DKI Uji Coba Sistem Ganjil-Genap Setelah Lebaran  

Editor

Erwin prima

Kendaraan terjebak kemacetan di Jalan Sudirman, Jakarta, 16 Mei 2016. Pemprov DKI Jakarta resmi menghapus sistem 3 in 1 secara permanen. TEMPO/M Iqbal Ichsan
Kendaraan terjebak kemacetan di Jalan Sudirman, Jakarta, 16 Mei 2016. Pemprov DKI Jakarta resmi menghapus sistem 3 in 1 secara permanen. TEMPO/M Iqbal Ichsan

TEMPO.CO, Jakarta - Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta memutuskan untuk menerapkan sistem ganjil-genap sebagai pengganti kebijakan 3-in-1.

Kepala Dinas Perhubungan Andri Yansyah mengatakan uji coba sistem itu akan dimulai paling lambat akhir Juli mendatang. “Uji coba dan sosialisasinya dimulai setelah Lebaran,” kata Andri di kantornya, Kamis, 16 Juni 2016.

Sejak 3-in-1 dihapus pada 16 Mei lalu, Dinas Perhubungan menggelar pertemuan dengan Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah Metro Jaya, Dewan Transportasi Kota Jakarta, dan instansi lainnya guna menentukan kebijakan pengganti. Selama pembahasan, Dinas juga sempat mengusulkan penerapan sistem satu arah di kawasan 3-in-1.

Pemilihan sistem ganjil-genap, kata Andri, lantaran kajiannya lebih matang ketimbang opsi lainnya. Dinas Perhubungan belum mengkaji sistem satu arah. Terlebih, ia mengatakan, kajiannya harus menyeluruh lantaran sistem serupa justru menimbulkan kemacetan di Kota Bogor, Jawa Barat.

Dalam pertemuan terakhir antar-instansi, Andri menjelaskan, sistem ganjil-genap bakal berlaku di jalan-jalan protokol eks kawasan 3-in-1. Waktu penerapannya dimulai pukul 07.00-10.00 dan pukul 16.00-19.00 WIB. Mekanismenya dimulai dengan pemasangan stiker pada kendaraan untuk membedakan pelat nomor ganjil dan genap.

Andri mengatakan hanya kendaraan berpelat nomor ganjil yang boleh melintas di jalan protokol eks kawasan 3-in-1 pada tanggal ganjil kalender tahun berjalan. Hal yang sama berlaku bagi kendaraan berpelat genap pada tanggal genap. “Sanksinya tilang bagi pengendara yang melanggar,” kata dia.

Saat uji coba berlangsung, Andri mengatakan koordinasi petugas Dinas Perhubungan dan kepolisian diperlukan untuk mengatur lalu lintas di jalan kawasan non-ganjil-genap. “Supaya tak menimbulkan titik kemacetan lainnya,” kata Andri.

LINDA HAIRANI








Ahmad Sahroni Sebut Formula E Jakarta 2024 Digelar di Luar Monas Lewat Masjid Istiqlal

8 hari lalu

Presiden Joko Widodo bersama Gubernur Jakarta Anjes Baswedan dan Ketua IMI Bambang Soesatyo membuka balapan Formula E Jakarta atau Jakarta E-Prix 2022 di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta, Sabtu 4 Juni 2022. TEMPO/Subekti.
Ahmad Sahroni Sebut Formula E Jakarta 2024 Digelar di Luar Monas Lewat Masjid Istiqlal

Ketua Pelaksana Formula E Jakarta 2022 Ahmad Sahroni membenarkan Jakarta E-Prix 2024 akan dilakukan di jalanan Ibu Kota atau street circuit.


Polda Metro Belum Diajak Bicara Soal Formula E Digelar di Jalan Sudirman Jakarta

13 hari lalu

Formula E Jakarta 2024 Tidak di Sirkuit Ancol, Bamsoet Usulkan Pindah ke Sudirman
Polda Metro Belum Diajak Bicara Soal Formula E Digelar di Jalan Sudirman Jakarta

Latif Usman mengatakan belum tahu soal rencana Formula E yang akan digelar di Jalan Sudirman.


Bapanas Bareng Hero Supermarket DKI Gelar Program Food Rescue

38 hari lalu

Direktur Hero Supermarket Hendy dan Deputi Kerawanan Pangan dan Gizi pada Badan Pangan Nasional Nyoto Nyoto Suwignyo dalam acara Launching Program Food Rescue bersama Hero Supermarket yang akan dilaksanakan di Hero Taman Alfa, Joglo, Jakarta Barat, pada Selasa, 21 Februari 2023. TEMPO/ Moh Khory Alfarizi
Bapanas Bareng Hero Supermarket DKI Gelar Program Food Rescue

Bapanas bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Hero Supermarket meluncurkan program Food Rescue.


