Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Amburadul, Menteri Ferry Ancam Stop Pembangunan Jabodetabek

Editor

Ali Anwar

image-gnews
Pemudik terjebak macet di pintu tol Cikampek, Purwakarta, Jawa Barat, pada Jum'at 25 Juli 2014. Hari Jum'at merupakan puncak arus mudik, karena masyarakat yang bekerja mulai libur pada hari Sabtu. ANTARA/Wahyu Putro A
Pemudik terjebak macet di pintu tol Cikampek, Purwakarta, Jawa Barat, pada Jum'at 25 Juli 2014. Hari Jum'at merupakan puncak arus mudik, karena masyarakat yang bekerja mulai libur pada hari Sabtu. ANTARA/Wahyu Putro A
Iklan

TEMPO.CO, Bogor - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Republik Indonesia, Ferry Mursyidan Baldan, mengatakan, jika dalam kurun waktu lima tahun ke depan penanganan dan penataan kawasan Jakarta dan sekitarnya masih tidak bisa berhasil, lebih baik dihentikan. "Lebih mendingan dihentikan keberadaanya," kata Ferry saat membuka Seminar The 5th Internasional Confrence of Jabodetabek Study Forum di IPB Internasional Convention Center Bogor, Selasa, 17 Maret 2015.

Selama ini, kata dia, pengelolaan Tata Ruang untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya berdasarkan Undang-Undang nomor 26 tahun 2007 tentang Penataan Ruang, Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2008 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional, dan Peraturan Pemerintah nomor 26 Tahun 2008. Khusus untuk wilayah DKI Jakarta dan kawasan Depok, Tangerang, Bekasi, Bogor, Puncak, telah diterbitkan Peraturan Presiden nomor 54 tahun 2008 tentang Penataan Ruang Kawasan Jabodetabekpunjur.

Namun, hingga kini aturan tersebut masih sulit dilaksanakan karena pemerintah daerah mempunyai kebijakan dan cita-cita masing-masing. Padahal, kata Ferry, untuk penanganan penataan tata ruang kawasan Jakarta dan sekitarnya, tidak dapat dipisahkan dan hanya dilakukan oleh masing-masing pemerintah daerah di Jabodetabek. "Kalau dilihat dalam peta Jabodetabek saja, warnanya sudah berbeda-beda padahal seharusnya penanganannya harus satu kesatuan yang utuh," kata dia.

Dalam perjalanannya, semua daerah di Jabodetabek hanya melakukan penanganan Tata Ruang tanpa dibarengi  pengendalian kawasan. Padahal untuk permasalahan Tata Ruang Jabodetabek semuanya harus terintegrasi, mulai dari pembangunan hingga transportasi. Menurut Ferry, hingga saat ini baik pemerintah daerah maupun masyarakat masih memiliki pola pikir dan memandang Jabodetabek hanya daerah hilir dan kawasan hulu saja sehingga menimbulkan sentimen sosial.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Yang muncul dalam pikiran masyarakat masih sebuah sentimen sosial, di antaranya wilayah hulu (kawasan puncak Bogor) menjadi penyebab banjir Jakarta," kata Ferry. Untuk itu, Kementerian Agraria akan membentuk badan yang menangani tata ruang Jabodetabekjur sehingga tata kelolanya terpadu. "Badan khusus bersifat limitatif yang mempunyai kewenangan penuh untuk tata kelola di daerah yang berada di Jabodetabek," kata dia.

Ferry menambahkaan, badna khusus itu bisa saja dalam pembentukannya mengefektifkan badan yang sudah ada, yang sebelumnya menjadi kewenangan penuh dari Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional. "Badan ini bukan hanya kumpulan Kepala Bapeda masing-masing pemerintah kabupaten, akan tetapi bisa juga di dalamnya merupakan forum kepala daerah di Jabodetabek," kata Ferry.

M. SIDDIK PERMANA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Fadil Zon Kenang Ferry Mursyidan Baldan Sosok Yang Cerdas

3 Desember 2022

Anggota Komisi I DPR dari Fraksi Partai Gerindra Fadli Zon di DPR/MPR RI, Jakarta Selatan, Kamis, 22 September 2022 [Tempo/Eka Yudha Saputra]
Fadil Zon Kenang Ferry Mursyidan Baldan Sosok Yang Cerdas

Fadli Zon mendatangi rumah duka mengenang sosok Ferry Mursyidan Baldan sebagai orang yang cerdas dan baik.


Ganjar Pranowo Kenang Momen Bersama Ferry Mursyidan Baldan di Komisi II DPR

2 Desember 2022

Walikota Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Menteri Agraria & Tata Ruang/Kepala BPN, Ferry Mursyidan Baldan, bersepeda di kawasan bebas kendaraan Dago, Bandung, Jawa Barat, 6 September 2015. Ketiga pejabat tinggi ini melakukan gowes bareng santai tanpa kawalan petugas keamanan. TEMPO/Prima Mulia
Ganjar Pranowo Kenang Momen Bersama Ferry Mursyidan Baldan di Komisi II DPR

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo turut melayat ke rumah duka politikus senior Ferry Mursyidan Baldan hari ini Jumat, 2 Desember 2022.


