Kepala Dishub DKI: Proyek Tol Pelabuhan Ikut Menghambat Akses Penonton Dewa 19 di JIS

Reporter

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo memberikan keterangan pers di DPRD DKI Jakarta pada Senin, 16 Januari 2023. TEMPO/Ami Heppy Setyowati
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo memberikan keterangan pers di DPRD DKI Jakarta pada Senin, 16 Januari 2023. TEMPO/Ami Heppy Setyowati

TEMPO.CO, Jakarta - Dinas Perhubungan DKI menyebutkan keberadaan proyek tol pelabuhan II (Harbour/HBR II) di Jalan RE Martadinata, Jakarta Utara, menjadi salah satu faktor yang menghambat akses penonton konser Dewa 19 keluar dari di Jakarta International Stadium (JIS).

“Di sana yang tadinya empat lajur, karena pembangunan tol HBR II kemudian tinggal dua (lajur). Bahkan ketika ada bus sedang melintas itu tinggal satu lajur,” kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Syafrin Liputo di Balai Kota Jakarta, Rabu, 8 Februarai 2023.

Selain di sisi utara JIS yang ada proyek tol, lanjut dia, di Jalan Danau Sunter Barat dan Jalan Sunter Permai Raya juga sedang ada perbaikan jalan.

Kondisi itu, kata dia, ditambah lagi dengan jumlah penonton membeludak mencapai sekitar 65 ribu orang, membuat lalu lintas kian padat.

“Sehingga lajur ideal di sana empat lajur itu tidak optimal. Kami sudah kerahkan petugas, tapi karena kondisi jalannya seperti itu maka ini belum bisa kami paksakan terjadi kelancaran,” katanya seperti dilansir dari Antara.

Ia mengharapkan pembangunan jalan tembus dari jalur keluar HBR I menuju JIS melalui Jalan Danau Bisma, dapat menjadi solusi menambah akses di stadion dengan kapasitas 82 ribu penonton tersebut.

Sebelumnya, sejumlah penonton konser musik Dewa 19 mengeluhkan soal akses di JIS pada Sabtu, 4 Februari 2023.

Permasalahan akses ke JIS muncul sejak dari kawasan JIEXPO Kemayoran, salah satu lokasi parkir kendaraan pribadi. Di lokasi itu diwarnai antrean panjang sekitar 500 meter penonton menunggu bus antar jemput (shuttle) yang akan membawa ke JIS.

Banyaknya penonton tak sebanding dengan jumlah bus berukuran sedang yang disediakan panitia.

Belum lagi banyak bus tersebut yang terjebak macet saat keluar-masuk JIS karena banyak lalu lintas dan parkir liar kendaraan bermotor.

Selain itu, saat konser selesai sekitar pukul 23.30 WIB banyak penonton tidak mendapatkan bus shuttle.

Mereka akhirnya berjalan kaki sekitar tiga kilometer dari JIS hingga ke perempatan Jalan Danau Sunter Barat-Utara-Jalan Griya Utama untuk mencari transportasi daring mengantar ke JIEXPO.

Penumpukan penonton sempat terjadi saat keluar JIS karena stadion itu hanya memiliki dua pintu gerbang yakni barat dan timur.

Pilihan editor: Jakpro Anggap Wajar Terjadi Kepadatan Arus Usai Penampilan Dewa 19: Konser Besar Pertama di JIS








Dishub DKI Telah Sampaikan Data 417 Bus Transjakarta yang Dihapus dari Aset Ke BPAD DKI

21 jam lalu

Deretan Bus Transjakarta yang mangkrak di pool PPD Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, 22 Januari 2018. TEMPO/Wildan Aulia Rahman
Dishub DKI Telah Sampaikan Data 417 Bus Transjakarta yang Dihapus dari Aset Ke BPAD DKI

Dishub DKI berharap pengajuan penghapusan 417 bus Transjakarta dari aset pemprov DKI bisa kembali dilanjutkan.


Ini Alasan Ahmad Dhani Larang Once Mekel Bawakan Lagu-lagu Dewa 19

1 hari lalu

Pentolan grup musik Dewa 19 Ahmad Dhani tampil dalam konser Dewa 19 di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Sabtu, 4 Februari 2023. Konser bertajuk
Ini Alasan Ahmad Dhani Larang Once Mekel Bawakan Lagu-lagu Dewa 19

Ahmad Dhani melarang eks vokalis Dewa 19, Once Mekel membawakan lagu-lagunya. Apa alasannya?


Profil Once Mekel, Eks Vokalis yang Tak Diijinkan Bawa Lagu Dewa 19

1 hari lalu

Elfonda Mekel atau Once. TEMPO/Yosep Arkian
Profil Once Mekel, Eks Vokalis yang Tak Diijinkan Bawa Lagu Dewa 19

Ahmad Dhani melarang Once Mekel membawakan lagu-lagu Dewa 19 saat konser solonya. Ini profil Once Mekel.


