Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Harga Pangan Naik Menjelang Natal dan Tahun Baru, Heru Budi: Ada Subsidi untuk Penerima KJP

image-gnews
Pejabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyapa pedagang di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa, 6 Desember 2022. Tempo/Mutia Yuantisya
Pejabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyapa pedagang di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa, 6 Desember 2022. Tempo/Mutia Yuantisya
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono mengatakan terjadi kenaikan harga pangan di Jakarta menjelang Natal dan Tahun Baru. Namun, ia menjamin stok dan harga bahan pangan di Ibu Kota stabil dan aman hingga Maret 2023. 

“Insya Allah harga-harga stabil, pasokan semuanya aman sampai dengan Maret,” kata Heru kepada wartawan di Pasar Induk Kramat Jati, Selasa, 6 Desember 2022.

Menanggapi kenaikan bahan pangan ini, Pemprov DKI akan memberikan subsidi kepada masyarakat, yaitu pemilik Kartu Jakarta Pintar (KJP).

Penerima KJP bisa mendapatkan kebutuhan pangan dengan harga yang terjangkau, seperti telur 1 kilogram (berisi 15 butir) Rp 10.000, 5 kilogram beras Rp 30.000 dan satu karton susu UHT Rp 30.000.

Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekda DKI Jakarta Sri Haryati mengatakan kenaikan harga tahun ini tidak setinggi tahun lalu.

“Tadi dilihat memang ada sedikit kenaikan, tetapi kalau dibandingkan dengan yoy (year on year) tahun lalu, peningkatan tahun ini itu jauh lebih stabil,” kata dia.

Dalam menghadapi kenaikan harga dan stok, Pemprov DKI akan melakukan kerja sama daerah. “Banyak kerja sama daerah, seperti cabai kita dengan beberapa daerah di Jatim, Jabar, Jateng. Jadi, teman-teman BUMD melakukan kerja sama, sehingga hasil pasokan dari sana dikirim ke sini," ujarnya.

Kenaikan harga ini, kata Sri Haryati, disebabkan naiknya permintaan dari masyarakat. “Tentu, kalau tadi disampaikan stok yang ada hari ini masih kategori cukup, memang sedikit dinaikkan karena peningkatan permintaan tadi,” ujar dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kunjungan Heru Budi ke Pasar Induk Kramat Jati ini untuk menindaklanjuti arahan Menteri Dalam Negeri pada Rapat Koordinasi Nasional Pengendalian Inflasi.

Berdasarkan data dari Biro Perekonomian dan Keuangan Sekda DKI Jakarta, kebutuhan pangan meningkat sekira 1-12 persen pada Desember 2022 dibandingkan November 2022. Peningkatan kebutuhan tertinggi pada komoditas telur ayam 12,72 persen, sementara peningkatan kebutuhan terendah pada bawang putih 0,76 persen.

Prognosa ketersediaan dan kebutuhan pangan strategis bulan Desember 2022 – Januari 2023 berada pada level cukup aman dengan gambaran kebutuhan, yaitu beras (168.875 ton), daging sapi (8.723 ton), daging ayam (49.494 ton), telur ayam (38.789 ton), cabe merah keriting (6.994 ton), dan cabe rawit merah (5.323 ton). Selanjutnya, bawang putih (3.769 ton), bawang merah (13.688 ton), gula pasir (12.514 ton), dan minyak goreng (35.923 ton).

Kemarin, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memantau pergerakan harga pangan untuk menekan inflasi menjelang Hari Raya Natal dan tahun baru. "Kami memonitor terus yang terkait dengan inflasi di daerah, tiap minggu kami memonitor ini bersama-sama dengan pemerintah," kata Deputi Gubernur DKI Marullah Matali setelah rapat persiapan Natal dan tahun baru di Balai Kota Jakarta, Senin, 5 Desember 2022.

Pihaknya menyiapkan pasar murah untuk menekan kenaikan harga saat hari besar keagamaan dan akhir tahun. Namun, mantan Sekretaris Daerah DKI Jakarta itu tidak membeberkan detail terkait rencana pelaksanaan pasar murah tersebut.

Pasar murah untuk mengatasi kenaikan harga pangan itu akan melibatkan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD). "Kalau di Jakarta mungkin ada yang cukup banyak dan ini melibatkan beberapa SKPD atau OPD terkait itu sampai sekarang masih terus berjalan, dalam kaitan untuk menjaga harga atau dalam istilah makronya menjaga inflasi," katanya.

Baca juga: Harga Pangan Jelang Natal dan Tahun Baru Bisa Naik 13 %, DKI Siapkan Pasar Murah

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Harga Bawang Merah Melesat karena Gagal Panen, Ikappi Minta Percepat Distribusi

23 jam lalu

Pekerja tengah memilah bawang merah di Pasar Induk Kramatjati, Jakarta, Senin, 22 April 2024. Badan Pangan Nasional (Bapanas) mengungkap penyebab harga bawang merah mendadak melesat bahkan ada yang sampai jadi Rp 84 ribu per kg. TEMPO/Tony Hartawan
Harga Bawang Merah Melesat karena Gagal Panen, Ikappi Minta Percepat Distribusi

Ikappi menyayangkan kondisi curah hujan yang tinggi di beberapa daerah sehingga membuat gagal panen dan memicu kenaikan harga bawang merah.


