Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jakarta setelah Bukan Ibu Kota Negara, Becermin pada New York di Amerika Serikat

Reporter

Editor

Sunu Dyantoro

image-gnews
Foto udara suasana lalu lintas di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Ahad, 23 April 2023. Berdasarkan data Jasa Marga, sebanyak 500 ribu kendaraan meninggalkan wilayah Jabodetabek menuju ke sejumlah daerah pada arus mudik 2023 sehingga pada hari kedua Lebaran 1444 H sejumlah ruas jalan di Ibu Kota terpantau lengang dari hari biasanya. ANTARA/Indrianto Eko Suwarso
Foto udara suasana lalu lintas di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Ahad, 23 April 2023. Berdasarkan data Jasa Marga, sebanyak 500 ribu kendaraan meninggalkan wilayah Jabodetabek menuju ke sejumlah daerah pada arus mudik 2023 sehingga pada hari kedua Lebaran 1444 H sejumlah ruas jalan di Ibu Kota terpantau lengang dari hari biasanya. ANTARA/Indrianto Eko Suwarso
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemindahan Ibu Kota Negara terus berlangsung tahap demi tahap, termasuk di antaranya menentukan nasib Kota Jakarta ke depannya.

Wajah Jakarta sendiri ke depannya semakin jelas dengan apa yang disampaikan Sekda DKI Jakarta Joko Agus Seyono. Pemerintah tengah menyiapkan Rancangan Undang-Undang tentang Daerah Khusus yang saat ini dalam proses konsultasi publik.

Harapannya, dengan hadirnya UU tentang Daerah Khusus, upaya mewujudkan Jakarta menjadi lebih baik bisa terealisasi dengan mulus.

Dalam rangka mewujudkan Jakarta lebih baik, salah satunya menjadikannya sebagai kota bisnis berskala global, bercermin dari New York di Amerika Serikat, setelah Ibu Kota AS itu pindah ke Washington DC.

Terkait proses menjadi daerah khusus memang bukan perkara mudah. Banyak aspek yang dipertimbangkan, apalagi untuk menjadikan Jakarta sebagai kota bisnis.

Menurut Ketua Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Konsultan Nasional Indonesia (DPD INKINDO) DKI Jakarta, Pung S Zulkarnain, aspek tata ruang dan zona ke depan menjadi hal penting untuk pengembangan Jakarta ke depan.

Hal ini, berkaitan dengan perencanaan aset eks instansi pemerintahan setelah berpindah ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur.

Menurut Pung, hal ini dapat diwujudkan dengan melakukan komunikasi secara berkesinambungan dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk secara bertahap menyiapkan infrastruktur pendukung mewujudkan kota bisnis global.

Memang, sebagai kota bisnis, sebenarnya bukan menjadi persoalan, mengingat sampai saat bisnis masih menjadi penggerak utama Jakarta dan kota-kota sekitarnya.

Namun, agar perkembangan bisnis tetap terukur dan tertata, terutama berkaitan dengan keseimbangan lingkungan, maka perencanaan tetap menjadi keharusan.

Tentunya, semua rencana itu harus mendapat dukungan dari regulasi dalam bentuk undang-undang beserta peraturan daerah yang mumpuni.
Ikut serta

Saat memberikan arahan di depan peserta Rakernas INKINDO dalam rangka menyiapkan peta jalan organisasi empat tahun ke depan, Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyatakan komitmennya untuk mengajak penyedia jasa konsultasi di bidang konstruksi bersama-sama menyiapkan Jakarta sebagai kota bisnis global.

Penyedia jasa konsultan infrastruktur di Indonesia selama ini memiliki peran penting menghasilkan pembangunan konstruksi yang berkualitas, termasuk menentukan arah Jakarta ke depan.

Terkait hal itu, Pemprov DKI menyertakan INKINDO ke dalam musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) untuk bersama-sama menyusun perencanaan Jakarta ke depan, termasuk transformasi setelah Ibu Kota pindah.