Ahmad Dhani Larang Once Mekel Nyanyikan Lagu Ciptaannya untuk Dewa 19

2 hari lalu

Vokalis Dewa 19 Once Mekel tampil dalam konser Dewa 19 di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Sabtu, 4 Februari 2023. Konser bertajuk
Ahmad Dhani Larang Once Mekel Nyanyikan Lagu Ciptaannya untuk Dewa 19

Menurut Ahmad Dhani, pelarangan penyanyi bernama asli Elfonda Mekel itu menyanyikan lagu ciptaannya hanya terbatas milik Dewa 19.


Persiapan Mudik Lebaran, Dishub DKI Gelar Uji KIR Keliling di Terminal Bus

4 hari lalu

Petugas tengah melakukan pengecekan taksi online saat uji kir di Kantor Satuan Pelayanan Pengujian Kendaraan Bermotor Dishub di Pulogadung, Jakarta, 20 Oktober 2016. Tempo/Tony Hartawan
Persiapan Mudik Lebaran, Dishub DKI Gelar Uji KIR Keliling di Terminal Bus

Dinas Perhubungan DKI mengadakan uji KIR keliling di sejumlah terminal bus untuk persiapan musik lebaran 2023.


Pendaftaran Mudik Gratis Tutup Sementara, DKI: Akan Buka Lagi, Kuota Masih Ada

4 hari lalu

Calon pemudik mengantre daftar Mudik Gratis 2023 yang diselenggarakan oleh Pemkot DKI di Suku Dinas Perhubungan Jakarta Pusat, Senen, Jakarta, Kamis, 23 Maret 2023. Pemkot DKI menyediakan rute mudik gratis sebanyak 19 kota tujuan dan 19. 280 penumpang yang akan di betangkatkan pada 17 April mendatang, sementara pendaftaran berlangsung hingga 13 April. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Pendaftaran Mudik Gratis Tutup Sementara, DKI: Akan Buka Lagi, Kuota Masih Ada

DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan menutup sementara pendaftaran Mudik Gratis Tahun 2023 untuk melakukan verifikasi terhadap jumlah pendaftar.


Pemprov DKI Sediakan 19 Rute Mudik Gratis Tujuan Sumatera dan Jawa

12 hari lalu

Warga melakukan verifikasi offline tiket mudik gratis Lebaran 2022 di Kantor Sudinhub Jakarta Selatan, Pancoran, Rabu, 20 April 2022. Verifikasi offline berlangsung selama satu pekan, mulai 19 hingga 25 April untuk keberangkatan penumpang dari Terminal Pulo Gebang, mulai 27 April 2022. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Pemprov DKI Sediakan 19 Rute Mudik Gratis Tujuan Sumatera dan Jawa

Pemprov DKI menggelar mudik gratis dengan tujuan sejumlah kota di Sumatera dan Jawa.


Besok CFD di Sudirman-Thamrin Ditiadakan, Ada Peringatan 9 Tahun UU Desa

12 hari lalu

Warga berolahraga saat masa PSBB Transisi di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Ahad, 18 Oktober 2020. TEMPO/M Taufan Rengganis
Besok CFD di Sudirman-Thamrin Ditiadakan, Ada Peringatan 9 Tahun UU Desa

Car Free Day (CFD) di wilayah Sudirman-Thamrin dan di Jalan Suryopranoto pada Ahad besok ditiadakan


Pemprov DKI Kembali Adakan Mudik Gratis, Tersedia Kuota 19.280 Penumpang

16 hari lalu

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo usai menemui Penjabat (Pj) Gubernur Heru Budi Hartono di Balai Kota DKI Jakarta, Senin, 13 Februari 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
Pemprov DKI Kembali Adakan Mudik Gratis, Tersedia Kuota 19.280 Penumpang

Pemprov DKI kembali menggelar mudik gratis dan juga truk pengangkut sepeda motor gratis pada Lebaran tahun ini.


Bus Transjakarta yang Mau Dihapus dari Daftar Aset Ada yang Dijarah dan Dipreteli

16 hari lalu

Ratusan bus TransJakarta yang sudah tidak digunakan lagi diparkir di lahan kosong di Dramaga, Kabupaten Bogor, Kamis, 25 Juli 2019. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/ama.
Bus Transjakarta yang Mau Dihapus dari Daftar Aset Ada yang Dijarah dan Dipreteli

Sebanyak 417 bus Transjakarta yang mau dihapus dari daftar aset itu sudah tidak laik operasi dan tua. Ada yang jadi korban penjarahan dan dipreteli.