beragam fasilitas termasuk untuk kaum disabilitas.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Sehingga cukup nyaman bagi para pejalan kaki yang nanti akan turun di daerah sini. Bisa naik lif untuk disabilitas, bisa eskalator yang langsung menghubungkan ke mal maupun stasiun," jelas Aprindy.

Lalu, jembatan yang nantinya terdapat taman seluas 2000 meter persegi ini direncanakan mulai beroperasi pada Desember mendatang, kata dia.

DKI Jakarta bangun 2 sky bridge di Lebak Bulus dan Kebayoran Lama 

Sebelumnya, Dinas Bina Marga DKI Jakarta membangun dua jembatan penyeberangan orang (skywalk) di Jakarta Selatan yang pengerjaannya dimulai sejak Maret 2022.

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho mengatakan tujuan pembangunan dua skywalk tersebut agar pengguna transportasi umum bisa merasa aman dan nyaman.

Skywalk dibangun membentang di dua lokasi yakni di Kebayoran Lama dan Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Kedua jembatan penyeberangan tersebut akan dibangun dengan skema anggaran tahun tunggal.

Selain itu, pembangunan skywalk lainnya terdapat di Lebak Bulus yang dibangun kerja sama operasi (KSO) PT. Inti Menara Jaya dan PD Sarana Jaya yang menghubungkan Stasiun MRT Lebak Bulus dengan area parkir dan naik turun orang (drop off) di Points Square.

ALIYYU MEDYATI

Baca juga: Dirut MRT Jakarta Ungkap Kawasan Berorientasi Transit di Lebak Bulus-Dukuh Atas

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

1 jam lalu

Direktur Eksekutif Indonesian Public Institute (IPI) Karyono Wibowo di Jakarta, Jumat 12 Mei 2023. ANTARA/Fath Putra Mulya
Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

Pengamat Politik Karyono menyebut ada tiga tokoh yang memiliki modal popularitas untuk maju Pilkada Jakarta. Siapa saja?


Pilkada Jakarta, PKS Sebut Nama Anies Baswedan dan Eks Kapolda Metro Mencuat dari Nonkader

1 hari lalu

Calon presiden, Anies Baswedan, selepas mengunjungi rumah Jusuf Kalla di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan, Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Pilkada Jakarta, PKS Sebut Nama Anies Baswedan dan Eks Kapolda Metro Mencuat dari Nonkader

PKS DKI Jakarta mengatakan, Anies Baswedan, salah satu tokoh diluar kader yang diusulkan maju dalam Pilkada DKI Jakarta 2024


Jejak Pendapat PKS Jelang Pilkada DKI: Mardani Ali Sera Tertinggi Disusul Sohibul Iman dan Khoirudin

1 hari lalu

Wakil Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera
Jejak Pendapat PKS Jelang Pilkada DKI: Mardani Ali Sera Tertinggi Disusul Sohibul Iman dan Khoirudin

Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera, mendapatkan perolehan tertinggi dalam jejak pendapat internal kader PKS Jakarta untuk maju Pilkada DKI


Bambang Widjojanto Beri Respons Banjir Amicus Curiae dalam Sengketa Pilpres di MK

1 hari lalu

Kuasa hukum pemohon capres-cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar saat mengikuti sidang perselisihan hasil Pilpres 2024 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu 3 April 2024. Sidang tersebut beragenda mendengarkan keterangan saksi dan ahli yang dihadirkan oleh termohon yakni KPU membawa satu ahli dan dua saksi fakta, sedangkan Bawaslu membawa satu ahli dan tujuh saksi. TEMPO/Subekti.
Bambang Widjojanto Beri Respons Banjir Amicus Curiae dalam Sengketa Pilpres di MK

Bambang Widjojanto tim hukum Anies-Muhaimin beri respons banjir amicus curiae ke MK dalam sidang sengketa Pilpres 2024.


MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

2 hari lalu

Proyek MRT Jakarta fase 2A CP202 di Jalan Hayam Wuruk, Taman Sari, Jakarta, Jumat, 23 Februari 2024. Direktur Utama PT MRT Jakarta Tuhiyat menjelaskan, pembangunan CP 202 (Harmoni-Mangga Besar) lebih rendah progresnya dibandingkan proyek CP201 (Bundaran HI-Harmoni) dan CP203 (Mangga Besar-Kota). TEMPO/Subekti.
MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

Proyek MRT senilai Rp 4,2 triliun itu sudah mencapai 33 persen hingga Maret 2024. Sebagian besar pendanaan proyek berasal dari pinjaman Jepang.


Dulu Dampingi Anies Baswedan, Projo Sebut Ahmad Riza Patria Cocok Maju Pilkada Jakarta Bersama Ridwan Kamil

3 hari lalu

Anies Baswedan (kedua kiri) didampingi istrinya, Fery Farhati (kiri) dan Ahmad Riza Patria (kedua kanan) dan istrinya, Ellisa Sumarlin menyapa warganya sebelum menyampaikan pidato perpisahan akhir masa jabatan di Balai Kota DKI Jakarta, Minggu, 16 Oktober 2022. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Dulu Dampingi Anies Baswedan, Projo Sebut Ahmad Riza Patria Cocok Maju Pilkada Jakarta Bersama Ridwan Kamil

Eks Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria disebut Projo potensial maju menjadi pendamping Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024, selain Rahayu Saraswati


Anies Baswedan Masih Belum Mau Tanggapi Soal Pilkada DKI

3 hari lalu

Calon presiden, Anies Baswedan, selepas mengunjungi rumah Jusuf Kalla di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan, Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Anies Baswedan Masih Belum Mau Tanggapi Soal Pilkada DKI

Anies Baswedan masih belum mau menanggapi wacana dirinya maju lagi di Pilkada DKI 2024. NasDem sebut Anies berpeluang diusung di Pilkada DKI.


NasDem Buka Peluang Usung Anies Baswedan Kembali Maju di Pilkada Jakarta

5 hari lalu

Calon presiden, Anies Baswedan, selepas mengunjungi rumah Jusuf Kalla di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan, Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman
NasDem Buka Peluang Usung Anies Baswedan Kembali Maju di Pilkada Jakarta

NasDem membuka peluang mengusung kembali Anies Baswedan di Pilkada Jakarta. Sebab, DPP Nasdem belum memberikan keputusan calon yang akan mereka usung.


Tim Hukum Anies dan Ganjar Serahkan Kesimpulan Sidang Sengketa Pilpres Selasa Besok

5 hari lalu

Ketua Tim Hukum Nasional AMIN Ari Yusuf Amir (tengah) bersama anggotanya saat jeda sidang kedua sengketa Pilpres di Gedung MK, Jakarta Pusat pada Kamis, 28 Maret 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Tim Hukum Anies dan Ganjar Serahkan Kesimpulan Sidang Sengketa Pilpres Selasa Besok

Tim Hukum Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud akan menyerahkan kesimpulan sidang sengketa pilpres ke Mahkamah Konstitusi pada 16 April 2024.


Hindari Urusan Politik, Anies Baswedan Disebut Masih Fokus Silaturahmi Lebaran

8 hari lalu

Pasangan capres - cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar bersalaman dengan pasangan capres - cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka saat Pengundian dan Penetapan nomor urut Capres dan Cawapres di kantor KPU, Jakarta, Selasa, 14 November 2023. TEMPO/M Taufan Rengganis
Hindari Urusan Politik, Anies Baswedan Disebut Masih Fokus Silaturahmi Lebaran

Anies Baswedan tengah berfokus pada urusan internal dan silaturahim hari raya Idulfitri 2024.