Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Amnesty International Ungkap Ada Pembungkaman Suara Masyarakat di MotoGP Mandalika

image-gnews
Mekanik dari tim MT Helmets - MSI Moto2 mempersiapkan motor di Paddock menjelang balapan MotoGP 2024 Mandalika di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Kamis 26 September 2024. MotoGP Mandalika akan berlangsung pada 27-29 September 2024. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Mekanik dari tim MT Helmets - MSI Moto2 mempersiapkan motor di Paddock menjelang balapan MotoGP 2024 Mandalika di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Kamis 26 September 2024. MotoGP Mandalika akan berlangsung pada 27-29 September 2024. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Amnesty International Indonesia menyoroti upaya pembungkaman aspirasi oleh Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat (Polda NTB) dengan mengerahkan personel keamanan secara berlebihan di sekitar arena MotoGP Mandalika pada 27-29 September 2024.

"Ribuan aparat keamanan dikerahkan, lengkap dengan mobil meriam air dan mobil gegana." ungkap Direktur Eksekutif Amnesty International Indonesia, Usman Hamid, pada Jumat, 27 September 2024.

Ia menyebut, pengamanan yang berlebihan adalah hanya upaya untuk membungkam suara-suara masyarakat menuntut keadilan atas haknya yang terdampak langsung oleh pembangunan Sirkuit Mandalika dan Kawasan Ekonomi Khusus atau KEK Mandalika.

"Masyarakat yang menuntut keadilan atas pelanggaran hak-hak mereka, termasuk hak atas tanah dan kehidupan yang layak. Namun, respons yang diterima adalah pembungkaman, pengabaian, dan intimidasi melalui pengerahan aparat keamanan” jelasnya.

Amnesty menyebut Polda NTB mengerahkan 2.736 personel gabungan Polri dan TNI. Pengamanan juga diperkuat oleh 300 personel tambahan dari Mabes Polri dan Polda Jawa Timur. Kapolda NTB juga mengeluarkan Maklumat nomor MAK/2/IX/2024 yang salah satu poinnya adalah melarang masyarakat untuk membentangkan spanduk ataupun menggelar demonstrasi selama perhelatan MotoGP berlangsung. 

“Pengamanan berlebih ini diterjunkan ke pemukiman warga, dengan membangun tenda dan pos-pos pengaman di perkampungan dan di sekitar perumahan warga” ucapnya.

Sumber Amnesty juga mengungkapkan, sirkuit dan Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika menyisakan banyak persoalan terhadap warga terdampak di 15 dusun yang tersebar di lima desa.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setidaknya terdapat empat masalah terkait konflik lahan, di antaranya tanah warga yang belum dibayar sama sekali, tanah yang ketika dilakukan pengukuran kembali ternyata ditemukan kelebihan luas atau biasa disebut pembayaran tanah sisa, pembayaran tanah yang baru hanya DP, dan tanah yang salah bayar. 

“Januari 2019 hingga September 2024, setidaknya ada sembilan kasus serangan terhadap masyarakat adat dengan sedikitnya 89 korban, termasuk kriminalisasi, intimidasi, dan kekerasan fisik” kata Amnesty dalam siaran pers tertulis.

Padahal, Usman Hamid mengatakan tidak ada undang-undang yang melarang siapapun menyuarakan aspirasi di muka umum. Hak atas kebebasan berpendapat dan menyampaikan informasi sudah dijamin dan dilindungi di berbagai instrumen hukum. 

Ia mengatakan dalam instrumen hak asasi manusia internasional, hak atas kebebasan berpendapat dan menyampaikan informasi dijamin di Pasal 19 Kovenan Internasional tentang Hak-Hak Sipil dan Politik (ICCPR) serta Komentar Umum No. 34 terhadap Pasal 19 ICCPR. 

“Hak tersebut juga dijamin di Konstitusi Indonesia, yaitu Pasal 28E ayat (3) dan 28F UUD 1945, serta pada Pasal 14 dan 25 UU No. 39 tahun 1999 tentang Hak Asasi Manusia” tegasnya.

Pilihan Editor: Pasukan Bawah Tanah Jokowi Laporkan Roy Suryo ke Bareskrim Karena Sebut Fufufafa Adalah Gibran

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Telkomsel Dukung Seri Balapan Sepeda Motor Dunia di Mandalika dengan Hadirkan Jaringan Terdepan dan Terluas

29 menit lalu

Pekerja tengah melakukan pengecekan infrastruktur jaringan. Telkomsel menghadirkan infrastruktur jaringan terdepan dengan total 221 BTS 4G/LTE dan 3 BTS Hyper 5G di area Mandalika International Street Circuit dan sekitarnya, memastikan pengalaman digital terbaik bagi pengunjung dan peserta selama perhelatan balapan sepeda motor dunia. Dok. Telkomsel
Telkomsel Dukung Seri Balapan Sepeda Motor Dunia di Mandalika dengan Hadirkan Jaringan Terdepan dan Terluas

Telkomsel menyediakan layanan konektivitas broadband 4G/LTE terluas serta jaringan Hyper 5G unggulan untuk mendukung kelancaran seri balapan sepeda motor dunia, di Mandalika International Street Circuit, Nusa Tenggara Barat, pada 27-29 September 2024.


