Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bazar Buku Internasional Big Bad Wolf 2023 Digelar 26 Mei-5 Juni di ICE BSD

Reporter

image-gnews
Pengunjung memilih buku yang dijual dalam bazar buku Big Bad Wolf 2022 di ICE BSD, Tangerang, Banten, Ahad, 27 November 2022. Pameran yang berlangsung hingga 5 Desember 2022 tersebut menghadirkan 50.000 judul buku baru dengan tujuan meningkatkan literasi serta budaya gemar membaca masyarakat. ANTARA/Fauzan
Pengunjung memilih buku yang dijual dalam bazar buku Big Bad Wolf 2022 di ICE BSD, Tangerang, Banten, Ahad, 27 November 2022. Pameran yang berlangsung hingga 5 Desember 2022 tersebut menghadirkan 50.000 judul buku baru dengan tujuan meningkatkan literasi serta budaya gemar membaca masyarakat. ANTARA/Fauzan
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBig Bad Wolf Books (BBW) kembali hadir tahun ini. Bazar Buku Internasional itu akan berlangsung 26 Mei-5 Juni 2023 di Hall 3-3A ICE BSD City Tangerang Selatan.

Pameran ini gratis untuk semua pengunjung dan dibuka pukul 09.00-24.00 WIB.

Presiden Direktur Big Bad Wolf Indonesia, Uli Silalahi, mengatakan tema BBW tahun ini adalah #BACAITUKEREN. Menurut dia, BBW bertujuan menjadikan membaca buku sebagai gaya hidup yang menyenangkan.

"Inilah saatnya menjadikan membaca buku sebagai bagian tak terpisahkan dari kehidupan kekinian kita dan menjadi kualitas waktu bersama keluarga," ucapnya dalam konferensi pers Big Bad Wolf di Jakarta, Jumat, 19 Mei 2023 dikutip dari Antara.

Uli menuturkan BBW tahun ini menghadirkan buku-buku baru berbagai genre untuk semua usia. Pada BBW kali ini terdapat banyak buku impor anak berkualitas yang dapat menjadi inspirasi dan edukasi terbaik untuk anak.

Bazar buku ini akan menghadirkan kejutan lewat kontes harian dengan hadiah total lebih dari Rp 7,5 juta dan hadiah utama 1 buah troli penuh buku. Selain itu, ada penawaran promosi harga buku dan flash sale harian.

Selain bazar offline di ICE BSD City, BBW Jakarta 2023 hadir secara online di ecommerce Tokopedia dan Blibli pada 26 Mei–5 Juni 2023.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sementara itu, Senior Vice President BCA, Dody Santosa Iswan, mengatakan BCA akan memberikan kemudahan bertransaksi dengan metode cashless dan akan memberikan promo menarik selama pameran berlangsung.

Promo tersebut di antaranya diskon sampai 7 persen, cashback Rp100 ribu dengan menggunakan Reward BCA, kemudahan cicilan 0 persen dengan pembayaran sampai 6 bulan, serta menyediakan pembayaran menggunakan kartu kredit, debit, Flazz dan QRIS. "Kami menyadari kegiatan ini memiliki semangat yang positif untuk mendukung literasi membaca masyarakat Indonesia,” ujar Dody.

Selain pameran buku, tahun ini BIg Bad Wolf Jakarta berkolaborasi bersama perusahaan Indonesia berskala internasional di bidang desain alas kaki NOKHA LLC, dengan membuat sepatu khusus edisi terbatas selama pameran berlangsung.

Big Bad Wolf 2023 akan melakukan tur ke enam kota, di antaranya Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Balikpapan, dan kota keenam akan menjadi kejutan pemberhentian tur tambahan.

Pilihan Editor: Banyak Waktu Untuk Membaca saat PSBB, Cari Buku Impian di Pesta Buku Digital Ini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


LPEI Bertemu 3 Bos Perbankan, Bahas Penguatan Ekosistem Ekspor Indonesia

6 jam lalu

LPEI Bertemu 3 Bos Perbankan, Bahas Penguatan Ekosistem Ekspor Indonesia

Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) bertemu dengan pimpinan perbankan untuk mendorong pertumbuhan ekspor Indonesia.


PBB Luncurkan Buku Kisah Nyata Upaya Mencapai SDGs.

6 hari lalu

Kepala Perwakilan PBB di Indonesia Valerie Julliand (kanan) bersama Vivie Yulaswati Deputi Menteri di Bidang Kemaritiman dan Sumber Daya Alam BAPPENAS (kiri) menghadiri peluncuran buku
PBB Luncurkan Buku Kisah Nyata Upaya Mencapai SDGs.