Ketum Golkar Airlangga Hartanto Turut Ikut Salat Jenazah Ferry Mursyidan

2 Desember 2022

Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto menghadiri pertemuan dengan ketua umum Koalisi Indonesia Bersatu di Restoran Bunga Rampai, Jakarta. Rabu, 30 November 2022.  TEMPO/ Febri Angga Palguna
Ketum Golkar Airlangga Hartanto Turut Ikut Salat Jenazah Ferry Mursyidan

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyebut Ferry Mursyidan Baldan telah berjasa besar bagi partainya dan dunia politik Indonesia.


Ferry Mursyidan Baldan Wafat, JK: Baktinya Banyak untuk Bangsa dan Negara

2 Desember 2022

Presiden Joko Widodo dan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla ketika bertakziah ke rumah duka almarhum Ferry Mursyidan Baldan, mantan Menteri Agraria dan Tata Ruang di Slipi, Jakarta Barat, Jumat, 2 Desember 2022. Tim Media JK
Ferry Mursyidan Baldan Wafat, JK: Baktinya Banyak untuk Bangsa dan Negara

Menteri Agraria dan Tata Ruang Ferry Mursyidan Baldan pekan lalu sempat menghadiri acara KAHMI di Palu bersama Jusuf Kalla.


Ferry Mursyidan Baldan Wafat, Jokowi: Dunia Perpolitikan Kehilangan Tokoh yang Baik

2 Desember 2022

Presiden Joko Widodo dan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla ketika bertakziah ke rumah duka almarhum Ferry Mursyidan Baldan, mantan Menteri Agraria dan Tata Ruang di Slipi, Jakarta Barat, Jumat, 2 Desember 2022. Tim Media JK
Ferry Mursyidan Baldan Wafat, Jokowi: Dunia Perpolitikan Kehilangan Tokoh yang Baik

Jokowi mengenang Ferry Mursyidan Baldan sebagai sosok yang sangat baik dan bisa berkomunikasi dengan siapa pun.


Ferry Mursyidan Baldan Ditemukan Meninggal, Keluarga Tolak Autopsi

2 Desember 2022

Ferry Mursyidan Baldan. Dok.TEMPO/Dhemas Reviyanto Atmodjo
Ferry Mursyidan Baldan Ditemukan Meninggal, Keluarga Tolak Autopsi

Polda Metro Jaya mengatakan pihak keluarga mantan Menteri ATR Ferry Mursyidan Baldan menolak autopsi


Ferry Mursyidan Baldan akan Dimakamkan di TPU Karet Bivak Malam ini

2 Desember 2022

Suasana rumah duka Ferry Mursyidan Baldan di Jl Anggrek Cendrawasih, Slipi, Jakarta Barat. Kredit Tempo/ Alfitria Nefi Pratiwi
Ferry Mursyidan Baldan akan Dimakamkan di TPU Karet Bivak Malam ini

Eks Menteri Agraria dan Tata Ruang Ferry Mursyidan Baldan akan dimakamkan malam ini juga di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat.


Ferry Mursyidan Baldan Wafat, Ketua RT: Pejabat tapi Suka Nyapa Warga

2 Desember 2022

Ferry Mursyidan Baldan. Dok.TEMPO/Dhemas Reviyanto Atmodjo
Ferry Mursyidan Baldan Wafat, Ketua RT: Pejabat tapi Suka Nyapa Warga

Mantan Menteri Agraria dan Tata Ruang Ferry Mursyidan Baldan meninggal dunia hari ini, Jumat, 2 Desember 2022


Ferry Mursyidan Baldan Ditemukan Meninggal, Keluarga Coba Hubungi sejak Kemarin

2 Desember 2022

Suasana rumah duka Ferry Mursyidan Baldan di Jl Anggrek Cendrawasih, Slipi, Jakarta Barat. Kredit Tempo/ Alfitria Nefi Pratiwi
Ferry Mursyidan Baldan Ditemukan Meninggal, Keluarga Coba Hubungi sejak Kemarin

Mantan Menteri Agraria dan Tata Ruang Ferry Mursyidan Baldan meninggal dunia hari ini, Jumat, 2 Desember 2022.


Kronologi Mantan Menteri ATR Ferry Mursyidan Baldan Ditemukan Meninggal di dalam Mobil

2 Desember 2022

Hanifah Husain, istri dari Direktur Relawan Prabowo-Sandi, Ferry Mursyidan Baldan, menguasai lahan tambang 3,200 hektar di Berau. Tidak hanya di kubu Prabowo, penguasaan lahan juga  dilakoni sejumlah politikus dan pengusaha yang berada di lingkaran Jokowi. Dok TEMPO
Kronologi Mantan Menteri ATR Ferry Mursyidan Baldan Ditemukan Meninggal di dalam Mobil

Mantan Menteri ATR Ferry Mursyidan Baldan meninggal hari ini. Tubuhnya ditemukan tak bernyawa di dalam mobil di parkiran Hotel Bidakara.