Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Polres Metro Depok Tangkap Dua Pemuda Diduga Anggota Gangster Cimanggis

image-gnews
Tim 3P Polres Metro Depok amankan dua pemuda diduga gengster di Cimanggis, Depok, Minggu 22 Januari 2023. Istimewa
Tim 3P Polres Metro Depok amankan dua pemuda diduga gengster di Cimanggis, Depok, Minggu 22 Januari 2023. Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Depok - Tim Patroli Perintis Presisi (3P) Polres Metro Depok menangkap dua remaja diduga anggota kelompok gangster Pride of Raya Bogor di Jalan Pasar Pal, Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat, Ahad, 22 Januari 2023.

Kepala Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Depok, Inspektur Dua Tulus, mengatakan pihaknya menyita 12 senjata tajam jenis celurit dari para pelaku yang masih duduk di bangku SMA dalam operasi itu.

"12 celurit itu didapat setelah tim melakukan penyisiran di sekitar lokasi penangkapan," kata Ipda Tulus.

Baca juga: Wawancara Eksklusif Pemimpin Gangster Kampung di Cibinong

Tulus menuturkan para pelaku ini diduga bagian dari sebuah kelompok gangster yang sudah dikenal di wilayah Kecamatan Cimanggis. Sebab terdapat bendera kelompok gangster bertuliskan 'Pride of Raya Bogor KM.29' tidak jauh dari lokasi penangkapan. "Diduga merupakan kelompok para pelaku yang sudah tim amankan," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pelaku yang rata-rata masih di bawah umur berikut senjata tajam sudah diserahkan kepada petugas piket Reskrim Polsek Cimanggis. "Pelaku masih di bawah umur, kami sudah serahkan ke Polsek Cimanggis," ucap Ipda Tulus.

Sebelumnya, tim patroli Perintis Presisi juga berhasil membubarkan aksi nongkrong anak muda yang membawa motor di bawah underpass Jalan Dewi Sartika yang sempat viral di media sosial.

RICKY JULIANSYAH

Baca juga: Ditangkap Polisi, Ketua Geng Cibinong: Suka Nangis Kebayang Orang Tua

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tawuran Pakai Air Keras dan Celurit di Tangerang: Satu Luka Bakar dan Bacok, Enam Pelaku Ditangkap

5 jam lalu

Ilustrasi tawuran. TEMPO/M. Iqbal Ichsan
Tawuran Pakai Air Keras dan Celurit di Tangerang: Satu Luka Bakar dan Bacok, Enam Pelaku Ditangkap

Tawuran itu terjadi di perumahan Barata, Jalan Bangun Reksa, Pondok Pucung, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang


Pencurian Kambing Sisakan Jeroan Sering Terjadi di Depok, Ini Tiga Kasusnya

4 hari lalu

Misnih, 80 tahun, menunjukkan kandang yang kini kosong melompok di Jalan Nusa Indah RT 02 RW 07 Kelurahan Curug, Bojongsari, Depok, Kamis, 6 Juli 2023. Pencurian kambing menyisakan jeroan di kandang kembali terjadi di Depok.  TEMPO/Ricky Juliansyah
Pencurian Kambing Sisakan Jeroan Sering Terjadi di Depok, Ini Tiga Kasusnya

Pencurian kambing dengan modus menyembelih di tempat dan menyisakan jeroan di Depok sudah sering terjadi.


Tawuran AntarKelompok Gangster di Pondok Aren, Satu Pemuda Terluka karena Senjata Tajam

8 hari lalu

Ilustrasi tawuran. TEMPO/M. Iqbal Ichsan
Tawuran AntarKelompok Gangster di Pondok Aren, Satu Pemuda Terluka karena Senjata Tajam

Korban mengalami sejumlah luka akibat tawuran itu, yakni luka sobek di kepala belakang diduga akibat benda tajam, luka sobek di siku dan ibu jari.


