Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Merindukan Jalur Nyaman Sepeda di Jakarta  

Pesepeda melintas di antara pengendara sepeda motor yang masuk ke jalur khusus sepeda di Banjir Kanal Timur, Jumat (7/12). TEMPO/Tony Hartawan
Pesepeda melintas di antara pengendara sepeda motor yang masuk ke jalur khusus sepeda di Banjir Kanal Timur, Jumat (7/12). TEMPO/Tony Hartawan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hampir tiap pagi Dina Indri Hapsari mengayuh sepedanya ke tempat kerjanya di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. Dari rumahnya di Ciledug, wanita ini mesti menempuh jarak sekitar 13 kilometer.

"Butuh waktu sampai 60 menit untuk sampai kantor," kata Dina, sekretaris komunitas bike to work ini kepada Tempo beberapa waktu lalu. Waktu tempuh ini lebih cepat jika dibanding menggunakan angkutan umum atau kendaraan bermotor.

Dina mengatakan, banyak manfaat yang diperoleh dengan menggunakan sepeda sembari berangkat kerja, mulai dari badan yang lebih segar hingga badan tidak mudah sakit.

Sayang, tantangan gowes di Jakarta juga lumayan berat. Mulai dari kontur jalan hingga berebut dengan sepeda motor dan angkutan umum. Makanya, menurut Dina, banyak anggota komunitas yang berangkat pagi sekali.

Perasaan Dina ini mewakili sekitar 3.000 anggota komunitas bike to work di Jakarta. Bahkan mereka yang gowes di jalur sepeda pun musti bertarung dengan pemotor.

Saat ini DKI hanya memiliki dua jalur sepeda, di kawasan Melawai, Jakarta Selatan, dengan rute Taman Ayodia hingga Blok M sepanjang 1,5 kilomete, dan di kawasan Kanal Banjir Timur sepanjang 6,7 kilometer dari Jalan Basuki Rahmat hingga Jalan Sukamto.

Dina menutukan, peran pemerintah daerah sangat vital untuk memelihara jalur sepeda. Hanya, ia mahfum, saat ini untuk menambah jalur sepeda sudah sangat sulit, melihat jumlah kendaraan yang sudah sangat padat.

Dengan demikian, ia mengusulkan, minimal Pemerintah Daerah DKI Jakarta membuat kebijakan yang memfasilitasi pengguna sepeda di kawasan bisnis, seperti Jalan Sudirman hingga Thamrin, Kuningan, dan Kemang. "Jadi, orang yang mau ke gedung lain cukup gowes," katanya.

Direktur Institute for Transportation and Development Policy (ITDP) Indonesia, Yoga Adiwinarto, mengatakan sedang menyusun integrasi sepeda dengan angkutan masal. Konsep ini bernama bike sharing.

"Konsepnya meniru program serupa di Hangzhou, Cina," kata Yoga. Ia menjelaskan, secara umum, konsepnya mirip rental sepeda.

Masyarakat meminjam sepeda di terminal penyewaan untuk pergi ke lokasi tujuan. Hanya bike sharing ini dikelola dengan cara lebih modern.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Yoga menjelaskan, dalam bike sharing ini, ada terminal-terminal sepeda yang ditempatkan di dekat halte transportasi massal macam Transjakarta. Di dalam satu terminal minimal ada 20 sepeda. Untuk menyewa sepeda tersebut, masyarakat menggunakan fasilitas semacam e-ticketing.

Tiket elektronik tersebut berisi data si pemegang kartu beserta saldo. Nantinya, mereka yang akan menggunakan sepeda tersebut tinggal menempelkan kartu itu di alat pemindai.

Dengan begitu, otomatis data si peminjam akan terekam. Di terminal ini juga dilengkapi papan informasi yang berisi daftar lokasi terminal-terminal yang ada, sehingga si peminjam tidak bingung di mana dia akan menggembalikan. Si peminjam tinggal mencari terminal terdekat dari tujuan.

Yoga mengatakan, akhir tahun ini akan ada uji coba. "Uji pertama ini akan dipusatkan di kawasan bisnis Kuningan," ujarnya. Sasarannya para pebisnis yang ada di kawasan tersebut.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan bike sharing akan berjalan tahun depan. Menurut dia, saat ini rancangan lebih matang sedang disusun Badan Perencanaan Daerah.

"Akan dianggarkan tahun depan juga," ujarnya. Ia berharap, dengan program ini, masyarakat akan beralih menggunakan sepeda untuk perjalanan jarak dekat, misal antarkantor. Secara garis besar, ia sepakat dengan ide ITDP ini.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Udar Pristono mengatakan akan menambah jalur sepeda di Kanal Banjir Timur sepanjang 15,3 kilometer. "Dalam waktu dekat akan ditambah ke arah Marunda, Jakarta Utara," katanya.

Ia menjelaskan ada tiga jenis jalur, yakni bike route, yang tidak memiliki marka dan bercampur dengan jalan umum; bike lane, memiliki marka jalur sepeda meski masih bercampur dengan jalan umum; bike path, yaitu jalur sepeda terpisah dengan jalan umum.

