Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Warga Protes Pemberlakuan Sistem Satu Arah di Simpang Buaran Tangerang Selatan

Penolakan warga Kecamatan Setu, Tangerang Selatan, soal penerapan sistem satu arah (SSA) yang diberlakukan sejak Kamis, 2 Maret 2023. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal
Penolakan warga Kecamatan Setu, Tangerang Selatan, soal penerapan sistem satu arah (SSA) yang diberlakukan sejak Kamis, 2 Maret 2023. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal
Iklan

TEMPO.CO, Tangerang Selatan - Sistem satu arah atau oneway yang diterapkan Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menuai kontroversi. Pasalnya kebijakan ini dianggap tidak tepat.

Pemkot Tangerang Selatan menerapkan sistem oneway di Jalan Simpang Buaran, Viktor, Muncul, dan bundaran Tekno sejak Kamis, 2 Maret 2023. Harapannya kebijakan ini dapat mengurangi kemacetan yang kerap terjadi di jam-jam tertentu.

Namun, hal ini juga membuat sejumlah warga geram. Sandi, salah satu warga yang tinggal di wilayah Kecamatan Setu, menganggap sistem satu arah tersebut menyusahkan warga.

"Masyarakat sini sedikit risih ya terganggu sedikit agak ribet. Ke mana-mana jadi muter, bang. Kita ke depan sedikit aja harus muter dulu. Belum juga diberhentikan petugas, disuruh muter dulu," katanya pada Tempo, Senin, 6 Maret 2023.

Menurut dia, aturan pemberlakuan satu arah biasanya diterapkan pada pagi pukul 06.00 hingga pukul 09.00. Kemudian di sore hari sejak pukul 16.00 hingga pukul 18.30.

"Sebenernya pemberlakuan sistem satu arah ini warga banyak yang komplain karena dari warga khususnya Setu sendiri banyak anak yang sekolah dan kebetulan juga di Setu ini banyak pusat pendidikan," ucap dia.

Menurut Sandi, warga yang mau mengantarkan anaknya ke sekolah jadi kesulitan karena harus memutar di jam-jam pemberlakuan satu arah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Atas kebijakan ini, warga meluapkan kekesalan dengan membentangkan spanduk berisi aspirasi mereka. Hal tersebut diharapkan dapat membuat Pemkot Tangsel melakukan evaluasi atas kebijakan tersebut.

"Ini warga yang tulis, kebetulan temen temen juga yang ada di sini saya juga termasuk. Kalau kita, sih, cuma pengen ngeluarin aspirasi doang, ya, bahwa SSA ini terkesan dipaksakan banget. Sedangkan dari jalanya sendiri belum pas, lah, untuk diberlakukan sistem satu arah ini," ucap dia.

Senada dengan Sandi, Fata, warga lainnya mengaku SSA tidak tepat. Menurut dia, meski diberlakukan sistem satu arah kemacetan masih kerap terjadi. "Masih macet kalau jam sibuk. Jadi menurut saya, sih, jalannya yang harus dilebarkan," tuturnya.

Selain lebih ruwet, sistem satu arah ini malah menyebabkan persoalan baru. "Banyak yang mengeluh muter dan kasian juga para pedagang kecil yang biasa berjualan pagi," tuturnya.

Pilihan Editor: Warga Depok Minta Jangan Ada Lagi Sistem Satu Arah di Jalan Nusantara

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie Instruksikan Pejabat Pemkot Tingkatkan Kinerja

15 jam lalu

Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie saat dijumpai di rumah dinasnya, Serpong, Kamis 13 April 2023. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal
Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie Instruksikan Pejabat Pemkot Tingkatkan Kinerja

Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie minta pejabat yang telah dilantik untuk segera bekerja sesuai dengan kedudukan dan tanggung jawabnya.


Pencurian 2 Sepeda di Tangsel dalam Semalam, Maling Panjat Tembok 2 Meter

22 jam lalu

Ilustrasi pencurian atau pembobolan rumah. shutterstock.com
Pencurian 2 Sepeda di Tangsel dalam Semalam, Maling Panjat Tembok 2 Meter

Korban berharap polisi bisa gencar melakukan patroli untuk mencegah pencurian berulang di perumahan yang berlokasi di Pondok Aren, Tangsel itu.


Cara 4 Warga Sidrap Sulsel Menipu Orang Tangsel untuk Jastip Tiket Coldplay

1 hari lalu

Polda Metro Jaya tangkap 4 pelaku penipuan tiket konser Coldplay yang berdomisili di Sulawesi, Senin, 5 Juni 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Cara 4 Warga Sidrap Sulsel Menipu Orang Tangsel untuk Jastip Tiket Coldplay

Empat warga Sidrap Sulsel ditangkap Polda Metro Jaya karena melakukan penipuan jastip tiket Coldplay. Korban rugi hingga Rp 20 juta.