Cegah Berita Bohong Jelang Pemilu 2024, Polres Metro Depok Launching Posko Anti-Hoax

12 hari lalu

Kapolres Metro Depok Kombes Ahmad Fuady dan Dandim 0508/Depok Letkol (Inf) Totok Prio Kismanto saat launching Posko Anti-Hoax di Polres Metro Depok, Kamis, 23 November 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Cegah Berita Bohong Jelang Pemilu 2024, Polres Metro Depok Launching Posko Anti-Hoax

Polres Metro Depok juga siapkan tim siber dalam menangkal berita hoax jelang pemilu 2024.


8 Tersangka Penganiayaan Sesama Tahanan Sel Polres Metro Depok Diserahkan ke Kejaksaan

14 hari lalu

Rekonstruksi penganiayaan yang menewaskan AR, 50 tahun, tahanan kasus pencabulan anak di sel Polres Metro Depok, Kamis, 21 September 2023.  Foto : Humas Polres Metro Depok
8 Tersangka Penganiayaan Sesama Tahanan Sel Polres Metro Depok Diserahkan ke Kejaksaan

Sebanyak 6 tahanan Polres Metro Depok menganiaya tersangka pemerkosaan terhadap anak kandung hingga tewas pada Juli 2023 lalu.


Pemuda Cabul Diringkus Polres Metro Depok, Mengaku Pertontonkan Alat Kelamin di 17 Lokasi

15 hari lalu

Kasat Reskrim Polres Metro Depok AKP Markus Simaremare (tengah) didampingi Paur Humas dan Kanit PPA Polres Metro Depok saat konferensi pers penangkapan pemuda cabul di Mapolres Metro Depok, Senin 20 November 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Pemuda Cabul Diringkus Polres Metro Depok, Mengaku Pertontonkan Alat Kelamin di 17 Lokasi

Polres Metro Depok menangkap pemuda cabul asal Jakarta Selatan, Albarissa Raffi Fadzhrin, 18 tahun. Pengakuannya lampaui catatan polisi yang 10 lokasi


Polisi Tangkap 9 Anak Diduga Hendak Tawuran di Lenteng Agung Jakarta Selatan

15 hari lalu

Ilustrasi tawuran. TEMPO/M. Iqbal Ichsan
Polisi Tangkap 9 Anak Diduga Hendak Tawuran di Lenteng Agung Jakarta Selatan

Sebagian besar pelaku yang hendak tawuran pada Ahad dini hari itu masih di bawah umur, bahkan ada yang masih berusia 12 tahun.


Kronologi Mahasiswa Gilang Lawan 5 Begal di Bekasi, Rebut Dua Celurit

19 hari lalu

M Gilang Ramadhan, 19 tahun, pemuda yang duel dengan komplotan begal di Jalan Mandor Demong, Mustika Jaya, Kota Bekasi. Tempo/Adi Warsono
Kronologi Mahasiswa Gilang Lawan 5 Begal di Bekasi, Rebut Dua Celurit

Polisi masih memburu tiga begal lain berinisial G, S, dan B serta mencari sepeda motor korban yang dibawa kabur begal motor itu.


Heru Budi Cabut 7 KJP Pelajar yang Terlibat Tawuran dan Acungkan Celurit di Jakarta Barat

21 hari lalu

Polisi tangkap tiga pelajar yang acungkan celurit di sekitar Perumahan Citra, Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat. Sumber: Polres Metro Jakarta Barat
Heru Budi Cabut 7 KJP Pelajar yang Terlibat Tawuran dan Acungkan Celurit di Jakarta Barat

Salah satu dari tiga pelaku tawuran yang acungkan celurit itu kini berstatus sebagai anak yang berhadapan dengan hukum.


Polisi Kejar Kelompok Begal yang Dilawan Seorang Mahasiswa di Bekasi

21 hari lalu

M Gilang Ramadhan, 19 tahun, pemuda yang duel dengan komplotan begal di Jalan Mandor Demong, Mustika Jaya, Kota Bekasi. Tempo/Adi Warsono
Polisi Kejar Kelompok Begal yang Dilawan Seorang Mahasiswa di Bekasi

Polsek Bantargebang, Kota Bekasi, tengah memburu kelompok begal yang merampas sepeda motor milik seorang mahasiswa, M. Gilang Ramadhan.