Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Metro: Buntut Ruko Serobot Bahu Jalan KPK Diminta Periksa Jakpro, PSI Ingin Depok Merdeka dari PKS dengan Usung Kaesang

image-gnews
Kondisi ruko di Blok Z4 Utara RT11/RW03 Kelurahan Pluit Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara yang langgar Batas GSB dan serobot Area Prasarana Umum, saluran air dan bahu jalan lebih dari 4 meter. Sumber Foto: Istimewa
Kondisi ruko di Blok Z4 Utara RT11/RW03 Kelurahan Pluit Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara yang langgar Batas GSB dan serobot Area Prasarana Umum, saluran air dan bahu jalan lebih dari 4 meter. Sumber Foto: Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terpopuler metropolitan pada Rabu pagi dimulai dari masalah ruko serobot bahu jalan di Pluit yang sebelumnya adalah aset PT Jakarta Propertindo (Jakpro). Anggota DPRD DKI Gilbert Simanjuntak mempertanyakan pelepasan fasos dan fasum ini tidak pernah diagendakan dalam rapat dengan Jakpro padahal pemindahan barang milik Pemprov DKI Jakarta memerlukan persetujuan DPRD sehingga dia minta KPK periksa penjualan aset itu.   

Berita terpopuler berikutnya adalah daftar Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) yang siap beroperasi pada Agustus 2023. Harga tiket yang dipatok berkisar US$ 16 atau Rp 237.824 (kurs Rp 14.864) hingga Rp 300.000 untuk penumpang kelas 2 (Second Class). 

Berita ketiga adalah PSI akan terus memperkenalkan Kaesang Pangarep ke warga Depok untuk diusung dalam Pilkada 2024. Partai itu menargetkan pada 2024 Depok merdeka dari PKS. 

Berikut 3 berita terpopuler kanal metropolitan pada Rabu, 24 Mei 2023: 

1. Ruko Serobot Bahu Jalan di Pluit, Anggota DPRD Minta KPK Periksa Penjualan Aset Jakpro

Anggota Komisi B Bidang Perekonomian DPRD DKI Gilbert Simanjuntak angkat bicara soal pelepasan hak Pemprov DKI atas fasos dan fasum dalam kasus ruko serobot bahu jalan di Pluit. Menurut Gilbert, pelepasan hak fasos dan fasum sangat tidak masuk akal sebab Pemprov DKI sangat gencar menambah lahan untuk publik melalui RPTRA.

"Dan sangat gencar membeli tanah hingga banyak yang tersandung hukum dan masuk penjara," kata Gilbert dalam keterangan tertulis, Selasa, 23 Mei 2023.

Menurut Direktur PT Jakarta Propertindo atau Dirut Jakpro Iwan Takwin, pelepasan hak atas fasilitas sosial (fasos) dan fasilitas umum (fasum) di Pluit terjadi sebelum pandemi Covid-19 pada Maret 2020. Jakpro tidak menjelaskan apakah kasus itu terjadi pada era Gubernur Anies Baswedan atau Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

"Pelepasan hak atas Fasos dan Fasum ini ke swasta sangatlah bertentangan dengan kewajaran atau aturan/hukum," ujar dia.

Gilbert menjelaskan sesuai PP Nomor 27 tahun 2014 tentang Pengelolaan Barang Negara, Pasal 5 menyebutkan bahwa Gubernur/Kepala Daerah adalah pemegang kekuasaan pengelolaan Barang Milik Daerah, termasuk tanah Fasos dan Fasum.

Selain itu, disebutkan bahwa pemegang kekuasaan berwenang dan bertanggung jawab. Dalam pasal 4 disebutkan bahwa Pemindahtangan Barang Milik Negara berupa tanah dan/atau bangunan memerlukan persetujuan Dewan Perwakilan Rakyat.

DPRD tidak pernah membahas pelepasan aset Jakpro di Pluit

Sejak September 2019, kata Gilbert, DPRD DKI tidak pernah membahas pelepasan Fasos dan Fasum ini secara resmi diagendakan dalam rapat dengan Jakpro. Dia menyarankan sebaiknya KPK, Kejaksaan, dan BPKP turun dan ikut memeriksa penjualan lahan ruko di Pluit tersebut. "Siapa pun Gubernur dan Dirut Jakpro yang terlibat patut diperiksa," kata Gilbert.