MotoGP Indonesia 2024: Enea Bastianini Pecahkan Rekor Lap Tercepat dalam Latihan di Mandalika Jumat Siang

2 jam lalu

Pembalap Ducati Lenovo Enea Bastianini. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
MotoGP Indonesia 2024: Enea Bastianini Pecahkan Rekor Lap Tercepat dalam Latihan di Mandalika Jumat Siang

Pembalap Ducati Enea Bastian ini menjadi yang tercepat dalam latihan kedua MotoGP Indonesia 2024 yang berlangsung Jumat, 27 September 2024.


Pro-Kontra Penghapusan Nama Soeharto dalam TAP MPR Nomor 11 Tahun 1998

3 jam lalu

Mantan Presiden Soeharto, menaiki motor gede. istimewa
Pro-Kontra Penghapusan Nama Soeharto dalam TAP MPR Nomor 11 Tahun 1998

Beberapa pihak menanggapi keputusan MPR yang menghapus nama Soeharto dalam TAP MPR Nomor 11 Tahun 1998. Ini pro dan kontranya.


Amnesty Sebut Pengerahan Aparat di MotoGP Mandalika Ancam Kebebasan Berpendapat

4 jam lalu

Pembalap KTM Factory Jack Miller (tengah) beradu kecepatan dengan pembalap Trackhouse Miguel Oliveira (kri) dan pembalap VR46 Marco Bezzecchi (kanan) saat mengikuti sesi latihan bebas MotoGP Mandalika di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Jumat 27 September 2024. Dalam latihan bebas I tersebut catatan waktu tercepat diraih pembalap Prima Pramac Franco Morbideli. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Amnesty Sebut Pengerahan Aparat di MotoGP Mandalika Ancam Kebebasan Berpendapat

Pada ajang balap MotoGP di Sirkuit Mandalika, ribuan aparat keamanan dikerahkan lengkap dengan mobil meriam air dan mobil gegana.


Miguel Oliveira Kecelakaan di FP1, Alami Patah Tangan dan Harus Absen dari Balapan MotoGP Indonesia

5 jam lalu

Miguel Oliveira mengalami kecelakaan dalam FP1 MotoGP Indonesia 2024 di Sirkuit Mandalika, Jumat, 27 September 2024. (x.com/@motogp)
Miguel Oliveira Kecelakaan di FP1, Alami Patah Tangan dan Harus Absen dari Balapan MotoGP Indonesia

Pembalap Trackhouse Racing, Miguel Oliveira, dipastikan absen dalam sesi lanjutan MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika setelah kecelakaan di FP1.


Ketika Penonton Berburu Merchandise Murah di MotoGP Indonesia

6 jam lalu

Salah satu penonton saat membeli merchandise ajang MotoGP Indonesia yang dijual di depan Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat, Jumat, 27 September 2024. (ANTARA/Akhyar Rosidi)
Ketika Penonton Berburu Merchandise Murah di MotoGP Indonesia

Penonton MotoGP Indonesia di Sirkuit Pertamina Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB) mulai berburu merchandise yang akan dipakai untuk menonton.


Hasil Latihan Bebas Pertama MotoGP Indonesia: Franco Morbidelli Tercepat, Marc Marquez Keenam, Bagnaia Posisi 14

8 jam lalu

Marco Morbidelli merajai latihan bebas pertama MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika, Lombok, Jumat, 27 September 2024. (foto: x.com/motogp)
Hasil Latihan Bebas Pertama MotoGP Indonesia: Franco Morbidelli Tercepat, Marc Marquez Keenam, Bagnaia Posisi 14

Franco Morbidelli merajai latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Indonesia di Sirkuit Internasional Mandalika. Marc Marquez Keenam, Bagnaia Posisi 14.


MotoGP Indonesia: Jorge Martin Ingin Jaga Konsistensi di Sirkuit Mandalika

11 jam lalu

Pembalap Prima Pramac Jorge Martin (kanan) dan pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia saat mengikuti sesi konferensi pers menjelang MotoGP Mandalika di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Kamis, 26 September 2024. MotoGP Mandalika akan berlangsung pada 27-29 September 2024. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
MotoGP Indonesia: Jorge Martin Ingin Jaga Konsistensi di Sirkuit Mandalika

Pemimpin klasemen sementara MotoGP 2024 Jorge Martin ingin menjaga konsistensinya sepanjang balapan Grand Prix Indonesia di Sirkuit Mandalika.


Basarnas Siagakan 2 Helikopter untuk MotoGP Mandalika 2024 yang Dimulai Jumat Hari Ini

14 jam lalu

Dua unit helikopter berjenis Dhauphin AS 365 N3+ dengan nomor registrasi HR-3603 dan HR-3606 disiagakan Basarnas selama MotoGP di Sirkuit Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Kamis, 26 September 2024. (ANTARA/Kantor SAR Mataram).
Basarnas Siagakan 2 Helikopter untuk MotoGP Mandalika 2024 yang Dimulai Jumat Hari Ini

Basarnas) menyiagakan dua helikopter di helipad Medical Center Sirkuit Mandalika selama berlangsungnya MotoGP Mandalika 2024.


Jadwal MotoGP Indonesia Dimulai Hari Ini: Maverick Vinales Sebut Mandalika Merupakan Lintasan yang Istimewa

14 jam lalu

Maverick Vinales. (Foto: Aprilia)
Jadwal MotoGP Indonesia Dimulai Hari Ini: Maverick Vinales Sebut Mandalika Merupakan Lintasan yang Istimewa

Pembalap Aprilia Racing Maverick Vinales antusias menyambut balapan MotoGP Indonesia di Sirkuit Internasional Mandalika.