Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menjelang Natal, Gereja Katedral Hanya Buka Satu Pintu Masuk

image-gnews
Bus tingkat wisata di hari pertama beroperasi melintasi Gereja Katedral, Jakarta, Senin (24/2). TEMPO/Dian Triyuli Handoko
Bus tingkat wisata di hari pertama beroperasi melintasi Gereja Katedral, Jakarta, Senin (24/2). TEMPO/Dian Triyuli Handoko
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Gereja Katedral, Jakarta Pusat, akan melaksanakan ibadah misa natal pada 24 dan 25 Desember 2016. Tak ada persiapan keamanan khusus yang disiapkan dalam menghadapi misa tahun ini.

"Kami memberikan pengamanan dengan cara memberikan anjuran kepada umat agar tak membawa barang yang berlebihan, tas yang besar," kata anggota Bagian Hubungan Masyarakat Panitia Natal Katedral, Bernand Hidayat, saat dikonfirmasi Tempo, Kamis, 22 Desember 2016.

Pengumuman ini, menurut dia, telah disebarkan sejak tiga minggu lalu dalam acara misa-misa mingguan. Meskipun begitu, tidak berarti tak akan ada pengamanan lain di dalam Katedral saat misa natal nanti.

Bernard berujar, saat misa Natal, 24-25 Desember nanti, Katedral hanya membuka satu pintu masuk. Dengan jalur satu pintu itu, Bernard mengharapkan pengawasan terhadap umat yang datang akan lebih ketat.

"Jadi nanti yang membawa tas atau barang besar, bisa terlihat dan menjadi perhatian petugas keamanan. Namun semua umat juga akan diperiksa oleh handheld metal detector," ucap Bernard.

Jumlah personel pengamanan juga tak akan mengalami banyak penambahan. Selain petugas pengamanan dari internal, petugas keamanan eksternal dari Kepolisian Daerah Metro Jaya juga akan berjaga-jaga di sekitar gereja.

Pihak Polda Metro Jaya menuturkan telah berkoordinasi dengan tiap kepolisian resor dan sektor se-Jakarta terkait dengan pengamanan saat natal. Meski tak merinci jumlah personel, polisi mengatakan titik-titik keramaian ibadah natal akan dijaga ketat oleh tim pengamanan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Nanti kapolres akan melihat jemaat berapa, ada berapa kebaktiannya," ujar Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwono.

Mereka bahkan menyiapkan walkthrough metal detector untuk dipinjamkan kepada gereja yang merasa membutuhkan. Namun Bernard mengatakan Gereja Katedral tidak meminjam peralatan walkthrough metal detector. "Kami hanya menggunakan handheld metal detector milik kami," ucapnya.

Gereja Katedral akan menggelar delapan misa. Pada 24 Desember, tiga misa akan dilaksanakan sejak pukul 17.00 WIB. Sedangkan pada 25 Desember, misa akan mulai dilakukan pada pukul 06.00 sebanyak lima kali.

EGI ADYATAMA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Menjelang Perayaan Natal 2023, Tim Penjinak Bom Sterilisasi Gereja-gereja di Tangerang

24 Desember 2023

Polisi bersiap melakukan sterilisasi di Gereja Katolik Santo Mikael Jalan Tanjung  Sadari, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu 23 Desember 2023. Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya melakukan sterilisasi gereja-gereja di wilayah hukumnya untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi umat Kristiani dalam melaksanakan ibadah Natal. ANTARA FOTO/Didik Suhartono
Menjelang Perayaan Natal 2023, Tim Penjinak Bom Sterilisasi Gereja-gereja di Tangerang

Tim Penjinak Bom (Jibom) melakukan sterilisasi gereja-gereja di Tangerang menjelang perayaan Natal 2023. Begini hasilnya.


Polisi Amankan Gereja Katedral Selama 24 Jam Saat Perayaan Natal, Jumlah Personel Ditambah Hari Ini

24 Desember 2023

Anggota polisi membawa Unit Satwa K-9 Ditsabhara Polda Jateng melakukan penyisiran saat sterilisasi di Gereja Katedral SPM Ratu Rosario Suci, Semarang, Jawa Tengah, Jumat 22 Desember 2023. Polisi melakukan sterilisasi di sejumlah gereja guna meningkatkan dan menjamin keamanan serta kenyamanan kepada umat Nasrani dalam menjalankan ibadah perayaan Natal 2023. ANTARA FOTO/Makna Zaezar
Polisi Amankan Gereja Katedral Selama 24 Jam Saat Perayaan Natal, Jumlah Personel Ditambah Hari Ini

Polisi akan mengamankan Gereja Katedral selama 24 jam sehubungan dengan perayaan Natal 2023. Jumlah personel mulai ditambah hari ini.