Sebelumnya, PT Jakarta Propertindo atau Jakpro menepis informasi bahwa kawasan Ruko Blok Z4 Utara dan Ruko Blok Z8 Selatan jalan Pluit Niaga, Penjaringan, Jakarta Utara adalah miliknya. Aset itu disebut telah menjadi milik pengembang.

"Itu bukan Jakpro,” kata Direktur Utama Jakpro Iwan Takwin saat ditemui di Kawasan Monas Silang Utara, Ahad, 21 Mei 2023.

Iwan mengatakan lupa kapan tepatnya aset, yang kini menjadi sorotan karena kasus ruko serobot bahu jalan tersebut, lepas dari Jakpro dan beralih ke pengembang. “Saya enggak tahu persisnya tapi kemarin sudah kok dibahas sama Wali Kota Jakarta Utara, sudah ditindaklanjuti,” ujarnya.

Selanjutnya daftar rute kereta cepat Jakarta-Bandung berikut tarifnya...

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kaesang Tegaskan Akan Sita Harta Kader PSI Jika Ada yang Korupsi

26 menit lalu

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersiap menggelar rapat perdana dengan sejumlah jajaran pengurus PSI di Gedung DPP PSI, Jakarta, Selasa, 26 September 2023. Kaesang Pangarep memimpin rapat perdana pasca dirinya ditetapkan sebagai ketua umum PSI. Rapat tersebut rencananya akan membahas mengenai berbagai evaluasi dan rancangan strategi menghadapi Pemilu 2024. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Kaesang Tegaskan Akan Sita Harta Kader PSI Jika Ada yang Korupsi

Kaesang Pangarep mengaku miris melihat maraknya korupsi yang terjadi di Indonesia. Ia berjanji akan memperjuangkan RUU Perampasan Aset


Top Metro: Kader PSI Bekasi Diklaim Tambah RIbuan karena Kaesang, 80 RS Tolak Bocah Mati Batang Otak di Bekasi

28 menit lalu

Sejumlah kerabat berdoa di samping peti jenazah BAD saat disemayamkan di Rumah Duka Rumah Sakit Elisabeth,Rawalumbu, Bekasi, Jawa Barat, Selasa, 3 Oktober 2023. Korban didiagnosa mengalami mati batang otak setelah menjalani operasi amandel pada 18 September lalu di RS  Kartika Husada. ANTARA/Fakhri Hermansyah
Top Metro: Kader PSI Bekasi Diklaim Tambah RIbuan karena Kaesang, 80 RS Tolak Bocah Mati Batang Otak di Bekasi

Tiga berita terpopuler kanal Metro diisi tentang PSI dan Kaesang, update kematian anak Pamen TNI di Halim, dan kasus bocah mati batang otak di Bekasi


Tanggapi Tudingan Jadi Ketum PSI karena Anak Jokowi, Kaesang: Siap Salah

33 menit lalu

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersiap menggelar rapat perdana dengan sejumlah jajaran pengurus PSI di Gedung DPP PSI, Jakarta, Selasa, 26 September 2023. Kaesang Pangarep memimpin rapat perdana pasca dirinya ditetapkan sebagai ketua umum PSI. Rapat tersebut rencananya akan membahas mengenai berbagai evaluasi dan rancangan strategi menghadapi Pemilu 2024. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Tanggapi Tudingan Jadi Ketum PSI karena Anak Jokowi, Kaesang: Siap Salah

Ketua umum PSI Kaesang Pangarep merespons tudingan yang menyebut dia jadi pimpinan partai itu hanya karena anak Presiden Jokowi.


Terpopuler: Balasan Jokowi ke Kritik Anies Baswedan, TikTok Shop Resmi Berhenti Jualan Hari Ini

1 jam lalu

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Presiden Joko Widodo mengecek sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara, Senin, 25 April 2022. Sumber: youtube Sekretariat Presiden
Terpopuler: Balasan Jokowi ke Kritik Anies Baswedan, TikTok Shop Resmi Berhenti Jualan Hari Ini

Terpopuler: Balasan Presiden Jokowi terhadap kritik Anies Baswedan tentang PSN, TikTok Shop menyatakan resmi berhenti berjualan hari ini.


