TEMPO.CO, Jakarta - Kendati jumlah pengunjung pantai Ancol pada Sabtu 3 Juni 2023 melonjak karena ada balapan mobil listrik Formula E, rupanya tak berdampak pada kenaikan jumlah penyewaan sepeda listrik.
Manajer Operasi Penyewaan Sepeda Listrik Ancol Said Desca menyebut jumlah penyewa sepeda listrik lebih rendah dari hari sebelumnya. Ia menyebut penyewaan sepeda listrik pada Sabtu kemarin baru mencapai 79 buah sepeda.
"Ini kalau untuk weekend sih lebih sepi ya. Dari antrian aja baru segitu. Kalau ibarat weekend ibaratnya bisa lebih dari 100," kata Said saat ditemui pada Sabtu 3 Juni 2023 di kawasan Pantai Lagoon, Ancol.
Oleh karenanya, adanya pagelaran Formula E tidak mengerek penyewaan sepeda listrik di Ancol. Bahkan, keberadaan balap mobil listrik itu malah menurunkan jumlah penjualan jasa sewa sepeda listrik.
Said sendiri mengatakan jasa penyewaan sepeda listrik di Ancol sendiri berasal dari pihak swasta. Ia menambahkan perusahaan swasta itu kemudian bekerjasama dengan Ancol sebagai penyedia tempat.
Selain itu, Said tidak bisa menjelaskan berapa omset yang telah didapatkan pihaknya pada hari ini. Sebabnya, ia mengatakan proses transaksi penyewaan sepeda listrik menggunakan sistem Qris.
"Kalau pendapatan kan ini sistemnya pake QR kan ya. Kita ga bisa ngecek. Yang bisa ngecek pihak sananya langsung," ujar dia.
Terkait harga, kata Said, sepeda listrik sendiri dibanderol dengan harga 70 ribu untuk waktu satu jam sewa. Pengunjung tinggal mendaftarkan nama mereka dan membayar melalui Qris agar bisa menikmati sepeda listrik di tepian pantai Ancol.
"Sementara itu, untuk 30 menit dibanderol dengan Rp. 35 ribu," kata Said.
Dalam kesempatan terpisah, Kepala Komunikasi Korporat Ancol Ariyadi Eko Nugroho mengatakan jumlah pengunjung Ancol pada hari pertama gelaran Formula E Jakarta mengalami peningkatan dari hari weekend biasanya.
"Per jam 13.00 ini 27 ribu orang, sedikit lebih tinggi di weekend biasa," kata Eko saat dikonfirmasi melalui pesan tertulis.
Pilihan Editor: Formula E 2024 Digelar di Street Circuit, Anies Baswedan: Yang Penting Profesionalisme Terjaga