Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pembangunan Jembatan RSUI Terhambat Pembebasan Lahan  

Editor

Suseno TNR

image-gnews
Rumah Sakit UI Depok yang masih dalam proses pembangunan.
Rumah Sakit UI Depok yang masih dalam proses pembangunan.
Iklan

TEMPO.CODepok - Universitas Indonesia mendorong Pemerintah Kota Depok segera membebaskan jalan terusan Juanda di kawasan Beji, Depok. Pembebasan tersebut dibutuhkan untuk pembangunan jembatan sebagai akses penghubung antara Rumah Sakit UI dan Jalan Raya Margonda.

Direktur Pengelolaan dan Pemeliharaan Fasilitas UI Gandjar Kiswanto mengatakan pihaknya membutuhkan jembatan utama untuk keluar-masuk kendaraan ke Rumah Sakit UI dari Jalan Margonda. Sebab, RSUI segera diresmikan dan beroperasi pada Agustus 2017. "Jembatan itu nantinya menjadi pintu keluar-masuk satu-satunya ke RSUI, yang ada di atas Jalan Tol Cijago," kata Gandjar, Jumat, 3 Januari 2017.

Menurut dia, setiap pembangunan jalan tol membutuhkan jalan arteri. Namun sekarang pola tersebut berubah. Sehingga pembangunan jalan tol lebih diutamakan dibanding jalan arteri.

Baca: UI Bangun Rumah Sakit dan Gedung Senilai Rp 1,4 Triliun

Pemerintah pusat menyatakan sudah siap membangun jembatan tersebut karena sangat dibutuhkan. Apalagi RSUI akan menjadi rumah sakit utama rujukan di Indonesia dan untuk kepentingan masyarakat. "Depok memang mengalami kendala dalam pembebasan lahan. Tapi kami siap berkoordinasi untuk pembangunan jembatan ini," ucap Gandjar.

Rencananya, jembatan ini akan dibangun sepanjang 110-120 meter dengan lebar 22 meter. Namun, karena pemerintah Depok belum bisa membebaskan jalan terusan Juanda, UI mengubah rencana dengan mengubah panjangnya menjadi 90 meter dengan lebar 22 meter. Nantinya, UI akan meminta PT Pertamina mengizinkan lahannya digunakan sementara untuk akses keluar jembatan. 

"Sebab, terusan Juanda belum bisa dibebaskan. Jadi nanti jatuhnya di ROW (Right of Way) Pertamina Gas," ucapnya. "Kami sudah mengirim surat untuk meminta izin ke Pertamina Gas."

Gandjar menambahkan, jika nanti pemerintah Depok bisa membebaskan lahan terusan Juanda, UI akan menambah panjang jembatan. Sejauh ini, UI telah dua kali berkoordinasi dengan pemerintah Depok, yaitu pada 2015 dan 2016. "Tetap belum ada kepastian," ucapnya.

Gandjar menuturkan, pembangunan Jembatan Utama UI akan mulai direalisasikan pada Maret 2017. Tahapan saat ini adalah proses finalisasi izin dari Pertamina Gas untuk menggunakan lahan mereka. 

Hingga Februari 2017, pembangunan RSUI sudah mencapai 70 persen. Karena itu, UI harus segera menyelesaikan pembangunan jembatan tersebut. "Sebelum terusan jadi, terpaksa kami menggunakan jalan warga yang lebarnya tidak mencapai 8 meter."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca: Rumah Sakit UI Depok Mulai Beroperasi Tahun Depan

Kepala Bidang Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Pengembangan Daerah Dody Setiawan mengatakan pemerintah Depok masih melakukan penyesuaian detail enginering design pembangunan terusan Juanda. "DED sudah jadi sejak 2015, tapi ada penyesuaian karena ada rencana pembangunan Jembatan UI dan pintu keluar-masuk Jalan Tol Cijago di Juanda," ujarnya.