Kawanan Pencuri Beraksi Siang Hari di Tangsel Terekam CCTV, Bawa Kabur Laptop dan Kamera DSLR

1 hari lalu

Ilustrasi pencurian atau pembobolan rumah. chronicle.co.zw/
Kawanan Pencuri Beraksi Siang Hari di Tangsel Terekam CCTV, Bawa Kabur Laptop dan Kamera DSLR

Kawanan pencuri merusak gembok sebuah rumah di Tangsel. Dokumen-dokumen penting ikut terbawa pencuri.


Sabda Travel Mandiri Wisata Pusat Sebut Tak Terima Dana Calon Jemaah Haji Furodah

1 hari lalu

Umat muslim melakukan tawaf mengelilingi Kabah di Masjidil Haram, Mekah, Arab Saudi, Kamis 1 Juni 2023. Masjidil Haram mulai dipadati umat muslim dari berbagai dunia, sedangkan jamaah calon haji Indonesia akan menuju Mekah secara bertahap mulai 1 Juni 2023 malam. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Sabda Travel Mandiri Wisata Pusat Sebut Tak Terima Dana Calon Jemaah Haji Furodah

PT Sabda Travel Mandiri Wisata membantah kantor cabangnya yang berada di Makassar, Sulawesi Selatan dapat memberangkatkan haji furodah.


393 Calon Haji Asal Tangsel Diberangkatkan Hari Ini, Jemaah Tertua Usia 85 Tahun

4 hari lalu

Seorang pramugari menata barang bawwan jamaah calon haji menaiki pesawat yang membawa ke Tanah Suci di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu 24 Mei 2023. Sebanyak 393 jamaah calon haji kloter pertama embarkasi Jakarta yang merupakan bagian dari 7.510 jamaah yang terbagi dalam 19 kloter dari delapan embarkasi diberangkatkan menuju Madinah, Arab Saudi pada 24 Mei 2023. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
393 Calon Haji Asal Tangsel Diberangkatkan Hari Ini, Jemaah Tertua Usia 85 Tahun

Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie melepas keberangkatan calon jamaah haji di Islamic Center Baiturrahmi.


Ganjil Genap di Puncak Bogor Berlaku Sampai 4 Juni 2023

4 hari lalu

Petugas Sat Lantas Polres Bogor dan petugas Dishub Kabupaten Bogor mengarahkan mobil wisatawan saat penyekatan kendaraan bernomor polisi ganjil genap di jalur wisata Puncak, Gadog, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis 18 Mei 2023. Sat Lantas Polres Bogor memberlakukan sistem ganjil-genap bagi kendaraan bermotor menuju kawasan Puncak mulai Rabu (17/5) hingga Minggu (21/5). ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Ganjil Genap di Puncak Bogor Berlaku Sampai 4 Juni 2023

Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa ganjil genap di kasawan wisata Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.


Kemacetan Parah di Jalur Pejagan-Bumiayu, Polisi: Sudah Ada Rekayasa Lalu Lintas

5 hari lalu

Ilustrasi kemacetan arus mudik / balik. TEMPO/Prima Mulia
Kemacetan Parah di Jalur Pejagan-Bumiayu, Polisi: Sudah Ada Rekayasa Lalu Lintas

Direktur Lalu Lintas Polda Jawa Komisaris Besar Agus Suryo Nugroho mengatakan pihaknya telah menerapkan rekayasa lalu lintas untuk mengurai kemacetan.


Kebakaran Ruko Agen Telur di Tangsel, Kerugian Ditaksir Puluhan Juta Rupiah

5 hari lalu

Ilustrasi kebakaran. ANTARA
Kebakaran Ruko Agen Telur di Tangsel, Kerugian Ditaksir Puluhan Juta Rupiah

Kebakaran ruko di depan kantor Kelurahan Ciputat itu diduga akibat hubungan arus pendek listrik.


Libur Long Weekend, Jalur Puncak Bogor Terapkan Sistem Ganjil Genap dan Siapkan One Way

5 hari lalu

Foto udara kepadatan kendaraan saat diberlakukan rekayasa lalu lintas sistem satu arah di jalur wisata Puncak,Simpang Gadog, Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis 1 Juni 2023.. Kepadatan kendaraan menuju kawasan wisata Puncak Bogor disebabkan oleh tingginya antusias warga memanfaatkan libur panjang cuti bersama Hari Lahir Pancasila serta libur Hari Raya Waisak  untuk berwisata, dan Sat Lantas Polres Bogor memberlakukan sistem satu arah (one way) untuk mengurai kepadatan kendaraan. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Libur Long Weekend, Jalur Puncak Bogor Terapkan Sistem Ganjil Genap dan Siapkan One Way

Dalam libur panjang long weekend kali ini, polisi memprediksi puncak peningkatan volume kendaraan terjadi pada Jumat, 2 Juni 2023.