TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo menyampaikan bahwa Pemprov DKI akan kembali menggelar mudik gratis pada Lebaran tahun ini. Nantinya akan disediakan bus penumpang dan truk pengangkut sepeda motor.
"Jumlah target yang kami akan angkut sekitar 19.280 penumpang. Mengerahkan 482 bus dua arah, yaitu mudik dan balik, juga 690 unit motor dengan diangkut 23 truk," ujar Syafrin di Balai Kota, Selasa, 14 Maret 2023.
Pelaksanaan sosialisasi mudik akan dilaksanakan mulai besok pada tanggal 15 Maret 2023. Nantinya akan dijelaskan secara keseluruhan soal syarat dan ketentuan, serta cara pendaftaran.
Syafrin menjelaskan bahwa keberangkatan bus dan truk akan berbeda-beda. Truk akan berangkat pada tanggal 16 April 2023, sedangkan truk pada 17 April 2023.
"Rencana keberangkatan arus balik 27 April untuk truk dan 28 April untuk bus," kata Syafrin.
Mudik gratis ini akan mengantarkan penumpang ke 19 kota di enam provinsi. Truk pengangkut akan berangkat dari Terminal Pulogadung, sedangkan bus penumpang dari Monumen Nasional atau Monas.
Arus baliknya dari terminal tipe A dari masing-masing kota. "Tujuan penumpang itu ke Terminal Pulogebang, sementara untuk truk tujuannya ke Pulogadung," tutur Syafrin.
Pilihan Editor: Warga Non KTP DKI Bisa Daftar Mudik Gratis dari Pemprov DKI Jakarta