Namun pemerintah telah menargetkan pembebasan terusan Juanda mulai 2018 secara bertahap. Adapun pembahasan tersebut telah dilakukan sejak tahun kemarin. Apalagi sebenarnya DED terusan Juanda sudah ada sejak 2005. "Sudah dua kali ada DED-nya. Sekarang tunggu penyesuaiannya," ujar Dody.

Ia mengungkapkan, penyesuaian tersebut karena pembangunan terusan Juanda di kawasan itu melewati rel kereta. Sehingga pembangunan terusan Juanda dipastikan menggunakan underpass.

Namun, kalau menggunakan underpass, kata Dody, kemiringan untuk masuk ke akses jembatan yang nantinya akan dibangun sulit dijangkau. "Jadi pertimbangannya itu, sehingga harus disesuaikan," ujarnya. "Sulit dari underpass langsung dibuat belokan ke jembatan. Kemiringannya tidak memungkinkan."

Baca: Rumah Sakit Universitas Indonesia Diracang Tahan Gempa

Lebih jauh, ia menuturkan, terusan Juanda merupakan salah satu target pembangunan jalan yang tertuang di Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Kota Depok pada 2006-2025. Bahkan terusan Juanda masuk target pembangunan Depok Outer Ring Road (DORR).

Hingga tahun 2025, Pemkot Depok menargetkan pembebasan terusan Juanda hingga 50 persen atau berjarak 7 kilometer dari Jalan Juanda sampai Limo Raya. "Memang pembebasannya membutuhkan anggaran yang cukup besar," ujar Dody. "Sampai sekarang saja Jalan Tol Cijago belum selesai pembebasannya."

IMAM HAMDI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Golkar Jajaki Koalisi dengan PKS Hadapi Pilkada Depok 2024

9 hari lalu

Ketua DPC PKS Kota Depok Imam Budi Hartono mendampingi bacaleg mendaftar ke Kantor Sekretariat KPU Depok di Jalan Margonda No. 379, Kecamatan Beji, Depok, Senin, 8 Mei 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Golkar Jajaki Koalisi dengan PKS Hadapi Pilkada Depok 2024

Ketua DPD Golkar Kota Depok Farabi A. Arafiq telah bertemu dengan Ketua DPD PKS Kota Depok Imam Budi Hartono untuk menjajaki koalisi di Pilkada Depok.


Ombudsman Minta OIKN Hati-hati di Pembebasan Lahan Warga Kawasan IKN

26 hari lalu

Pj Bupati Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur Makmur Marbun bersama Forkopimda saat berdialog dengan sembilan tersangka yang telah ditangguhlan penahanannya. Foto: ANTARA/HO-dokumen Humas Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara
Ombudsman Minta OIKN Hati-hati di Pembebasan Lahan Warga Kawasan IKN

Ombudsman meminta Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) hati-hati dalam pembebasan lahan warga di kawasan IKN.


Kebun Pisang Dilewati Proyek Jalan Tol IKN, Warga Mengaku Dibayar Rp 25 Ribu per Rumpun

34 hari lalu

Tangkapan layar suasana kebun pisang milik warga Desa Pemaluan, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur yang terdampak proyek tol infrastruktur pendukung Ibu Kota Nusantara (IKN). Foto: Istimewa
Kebun Pisang Dilewati Proyek Jalan Tol IKN, Warga Mengaku Dibayar Rp 25 Ribu per Rumpun

Suhar, warga Desa Pemaluan, Penajem Paser Utara, Kalimantan Timur, bercerita soal kebun pisangnya yang terdampak proyek tol di IKN


Geger Rekapitulasi Suara di Kota Depok: Dugaan Intimidasi hingga Viral Surat PPK Mundur

44 hari lalu

Sejumlah massa dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Depok membawa miniatur keranda berkain putih bertuliskan 'Matinya Demokrasi' saat menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor KPU Depok, Jawa Barat, Rabu, 6 Maret 2024. Aksi tersebut buntut dari temuan dugaan penggelembungan suara saat rekapitulasi suara di panitia pemilihan kecamatan (PPK) guna meningkatkan suara salah satu caleg DPR RI Dapil VI dari partai lain dan berharap agar KPU Kota Depok tegas menjunjung netralitas hingga integritas agar pesta demokrasi yang jujur dan adil. TEMPO/M Taufan Rengganis
Geger Rekapitulasi Suara di Kota Depok: Dugaan Intimidasi hingga Viral Surat PPK Mundur

Proses rekapitulasi penghitungan suara di Kota Depok diwarnai dugaan intimidasi. Proses rekapitulasi sempat terhenti.