PBB meluncurkan "Those Not Left Behind", buku berisi 22 kisah nyata tentang upaya mencapai SDGs.


Layanan Tukar Uang Baru BCA untuk Lebaran 2024, Cek Lokasinya

7 hari lalu

Nasabah perlu tahu jam operasional Bank BCA di kantor cabang utama maupun kantor cabang pembantu. Foto: Canva
Layanan Tukar Uang Baru BCA untuk Lebaran 2024, Cek Lokasinya

Cek lokasi penukaran uang BCA baru untuk lebaran 2024


GoTo Catatkan EBITDA Positif Rp 77 Miliar, Rugi Bersih Sampai Rp 90 T

7 hari lalu

Mitra layanan ojek daring Gojek menunjukkan logo merger perusahaan Gojek dan Tokopedia yang beredar di media sosial di shelter penumpang Stasiun Kereta Api Sudirman, Jakarta, Jumat, 28 mei 2021. Sejumlah mitra pengemudi Gojek berharap mergernya dua perusahan startup Gojek dan Tokopedia memberikan dampak positif bagi kalangan mitra dengan meningkatnya bonus dan insentif karena penggabungan tersebut telah meningkatkan nilai atau valuasi perusahaan. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
GoTo Catatkan EBITDA Positif Rp 77 Miliar, Rugi Bersih Sampai Rp 90 T

GoTo mengumumkan kinerja keuangan dan operasionalnya untuk kuartal IV serta tahun buku 2023.


PNM Gelar Bazar Kuliner Cici Rosa di 62 Cabang

8 hari lalu

PNM Gelar Bazar Kuliner Cici Rosa di 62 Cabang

Lokasi bazar di semua kantor cabang PNM. Berlangsung selama 10 hari dari 17 Maret sampai 26 Maret 2024.


Ramadan 2024, Penjualan Kolak Pisang di Tokopedia Naik Hingga 21 Kali Lipat

8 hari lalu

Ilustrasi kolak pisang. shutterstock.com
Ramadan 2024, Penjualan Kolak Pisang di Tokopedia Naik Hingga 21 Kali Lipat

Penjualan takjil sangat populer di bulan puasa pada Ramadan 2024. Penjualan kolak pisang naik hingga 21 kali lipat.


BCA Siapkan Uang Tunai Rp 68,8 Triliun untuk Lebaran 2024 dan Layani Penukaran Uang Baru

8 hari lalu

Berikut ini KCU dan KCP Bank BCA yang beroperasi saat weekend. Nasabah bisa melakukan transaksi di akhir pekan mulai jam 10.00-15.00. Foto: Canva
BCA Siapkan Uang Tunai Rp 68,8 Triliun untuk Lebaran 2024 dan Layani Penukaran Uang Baru

BCA menyediakan uang tunai sebesar Rp 68,8 triliun untuk kebutuhan masyarakat selama Ramadan hingga Idul Fitri 2024.


Indonesia Open Tetap di Istora Senayan, Konser Baekhyun EXO Pindah ke ICE BSD

8 hari lalu

Konser Baekhyun EXO. Foto: Twitter.
Indonesia Open Tetap di Istora Senayan, Konser Baekhyun EXO Pindah ke ICE BSD

Promotor konser Baekhyun EXO mengabarkan venue akan digelar di ICE BSD setelah jauh hari sebelumnya fans terlanjur mengetahui di Istora Senayan.


Kembangkan UMKM, Pemprov Sumut Gandeng PT Goto Gojek Tokopedia

9 hari lalu

Tokopedia Fashion Market secara offline digelar di Mal Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, pada 7 hingga 11 Februari 2024. Foto: Dok. Tokopedia
Kembangkan UMKM, Pemprov Sumut Gandeng PT Goto Gojek Tokopedia

Penjabat Gubernur Sumatera Utara Hassanudin menandatangani Nota Kesepahaman dengan PT Goto Gojek Tokopedia terkait kerja sama pengembangan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), peningkatan layanan publik dan penataan transportasi melalui aplikasi Gojek di Sumut.


7 Ide Bisnis Barang yang Laris di Bulan Ramadan

10 hari lalu

Apa saja bisnis barang yang laris di bulan Ramadan? Berikut ide bisnisnya yang berpeluang untung yang bisa dicoba. Mulai dari pakaian hingga buku. Foto: Canva
7 Ide Bisnis Barang yang Laris di Bulan Ramadan

Apa saja bisnis barang yang laris di bulan Ramadan? Berikut ide bisnisnya yang berpeluang untung yang bisa dicoba. Mulai dari pakaian hingga buku.