Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara 4 Warga Sidrap Sulsel Menipu Orang Tangsel untuk Jastip Tiket Coldplay

Reporter

image-gnews
Polda Metro Jaya tangkap 4 pelaku penipuan tiket konser Coldplay yang berdomisili di Sulawesi, Senin, 5 Juni 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Polda Metro Jaya tangkap 4 pelaku penipuan tiket konser Coldplay yang berdomisili di Sulawesi, Senin, 5 Juni 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Empat orang asal Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidenreng Rappang, Sulawesi Selatan, menjadi tersangka penipuan tiket Coldplay.

Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Auliansyah Lubis mengatakan, pelaku meraup uang korban hingga Rp 20 juta lebih.

Uang itu dari korban atas nama Ida Dentamira beserta dua orang temannya. Mereka adalah calon penonton yang berdomisili di Tangerang Selatan.

"Kemudian untuk transfernya ini dua kali dengan jumlah lebih kurang Rp 20 juta sekian. Tepatnya Rp 20.350.000," ujar Auliansyah di Polda Metro Jaya, Senin, 5 Juni 2023.

Uang hasil penipuan itu dibagikan ke semua pelaku bernama Adi, yang mendapat Rp 350 ribu, Abbas Rp 500 ribu, Muhammad Sofian Rp 18 juta, dan Muh. Hamka Hatta Rp 1,5 juta. Mereka membuat tertarik korban melalui akun Instagram @jastiptiket.coldplay yang menjanjikan tersedianya tiket.

Akun Instagram itu dibuat oleh Sofian. Kemudian korban diarahkan mentransfer uang ke akun DANA atas nama Rahma yang dikelola oleh Adi dan Muh. Hamka Hatta.

"Kemudian korban tertarik dan mengirimkan uang sesuai dengan instruksi dari para pelaku," kata Auliansyah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Awalnya, korban menghubungi melalui pesan Instagram ke akun penipuan itu pada 13 Mei 2023, untuk bertanya ketersediaan tiket konser Coldpay. Tetapi pelaku menjawab tidak ada tiket yang tersedia.

Korban bertanya lagi ke pelaku pada tanggal 19 Mei 2023 soal ketersediaan tiket Coldplay. Lalu pelaku menjawab ada dua tiket yang tersedia.

Selanjutnya dari salah satu bukti, korban mentransfer uang Rp 9.350.000 ke akun DANA yang disiapkan pelaku. Setelah ditransfer, korban tidak kunjung mendapatkan tiket yang diinginkan.

"Namun tiket tersebut tidak didapati oleh korban dan bukti pembayaran pun tidak pernah dikirimkan melalui instagram atau melalui e-mail korban oleh para pelaku ke korban," tutur Auliansyah.

Pelaku penipuan penjualan tiket konser Coldplay dijerat Pasal 28 ayat (1) juncto Pasal 45A ayat (1) Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang perubahan atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik. Hukuman yang menanti maksimal enam tahun penjara dan/atau denda Rp 1 miliar.

Pilihan Editor: Setelah di Bantul, Pelaku Penipuan Tiket Coldplay Ditangkap di Sidrap Sulsel

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Blokade Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Bogor dan Tangsel Bersatu Tolak Penutupan Jalan oleh BRIN

1 jam lalu

Ratusan warga Kabupaten Bogor dan Kota Tangerang Selatan menutup akses menuju kantor BRIN, Kamis 18 April 2024. TEMPO/Muhammad Iqbal
Blokade Jalan Serpong-Parung, Ratusan Warga Bogor dan Tangsel Bersatu Tolak Penutupan Jalan oleh BRIN

Ratusan warga Bogor dan Tangsel menggelar aksi menolak rencana penutupan jalan BRIN. Dianggap bisa mematikan rezeki warga.


