"

Jalan Cikarang-Cibarusah Banyak Kekurangan, Warga: Pembangunan Asal Jadi

Saluran air baru Jalan Cikarang-Cibarusah di RT 002 Kampung Kebon Kopi, Desa Sukadami, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi ditutup warga dengan balok dan kursi sebagai tanda kekesalan warga setempat pada Sabtu 14 Januari 2023. (ANTARA/Pradita Kurniawan Syah).
Saluran air baru Jalan Cikarang-Cibarusah di RT 002 Kampung Kebon Kopi, Desa Sukadami, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi ditutup warga dengan balok dan kursi sebagai tanda kekesalan warga setempat pada Sabtu 14 Januari 2023. (ANTARA/Pradita Kurniawan Syah).

TEMPO.CO, Cikarang - Kepala Desa Sukadami Kabupaten Bekasi H.M Kunang angkat bicara soal pekerjaan jalan Cikarang-Cibarusah sepanjang 2,3 kilometer itu yang terkesan asal jadi. Kunang kecewa atas kualitas pembangunan dan pelebaran jalan itu. 

 "Selaku aparatur pemerintah di Desa Sukadami, kami sangat senang karena jalan sini sudah dibangun oleh provinsi meski banyak kekurangan," kata Kunang di Cikarang, Sabtu, 14 Januari 2023.

Kunang mengatakan pelaksanaan perbaikan infrastruktur Jalan Cikarang-Cibarusah sepanjang 2,3 kilometer mulai titik Kandang Roda hingga pertigaan arah Serang-Setu itu sedianya dikerjakan sesuai dengan rencana anggaran belanja yang telah disepakati bersama dan tertuang dalam surat kontrak kerja. 

Pekerjaan pembangunan jalan yang kini berganti nama menjadi Jalan KH. Raden Ma'mun Nawawi itu meliputi peningkatan dan pelebaran jalan ditambah median jalan serta saluran air.

Menurut Kunang, saat peluncuran program pembangunan ini Petugas Pembuat Komitmen (PPK) Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah memastikan ruas tersebut diperbaiki sesuai standar spesifikasi jalan provinsi. Kualitas beton, lebar jalan, hingga ketersediaan drainase disesuaikan standar jalan provinsi.

"Jadi kualitas beton juga harus bagus dan berkualitas. Begitu pula dengan saluran air. Jadi tidak membangun asal jadi," ujar Kades Sukadami itu.  

Dia berharap pelaksana proyek punya itikad baik untuk melakukan pembenahan perbaikan jalan tersebut. "Begitu pula dinas terkait di provinsi agar segera menegur, demi terwujud kualitas pembangunan," katanya.

Kunang menuturkan ruas jalan ini sudah lama dinantikan warga di wilayah selatan Kabupaten Bekasi. Pengguna jalan itu didominasi karyawan di sejumlah kawasan industri.

"Bisa dibilang jalur ini yang paling padat se-Kabupaten Bekasi dengan volume kendaraan sangat tinggi  pada jam berangkat dan pulang kerja," katanya.

Sebelumnya, warga Cikarang Selatan mengeluhkan ruas jalan yang belum kelar hingga saat ini. Seorang warga bernama Arif menilai pelaksana proyek pembangunan jalan itu tidak mampu menuntaskan pekerjaan. Kontrak kerja mereka telah berakhir pada 20 Desember 2022, tapi jalan belum rampung.

Dia menunjuk pembangunan saluran air di RT 002 Kampung Kebon Kopi, Desa Sukadami yang belum diselesaikan kontraktor. Pelaksana proyek hanya mengeruk dan merapikan sebagian tanah sepanjang 80 meter.

"Saya kecewa, ini lingkungan saya. Pembangunan asal jadi. Dari 80 meter, sebagian dirapikan sebagian belum. Kenapa separuh-separuh. Saya khawatir justru menjadi titik genangan karena saat hujan deras air meluap ke permukiman warga," katanya.

Dia juga menyoroti banyak sodetan di sepanjang Jalan Cikarang-Cibarusah. "Aneh saja, harusnya hanya ada di titik-titik krusial saja, itu pun dengan seizin dinas perhubungan. Ini median belum jadi dipasang atau memang desain seperti ini, jadi banyak 'Pak Ogah' tapi rawan kecelakaan," ujarnya. 

Baca juga: Jalan Cikarang-Cibarusah Tak Kunjung Rampung, Warga Setempat Minta Kontraktor Ditegur








Pabrik Samator Terbesar Dibangun di Batang, Nilai Investasi Rp500 Miliar

5 hari lalu

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat mengunjungi PT Samator Jawa Tengah, Kendal, Jawa Tengah pada Minggu, 11 Juli 2021.
Pabrik Samator Terbesar Dibangun di Batang, Nilai Investasi Rp500 Miliar

Peletakan batu pertama pembangunan pabrik PT Samator Indonesia Gas dilakukan pada Jumat, 17 Maret 2023.