Car Free Night Malam Tahun Baru, Jalan Sudirman-Thamrin Akan Ditutup Mulai Pukul 18.00

28 Desember 2022

Petugas melakukan penutupan sejumlah ruas jalan saat pemberlakuan Car Free Night dan Crowd Free Night di Jakarta, Kamis malam, 31 Desember 2020. Penutupan jalan tersebut dalam rangka mencegah kerumunan dalam perayaaan menyambut Tahun Baru 2021. TEMPO/Muhammad Hidayat
Car Free Night Malam Tahun Baru, Jalan Sudirman-Thamrin Akan Ditutup Mulai Pukul 18.00

Pada saat Car Free Night, semua kendaraan tidak boleh melintas di sepanjang jalan itu karena ada 8 panggung malam muda mudi.


PSI Soroti Setoran Deviden Jamkrida Jakarta yang Terus Turun

3 Agustus 2022

Pengunjung melihat suvenir resmi Presidensi G20 Indonesia yang dipamerkan di Gedung Smesco, Jakarta, Rabu 27 Juli 2022. Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah dan Smesco Indonesia mengumumkan 20 UMKM yang akan menjadi pemasok resmi suvenir bagi anggota delegasi di ajang internasional G20. ANTARA FOTO/Syahrudin
PSI Soroti Setoran Deviden Jamkrida Jakarta yang Terus Turun

PSI Jakarta mendorong Jamkrida Jakarta memanfaatkan penambahan modal dasar untuk memperbaiki kondisi perusahaan yang terkena dampak pandemi Covid-19.


KNPI Jakarta Desak Pemerintah Provinsi DKI Cabut Izin Usaha Holywings Indonesia

25 Juni 2022

Sapma Pemuda Pancasila (PP), Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), serta Gerkan Pemuda Ka'bah (GPK) melaporkan promo miras untuk Muhammad dan Maria yang dikeluarkan Holywings Indonesia ke Polda Metro Jaya, Jumat, 24 Juni 2022. Tempo/Arrijal Rachman
KNPI Jakarta Desak Pemerintah Provinsi DKI Cabut Izin Usaha Holywings Indonesia

Sekretaris KNPI DKI Jakarta Muhammad Akbar Supratman, meminta Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mencabut izin usaha Holywings.


DKI Jakarta Tunggak Dana Operasional RT/RW 6 Bulan, Lurah: Akan Segera Dibayar

19 Juni 2022

Ilustrasi dana darurat (PIxabay.com)
DKI Jakarta Tunggak Dana Operasional RT/RW 6 Bulan, Lurah: Akan Segera Dibayar

DKI Jakarta segera membayarkan tunggakan dana operasional Rukun Tetangga dan Rukun Warga (RT/RW) selama enam bulan sejak Januari-Juni 2022.


Car Free Day Jakarta Berlaku Lagi, Selain Sudirman-Thamrin, Ini Lokasi Lainnya

20 Mei 2022

Warga berolahraga di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Minggu, 2 Januari 2022.Meskipun hari bebas kendaraan atau Car Free day (CFD) ditiadakan, namun warga masih banyak yang beraktifitas di kawasan Sudirman-Thamrin. TEMPO/Muhammad Hidayat
Car Free Day Jakarta Berlaku Lagi, Selain Sudirman-Thamrin, Ini Lokasi Lainnya

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali mengadakan car free day dengan pola terbatas mulai Minggu, 22 Mei 2022, pukul 06.00-10.00 WIB.


Catat Syarat Mudik Gratis Kementerian Perhubungan dan Pemprov DKI Jakarta

17 April 2022

Ilustrasi mudik dengan bus. ANTARA/Rony Muharrman
Catat Syarat Mudik Gratis Kementerian Perhubungan dan Pemprov DKI Jakarta

Masyarakat yang ingin mudik gratis dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dapat membawa sepeda motor.


Cari Mudik Gratis, Cek Lembaga Apa Saja yang Menyediakan dan Rutenya

17 April 2022

Ilustrasi mudik dengan bus. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Cari Mudik Gratis, Cek Lembaga Apa Saja yang Menyediakan dan Rutenya

Ketahui apa syarat untuk mengikuti mudik gratis dari beberapa lembaga berikut.