Libur Natal dan Tahun Baru 2024, Warga Bekasi Dipersilakan Titip Kendaraan di Kantor Polisi

23 Desember 2023

Ilustrasi motor Kawasaki. (Foto: Rideapart)
Libur Natal dan Tahun Baru 2024, Warga Bekasi Dipersilakan Titip Kendaraan di Kantor Polisi

Warga Bekasi dapat menitipkan kendaraannya di kantor polisi terdekat saat libur Natal dan Tahun Baru 2024.


Pantau Pengamanan Natal, Heru Budi Apresiasi Kapolda Metro dan Pangdam Jaya

25 Desember 2022

Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono meninjau persiapan ibadah malam Natal 2022 di Gereja GPIB Immanuel, Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu, 24 Desember 2022. TEMPO/Ami Heppy S
Pantau Pengamanan Natal, Heru Budi Apresiasi Kapolda Metro dan Pangdam Jaya

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengapresiasi jajaran Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya yang melakukan pengamanan gereja saat Natal


Polres Bogor Dirikan 15 Pos Pengamanan Selama Perayaan Natal dan Tahun Baru

23 Desember 2022

Personil Brimob mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2022 di lapangan Monumen Nasional, Jakarta, Kamis, 22 Desember 2022. Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2022 dalam rangka pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023. Sebanyak 2.195 personel gabungan TNI, Polri, dan instansi terkait diturunkan dalam apel gelar pasukan tersebut. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Polres Bogor Dirikan 15 Pos Pengamanan Selama Perayaan Natal dan Tahun Baru

Polres Bogor membangun 15 pos pengamanan dan 1.109 anggota selama perayaan Natal dan tahun baru.


Polri Turunkan 166 Ribu Personel Gabungan dalam Operasi Lilin Pengamanan Natal dan Tahun Baru

16 Desember 2022

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo memberikan pengarahan kepada pejabat utama, Kapolda hingga jajaran kewilayahan dalam kegiatan Apel Kasatwil di Hotel Sultan, Jakarta. Rabu, 14 Desember 2022. Sigit menjelaskan, Apel Kasatwil merupakan ajang untuk melakukan refleksi dan evaluasi terkait dengan seluruh kinerja Polri selama satu tahun terakhir atau tahun 2022. TEMPO/Magang/Martin Yogi
Polri Turunkan 166 Ribu Personel Gabungan dalam Operasi Lilin Pengamanan Natal dan Tahun Baru

Polri pastikan Operasi Lilin 2022 pengamanan Natal dan Tahun Baru akan dimulai sejak Kamis 22 Desember hingga 3 Januari 2023.


Menko Muhadjir Sebut Tak Ada Pembatasan Perayaan Natal 2022, Tapi Wajib Taati Prokes

16 Desember 2022

Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy memberi keterangan setelah meninjau Stadion Kanjuruhan di Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur, Minggu, 2 Oktober 2022. Menurut Muhadjir, korban meninggal akibat kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, tersebut akan mendapat santunan dan pemerintah menanggung semua biaya perawatan di rumah sakit. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto
Menko Muhadjir Sebut Tak Ada Pembatasan Perayaan Natal 2022, Tapi Wajib Taati Prokes

Muhadjir Effendy mengatakan tidak ada pembatasan perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023


Hari Ini, Kapolri Bakal Pimpin Rakor Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023

16 Desember 2022

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo memberikan pengarahan kepada pejabat utama, Kapolda hingga jajaran kewilayahan dalam kegiatan Apel Kasatwil di Hotel Sultan, Jakarta. Rabu, 14 Desember 2022. Sigit menjelaskan, Apel Kasatwil merupakan ajang untuk melakukan refleksi dan evaluasi terkait dengan seluruh kinerja Polri selama satu tahun terakhir atau tahun 2022. TEMPO/Magang/Martin Yogi
Hari Ini, Kapolri Bakal Pimpin Rakor Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023

Catatan penting dari Kapolri dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru 2022 soal antisipasi peristiwa teror.


Polisi Siapkan Penembak Jitu Amankan Natal di Jawa Tengah

25 Desember 2019

Anggota Kepolisian dibantu anjing pelacak saat melakukan sterilisasi di Gereja Kathedral, Jakarta, Selasa, 24 Desember 2019. Pada malam Natal, setidaknya ada tiga misa yang digelar di gereja ini. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Polisi Siapkan Penembak Jitu Amankan Natal di Jawa Tengah

Kepolisian tidak segan melakukan tindakan tegas bagi pelaku kriminal yang mencoba mengacaukan perayaan Natal.


Pengamanan Natal di Depok, Lebih dari Seribu Polisi Diterjunkan

24 Desember 2019

Proses evakuasi tas mencurigakan yang ditemukan di dekat Gereja Bhetel Indonesia, Pancoran Mas, Kota Depok, Selasa 24 Desember 2019. TEMPO/ADE RIDWAN
Pengamanan Natal di Depok, Lebih dari Seribu Polisi Diterjunkan

Pengamanan Natal di Kota Depok sempat diwarnai pengerahan tim Gegana karena keberadaan tas tak bertuan di samping gereja di Jalan Kartini.