Rayakan Hari Jadi, Pemkab Banyuasin Gelar Pasar Murah dan Pelayanan Kolaboratif

2 hari lalu

Rayakan Hari Jadi, Pemkab Banyuasin Gelar Pasar Murah dan Pelayanan Kolaboratif

Pasar murah bertujuan memudahkan masyarakat memperoleh bahan pokok.


Pupuk Subsidi Sudah Bisa Ditebus, Hanya di Kios Resmi

4 hari lalu

Seorang pekerja mengangkut pupuk urea bersubsidi dari Gudang Lini III Pupuk Kujang di Pasir Hayam, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. (ISTIMEWA)
Pupuk Subsidi Sudah Bisa Ditebus, Hanya di Kios Resmi

PT Pupuk Indonesia mengumumkan pupuk subsidi sudah bisa ditebus di kios pupuk lengkap resmi wilayah masing-masing.


Indeks Pembangunan Manusia Jakarta 2023 Meningkat, Angka Harapan Hidup 75,81 Tahun

6 hari lalu

Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono di depan Istana Merdeka, kawasan Jakarta Pusat, Senin, 8 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Indeks Pembangunan Manusia Jakarta 2023 Meningkat, Angka Harapan Hidup 75,81 Tahun

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyebut Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Jakarta menjadi yang tertinggi di Indonesia.


Harga Bahan Pokok Pasca Lebaran Tak Berubah, Tapi Stok Terbatas

7 hari lalu

Pekerja mengemas gula pasir berukuran 1 kilogram di pasar Kramat Jati, Jakarta, Selasa, 14 November 2023. Harga gula naik ke level tertinggi dalam sejarah. Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (Ikappi) mengungkapkan harga gula saat ini telah tembus Rp 17.000 per kilogram (kg). TEMPO/Tony Hartawan
Harga Bahan Pokok Pasca Lebaran Tak Berubah, Tapi Stok Terbatas

Harga bahan pokok diklaim pedagang sembako Pasar Kramat Jati Jakarta Timur masih cenderung tetap. Namun stok sedikit karena belum ada pengiriman.


Kata Heru Budi soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Rp 22,2 M dari APBD 2024

8 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono saat ditemui di depan Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta Pusat pada Rabu, 17 April 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Kata Heru Budi soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Rp 22,2 M dari APBD 2024

Pemprov DKI Jakarta kembali menganggarkan puluhan miliar untuk restorasi rumah dinas Gubernur DKI tahun ini.


Imbas Serangan Iran ke Israel, Pemerintah akan Evaluasi Anggaran Subsidi BBM 2 Bulan ke Depan

9 hari lalu

Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto memberikan keterangan soal Pertumbuhan Ekonomi Indonesia tahun 2023 di Menko Perekonomian, Jakarta, Senin, 5 Februari 2024. Airlangga Hartarto mengatakan pertumbuhan ekonomi 2023 mencapai 5,05 persen atau lebih rendah dibandingkan tahun 2022 dengan pertumbuhan ekonomi mencapai 5,31 persen. TEMPO/Tony Hartawan
Imbas Serangan Iran ke Israel, Pemerintah akan Evaluasi Anggaran Subsidi BBM 2 Bulan ke Depan

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto merespons soal imbas serangan Iran ke Israel terhadap harga minyak dunia. Ia mengatakan pemerintah akan memonitor kondisi selama dua bulan ke depan sebelum membuat keputusan ihwal anggaran subsidi bahan bakar minyak atau BBM.


Heru Budi Imbau Pemudik Balik Lebih Cepat ke Jakarta

16 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur Heru Budi saat ditemui usai agenda Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kota Jakarta Pusat di Kantor Walikota Jakarta Pusat, pada Kamis, 21 Maret 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Heru Budi Imbau Pemudik Balik Lebih Cepat ke Jakarta

Heru Budi Hartono imbau warga untuk menghindari puncak arus balik lebaran yang diperkirakan pada Ahad mendatang.


Pesan Heru Budi kepada Pendatang Baru di Jakarta usai Lebaran

16 hari lalu

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono usai meninjau Stasiun Pemantau Kualitas Udara (SPKU) di GOR Ciracas, Jakarta Timur, Jumat 26 Januari 2024. Ada seluruhnya sembilan unit SPKU baru hasil pengadaan 2023 yang menambah jaringan lima stasiun yang sudah ada sejak 2011. ANTARA/Syaiful Hakim
Pesan Heru Budi kepada Pendatang Baru di Jakarta usai Lebaran

Para pendatang baru berhak memasuki wilayah Jakarta seusai libur lebaran. Heru Budi berharap para pendatang bisa bekerja dan punya rumah tinggal.


Jokowi Bagikan Bansos di Depan Istana Merdeka, Begini Penjelasan Heru Budi

16 hari lalu

Presiden Jokowi (tengah) melihat proses pembagian sembako untuk warga di pintu Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 6 April 2024. Sebanyak 1000 paket sembako dibagikan Presiden Joko Widodo untuk warga Bogor di bulan Ramadan 1445 Hijriyah. ANTARA/Arif Firmansyah
Jokowi Bagikan Bansos di Depan Istana Merdeka, Begini Penjelasan Heru Budi

Heru Budi mengatakan bansos tersebut bersumber dari dana operasional Presiden.