TEMPO Interaktif, Jakarta - Sebanyak empat ekor rusa di kandang Monas dipindahkan ke Kebun Binatang Ragunan, Selasa, 15 November 2011. Pemindahan ini dilakukan Pemerintah DKI karena rusa-rusa di Monas tak terawat.
"Hari ini, empat ekor rusa yang ditangkap dan dipindahkan ke Ragunan," kata petugas Ragunan, dokter Ari, usai menangkap rusa tersebut di Monas.
Sebanyak 11 ekor rusa di kandang Monas akan dipindahkan secara bertahap ke Ragunan. Dengan penangkapan empat ekor rusa ini, maka jumlah rusa yang telah dipindahkan sebanyak enam ekor sehingga tersisa lima ekor rusa yang harus dipindahkan.
Penangkapan empat ekor rusa itu dengan cara dibius menggunakan katamin dengan dosis 2 cc. Bius tersebut disumpit ke rusa tersebut dan menunggu bius bereaksi baru ditangkap.
Setelah ditangkap, empat ekor rusa tersebut dimasukkan ke dua mobil yang telah disiapkan dan diangkut ke Ragunan.
Di Ragunan, menurut dokter Ari, rusa tersebut akan dikarantinakan guna pemeriksaan kesehatan melalui kotoran hewan tersebut. "Kotorannya akan diperiksa. Jika ada rusa yang sakit, langsung diobati," katanya.
Dia menambahkan, pemindahan rusa-rusa ini akan dilakukan secara bertahap karena kandang ini tidak bisa menampung 61 rusa. "Kapasitasnya hanya 50 ekor rusa," katanya.
Karena itu, sisanya lima ekor akan ditangkap pada Kamis lusa. "Mungkin Kamis baru kami akan tangkap lima ekor sisanya," katanya.
YOHANES SEO