Tol IKN Seksi 6A dan 6B Masih Tersandung Pembebasan Lahan

53 hari lalu

Pembangunan Jalan Tol IKN Nusantara Seksi 5A oleh Kementerian PUPR. ANTARA/HO - Kementerian PUPR
Tol IKN Seksi 6A dan 6B Masih Tersandung Pembebasan Lahan

Kepala Satgas Pelaksanaan Pembangunan IKN Nusantara menyebut Pembangunan jalan bebas hambatan atau Jalan Tol Seksi 6A dan 6B masih terkendala pembebasan lahan.


Kilas Balik Program Sehari Tanpa Nasi di Depok, Belasan Siswa Pingsan 12 Tahun Lalu

11 Februari 2024

Ilustrasi sakit perut (pixabay.com)
Kilas Balik Program Sehari Tanpa Nasi di Depok, Belasan Siswa Pingsan 12 Tahun Lalu

Acara pemecahan rekor MURI sehari tanpa nasi di Depok melibatkan puluhan ribu orang. Belasan siswa pingsan karena lemas


LMAN Kucurkan Rp 1,43 Trilun untuk Pembebasan Lahan di IKN, Ini Rinciannya

24 Januari 2024

Presiden Joko Widodo mendapat penjelasan dari Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kedua kiri) didampingi Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR Diana Kusumastuti seusai pemasangan bilah pertama Garuda di Kantor Presiden, Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Jumat, 22 September 2023. Presiden Jokowi menyebut progres pembangunan Kantor Presiden sudah mencapai 38 persen. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
LMAN Kucurkan Rp 1,43 Trilun untuk Pembebasan Lahan di IKN, Ini Rinciannya

LMAN sepanjang tahun 2023 telah menggelontorkan dana sebesar Rp 1,426 triliun untuk pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur.


Politikus PDIP Sebut Relokasi Paksa Siswa SDN Pondok Cina 1 Bukti Keangkuhan Penguasa Depok

11 Januari 2024

Orang tua siswa SDN Pondok Cina 1 yang masih bertahan di gedung sekolah lama di Jalan Margonda Km 4,5 Kelurahan Pondok Cina, Kecamatan Beji, Depok, Rabu, 3 Januari 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Politikus PDIP Sebut Relokasi Paksa Siswa SDN Pondok Cina 1 Bukti Keangkuhan Penguasa Depok

Wakil Ketua DPRD Kota Depok dari Fraksi PDIP, Hendrik Tangke Allo, menilai relokasi paksa siswa SDN Pondok Cina 1 bukti keangkuhan penguasa Depok.


Cerita di Balik Pembangunan Flyover Cisauk, Dibiayai APBD Kabupaten Tangerang Rp 200 Miliar

10 Januari 2024

Suasana lalu lintas di Jalan Raya Cisauk setelah flyover Cisauk dioperasikan. TEMPO/JONIANSYAH HARDJONO
Cerita di Balik Pembangunan Flyover Cisauk, Dibiayai APBD Kabupaten Tangerang Rp 200 Miliar

Flyover Cisauk diklaim sebagai proyek jembatan layang pertama di Indonesia yang seluruhnya dibiayai oleh pemerintah daerah.


Kemenhub Targetkan Jalur Kereta Ganda Cicalengka Rampung Pertengahan 2024

6 Januari 2024

Kemenhub Targetkan Jalur Kereta Ganda Cicalengka Rampung Pertengahan 2024

Dirjen Perkeretaapian Kemenhub memastikan, pembangunan double track di Cicalengka rampung pada pertengahan tahun ini.