Anak Usaha Indika Energy Bersiap Kembangkan Kawasan Industri di Patimban

5 hari lalu

Pekerja memasukan kendaraan ke dalam Kapal MV Fujitrans saat ekspor perdana di Pelabuhan Patimban, Subang, Jawa Barat, Jumat 17 Desember 2021. PT Pelabuhan Patimban Internasional (PPI) yang secara resmi menjadi pengelola Pelabuhan Patimban melakukan ekspor perdana kendaraan sebanyak 1.209 unit ke Filipina. ANTARA FOTO/Dedhez Anggara
Anak Usaha Indika Energy Bersiap Kembangkan Kawasan Industri di Patimban

Pelabuhan Patimban belum bisa disandari oleh kapal pengangkut peti kemas karena membutuhkan pendalaman alur pelayaran.


Kabupaten Bekasi Perluas Cakupan UHC, Tiap Puskemas Ada Gerai Daftar BPJS Kesehafan

6 hari lalu

Petugas medis (kanan) menyimulasikan pemberian vaksin COVID-19 di Puskesmas Cikarang, Kabupaten Bekasi, Kamis, 19 November 2020. Saat ini vaksin COVID-19 masih dalam tahap uji klinis. ANTARA/Fakhri Hermansyah
Kabupaten Bekasi Perluas Cakupan UHC, Tiap Puskemas Ada Gerai Daftar BPJS Kesehafan

Kabupaten Bekasi terus berkomitmen memperluas Cakupan Kesehatan Semesta atau Universal Health Coverage (UHC) bagi seluruh warga.


Banjir di Kabupaten Bekasi Sudah Surut, Status Tanggap Bencana Hidrometeorologi Dicabut

7 hari lalu

Foto udara banjir di Desa Harapan Jaya, Muaragembong, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu 4 Maret 2023. Menurut data BPBD Kabupaten Bekasi sebanyak 162 titik di 18 Kecamatan masih terdampak banjir dan pemerintah setempat telah menetapkan darurat bencana hidrometeorologi. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
Banjir di Kabupaten Bekasi Sudah Surut, Status Tanggap Bencana Hidrometeorologi Dicabut

Selama status tanggap darurat bencana hidrometeorologi tersebut, sebanyak 352 titik dari 17 kecamatan di Kabupaten Bekasi terendam banjir.


Bekasi Dominasi Serapan Lahan Kawasan Industri

13 hari lalu

Kawasan industri Lippo Cikarang. bekasibae.com
Bekasi Dominasi Serapan Lahan Kawasan Industri

Konsultan Knight Frank Indonesia melalui Jakarta Property Highlight mencatat Bekasi masih mendominasi serapan lahan kawasan industri.


Kemenperin Tak Izinkan Pendirian Industri di Luar Kawasan Industri, Kecuali....

13 hari lalu

Ilustrasi kawasan Industri. Pixabay/Rabedirkwennigsen
Kemenperin Tak Izinkan Pendirian Industri di Luar Kawasan Industri, Kecuali....

Pemerintah tidak menerbitkan izin pendirian industri di luar kawasan industri, kecuali....


Kemenperin Tolak Pengajuan Izin Pendirian Industri di Luar Kawasan, Sebab...

14 hari lalu

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Industri Baterai Listrik Terintegrasi tahap 2 dari konsorsium LG dan BUMN di Kawasan Industri Batang, Rabu, 8 Juni 2022. Biro Pers Sekretariat Kepresidenan
Kemenperin Tolak Pengajuan Izin Pendirian Industri di Luar Kawasan, Sebab...

Pemerintah tengah merevisi PP Nomor 142 Tahun 2015 tentang Kawasan Industri.


Pemkot Depok Tagih Janji BPJT Lebarkan Jalan Raya Sawangan untuk Kurangi Kemacetan

14 hari lalu

Kepadatan kendaraan di jalan Raya Sawangan dipersimpangan pintu keluar tol Depok Antasari(Desari) Seksi II Brigif-Sawangan, Sabtu 4 Juli 2020. Ruas tol ini rencananya akan terkoneksi dengan ruas Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta 2 (Cinere-Cimanggis) serta Lingkar Luar Bogor (BORR) dan Jalan Ciawi-Sukabumi. Tempo/Nurdiansah
Pemkot Depok Tagih Janji BPJT Lebarkan Jalan Raya Sawangan untuk Kurangi Kemacetan

Melalui Dinas Perhubungan, Kota Depok telah menandatangani MoU dengan BPJT tentang pelebaran Jalan Raya Sawangan.


Investor Baru akan Masuk ke Kawasan Industri Nikel Milik PT SEI di Morowali Utara

17 hari lalu

21_ekbis_pabriknikel
Investor Baru akan Masuk ke Kawasan Industri Nikel Milik PT SEI di Morowali Utara

Investor baru akan segera memasuki Kawasan Industri Nikel milik PT Stardust Estate Investment (SEI) di Kabupaten Morowali Utara, Sulawesi Tengah.


40 Sekolah di Bekasi Kebanjiran, Siswa Belajar dari Rumah

19 hari lalu

Foto udara banjir yang menggenangi perumahan Villa Kencana, Karang Bahagia, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Selasa, 28 Februari 2023. Banjir akibat luapan Kali Ulu yang telah berlangsung selama empat hari tersebut masih menggenangi perumahan itu dengan ketinggian 50cm - 120cm dan menyebabkan 127 KK mengungsi. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
40 Sekolah di Bekasi Kebanjiran, Siswa Belajar dari Rumah

Puluhan sekolah di Kabupaten Bekasi sudah hampir sepekan terendam banjir.