SYAILENDRA

Baca juga:
Jokowi Digugat Buruh Soal Penetapan Upah

Total Penipuan Suami Eddies Adelia Rp 45 Miliar

Mantan Napi KPK Jadi Ketua NasDem Sumsel

Serang Demo Buruh, 10 anggota Ormas Diperiksa

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Perhatikan 5 Poin Ini Agar Bersepeda Aman

3 hari lalu

Sejumlah anggota komunitas sepeda mengenakan batik saat bersepeda dalam peringatan Hari Batik Nasional, di hari bebas berkendara di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Minggu, 2 Oktober 2022. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Perhatikan 5 Poin Ini Agar Bersepeda Aman

Selain mempersiapkan perlengkapan sebelum bersepeda, memilih sepeda yang tepat juga dapat aktivitas bersepeda menjadi aman.


Asal-usul Hari Sepeda Sedunia Diperingati pada 3 Juni

3 hari lalu

Ilustrasi bersepeda. AP/Darko Vojinovic
Asal-usul Hari Sepeda Sedunia Diperingati pada 3 Juni

Munculnya Hari Sepeda Sedunia bagian dari upaya untuk mengajak bersepeda sebagai alternatif transportasi yang sehat, hijau, dan ekonomis


Sejumlah Kelompok Gelar Tur Sepeda Luncurkan Aplikasi Peta Bersepeda di Jakarta

4 hari lalu

Charlie Albajili Pengkampanye Keadilan Perkotaan Greenpeace Indonesia dalam acara tur sepeda di Taman Adodya, Jakarta Selatan. TEMPO/Desty Luthfiani.
Sejumlah Kelompok Gelar Tur Sepeda Luncurkan Aplikasi Peta Bersepeda di Jakarta

Sejumlah kelompok menggelar tur sepeda di Jakarta dan luncurkan aplikasi peta bersepeda di Jakarta.


Cerita Mudik Lebaran 2023 Pakai Sepeda

51 hari lalu

Ilustrasi wisata sepeda. Foto: tiket.com
Cerita Mudik Lebaran 2023 Pakai Sepeda

biaya mudik lebaran menggunakan sepeda mencapai Rp 1 juta per orang, sudah termasuk penginapan dan makan di jalan selama tiga hari menuju Solo.


Gowes Lombok Charity Ride 2023 Digelar untuk Membantu 1.500 Guru di Lombok Utara

3 Maret 2023

Peserta Lombok Charity Ride 2023 - 1500 KM untuk 1500 Guru di Lombok Utara saat akan memulai perjalanan dari Prestige Motors Pluit, Jakarta menuju Kantor Bupati Lombok Utara pada Jumat, 3 Maret 2023
Gowes Lombok Charity Ride 2023 Digelar untuk Membantu 1.500 Guru di Lombok Utara

Gowes Lombok Charity Ride 2023 berlangsung 7 hari dan menempuh jarak 1.500 km.


Rekomendasi Sepeda Listrik Murah, Harga Mulai Rp 4 Jutaan

9 Februari 2023

Pengunjung GIIAS 2019 menjajal sepeda listrik di booth Ecgo Bike di Hall 10, ICE, BSD City, Tangerang, 21 Juli 2019. TEMPO/Wawan Priyanto
Rekomendasi Sepeda Listrik Murah, Harga Mulai Rp 4 Jutaan

Selain mobil listrik, sepeda listrik juga bisa dijadikan alternatif kendaraan yang ramah lingkungan. Harga mulai Rp 4 jutaan seperti merek Sunrace.


Sepeda Listrik Tenaga Surya Buatan Mahasiswa UMM Dipamerkan

23 Januari 2023

Sepeda listrik tenaga surya buatan mahasiswa UMM. (Foto: ANTARA/HO-UMM)
Sepeda Listrik Tenaga Surya Buatan Mahasiswa UMM Dipamerkan

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Brilly Eldon Fachrudin bersama rekannya telah mengembangkan sepeda listrik tenaga surya.


Cerita Car Free Day, Berlibur tanpa Kendaraan di Thamrin & denyut Bundaran HI

15 Januari 2023

Sejumlah pesepeda berhenti di kawasan Bundaran HI dan berfoto berlatar patung. Kendaraan mulai berdatangan saat pemberlakuan bebas berkendaraan (car free day) berakhir di pukul 10.00, di Thamrin City, Ahad, 15 Januari 2023. TEMPO/Ihsan Reliubun.
Cerita Car Free Day, Berlibur tanpa Kendaraan di Thamrin & denyut Bundaran HI

Lelaki tua duduk di bangku kayu di Thamrin menunggu bus ke Tanah Abang sejak pagi. Ia baru tahu bus boleh lewat usai jam 10.00 di Car Free Day.


Badan Sakit Ketika Bersepeda, Mungkin Ini Sebabnya

10 Januari 2023

Ilustrasi wisata sepeda. TEMPO | Pribadi Wicaksono
Badan Sakit Ketika Bersepeda, Mungkin Ini Sebabnya

Posisi tubuh yang kurang tepat selama bersepeda bisa menyebabkan badan sakit dan pegal. Perhatikan posisi kala naik sepeda.


Tips Pilih Sepeda Sesuai Kebutuhan

10 Januari 2023

Ilustrasi Kegiatan Bersepeda/Brompton
Tips Pilih Sepeda Sesuai Kebutuhan

Banyak jenis sepeda yang tersedia di pasaran sehingga bagi yang baru mau memulai hobi bersepeda mungkin sedikit bingung memilih sepeda yang tepat.