Sistem transportasi Jakarta

Salah satu yang menjadi perhatian Pemerintah Provinsi DKI Jakarta saat ini adalah penyusunan sistem transportasi agar saat menjadi kota bisnis global keluaran (output) bisa efektif agar bisa bersaing dengan kota-kota bisnis lain di dunia.

Terkait hal itu, jajaran pemerintahan daerah telah memiliki rencana induk (master plan) Jakarta ke depan, termasuk persiapan regulasinya.

Dalam pembuatan master plan itu tidak semata-mata terkait dengan infrastruktur, tetapi juga aspek ekonomi, sosial, juga sumber daya manusia (SDM) yang harus segera disiapkan sejak dini.

Tahapan regulasi untuk menyiapkan Jakarta ke depan sejauh ini terus berlangsung, baik pada tataran pemerintah pusat (Kementerian Dalam Negeri) dan DPR RI untuk segera diterbitkannya undang-undang sebagai pedoman pemerintahan daerah menjalankan kebijakan ke depan.

Dewan Pengurus Nasional (DPN) INKINDO menyatakan kesiapan organisasinya memberikan masukan terkait transformasi Jakarta menjadi kota bisnis global.

INKINDO telah membentuk tim untuk memberikan masukan kepada Pemprov DKI Jakarta dalam pembuatan perencanaan kota ke depannya, termasuk tata ruang dan sistem transportasi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kalau saat ini anggota INKINDO banyak dilibatkan dalam pembangunan IKN di Kalimantan Timur, maka untuk perencanaan Kota Jakarta ke depan, konsultan konstruksi juga bisa ikut mengambil peran.
Berkualitas

Lantas, dalam mewujudkan perusahaan penyedia jasa konsultasi di bidang konstruksi yang berintegritas dan menjunjung transparansi, maka dalam pelaksanaan pekerjaan di lingkungan Provinsi DKI Jakarta tetap melalui mekanisme tender yang transparan dan terbuka.

Meskipun INKINDO diminta untuk memberikan masukan, namun dalam penunjukan anggotanya di berbagai bidang pekerjaan, tetap mengedepankan profesionalitas anggota.

Dalam mewujudkan hal itu, INKINDO senantiasa meningkatkan kemampuan anggotanya agar selalu memiliki daya saing dan memiliki kemandirian.

Pembangunan konstruksi di DKI Jakarta sangat besar, sehingga bisa menjadi potensi bagi penyedia jasa konsultasi untuk terlibat di dalamnya. Data Badan Anggaran (Banggar) DPRD DKI Jakarta menyebutkan Belanja Daerah tahun anggaran 2023 direncanakan sebesar Rp74,6 triliun yang mayoritas untuk belanja konstruksi.

Namun tak semua proyek konstruksi di Ibu Kota dibiayai dari APBD. Beberapa memanfaatkan kerja sama dengan lembaga internasional yang sudah barang tentu untuk ikut terlibat di dalamnya harus mampu bersaing dengan perusahaan jasa konsultasi asing.

Karena itu, tantangan yang dihadapi penyedia jasa konsultasi konstruksi ke depan semakin berat. Kesempatan untuk mendapatkan pekerjaan melalui lelang-lelang pekerjaan yang bersumber dari dana pemerintah juga tidak semakin mudah.

Belum lagi persyaratan-persyaratan berusaha semakin ketat, karena mengikuti ketentuan peraturan yang baru yang menuntut tingkat kompetensi, baik tenaga ahli maupun badan usaha yang semakin berat.

Baca juga: DKI Jakarta Janji Berikan Hunian Layak, Sekda: Kalau Bersedia Tinggal di Rumah Susun

Badan usaha bidang jasa konsultasi konstruksi 

Tren jumlah badan usaha di bidang jasa konsultasi konstruksi juga terus mengalami penurunan. Hal ini bisa dilihat anggota INKINDO dalam lima tahun ini menunjukkan angka yang semakin menurun.