Sampah di TPA Cipeucang Kian Menggunung, Menanti Kerja Sama Pemkot Tangsel Jalin dengan Daerah Lain

2 hari lalu

Kondisi TPA Cipeucang kian memprihatinkan. Kendaraan pengangkut sampah harus antre untuk bisa menurunkan sampah, Senin 15 April 2024. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Sampah di TPA Cipeucang Kian Menggunung, Menanti Kerja Sama Pemkot Tangsel Jalin dengan Daerah Lain

Jika angin kencang, aroma menyengat tumpukan sampah di TPA Cipeucang, Tangsel, bisa tercium dari jarak yang jauh


Kelola Penggunaan Media Sosial agar Tidak Stres dengan Tips Berikut

2 hari lalu

Ilustrasi bermain media sosial. (Unsplash/Leon Seibert)
Kelola Penggunaan Media Sosial agar Tidak Stres dengan Tips Berikut

Berikut beberapa tips untuk meminimalkan dampak penggunaan media sosial terhadap tingkat stres pada peringatan Bulan Kesadaran Stres.


Lebaran, Volume Sampah di Tangsel Naik 10 Persen

2 hari lalu

Armada pengangkutan sampah terlihat mengantre di TPA Cipeucang, Senin 15 April 2024. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal
Lebaran, Volume Sampah di Tangsel Naik 10 Persen

Sampah di wilayah Kota Tangerang Selatan meningkat 10 persen saat lebaran kali ini dibanding tahun kemarin.


Dosen di Malaysia Tuding Guru Besar Unas Praktik Penipuan dan Jurnal Predator

5 hari lalu

Ilustrasi jurnal ilmiah. Shutterstock
Dosen di Malaysia Tuding Guru Besar Unas Praktik Penipuan dan Jurnal Predator

Disebutkan, ada sedikitnya 24 dosen dari Universiti Malaysia Terengganu yang telah dicatut namanya dalam sejumlah makalah Guru Besar Unas ini.


'Crazy Rich' Vietnam Dijatuhi Hukuman Mati untuk Kasus Penipuan Senilai Rp 200 T

6 hari lalu

Ilustrasi Penipuan. shutterstock.com
'Crazy Rich' Vietnam Dijatuhi Hukuman Mati untuk Kasus Penipuan Senilai Rp 200 T

Wanita 'Crazy Rich' Vietnam dijatuhi hukuman mati atas perannya dalam penipuan keuangan senilai 304 triliun dong atau sekitar Rp 200 T.


Waspada Penipuan Bermodus Belanja Online Menjelang Lebaran

11 hari lalu

Ilustrasi belanja online / e-commerce. freepik.com
Waspada Penipuan Bermodus Belanja Online Menjelang Lebaran

Hati-hati penipuan melalui percakapan teks yang mengatasnamakan kurir dalam fitur pesan instan saat menggunakan platform belanja online.


Waspadai 5 Modus Kejahatan di Musim Mudik Lebaran, Penipuan Tiket sampai Modus Geser Tas

11 hari lalu

Ilustrasi pemudik di stasiun Gambir. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Waspadai 5 Modus Kejahatan di Musim Mudik Lebaran, Penipuan Tiket sampai Modus Geser Tas

Berikut beberapa modus kejahatan yang kerap muncul saat musim mudik Lebaran, dari penipuan tiket hingga modus geser tas.


Polda Sulteng Gagalkan Peredaran 25 Kilogram Sabu Asal Malaysia

12 hari lalu

Ilustrasi Sabu. TEMPO/Amston Probel
Polda Sulteng Gagalkan Peredaran 25 Kilogram Sabu Asal Malaysia

Ditresnarkoba Polda Sulteng menggagalkan narkotika jenis sabu sebanyak 25 kilogram yang hendak dibawa ke Kab. Sidrap Provinsi Sulawesi Selatan.


Polres Tangsel Mulai Siagakan Pos Pengamanan Arus Mudik di Setiap Polsek

13 hari lalu

Petugas kepolisian berjaga di pos pengamanan jalan tol rest area KM 252 Pejagan-Pemalang, Brebes, Jawa Tengah, Rabu 29 Mei 2019. Sejumlah personel Polda Jawa Tengah mulai disiagakan di titik jalan tol dan rest area guna menjaga keamanan pemudik dan antisipasi tindak kejahatan selama arus mudik Lebaran 2019. ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah
Polres Tangsel Mulai Siagakan Pos Pengamanan Arus Mudik di Setiap Polsek

Polres Tangerang Selatan menyiagakan delapan pos pengamanan arus mudik lebaran di setiap polsek selama 14 hari.