Kereta Cepat Jakarta Bandung Whoosh dan Lika-Liku Penamaannya

7 jam lalu

Rangkaian kereta cepat yang membawa rombongan Presiden Jokowi di Stasiun kereta cepat Jakarta Bandung di Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Rabu, 13 September 2023. Presiden Jokowi naik KCJB dari Stasiun Halim ke Stasiun Padalarang dilanjut ke Stasiun Bandung menggunakan kereta feeder. TEMPO/Prima mulia
Kereta Cepat Jakarta Bandung Whoosh dan Lika-Liku Penamaannya

Presiden Jokowi meresmikan Kereta Cepat Jakarta Bandung Whoosh pada Senin, 2 Oktober 2023 di Stasiun Halim, Jakarta Timur. Ada lika-liku penamaannya.


Belum 2 Pekan Sejak Kaesang Dilantik Jadi Ketum, Kader PSI Diklaim Bertambah 13 Ribu

9 jam lalu

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep hadir bersama istrinya Erina Sofia Gudono, dan jajaran pengurus DPP PSI, dalam pertemuan bersama, pengurus organisasi Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP). Kantor Bara JP, Kayu Putih, Jakarta Timur, kamis, 27 September 2023. FATURAHMAN SOPHIAN/TEMPO.CO
Belum 2 Pekan Sejak Kaesang Dilantik Jadi Ketum, Kader PSI Diklaim Bertambah 13 Ribu

Kaesang mengacungkan ibu jari dan mengucapkan terima kasih kepada kader baru yang sudah bergabung dengan PSI.


KCIC: Pembangunan Stasiun Karawang Mencapai 99 Persen

11 jam lalu

General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa usai peresmian Kereta Cepat Jakarta-Bandung atau Whoosh di Stasiun Halim Kereta Cepat Jakarta Bandung pada Senin, 2 Oktober 2023. TEMPO/Ninda Dwi Ramadhani
KCIC: Pembangunan Stasiun Karawang Mencapai 99 Persen

General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa mengatakan pembangunan Stasiun Karawang untuk kereta cepat Jakarta-Bandung sudah 99 persen.


Kata Erick Thohir Soal Kereta Cepat Jakarta-Bandung Jadi Transportasi untuk Piala Dunia U-17 2023

12 jam lalu

Dua perwakilan dari FIFA Marcin Tomasz Stanowski dan Mike Wettstein didampingi sejumlah personel LOC melakukan assessment kereta cepat Jakarta-Bandung pada Sabtu, 23 September 2023. Kredit: Tim Media LOC Piala Dunia U-17 2023.
Kata Erick Thohir Soal Kereta Cepat Jakarta-Bandung Jadi Transportasi untuk Piala Dunia U-17 2023

Cepatnya waktu tempuh perjalanan jadi dasar pertimbangan FIFA untuk membuka opsi menggunakan kereta cepat Jakarta-Bandung saat Piala Dunia U-17 2023.


Ketua Umum PGI Imbau Gereja Tak Minta Sumbangan dari Caleg, Kaesang: Saya Setuju Sekali

13 jam lalu

Ketua umum PSI Kaesang Pangarep menghadiri kunjungan ke kantor Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (PGI), Jakarta Pusat pada Selasa, 3 Oktober 2023. Tempo/Nur Khasanah Apriliani
Ketua Umum PGI Imbau Gereja Tak Minta Sumbangan dari Caleg, Kaesang: Saya Setuju Sekali

Ketua umum PGI Pendeta Gomar Gultom mengimbau gereja tak meminta sumbangan kepada para caleg dan tim sukses calon kepala daerah dan capres.


Dipelopori Jepang, Begini Sejarah Awal Mula Kereta Cepat

15 jam lalu

Kereta Cepat Jakarta Bandung di Stasiun Halim. TEMPO/Tony Hartawan
Dipelopori Jepang, Begini Sejarah Awal Mula Kereta Cepat

Jepang adalah pelopor pertama kereta cepat di dunia. Proyek kereta cepat di Jepang mulai digagas pada dekade 1930-an.