Tahun 2019, sebelum masa pandemi COVID-19, jumlah anggota sebanyak 6.359 badan usaha. Jumlah ini semakin menurun pada akhir tahun 2022 menjadi 4,806 badan usaha.

Turunnya penyedia jasa konsultasi ini disebabkan berbagai faktor, seperti pandemi, pekerjaan-pekerjaan jasa konsultansi di pemerintahan semakin berkurang, ketersediaan tenaga ahli yang bersertifikat semakin berkurang, modal usaha yang semakin susah, serta faktor lain yang menyebabkan pemilik perusahaan tidak lagi melanjutkan usahanya.

Meskipun jumlah anggota semakin berkurang, INKINDO terus aktif berperan dalam mendukung pembangunan di Indonesia dan ke depan akan mengubah strateginya menjadi organisasi pembelajaran (learning organization) yang stabil dan elastis.

Dengan strategi ini diharap anggota INKINDO dapat terus menciptakan inovasi-inovasi yang bermanfaat untuk negara dan bangsa, serta berwawasan lingkungan, sesuai dengan perkembangan zaman.

Kolaborasi dengan Pemprov DKI Jakarta untuk bersama-sama mewujudkan transformasi menjadi kota global bisnis menjadi peluang bagi INKINDO untuk mendorong anggotanya bisa mengikuti perubahan dan dapat menangkap peluang di bidang tersebut.

Usulan yang dituangkan dalam musrenbang akan disesuaikan dengan kemampuan anggota. Dengan demikian, nantinya pelaku jasa konsultan dapat mengoptimalkan penyerapan anggaran yang sudah dialokasikan Pemprov DKI Jakarta.

Pilihan Editor: Jakarta setelah Bukan Ibu Kota Negara Jadi Kota Bisnis Global, Heru Budi: Ciptakan Inovasi

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cerita Basuki Hadimuljono soal Pembangunan di IKN: 2024 Saya yang Pertama Datang dan Tinggal di SIni

8 jam lalu

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menunjukkan Peta Guna Lahan Otorita IKN yang bakal digunakan pemerintah dalam presentasi kepada calon investor IKN, Rabu, 5 April 2023. TEMPO/M Julnis Firmansyah
Cerita Basuki Hadimuljono soal Pembangunan di IKN: 2024 Saya yang Pertama Datang dan Tinggal di SIni

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono yakin pada tahun 2024, seluruh pekerjaan fisik di IKN sudah rampung dan kota itu sudah sepenuhnya siap dihuni.


Dampak Perubahan Status Jakarta sebagai Daerah Khusus Jakarta

14 jam lalu

Pengunjung menyaksikan pertunjukan video mapping di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Senin, 24 April 2023. Pemprov DKI mengadakan pagelaran Monas Week dan Pentas Seni Monas dengan menampilkan berbagai macam pertunjukan di antaranya air mancur menari, video mapping, dan penampilan musik sebagai bentuk hiburan masyarakat pada libur Lebaran. ANTARA/M Risyal Hidayat
Dampak Perubahan Status Jakarta sebagai Daerah Khusus Jakarta

Daerah Khusus Jakarta jadi nama baru DKI Jakarta usai ibu kota pindah ke IKN Nusantara di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Apa dampaknya?


Bruno Major Ungkap Kesedihan Ditinggal Dua Sahabat dalam Lagu 18

18 jam lalu

Bruno Major. (Foto: Neil Krug)
Bruno Major Ungkap Kesedihan Ditinggal Dua Sahabat dalam Lagu 18

Bruno Major merilis video klip single 18 yang menjadi bagian dari album Columbo


Sudah Berlangsung sejak 2001, Ini Sejarah Car Free Day di Indonesia

1 hari lalu

Suasana car free day di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, Minggu pagi, 27 Agustus 2023.  Data IQAir menunjukkan saat yang sama kualitas udara Jakarta tidak sehat. Tempo/Advist K.
Sudah Berlangsung sejak 2001, Ini Sejarah Car Free Day di Indonesia

Car Free Day yang pertama kali digelar Jakarta pada 2001 mengadopsi konsep dari Belanda dengan tujuan berbeda.


DLH DKI Mau Batasi Alat Ukur Kualitas Udara Swasta, Greenpeace: Pengalihan Isu Polusi

1 hari lalu

Gedung bertingkat terlihat samar karena polusi udara di Jakarta, Sabtu, 2 September 2023. Dikutip dari laman resmi IQAir per 2 September 2023 pukul 13.00 WIB, kualitas udara Jakarta berada di angka 154 yang menunjukkan ketegori tidak sehat. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
DLH DKI Mau Batasi Alat Ukur Kualitas Udara Swasta, Greenpeace: Pengalihan Isu Polusi

Dinas Lingkungan Hidup DKI mempersoalkan laporan indeks kualitas udara Jakarta dari pihak swasta yang belum memiliki izin


Inilah 10 Provinsi di Indonesia dengan Jumlah PNS Terbanyak

1 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan akan mengubah formulasi pembayaran gaji pensiun PNS atau pegawai negeri sipil dari manfaat pasti atau pay as you go menjadi iuran pasti atau fully funded.
Inilah 10 Provinsi di Indonesia dengan Jumlah PNS Terbanyak

Jumlah PNS di setiap provinsi Indonesia berbeda-beda. Lantas, provinsi mana saja yang memiliki jumlah PNS terbanyak?


Pengunjung Pasar Tanah Abang Tak Lagi Berjubel, Warga: Belanja Lebih Enak

2 hari lalu

Suasana Blok A Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, Sabtu, 16 September 2023. Para pedagang mengeluhkan jumlah pengunjung yang menurun beberapa tahun terakhir. Foto: TEMPO/Alifya Salsabila Novanti
Pengunjung Pasar Tanah Abang Tak Lagi Berjubel, Warga: Belanja Lebih Enak

Merosotnya pengunjung Pasar Tanah Abang memberikan manfaat untuk beberapa warga. Warga justru merasa nyaman berbelanja karena pasar tidak sesak.


Komisi II DPR Segera Bawa Revisi UU IKN ke Rapat Paripurna

2 hari lalu

dari kiri) Anggota KPU Idham Holik, Ketua KPU Hasyim Asy'ari, Dirjen Polpum Kemendagri Bahtiar, Ketua DKPP Heddy Lugito, Anggota DKPP Muhammad Tio Aliansyah, Anggota Bawaslu Puadi dan Lolly Suhenty saat menghadiri rapat dengar pendapat dengan Komisi II DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 20 September 2023. Rapat tersebut membahas Rancangan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (RPKPU) terkait usulan dimajukannya pendaftaran Capres dan Cawapres. TEMPO/M Taufan Rengganis
Komisi II DPR Segera Bawa Revisi UU IKN ke Rapat Paripurna

Revisi UU IKN ini memuat sembilan pokok perubahan untuk memastikan pembangunan dan pemindahan IKN berjalan sesuai rencana.


Cetak Ulang KTP Warga Jakarta, Sekda DKI: Butuh Anggaran Besar

3 hari lalu

Warga melakukan pemeriksaan administrasi pergantian data  e-KTP terkait nama jalan, di kawasan Tanah Tinggi, Jakarta Pusat, Rabu, 29 Juni 2022.  TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Cetak Ulang KTP Warga Jakarta, Sekda DKI: Butuh Anggaran Besar

Perubahan pada halaman KTP perlu dilakukan apabila Undang-Undang Kekhususan Jakarta telah disahkan


Teknis Cetak Ulang KTP DKI Jakarta Jadi DKJ Belum Dibahas, tapi Pasti Diganti

3 hari lalu

Ilustrasi pembuatan e-KTP. Dok.TEMPO/Suryo Wibowo
Teknis Cetak Ulang KTP DKI Jakarta Jadi DKJ Belum Dibahas, tapi Pasti Diganti

Warga Jakarta harus siap untuk mencetak KTP elektronik atau e-KTP DKJ. Simak penuturan Sekda dan DPRD DKI tentangnya.